cover
Contact Name
Ebit Bimas Saputra
Contact Email
ebitbimas99@gmail.com
Phone
+6282287504359
Journal Mail Official
dinasti.info@gmail.com
Editorial Address
Case Amira Prive Jl. H. Risin No. 64D Pondok Jagung Timur, Serpong Utara, Tangerang Selatan, Indonesia
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS)
Published by DINASTI REVIEW
ISSN : 27163768     EISSN : 2716375X     DOI : https://doi.org/10.38035/jmpis.v1i1
Focus and Scope FOCUS Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS) memfokuskan diri pada riset tentang Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial. Pendekatan metode penelitian meliputi: Kuantitatif, Kualitatif, dan Mix Method. Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS) memiliki tujuan sebagai berikut: Menyediakan sarana publikasi penelitian empiris dan alternatif bidang Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial. Menyebarkan hasil penelitian ilmiah baru kepada masyarakat. Mempercepat alih pengetahuan dari hasil penelitian empiris dan alternatif ke praktik. Oleh karena itu jurnal ini memuat artikel empiris dan tinjauan kritis baik yang menggunakan pendekatan kuantitatif (mainstream), pendekatan kualitatif (alternatif), maupun metode lainnya. SCOPE Topik yang dapat dimuat dalam jurnal ini adalah topik yang berhubungan dengan: PENDIDIKAN Pengelolaan Kurikulum, Pengelolaan Lulusan, Pengelolaan Proses Pembelajaran, Pengelolaan Sarana dan Prasarana, Pengelolaan Pendidikan, Pengelolaan Pembiayaan, Pengelolaan Penilaian, Pengelolaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan, Pendidikan Kepemimpinan, Kebijakan dan Perencanaan Pendidikan, Ekonomi Pendidikan, Politik Pendidikan, Sekolah, Akademis, Pendidikan Sains, Matematika, Fisika, Kimia, Bahasa, Sosial, dll Ilmu Sosial Manajemen Ekonomi Politik Hukum Psikologi Komunikasi Humaniora (Budaya, Bahasa, dll) Seni Bidang Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial terapan Scopenya tidak terbatas hanya pada bidang-bidang tersebut. Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS) juga mempublikasikan hasil penelitian yang relevan dengan bidang ilmu manajemen dan terapannya.
Articles 39 Documents
Search results for , issue "Vol 3 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Desember 2021 - Mei 2022)" : 39 Documents clear
IMPLEMENTASI MANAJEMEN KEUANGAN LEMBAGA PENDIDIKAN PONDOK PESANTREN DI MASA PANDEMI COVID-19 Azizah Wulandari; Erni Munastiwi; Aqimi Dinana
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol 3 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Desember 2021 - Mei 2022)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v3i1.787

Abstract

Keuangan merupakan komponen penting dalam lembaga pendidikan. Pengelolaan keuangan yang baik berdampak positif terhadap kualitas sebuah lembaga. Sebuah lembaga pendidikan yang berkualitas tentunya pengelolaan keuanganya baik guna mencapai tujuan pendidikan. Tujuan penelitian mengkaji implementasi manajemen keuangan lembaga pendidikan pondok pesantren pada masa covid-19. Penelitian ini mengkaji manajemen keuangan di MTs Ali Maksum yang merupakan lembaga pendidikan Islam dibawah naungan Yayasan Ali Maksum Pondok Pesantren Krapyak Yogyakarta. Responden terdiri dari kepala madrasah dan jajaran waka serta kepala TU dan bendahara madrasah. Jenis penelitian merupakan penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi manajemen keuangan lembaga pendidikan pondok pesantren masa pandemi covid-19 meliputi tahapan : Pertama, perencanaan dengan pembuatan RKAM awal tahun ajaran yang dirumuskan oleh pengurus yayasan, komite dan kepala sekolah beserta Waka. Kedua, dalam pelaksanaannya MTs Ali mengacu pada kebijakan darurat covid yaitu pembiayaan darurat covid-19. Ketiga, evaluasi dilakukan dengan laporan pertanggungjawaban.
PEMANFAATAN BASIS DATA, PERANGKAT LUNAK DAN MESIN INDUSTRI DALAM MENINGKATKAN PRODUKSI PERUSAHAAN (LITERATURE REVIEW EXECUTIVE SUPPORT SYSTEM (ESS) FOR BUSINESS) Alek Sudarso
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol 3 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Desember 2021 - Mei 2022)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v3i1.838

