cover
Contact Name
Asrar Aspia Manurung
Contact Email
-
Phone
+628116311985
Journal Mail Official
ijems@umsu.ac.id
Editorial Address
Jl. Kapten Mukhtar Basri No 3 Medan
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Indonesian Journal of Education and Mathematical Science
ISSN : -     EISSN : 2715985X     DOI : https://doi.org/10.30596/ijems
Core Subject : Science, Education,
Indonesian Journal of Education and Mathematic Sains I(JEMS) is a Journal that contains Information on Education and Science. This journal is managed by Muhammadiyah University of North Sumatra (UMSU). This journal is an online journal using OJS system (Open Journal System) which has e-issn from PDII-LIPI. This journal is published 3 times a year ie: Januari - Mei - September
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 101 Documents
Evaluation of the Operational Assistance Management (Bop) Management Funding Program at the Bengkulu City Paud Institution Emilda Sulasmi
Indonesian Journal of Education and Mathematical Science Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : UMSU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (366.362 KB) | DOI: 10.30596/ijems.v1i1.3911

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi program pengelolaan dana bantuan operasional penyelenggaraan di lembaga pendidikan anak usia dini di kota Bengkulu. Metode penelitian yang dipakai adalah evaluasi kebijakan melalui pendekatan deskriptif kualitatif. Model evaluasi yang digunakan adalah CIPP model yang dikembangkan oleh Stufflebeam. Evaluasi model ini terdiri dari empat komponen yaitu: Context, Input, Process  Dan Product. Yang menjadi obyek dalam penelitian ini adalah Kepala Sekolah PAUD di Kota Bengkulu, guru- guru serta pihak yang terkait Kepala Kantor Dinas Pendidikan Provinsi dan Kepala Bidang PAUDNI Dinas Pendidikan Kota Bengkulu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan angket, wawancara, observasi dan dokumentasi tentang kebijakan dana BOP. Dari hasil penelitian membuktikan bahwa terdapat kaitan antara kebijakan penyaluran dana BOP, perencanaan pelaksanaan penyaluran dana BOP, prosedur penyaluran dana BOP serta Hasil Pelaksanaan Penyaluran dana Bantuan Operasional Penyelenggaraan di lembaga PAUD  Kota Bengkulu adanya bukti pencapaian tujuan bantuan BOP yaitu dilihat dari peningkatan kualitas pendidikan disegala bidang dengan bukti prestasi baik dari lembaga,guru dan murid. Kata Kunci: Program Evaluasi, CIPP Model
Improving The Students’ Achievement in Listening by Applying Debate Plus Method DK Nasution
Indonesian Journal of Education and Mathematical Science Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : UMSU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (731.206 KB) | DOI: 10.30596/ijems.v1i1.3912

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan kemampuan menyimak mahasiswa serta menganalisa proses peningkatan kemampuan menyimak semester I program studi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP-UMSU dengan metode debate plus. Subjek penelitian ini dilaksanakan pada mahasiswa semester I A/pagi Tahun Akademik 2019/2020. Pengambilan subjek penelitian dilakukan dengan penggunaan teknik purposive sampling. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan melalui proses pengkajian berdaur, yang terdiri dari 4 tahap, yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara kuantitatif dan kualitatif melalui instrumen berupa observasi, angket dan tes. Hasil peneltian memperlihatkan hasil belajar mahasiswa yang diperoleh pada siklus I dari hasil pre test adalah 38.24% dan post test adalah 67.65%. Dalam pemberian post test pada siklus I ditemukan 11 orang mahasiswa masih mengalami kesulitan menyimak karena kurang fokusnya terhadap teks yang didengar sehingga penelitian dilanjutkan ke siklus II. Pada siklus II dosen lebih menciptakan suasana kondusif dengan lebih memperkenalkan metode debate plus ke mahasiswa dengan cara memperbanyak kelompok dalam berdebat, memilih topik (motion) yang sedang terjadi pada saat ini (hot issue) dan memperbaiki manajemen waktu sehingga pada post test siklus II mengalami peningkatan hasil belajar mahasiswa menjadi 88.24%. Setelah melihat tingkat penguasaan mahasiswa, ketuntasan belajar, hasil pengamatan (observasi) dan pengolahan analisis data, maka dapat disimpulkan bahwa penerapan metode debate plus dapat meningkatkan hasil belajar mahasiswa pada kemampuan menyimak. Kata kunci: kemampuan menyimak, metode debate plus, penelitian tindakan kelas
Efforts to Increase Children's Courage Motivation for Performance Through Role Playing Strategies in RA Al-Muslihin Binjai A Akrim; P Paridah
Indonesian Journal of Education and Mathematical Science Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : UMSU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (705.72 KB) | DOI: 10.30596/ijems.v1i1.2956

