cover
Contact Name
Dr. Remon lapisa
Contact Email
remonlapisa@ft.unp.ac.id
Phone
+6281285228440
Journal Mail Official
invotek@ppj.unp.ac.id
Editorial Address
Jalan Prof. Dr. Hamka Air Tawar Padang 25131
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
INVOTEK: Jurnal Inovasi Vokasional dan Teknologi
ISSN : 14113414     EISSN : 25499815     DOI : -
INVOTEK: Jurnal Inovasi Vokasional dan Teknologi is a double blind peer-reviewed journal for Technical, Vocasional, Education and Training (VET) related research. This journal provides full open access to its content on the principle that making research freely available to the science community and the public supports a greater global exchange of knowledge and the further development of expertise in the field of Vocational Education and Training (understood in a wide sense and also known as e.g. TVET Technical Vocational Education and Training, Professional Education and Training, Career and Technical Education, Workforce Education).
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 183 Documents
PLATE REPLANNING FOR SECOND FLOOR TO BUILD MANDAU TOWN SQUARE MALL AND DURI HOTEL Yuwalitas Gusmareta; Azwar Inra
invotek Vol 17 No 1 (2017): INVOTEK: Jurnal Inovasi, Vokasional, dan Teknologi
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (141.364 KB) | DOI: 10.24036/invotek.v17i1.30

Abstract

Pembangunan Mandau Town Square Mall dan Hotel ini bertujuan untuk dapat memenuhi kebutuhan masyarakat Duri akan barang dan jasa, dan meningkatkan pendapatan daerah dari sektor non migas. Dari hasil analisis yang dilakukan, terdapat perbedaan dimensi tulangan hitungan dan perencana. Berdasarkan hasil perhitungan tulangan D 10 – 100 untuk bentangan interior dan tulangan D 10 – 100 untuk tengah bentang, yang merupakan pelat satu arah sedangkan perencana di proyek menggunakan tulangan D 10 – 150 dan termasuk pelat dua arah.
THE PRAYER TIME CALCULATION USING ARM CORTEX STM32L152RB Rizki Priya Pratama
invotek Vol 17 No 1 (2017): INVOTEK: Jurnal Inovasi, Vokasional, dan Teknologi
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (250.549 KB) | DOI: 10.24036/invotek.v17i1.26

Abstract

Perhitungan jadwal sholat dalam penelitian ini menggunakan STM32L152RB yang merupakan mikrokontroller ARM dan berkapasitas 32 bit. Dengan ARM ini ketelitian perhitungannya akan dibandingan dengan aplikasi komputer Accurate Times. Dari perbandingan tersebut didapatkan bahwa pada sholat Dhuhur selisihnya adalah 3 detik, pada sholat Ashar 3 detik, sholat Magrib 5 detik sholat Isya’ 6 detik dan pada sholat shubuh 6 detik. Dengan selisih detik ini sudah cukup untuk membuat aplikasi embedded jadwal sholat yang akan ditampilkan pada modul p10
PEMETAAN PERSEPSI MAHASISWA JURUSAN TEKNIK MESIN FT UNP TERHADAP TEMPAT BEKERJA MENGGUNAKAN PENSKALAAN DIMENSI GANDA Primawati Primawati; Yufrizal Yufrizal; Abdul Marfuad; Fazrol Rozi
invotek Vol 17 No 2 (2017): INVOTEK: Jurnal Inovasi, Vokasional, dan Teknologi
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (242.341 KB) | DOI: 10.24036/invotek.v17i2.79

