Jurnal Digit : Digital of Information Technology
Vol 8, No 2 (2018)

PENERAPAN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN DENGAN METODE PROFILE MATCHING DALAM PENILAIAN KINERJA KARYAWAN

Odi Nurdiawan (STMIK IKMI Cirebon)



Article Info

Publish Date
07 Feb 2020

Abstract

Perusahaan Cirebon Power Services merupakan perusahaan yang bergerak di bidang operasional dan pemeliharaan (Operation & Maintanence Company / O&M Company) dengan tujuan mengimplementasikan efektivitas pembiayaan dan operasional yang ramah lingkungan. Perusahaan Cirebon Power Services memiliki lebih dari 200 personil dibagi menjadi beberapa bagian. penilaian kinerja karyawan masih bersifat subjektif atau berdasarkan pada pendapat pribadi penilai biasa dilakukan oleh manajer atau pimpinan pengambil keputusan di perusahaan tersebut. Dalam hal ini seringkali terdapat beberapa kendala yang terjadi, diantaranya penilaian tidak objektif karena tidak memiliki standar penilaian, tidak adanya transparansi terhadap kriteria dan bobot penilaian sehingga terkadang memunculkan pertanyaan, kecemburuan dan ketidakjelasan, hal ini akan mengganggu stabilitas kerja di perusahaan tersebut. metode pendekatan pada paper ini menggunakan profile matching secara garis besar merupakan proses membandingkan antara kompetensi individu ke dalam kompetensi kinerja sehingga dapat diketahui perbedaan kompetensinya (disebut juga gap), semakin kecil gap yang dihasilkan maka bobot nilainya semakin besar yang berarti memiliki peluang lebih besar untuk menempati peringkat tersebut. Paper ini menghasilakan rekomendai yang dapat membantu pimpinan atau manager perusahan dalam menetukan karyawan sesuai dengan penilaian secara objektif sesuai standar kriteria dan bobot yang telah di tetapkan. Kata kunci: Sistem Pendukung Keputusan, Metode profile matching, Kinerja karyawan

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

DIGIT

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Education Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Digital Of information Technology (DIGIT) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Catur Insan Cendekia (UCIC) Cirebon. Jurnal DIGIT di terbit dua kali dalam satu tahun yaitu setiap bulan Mei dan November Jurnal DIGIT ...