Abstract

Proses produksi yang diterapkan oleh sebuah perusahaan manufaktur dalam industri 4.0 saat ini, tidak terlepas dari penggunaan sistem informasi manajemen. Dalam sistem informasi manajemen terdapat faktor-faktor yang saling mempengaruhi, yang tentunya berpengaruh terhadap produktifitas sebuah perusahaan manufaktur. Terkait dengan kegiatan produksi sebuah perusahaan manufaktur yang telah menerapkan sistem informasi manajemen, artikel ini mereview faktor-faktor yang mempengaruhi produksi, antara lain: basis data, perangkat lunak dan mesin industri. Hasil dari artikel literature review ini adalah: 1) basis data berpengaruh terhadap produksi; 2) perangkat lunak berpengaruh terhadap produksi; dan 3) mesin berpengaruh terhadap produksi.
NILAI PERUSAHAAN MELALUI KEPUTUSAN PENDANAAN DAN KEBIJAKAN DIVIDEN DENGAN KUALITAS LABA SEBAGAI VARIABEL MODERASI Agam Mei Yudha; Yamasitha Yamasitha; Muhammad Fikri Ramadhan; Yesha Arsita
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol 3 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Desember 2021 - Mei 2022)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v3i1.839

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh keputusan pendanaan, kebijakan dividen terhadap nilai perusahaan dengan kualitas laba sebagai variabel moderasi. Sampel yang digunakan adalah perusahaan industri yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015-2019. Dalam penentuan sampel menggunakan metode purposive sampling. Data yang digunakan adalah data sekunder dan metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi data panel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial keputusan pendanaan berpengaruh negatif dan signifikan tehadap nilai perusahaan. Secara parsial kebijakan dividen berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap nilai perusahaan. Secara parsial keputusan pendanaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan dengan kualitas laba sebagai variabel moderasi. Secara parsial kebijakan dividen berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap nilai perusahaan dengan kualitas laba sebagai variabel moderasi. Secara simultan keputusan pendanaan dan kebijakan dividen berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan dengan kualitas laba sebagai variabel moderasi.
DETERMINASI KEPUTUSAN PEMBELIAN MELALUI MINAT BELI: BRAND AMBASSADOR DAN BRAND IMAGE (LITERATURE REVIEW MANAJEMEN PEMASARAN) Anisha Ferdiana Fasha; Muhammad Rezqi Robi; Shindy Windasari
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol 3 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Desember 2021 - Mei 2022)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v3i1.840

Abstract

Riset terdahulu merupakan hal terpenting dalam suatu riset atau artikel ilmiah. Riset terdahulu berguna sebagai memperkuat dalam teori dan fenomena yang mempengaruhi antar variabel. Artikel ini mereview faktor yang mempengaruhi Brand Ambassador dan Brand Image yaitu: Keputusan Pembelian melalui Minat Beli. Hasil artikel literature review ini yaitu: Brand Ambassador dan Brand Image berpengaruh terhadap Keputusan pembelian melalui Minat Beli.
PENGARUH PROGRAM PEMUTIHAN PAJAK, PEMBEBASAN BEA BALIK NAMA, DAN SOSIALISASI PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK KENDARAAN BERMOTOR Deni Saputra; Rindy Citra Dewi; Geatasha Putri Erant
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol 3 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Desember 2021 - Mei 2022)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v3i1.841

