p-Index From 2019 - 2024
0.408
P-Index
This Author published in this journals
All Journal Masker Medika
Natalina, Renda
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH KEGEL EXERCISE TERHADAP KEJADIAN EDEMA PADA JAHITAN PERINEUM IBU POSTPARTUM Maya, Aminah; Gustirini, Ria; Natalina, Renda
Masker Medika Vol 7 No 2 (2019): Masker Medika
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar Belakang: Masa nifas merupakan salah satu masa kritis bagi ibu dan bayi sehingga Asuhan Kebidanan pada masa nifas diperlukan dalam periode ini untuk mengurangi peningkatan Angka Kematian Ibu (AKI). Ibu bersalin umumnya mengalami robekan pada vagina dan perineum yang menimbulkan perdarahan dalam jumlah bervariasi dan banyak. Setelah melahirkan ibu juga akan mengalami berbagai gangguan psikologi, seperti gangguan libido 38,2%, orgasme 56,4%, dan yang terbanyak adalah gangguan nyeri yang mencapai 70,9% dengan penyebab utama adalah jahitan perinium. Ibu nifas biasanya mengalami nyeri pada luka bekas jahitan perinium yang mengalami edema. Untuk mencegah terjadinya edema tersebut, perlu diberikan Kegel exercise pada ibu nifas 6 jam setelah persalinan.Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh kegel exercise terhadap kejadian edema pada jahitan perineum ibu postpartum. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian Quasi eksperimen dengan populasi semua ibu post partum yang melahirkan pada bulan Maret sampai Mei 2019. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Penelitian ini dilakukan di Praktik Mandiri Bidan (PMB) Kota Palembang, yaitu PMB Soraya dan PMB Husniati. Variabel dependen pada penelitian ini adalah Kegel exercise, sedangkan variabel independent pada penelitian ini adalah kejadian edema pada luka perineum. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis univariat dan analisis bivariat dengan menggunakan Chi square. Hasil: Dari hasil uji statistik, diperoleh tingkat signifikansi ρ<0.05 (ρ: 0.025), yang berarti Ho ditolak sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara kegel exercise terhadap penurunan kejadian edema pada jahitan perineum ibu post partum. Kesimpulan: kegel exercise berpengaruh terhadap penurunan kejadian edema pada jahitan perineum ibu post partum. Background: Postpartum is one of the critical period for mom and babies so that the care of obstetrics in postpartum is required in this period to reduce the increase of maternal mortality. Postpartum Mother generally experienced tear in the vagina and the perineum cause of bleeding in the amount varies and many. After giving birth, mother will have a variety of disorders, such as psychology , libido disorder by 38.2 % , orgasm 56,4 % , and the most are impaired pain at 70,9 % with the major cause is perinium rupture (stitches). Mother parturition usually have pain in wound former stitches perinium that experienced edema .To prevent the edema , it’s need to be given kegel exercise on the parturition six hours after they give birth. Purpose: to know the influence of kegel exercise to edema incidents on the postpartum perineum mother. Method: the research method is quasi experiment with a population of all the post partum mothers who gave birth to on the moon March 2019 until May .The sample collection in this research used purposive sampling technique .The research is in the independent service providers ( PMB ) Palembang , namely PMB Soraya and PMB Husniati . The dependent variable in this research is kegel exercise, while independent variables is the edema incident of perineum rupture. Data analysis in this research used univariat and bivariat analysis using chi square. Results: from the statistical tests, the significance value <0.05 (p value: 0.025 ) , which means Ho was rejected so that it can be concluded that there were significant influence between the edema kegel exercise to the decline on the postpartum mother perineum. Conclusion: kegel exercise can decrease the edema incidents on the postpartum perineum mother.