Abstract

Berbagai masalah dapat muncul dalam dunia profesi kerja, diantaranya disebabkan oleh kesalahan persepsi. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara singkat dengan mahasiswa jurusan Teknik Mesin FT UNP didapat persepsi yang berbeda-beda dari setiap mahasiswa terhadap tempat bekerja/perusahaan yang sama. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran visual mengenai persepsi mahasiswa Jurusan Teknik Mesin FT UNP terhadap tempat bekerja menggunakan Penskalaan Dimensi Ganda. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif menggunakan Penskalaan Dimensi Ganda. Penskalaan Dimensi Ganda merupakan salah satu metode yang digunakan untuk memetakan persepsi mahasiswa terhadap 10 (sepuluh) tempat bekerja/perusahaan yang mendukung profesi engineering, yaitu PT. Chevron, PT. Pertamina, PT. PLN, PT. GMF AeroAsia, PT. Astra, PT. Krakatau Steel, PT. Bukit Asam, PT. RAPP, PT. Indah Kiat dan PT. Semen Padang yang diperoleh dengan menggunakan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan model yang terpilih adalah model tiga dimensi dengan nilai stress sebesar 0.05 dan kemampuan menjelaskan keragaman responden (R2) sebesar 98%. PT. Chevron dan PT. Pertamina merupakan tempat bekerja/perusahaan yang dipersepsikan paling mirip oleh responden. PT. Semen Padang dan PT. Astra dipersepsikan paling tidak mirip oleh responden. Responden mempersepsikan kemiripan tempat bekerja/perusahaan berdasarkan atribut/kriteria gaji, tunjangan, visi dan misi tempat bekerja/perusahaan, supervisi tempat bekerja/perusahaan dan kondisi lingkungan tempat bekerja/perusahaan.
PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN AKTIF QUIZ TEAM PADA MATA PELAJARAN MEMAHAMI DASAR DASAR ELEKTRONIKA DI KELASX TITL SMK MUHAMMADIYAH 1 PADANG Dian Artiya; Suartin Suartin; Hansi Effendi
invotek Vol 17 No 2 (2017): INVOTEK: Jurnal Inovasi, Vokasional, dan Teknologi
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (101.335 KB) | DOI: 10.24036/invotek.v17i2.65

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat peningkatan hasil belajar siswa dalam menerapkan metode pembelajaran aktif Quiz Team pada mata pelajaran Memahami Dasar Dasar Elektronika Kelas X TITL SMK Muhammadiyah 1 Padang. Desain penelitian ini adalah Pre-eksperimental dengan desain one group pretest-posttest. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X TITL SMK Muhammadiyah 1 Padang. Data yang diperoleh dianalisis dengan Gain Score. Dalamm penelitian ini rata-rata pretest adalah 61,09 dan rata-rata nilai posttest adalah 87,97. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar dengan rata-rata 0,69 kategori sedang.
CORRELATION OF INTEREST IN ENTREPRENEURSHIP WITH PERFORMANCE OF INDUSTRIAL WORKING PRACTICE VOCATIONAL HIGH SCHOOL STUDENTS Dwiprima Elvanny Myori; Mhd Irsan
invotek Vol 17 No 1 (2017): INVOTEK: Jurnal Inovasi, Vokasional, dan Teknologi
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (74.262 KB) | DOI: 10.24036/invotek.v17i1.14

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan yang signifikan antara minat berwirausaha dengan kinerja praktek kerja industri siswa di Sekolah Menengah Kejuruan. Dalam penelitian ini ada dua variabel, yaitu minat siswa dalam berwirausaha sebagai variabel X dan kinerja praktik kerja industri siswa sebagai variabel Y. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, dengan subjek penelitian adalah siswa kelas XII TITL di SMK Muhammadiyah 1 yang terdaftar pada tahun akademik 2015/2016 yang terdiri dari dua kelas. Penelitian ini mengkaji faktor-faktor yang telah terjadi yang diperkirakan dapat dijadikan sebagai penyebab dari keadaan yang sekarang, kemudian faktor-faktor tersebut diselidiki dan dianalisis. Dari hasil perhitungan analisis korelasi sederhana diperoleh korelasi antara minat berwirausaha dengan kinerja praktik industri yaitu 0,681. Hasil analisa juga menunjukkan bahwa ada hubungan yang kuat antara antara minat berwirausaha dengan kinerja praktik kerja industri.
KONTRIBUSI KOMPETENSI DAN PERSEPSI TENTANG SUPERVISI PEMBELAJARAN TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA GURU Hamdani Hamdani; Krismadinata Krismadinata
invotek Vol 17 No 2 (2017): INVOTEK: Jurnal Inovasi, Vokasional, dan Teknologi
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (83.263 KB) | DOI: 10.24036/invotek.v17i2.37