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Pembebasan Transfer Nama Kendaraan Bermotor dan Sosialisasi Perpajakan Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Kendaraan Bermotor (Studi Kasus Pada Kantor Sistem Administrasi Terpadu Manunggal Kota Padang). Dalam menentukan sampel menggunakan metode Incidental Sampling. Data yang digunakan adalah data primer dan metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak. Secara parsial Pembebasan Ganti Nama Kendaraan Bermotor berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak. Secara parsial Sosialisasi Perpajakan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak. Secara simultan Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Pembebasan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor dan Sosialisasi Pajak berpengaruh signifikan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak.
ANALISIS OPTIMALISASI PEMBIAYAAN AKAD QARDHUL HASAN DAN MUDHARABAH DI PERBANKAN SYARI’AH (STUDI KASUS BANK MUAMALAT KANTOR CABANG PEMBANTU MUARO BUNGO) Iyud Iyud
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol 3 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Desember 2021 - Mei 2022)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v3i1.843

Abstract

This research was conducted because from the perspective of financing various types of contracts at the MuaroBungo branch of Muamalat Bank, it looks not optimal. This research was conducted in order to answer the questions: 1) What is the mechanism for implementing the financing of the qardulhasan and mudharabah contracts at the muamalat bank branch of muaroBungo; 2) How is the implementation of mudharabah contract financing at the muamalat bank branch of muaroBungo; 3) How to optimize the financing of qardulhasan and mudharabah contracts at bank muamalat muaro Bungo branch. This research is a field research (field research). This study seeks to examine in depth the Analysis of Financing Optimization of QardulHasan and Mudharabah Contracts in Islamic Banking (Case Study of Muamalat Bank Muaro Bungo Sub-Branch Office. The results of this study indicate that: 1). The financing mechanism for the qardhulhasan contract is only given to employees, this is due to (a) the high level of congestion, (b) there is no guarantee from the customer so that the qardhulhasan contract tends to be problematic, (c) the number of customers who use the qardhulhasan contract is not appropriate with the provisions, (d) The customer already has a loan at another bank, so the bank is afraid that the customer's salary is not sufficient to pay the debt installments. 2). Mudharabah contract financing mechanism is determined by the bank with conditions that must be fulfilled by the customer by prioritizing Islamic values, risk Commonly faced by banks is the dishonesty of customers or users of funds that are not in accordance with the contract. Mudharabah contracts have the advantage of increasing profit sharing, besides being free of usury, it is the reason customers choose Islamic banks over conventional banks. 3). Analysis of Optimizing the Implementation of QardulHasan and Mudaraba Financing of Bank MuamalatMuaroBungo Branch, so that the implementation of the qardhulhasan contract is more optimal: (a) The bank must thoroughly analyze the characteristics of prospective customers and full supervision of Bank Muamalat Muaro Bungo branch on the use of funds, (b ) The bank must provide administrative costs so that employees or customers do not pay administration and the funds can be taken from infaq and shadaqah.
PENGARUH SIKAP BERWIRAUSAHA DAN DUKUNGAN SOSIAL TERHADAP INTENSI BERWIRAUSAHA MAHASISWA PENDIDIKAN EKONOMI ANGKATAN 2018-2019 UNIVERSITAS JAMBI Arpizal Arpizal; Sri Puji Rahayu; Novia Sri Dwijayanti
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol 3 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Desember 2021 - Mei 2022)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v3i1.844

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran sikap berwirausaha dan dukungan sosial terhadap intensi berwirausaha mahasiswa Pendidikan Ekonomi Angkatan 2018-2019 Universitas Jambi serta untuk menganalisis pengaruh sikap berwirausaha dan dukungan sosial terhadap intensi berwirausaha. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode expostfacto. Variabel sikap berwirausaha berpengaruh positif secara parsial terhadap intensi berwirausaha, hal ini dibuktikan dengan nilai thitung > ttabel atau 6,884 > 1,658. Variabel dukungan sosial berpengaruh positif secara parsial terhadap intensi berwirausaha, hal ini dibuktikan dengan nilai thitung > ttabel atau 8,464 > 1,658. Sikap berwirausaha dan Dukungan sosial secara simultan berpengaruh bersama-sama secara positif terhadap intensi berwirausaha, hal ini dibuktikan dengan nilai Fhitung > Ftabel atau 46,616 > 3,1 dengan nilai persamaan regresi berganda Y = 32,439 + 0,318 X1 + 0,299 X2 + e. Berdasarkan hasil penelitian diatas maka dapat di tarik kesimpulan bahwa sikap berwirausaha dan dukungan sosial berpengaruh positif dan signifikan terhadap intensi berwirausaha.
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMEBELAJRAN IPA TERPADU PADA MATERI SISTEM TATA SURYA DENGAN PENGAYAAN CHARACTER EDUCATION DI SMP NEGERI 17 TANJAB TIMUR Deviani Asri; Rayandra Asyhar; Kamid Kamid
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol 3 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Desember 2021 - Mei 2022)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v3i1.845