Abstract

Rendahnya motivasi keberanian anak untuk performance di RA Al- Mushlihin Binjai. Anak kurang berani untuk Perfomance hal ini disebabkan straregi bermain peran jarang dilakukan dalam proses belajar mengajar. Untuk mendapatkan data dan analisis melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Pelaksanaan penelitian dilakukan melalui dua siklus yang dirancang secara sistematis dengan beberapatahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi.Subjek pada penelitian adalah anak kelompok B RA Al- Mushlihin Binjai. Tahun Pelajaran 2015-2016. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi yaitu hasil penilaian performance anak, lembar kerja anak dan dokumentasi. Hasil analisis data pada grafik prasiklus yang berhasil mencapai rata-rata anak 40%, Siklus I 70% dan siklus II 90%. Dari hasil penelitian Upaya Meningkatkan Motivasi Keberanian Anak Untuk Perfomance Melalui Strategi Bermain Peran Di RA Al- Mushlihin Binjai meningkat. Kata kunci: Meningkatkan Motivasi, Motivasi, Strategi Bermain Peran
The Influence of Cycle Learning Model on Mathematics Learning Motivation in Private Vocational School Students Harapan Mekar Medan Marelan T.P 2017/2018 Marah Doly Nasution; Epi Tamala Sari
Indonesian Journal of Education and Mathematical Science Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : UMSU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (562.194 KB) | DOI: 10.30596/ijems.v1i1.3913

Abstract

Adapun yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah ada pengaruh model pembelajaran cycle learning terhadap motivasi belajar matematika pada siswa SMP Swasta Harapan Mekar Medan Marelan T.P 2017/2018. Sebagai tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh Model Pembelajaran Cycle Learning terhadap Motivasi Belajar Matematika pada Siswa SMP Swasta Harapan Mekar Medan T.P 2017/2018. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Swasta Harapan Mekar Medan Marelan yang berjumlah 66 orang yaitu 33 orang siswa kelas  VIII-A sebagai kelas eksperimen dan 33 orang siswa VIII-B sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data menggunakan angket/kuesioner yaitu motivasi awal (observasi awal) dan motivasi akhir (observasi akhir). Teknik analisis data menggunakan uji prasyarat ( uji normalitas dan uji homogenitas) dan uji hipotesis. Dan hasil penelitian dengan menggunakan uji hipotesis yang menggunakan uji-t diperoleh harga thitung (4.352) setelah dibandingkan dengan ttabel (1.9977), ternyata thitung (4.352) > ttabel (1.9977) sehingga Ha diterima dan H0 ditolak. Hal ini berarti ada pengaruh antara model pembelajaran Cycle Learning terhadap Motivasi Belajar Matematika pada Siswa SMP Swasta Harapan Mekar Medan T.P 2017/2018 . Kata Kunci: Motivasi Belajar Matematika, Model Pembelajaran Cycle Learning
Differences In Increasing The Ability of Troubeshooting Between Students That Are Provided By Realistic mathematics Approach With Inquairy Apppproach in SMP N 2 Tanjung Morawa Simbolon, Antonius KAP
IJEMS: Indonesian Journal of Education and Mathematical Science Vol 1, No 1 (2020): IJEMS
Publisher : IJEMS: Indonesian Journal of Education and Mathematical Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (591.008 KB) | DOI: 10.30596/ijems.v1i1.3078