Abstract

Berhasil tidaknya sekolah mempersiapkan generasi yang akan datang tergantung pada proses pembelajaran yang terjadi di sekolah. Agar fungsi ini tercapai, diperlukan pembelajaran yang mendukung serta guru yang produktif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisi kontribusi kompetensi dan persepsi tentang supervisi pembelajaran terhadap produktivitas kerja guru SMKN 1 Padang. Jenis penelitian ini adalah penelitian korelasional yang bersifat ex post facto. Hasil penelitian menunjukkan terdapat kontribusi yang signifikan antara kompetensi dan persepsi tentang supervisi pembelajaran terhadap produktivitas kerja guru. Berdasarkan temuan penelitian ini disimpulkan bahwa kedua variabel bebas yaitu kompetensi dan persepsi tentang supervisi pembelajaran memegang peranan penting dalam meningkatkan produktivitas kerja guru.
SISTEM COMPUTER VISION BERBASIS METODE POSITION AVERAGING POINT UNTUK PEMILAH IKAN LELE Aditya Kurniawan; Kholilatul Wardani
invotek Vol 17 No 1 (2017): INVOTEK: Jurnal Inovasi, Vokasional, dan Teknologi
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (378.987 KB) | DOI: 10.24036/invotek.v17i1.31

Abstract

Pada penelitian ini dibuat aplikasi machine vision yang menggunakan algoritma averaging point untuk mengatasi kesalahan pengukuran panjang ikan lele secara visual dikarenakan posisi tubuh (lengkungan) objek ukur yang bervariasi.algoritma ini bekerja dengan cara menentukan titik tengah, batas kiri dan kanan objek, serta menarik sebuah garis lurus yang melewati titik tengah untuk mengukur panjang objek. Rata rata akurasi pengukuran dengan menggunakan algoritma ini adalah 96.5 %. Simpangan / error terbesar adalah 2.5 mm pada lengkungan dengan penyusutan dari ujung ke ujung sebesar 30%. Berdasarkan perhitungan Pearson Correlation, disimpulkan bahwa lengkungan memiliki hubungan sebab akibat yang kecil terhadap error dalam pengukuran panjang ikan dengan konstanta pearson sebesar 0.26.
ANALYSIS OF SOIL COMPACTION QUALITY IN TRANSPORTATION INFRASTRUCTURE Fitra Rifwan; Totoh Andayono; Oktaviani Oktaviani; Risma Apdeni
invotek Vol 17 No 1 (2017): INVOTEK: Jurnal Inovasi, Vokasional, dan Teknologi
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (214.997 KB) | DOI: 10.24036/invotek.v17i1.17

Abstract

Pemerintah daerah Kabupaten Pesisir Selatan telah memulai membangun jalur-jalur evakuasi saat ini. Salah satu jalur tersebut adalah salido-langkisau yang dibangun untuk memudahkan proses evakuasi tsunami. Sama halnya dengan pembangunan jalur evakuasi sebelumnya, jalur tersebut dibangun dengan lapisan subgrade, base course dan surface yangmana sesuai dengan standar kontsruksi. Banyak tes dan penelitian diadakan untuk mengetahui kondisi jalur tersebut bisa digunakan saat evakuasi. Namun, penelitian untuk kompaksi kepadatan subgrade belum diadakan. Penelitian ini penting diadakan untuk mengetahui nilai kompaksi di lapangan dan di laboratorium. Nilai-nilai ini kemudian dibandingkan untuk mendapatkan persentase yang disyaratkan (96-100). Dari penelitian ini, nilai-nilai yang didapatkan terkait uji kompasi, seperti: MDD sebesar 1,35 gr/cm3 dan OMC sebesar 2,28%. Kemudian, rasio atau perbandingan yang didapatkan adalah 96,40%.
MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA MATA MATA PELAJARAN MEMAHAMI PENGUKURAN KOMPONEN ELEKTRONIKA Hambali Hambali; Fivia Eliza; Yudi Andika
invotek Vol 17 No 2 (2017): INVOTEK: Jurnal Inovasi, Vokasional, dan Teknologi
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (189.6 KB) | DOI: 10.24036/invotek.v17i2.77

