Sosiohumanitas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial dan Humaniora
Vol 18 No 1: Maret 2016

Pengaruh Financial Distress, Ukuran Perusahaan, Nilai Tukar Rupiah dan Profitabilitas Terhadap Performansi Laba Perusahaan

Akhmad Nurul Huda (Prodi S1 Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Telkom)
Deannes Isynuwardhana (Prodi S1 Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Telkom)
Muhamad Muslih (Prodi S1 Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Telkom)



Article Info

Publish Date
07 Mar 2016

Abstract

Performansi perusahaan yang diukur dengan laba yang dihasilkan merupakan indikator penentu perusahaan agar mampu bertahan dalam bisnisnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh financial distress, ukuran perusahaan, nilai tukar rupiah dan profitabilitas terhadap performansi laba perusahaan. Teknik pemilihan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling dengan metode analisis data menggunakan analisis regresi logistik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa financial distress, ukuran perusahaan, nilai tukar rupiah dan profitabili t as secara simultan berpenga ruh signifikan terhadap performansi laba perusahaan. Sedangkan secara parsial, ukuran perusahaan dan nilai tukar rupiah tidak berpengaruh signifikan terhadap performansi laba perusahaan. Financial distress dan profitabilitas berpengaruh signifikan dengan a rah positif terhadap performansi laba perusahaan.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

sosiohumanitas

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

Sosiohumanitas Journal aims to provide scientific information on the results of research, which is focused on the professional practice of education, development of children education and case studies. It's key mission is to keep professionals, students, and researchers informed about recent issues ...