Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

ANALISIS MISKONSEPSI TENTANG KEMAGNETAN PADA SISWA MTs ISHLAHUL MUSLIMIN SENTELUK KELAS IX TAHUN AJARAN 2018/2019 Nur'aini, Nur'aini; Didik, Lalu A; Bahtiar, Bahtiar
Relativitas: Jurnal Riset Inovasi Pembelajaran Fisika Vol 3, No 1 (2020): Jurnal Riset Inovasi Pembelajaran Fisika
Publisher : Department of Physics Education, Faculty of Teacher Training and Education, UNIVERSITAS MA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29103/relativitas.v2i2.2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pemahaman konsep siswa terhadap magnet, (2) miskonsepsi siswa yang terjadi pada konsep magnet, (3) menganalisis miskonsepsi siswa yang terjadi pada materi magnet. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif yang di dalamnya menjelaskan hasil dari suatu penelitian. Hasil analisis data menunjukkan bahwa rata-rata persentase miskonsepsi sebagai berikut: pada paham konsep sebesar 14,38%, miskonsepsi sebesar 25,17%, miskonsepsi (false positif) sebesar 15,21%, miskonsepsi (false negative) sebesar 11,82%, menebak sebesar 4,22% dan untuk yang tidak paham konsep sebesar 28,43%. Siswa masih banyak mengalami miskonsepsi pada materi, pengertian magnet, jenis-jenis magnet, interaksi benda ketika di dekatkan dengan magnet, pembuatan magnet, sifat-sifat magnet, garis gaya dan medan magnet, elektromagnetik, dan gaya Lorentz
PELATIHAN PERTANIAN HIDROPONIK MODERN BAGI KELOMPOK PKK DESA TABA PADANG REJANG Wijaya, Ardi; Supriatin, Supriatin; Setiawan, Agus; Rahmat, Deki; Hariani, Merti Sri; Avida, Meny; Nur'aini, Nur'aini
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bumi Raflesia Vol 4, No 2 (2021): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Bumi Raflesia
Publisher : Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/jpmbr.v4i2.1411

Abstract

AbstrakPelatihan pertanian hidroponik kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan masyarakat dalam mengembangkan pertanian melalui pertanian hidroponik sehingga menghasilkan sayuran yang sehat, meningkatkan perekonomian dalam kebutuhan sehari-hari dan sebagai temat wisata di desa tersebut. Berdasarkan survey dan analisis situasi yang telah dilakukan maka dapat diidentifikasi permasalahan sebagai berikut:  1) Rendahnya pengetahuan  tentang teknik  budidaya  sayur sederhana dengan menggunakan sistem hidroponik modern, 2) Belum ada sosialisasi tentang teknik budidaya sayur secara hidroponik, 3) Masih kurangnya pemahaman masyarakat tentang pemanfaatan lahan sempit yang dapat dijadikan lahan sayur hidroponik modern, dan 4) untuk memaksimalkan potensi-potensi yang dimiliki oleh suatu desa guna meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya. Demi mencapai tujuan tersebuat adapun tahapan yang dilakukan sebagai berikut: 1) pelatiahan dan pemberian materi tentang hidroponik, 2) Pelatihan dan Praktik Pembuatan system hidroponik, 3) Pelatihan dan Praktik Pembuatan wadah hidroponik, 4) Pendampingan dan praktik berkebun dengan system hidroponik serta 5) Pendampingan dan praktik perawatan hingga masa panen. Dari  Hasil pelatihan tersebut yang akan terbentuknya kebun hidroponik, agrowisata, agromart, tempat edukasi hidroponik, dan menjadi suatu desa percontohan hidroponik. hasil tersebut yang akan dikelola bersama Kelompok Ibu-ibu PKK dan masyarakat desa taba padang rejang,kecamatan hulu palik,kabupaten bengkulu utara. Menjadikan peran masyarakat yang lebih baik terkait dengan pengembangan kegiatan pertanian hidroponik, sehigga program pertanian hidroponik tersebut akan terus berkelanjutan. Kata kunci :pelatihan, hidroponik ,desa taba padang rejang