Abstract

Penelitian ini membahas tentang penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD pada Mata Pelajaran Memahami Pengukuran Komponen Elektronika di SMK Muhammadiyah 1 Padang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui besarnya ketuntasan hasil belajar siswa setelah menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe STAD. Jenis penelitian ini menggunakan eksperimen bebas (pre eksprimental). Subjek pada penelitian ini adalah siswa kelas X TITL 1 SMK Muhammadiyah 1 Padang yang terdaftar pada tahun ajaran 2016/2017 yang terdiri dari 32 orang siswa. Metode pengumpulan data dengan menggunakan tes hasil belajar berupa tes objektif yang terdiri dari pretest, kuis sebanyak 3 kali serta posttest yang sudah dilakukan uji coba soal sebelumnya. Data yang diperoleh tersebut dianalisis menggunakan rumus ketuntasan belajar siswa Sedangkan untuk menentukan Skor kemajuan Individu sebagai syarat penentuan nilai kelompok STAD dilakukan kuis setiap akhir pembelajaran. Hasil penelitian ditemukan bahwa rata-rata nilai pretest sebelum penerapan pembelajaran kooperatif tipe STAD sebesar 61,09 dan rata-rata nilai posttest setelah penerapan pembelajaran kooperatif tipe STAD sebesar 83,56.. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat meningkatkan ketuntasan belajar siswa pada mata pelajaran Memahami Pengukuran Komponen Elektronika di SMK Muhammadiyah 1 Padang.
ANALISIS KEKUATAN PEGAS PRESSURE REDUCER SEBAGAI PENURUNAN TEKANAN PADA MESIN DUEL FUEL Dori Yuvenda; Bambang Sudarmanta; Erzeddin Alwi
invotek Vol 17 No 2 (2017): INVOTEK: Jurnal Inovasi, Vokasional, dan Teknologi
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (352.742 KB) | DOI: 10.24036/invotek.v17i2.68

Abstract

Pressure reducer merupakan komponen utama pada conversion kit pada mesin bahan bakar ganda (duel fuel engine) yang berfungsi sebagai penurun tekanan pada bahan bakar compressed Natural gas dari tangki sebesar ± 250 bar menjadi tekanan kerja pada injektor gas sebesar ± 2 bar, sehingga menyebabkan kekurangan pasokan jumlah bahan bakar dari pressure reducer yang berpengaruh tethadap penurunan performa mesin, baik pada saat perubahan putaran mesin secara tiba-tiba maupun perubahan beban mesin. Mengatasi permasalah tersebut maka diperlukan upaya untuk meningkatkan performa pressure reducer agar lebih adaptif terhadap perubahan kondisi mesin. Salah satu upaya yang dilakukan untuk peningkatan performa tersebut adalah menambah kekuatan konstanta pegas pada area chamber stage dua pressure reducer. Penelitian ini menggunakan mesin Diamond tipe DI 800 dengan sistem dual fuel model indirect injection. Metode yang dilakukan adalah menvariasikan kekuatan konstanta pegas (25,55 N/m, 26,55 N/m, dan 27,55 N/m). Hasil terbaik didapatkan pada konstanta pegas 27,55 N/m terjadi peningkatan jumlah laju aliran gas (mass flow rate) pada saluran keluar (outlet gas pressure reducer) sebesar 7,42%. Hal ini menunjukkan terjadi peningkatan performa pressure reducer pada saat penambahan kontanta pegas pada stage dua

Page 1 of 19 | Total Record : 183