Jurnal Ilmu Administrasi dan Studi Kebijakan (JIASK)
مجلد 1 عدد 2 (2019): Jurnal Ilmu Administrasi dan Studi Kebijakan (JIASK) (Maret 2019)

Implementasi Kebijakan Pemberdayaan Masyarakat Miskin (Studi tentang Program Keluarga Harapan Di Kota Palembang)

Kiagus Muhammad Faisal (Staf Dosen pada Program Magister Administrasi Publik Pascasarjana Universitas Gunadarma Jakarta)
Jumroh Jumroh (Program Magister Administrasi Publik Pascasarjana Universitas Sjakhyakirti Palembang)



Article Info

Publish Date
11 Mar 2019

Abstract

Penelitian ini, mendeskripsikan dan menganalisis faktor penyebab belum efektifnya implementasi kebijakan pemberdayaaan masyarakat miskin, melalui proses Implementasi Program Keluarga Harapan”. Penelitian ini dilakukan di Kota Palembang. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini, adalah metode kualitatif, karena peneliti sendiri terlibat langsung dalam proses penelitian ini, termasuk sebagai participant observation. Desain penelitian ini menggunakan ”desain deskriptif analitik”, yaitu metode meneliti suatu obyek peristiwa pada masa sekarang.Hasil penelitian menunjukan bahwa, belum efektifnya implementasi kebijakan pemberdayaan masyarakat miskin. Hal ini disebabkan, belum efektifnya 3 (tiga) faktor lingkungan implementasi, yaitu : 1) Aktor dan arena, dimana aspek utama keterbatasan kemampuan masyarakat miskin dalam mengelola potensi sumber daya yang tersedia dalam meningkatkan pendapatan masyarakat miskin. 2) Struktur-struktur organisasi dan norma-norma birokrasi, dimana aspek utama penyebabnya, secara struktur Program Keluarga Harapan, tidak dikaitkan dengan kelembagaan masyarakat yang ada di setiap Kecamatan, 3) Jaringan-jaringan komunikasi dan mekanisme-mekanisme penyesuaian, dimana aspek utama penyebabnya, belum efektifnya komunikasi dan hubungan antara aktor dengan elit Kecamatan, Kelurahan, stakeholders dan opinion leader.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JIASK

Publisher

Subject

Humanities Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

JIASK covered various of research approach, namely: quantitative, qualitative and mixed method. JIASK focuses related on various themes, topics and aspects of administration and public policy including (but not limited) to the following topics: 1.Bureaucracy 2.Public policy 3.Development ...