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan produk LKPD dan RPP dengan pengayaan karakter. Pada materi sistem tata surya kelas VII, mengetahui kelayakan LKPD oleh ahli materi, ahli desain, guru dan siswa serta untuk mengetahui efektivitas penggunaan LKPD hasil pengembangan. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan menggunakan model ADDIE. Data proses pengembangan dihimpunmenggunakan angket validasi ahli desain, ahli materi, respon guru dan siswa serta data hasil belajar siswa setelah menggunakan LKPD. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa LKPD yang dikembangkan layak digunakan dalam proses pembelajaran. Setelah diimplementasikan penggunaan produk LKPD hasil pengembangan dalam proses pembelajaran, terjadi peningkatan rata-rata dari 58,33 menjadi 74,58 dengan selisih gain sebesar 16,25 terjadi peningkatan hasil belajar. Berdasarkan hasil pengembangan dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran cetak LKPD diakategorikan menarik, dan layak digunakan dalam pembelajaran.
FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PAJAK MINERAL BUKAN LOGAM DAN BATUAN: KESADARAN WAJIB PAJAK, PERIZINAN PERTAMBANGAN DAN PENGAWASAN (SUATU KAJIAN LITERATUR REVIEW MANAJEMEN KEUANGAN) Dony Chandra
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol 3 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Desember 2021 - Mei 2022)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v3i1.846

Abstract

Pajak Mineral Bukan Logam dan Batuan merupakan sekian dari banyak penyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang memberikan banyak kontribusi pada pembangunan di Pemerintah Daerah baik Kabupaten/Kota. Sudah banyak sekali penelitian yang dilakukan untuk mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi efektivitas Pajak Mineral Bukan Logam dan Batuan. Dalam artikel ini, membahas faktor – faktor yang mempengaruhi efektivitas dalam penerimaan pajak mineral bukan logam dan batuan. Berdasarkan hasil kajian literatur yang dulaksanakan, Faktor Kesadaran Wajib Pajak, Perizinan Pertambangan dan Pengawasan memiliki hubungan dan berpengaruh terhadap Efektivitas Pajak Mineral Bukan Logam dan Batuan.
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN KERJA KARYAWAN: WORK-LIFE BALANCE, BUDAYA ORGANISASI, DAN GAYA KEPEMIMPINAN (SUATU KAJIAN LITERATURE REVIEW MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA) Gania Hariani H
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol 3 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Desember 2021 - Mei 2022)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v3i1.847

Abstract

Penelitian terdahulu yang relevan pada suatu riset atau artikel ilmiah memiliki peran yang penting. Penelitian terdahulu memiliki fungsi memperkuat teori dan fakta mengenai hubungan atau pengaruh di antara variable yang diteliti. Artikel ini menelaah faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan kerja karyawan, yaitu: work-life balance, budaya organisasi dan gaya kepemimpinan, suatu studi literatur Manajemen Sumberdaya Manusia. Bahasan mengenai tema ini dipandang penting melihat banyaknya pihak yang telah meneliti bahasan yang sama atau relevan, karena meyakini pentingnya memahami bagaimana menciptakan kepuasan kerja bagi karyawan dan faktor apa saja yang mempengaruhinya. Hasil artikel literature review ini adalah: 1) Work-life balance berpengaruh terhadap kepuasan kerja; 2) Budaya organisasi berpengaruh terhadap kepuasan kerja; dan 3) Gaya kepemimpinan berpengaruh terhadap kepuasan kerja

Page 1 of 4 | Total Record : 39