Yulianti, Elvi
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Role Playing terhadap Pengenalan Literasi Numerasi di Taman Kanak-kanak Twin Course Pasaman Barat Yulianti, Elvi; Jaya, Indra; Eliza, Delfi
Aulad : Journal on Early Childhood Vol 2 No 2 (2019): August, 2019
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (998.244 KB) | DOI: 10.31004/aulad.v2i2.33

Abstract

Bermain peran (role playing) merupakan aktivitas yang penting di Taman Kanak-kanak untuk pengenalan literasi numerasi. Bermain peran (role playing) memperkaya kosa kata anak melalui komunikasi, tindakan dan gerak-gerik, dengan menggunakan alat peraga. Penelitian ini dilaksanakan di Taman Kanak-kanak Twin Course Pasaman Barat pada kelas B2 dab B3 sebagai kelas eksperimen dan kelas kontrol. Kelas eksperimen menggunakan role playing dan kelas kontrol menggunakan metode ceramah.  Jumlah anak kelas kontrol dan kelas eksperimen yaitu 12  orang anak pada masing-masing kelas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Role Playing terhadap pengenalan literasi numerasi anak. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dalam bentuk quasy eksperiment dengan teknik pengumpulan data yaitu menggunakan tes pengetahuan dan perbuatan.  Kemudian data diolah dengan uji perbedaan (t-test). Berdasarkan perhitungan uji t (t-test) diperoleh thitung sebesar 2,667 dan ttabel sebesar 2,074 pada taraf nyata ? = 0,05 dan dk = 22. Maka dapat disimpulkan bahwa role playing berpengaruh dalam pengenalan literasi numerasi pada anak di Taman Kanak-kanak Twin Course Pasaman Barat.