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) apakah terdapat perbedaan peningkatan kemampuan Pemecahan Masalah siswa yang diajar dengan Pendekatan Pembelajaran Matematika Realistik dan Pendekatan Inkuiri (2) apakah terdapat interaksi antara Pendekatan pembelajaran (PMR dan Inkuiri) dengan kemampuan awal matematika siswa terhadap peningkatan kemampuan Pemecahan Masalah siswa, (3) bagaimana  proses penyelesaian masalah Pemecahan Masalah siswa yang diajar dengan Pendekatan Pembelajaran Matematika Realistik dan yang diajar dengan  pendekatan Inkuiri,. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen. Populasi dalam penelitian ini terdiri dari seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Tanjung Morawa.Dengan mengambil sampel dua kelas berjumlah 66 siswa melalui teknik cluster random sampling. Analisis data dilakukan dengan Anava dua jalur. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) terdapat perbedaan peningkatan kemampuan Pemecahan Masalah siswa yang diajar dengan Pendekatan Pembelajaran Matematika Realistik dan Pendekatan Inkuiri (2) terdapat interaksi antara Pendekatan pembelajaran (PMR dan Inkuiri) dengan kemampuan awal matematika siswa terhadap peningkatan kemampuan Pemecahan Masalah siswa, (3) pembahasan secara deskriptif tentang proses penyelesaian masalah Pemecahan Masalah siswa yang diajar dengan Pendekatan Pembelajaran Matematika Realistik dan yang diajar dengan  pendekatan Inkuiri.
The Influence of Three Stage Fishbowl Decision Learning Method On Mathematical Learning Ability Tua Haloman; Asrar Aspia Manurung
Indonesian Journal of Education and Mathematical Science Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : UMSU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (316.334 KB) | DOI: 10.30596/ijems.v1i1.3855

Abstract

This study aims to determine the effect of the application of the Three Stage Fishbowl Decision learning method to the ability to learn mathematics in students of SMK Muhammadiyah 9 Medan and how significant the Three Stage Fishbowl Decision learning method affects the mathematics learning ability of students of SMK Muhammadiyah 9 MedanT.P 2016/2017 . The research instrument used was a test in the form of awa l test (pretest) and final test (post-test) consisting of 5 items each of the initial test (pretest) and 5 items of the final test (post-test). The validity test results of 15 item items obtained were 11 valid item items and 4 invalid item items. As the population of this study all students of class XI of SMK Muhammadiyah 9 Medan totaled 93 students, so the sample in this study was class XI TKR which numbered 68 students. The reliability test results of 15 valid obtained that 11 questions were reliable. After raining data the mathematical understanding ability was found to be tcount> ttable, thitung (5.34)> ttable (1.99656). Then Hα is accepted and H0 is rejected. So it can be concluded from the hypothesis test that students' mathematics learning ability in the experimental class is better than the control class. This means that there is an influence between the Three Stage Fishbowl Decision learning method on the ability to learn mathematics in students of SMK Muhammadiyah 9 Medan T.P 2016/2017. The magnitude of the influence of Three Stage Fishbowl Decision learning methods on the ability to learn mathematics cubes and blocks in class XI students of SMK Muhammadiyah 9 Medan T.P 2016/2017 is 2.89%
Students' Mathematical Problem Abilities Improvement Using Blended Learning Reviewed From The Initial Ability of Students Rahmi Ramadhani; Siti Aisyah
Indonesian Journal of Education and Mathematical Science Vol 1, No 2 (2020)
Publisher : UMSU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/ijems.v1i2.4412

Abstract

The purpose of this study is to see an increase in students' mathematical problem-solving abilities taught by using a blended learning model in terms of the initial ability of high school students. Blended learning is digital-based learning by using digital learning media as aids in learning. This learning is done as a form of implementation of Education 4.0-based learning which the impact of the existence of Industrial Revolution 4.0. This research uses a quasi-experimental type with a pre-test post-test control design research design. The sampling technique was carried out using purposive sampling and obtained as many as 28 students who were in the experimental group (who were taught using a blended learning model) and 25 students who were in the control group (who were taught using ordinary learning). The results of testing normality and homogeneity of data using Levenes' test and Kolmogorov-Smirnov analysis obtained the results that the data in both learning groups were normally distributed and homogeneous. Referring to the prerequisite test results, hypothesis testing is performed using a Two-Way Analysis of Variance (ANOVA Two Path). The results of hypothesis testing indicate that there is an increase in students 'mathematical problem-solving abilities that are taught using blended learning models in terms of students' initial mathematical abilities. This result strengthens the evidence that the use of blended learning models has a significant effect on improving students' mathematical abilities and provides new learning experiences for students.
Formation Of Qualified Bachelor Through Soft Skills In Extracurricular Activities Of University Of Muhammadiyah Sumatera Utara Students Ahmad i Zulfiqar Shah Abdul Had; A Akrim
Indonesian Journal of Education and Mathematical Science Vol 1, No 2 (2020)
Publisher : UMSU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/ijems.v1i2.4611

Abstract

Referring to Government Regulation No. 30 of 1990 concerning Higher Education as an elaboration of Law No. 2 of 1989 concerning the National Education System which states that the aim of national education is to form a whole person. But in its implementation, the implementation of tertiary institutions places too much emphasis on the cognitive or academic aspects of higher education institutions. To improve the ability of instructors from the Universitas  Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) to conduct Training of Trainers with experts from the Higher Education. The implementation often clashes with the lecture schedule. The schedule for implementing soft skills training often clashes with the schedule of college students. But these problems can be overcome by collaborating and asking for permission from the faculty so that the student can take part in soft skills training. Involving as many lecturers as possible with Masters (S2) and Doctors (S3) degrees by providing debriefing. UMSU is the largest private university in North Sumatra, thus the indicators of soft skills success should be used as benchmarks for other private universities that have not had the opportunity to develop soft skills.Keywords: Bachelor, Soft skills, Extracurricular
Islamic Radical Polemics and Terrorism in Indonesia From The Perspective of Islamic Figures and Literature Agussani Agussani
Indonesian Journal of Education and Mathematical Science Vol 1, No 2 (2020)
Publisher : UMSU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/ijems.v1i2.4584

Abstract

Islam got a negative precedent by some particular people because of radicalism and terrorism issues. This study aims at identifying some prominent Islamic figures' opinions towards those issues and how the literature explains them. This study is a phenomenology research. The researcher collected the data of the study through interviews and documentation. Then, the collected data were analyzed qualitatively using an interactive model analysis. The results of the study show that: (1) the informants believe that radicalism and terrorism are caused by misunderstanding the concept of jihad by some particular people, and that misunderstanding brings negative precedent towards Islam; and (2) based on the explanation in several kinds of literature, Islam never teaches people to be radical or terrorists. People need to study the real meaning of the jihad concept. Besides, Islam is not rigid and does not depend on form. People can implement it within any framework of virtue and in any time dimension. Showing the face of Islam that rahmatan lil 'alamin will prevent Muslims from Huntington's trap so that Islam is not seen as radical and terrorist.
Pengaruh Penerapan Kurikulum KKNI terhadap Kualitas Mahasiswa Septiana Geovani Naibaho; Selna Aprilia Sidauruk; Rapika Kesatriani Damanik; Safri Sihombing
Indonesian Journal of Education and Mathematical Science Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : UMSU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/ijems.v1i1.2428

Abstract

Pendidikan yang berkualitas merupakan salah satu tujuan pembangunan berkelanjutan di tahun 2030. Tercapainya pembangunan berkelanjutan di tahun 2030 sangat dipengaruhi oleh kualitas pendidikan suatu negara. Mahasiswa adalah agent of change dan generasi millineal yang menjadi titik tumpu terwujudnya Sustainable Development Goals 2030. Kualitas mahasiswa di Perguruan Tinggi sangat dipengaruhi oleh implementasi kurikulum yang menjadi acuan pembelajaran. Adapun objek penelitian ini adalah mahasiswa Unimed sebanyak 143 responden angkatan/stambuk 2016 dan 2017, dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa angket. Penelitian ini termasuk penelitian expost facto. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel X (Kurikulum KKNI) berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap variabel Y (Kualitas Mahasiswa) dengan hasil dari t-hitung> t-tabel (10,799 > 1,9769) dan taraf signifikansi alpha (0,05) Penerapan Kurikulum KKNI < 5% (0.000 < 0,005).

Page 1 of 11 | Total Record : 101