Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Pendampingan ekstrakurikuler menjahit untuk meningkatkan soft skill dan kesiapan berwirausaha siswa Madrasah Aliyah (MA) Sunan Ampel Keraton Pasuruan Suchaina Suchaina; Dwi Kartika; Khurotul Ayunin; Fitriyah Fitriyah
Transformasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 15 No. 2 (2019): Transformasi Desember
Publisher : LP2M Universitas Islam Negeri Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (198.478 KB) | DOI: 10.20414/transformasi.v15i2.1722

Abstract

[Bahasa]: Kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah bagian dari program kegiatan tim KKN STKIP STIT PGRI Pasuruan yang didampingi oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) di MA Sunan Ampel Keraton Pasuruan. Kegiatan pendampingan ini bertujuan untuk meningkatkan soft skill menjahit dan memberi bekal kesiapan bagi siswa untuk berwirausaha siswa melalui pengembangan ekstrakurikuler menjahit. Metode yang digunakan terdiri dari tiga tahap yaitu: (1) tahap persiapan berupa observasi untuk mengidentifikasi apa saja yang dibutuhkan untuk kegiatan ekstrakurikuler menjahit, (2) tahap pelaksanaan kegiatan pendampingan ekstrakurikuler menjahit bersama siswa yang terpilih melalui seleksi, (3) tahap evaluasi kegiatan pendampingan. Hasil yang diperoleh dari kegiatan pendampingan ini adalah: (1) meningkatnya kemampuan memahami teknik mengayuh mesin jahit, (2) siswa dapat menjahit dengan rapi, (3) meningkatnya kemampuan memotong bahan jahitan sesuai dengan model, dan (4) meningkatnya kemampuan menjahit kain yang dikombinasi. Akan tetapi program ini belum dapat mengembangkan kesiapan berwirausaha siswa. Kesimpulan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah program pendampingan ekatrakurikuler mampu meningkatkan life skill siswa meskipun belum bisa mengembangkan kesiapan berwirausaha siswa. Kata Kunci: ekstrakurikuler; menjahit; life skill; wirausaha [English]: This community service program is a part of KKN STKIP – STIT PGRI Pasuruan programs supported by supervising lecturer at MA Sunan Ampel Keraton Pasuruan. It was aimed to improve students' soft skills and prepare them to have entrepreneurship skills through sewing extracurricular. The method used in this program were: (1) preparation step through observation to identify extracurricular needs, (2) the implementation step with selected students through selection process, (3) evaluation of the program. The results showed that (1) understanding of the techniques of operating sewing machine was improved, (2) students were able to sew tidily, (3) students’ ability to cut the cloth based on the model was increased, (4) students’ ability to sew combined cloth was improved. However, this program could not yet develop students’ readiness in entrepreneurship. In conclusion, this program improved students' skills but has not prepared the students for entrepreneurship practices. Keywords: extracurricular; sewing; life skill; entrepreneurship
Pembelajaran E-Learning Berbasis Schoology Suchaina Suchaina
Jurnal Educazione : Jurnal Pendidikan, Pembelajaran dan Bimbingan dan konseling Vol. 6 No. 2 (2018): November
Publisher : FKIP Universitas Islam Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The development of knowledge and technology nowadays has reached all aspects of life including education field. The digital learning invites the lecturers to be able to apply the system of E-learning as the use of technology development. One of E-learning application in education is schoology. Schoology has some interesting teaching and learning features like groups, resources, courses, quiz and attendance. The difference between the usual teaching and learning process with E- learning is from the centered of the activity, usual class is lecturer-centered the but e-learning is student-centered. E-learning will invite the students to be active in the learning process and try to find the materials they need initiatively. Keywords: E-learning, Schoology
PENGARUH KUALITAS FASILITAS SARANA DAN PRASARANA TERHADAP PENINGKATAN JUMLAH PENGUNJUNG WISATA DANAU RANU GRATI Suchaina Suchaina

Publisher : Ilmu Psikologi Universitas Yudharta Pasuruan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (440.881 KB)

Abstract

Fasilitas sarana dan prasarana sangat mempengaruhi tingkat minat pengunjung suatu tempat pariwisata. Karena jika suatu tempat wisata memiliki fasilitas sarana dan prasana yang kurang memenuhi standart, maka dapat menurunkan minat untuk mendatangi tempat wisata tersebut. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang menggunakan pendekatan studi kasus. Setelah itu peneliti akan membuat hasil kesimpulan dari rumusan permasalahan yang akan dibahas dalam penelitian ini. Selanjutnya peneliti juga akan memberikan saran untuk peneliti berikutnya untuk menyempurnakan kajian kualitas sarana dan prasarana di Wisata Danau Ranu Grati. Adapun hasil dari penelitian ditemukan ada beberapa fasilitas sarana dan prasana yang masih berada dibawah standart dan perlu perbaikan dan perawatan yang serius, seperti lantai dan gazebo yang ada di area pendopo Danau Ranu dalam kondisi retak serta gladak/jembatan kayu yang ada di Danau Ranu Grati. Selain itu area tempat bermain anak dan perahu bebek masih ada beberapa yang perlu diperbaiki.Secara keseluruhan kualitas sarana dan prasarana yang ada di obyek wisata Danau Ranu sudah cukup baik tetapi masih perlu adanya perbaikan pada beberapa sarana yang ada seperti pendopo dan terdapat 1 unit perahu bebek yang bocor dan pedalnya sudah agak rusak. Kualitas sarana dan prasana memiliki pengaruh terhadap peningkatan jumlah pengunjung terbukti dengan upaya yang dilakukan oleh pengelola wisata Danau Ranu tahun sebelumnya jumlah pengunjung mengalami kenaikan pada tiap tahunnya.
OPTIMALISASI PENCEGAHAN PENYEBARAN COVID-19 MELALUI PEMBUATAN HANDSANITIZER DAN DISINFEKTAN DI KELURAHAN REJOSARI KECAMATAN KRATON KABUPATEN PASURUAN Suchaina Qodir
JAMAIKA: JURNAL ABDI MASYARAKAT Vol 1, No 3 (2020): OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (801.486 KB)

Abstract

Dampak adanya COVID-19 memberikan dampak yang sangat luar biasa bagi masyarakat karena dampaknya menyerang berbagai aspek mulai kesehatan, sosial, ekonomi dan pendidikan terkena imbasnya. Di satu sisi banyak masyarakat yang cenderung acuh dengan adanya COVID-19 sehingga penyebarannya makin meluas dan penderita COVID-19 selalu mengalami kenaikan, disinilah peranan mahasiswa KKN-DR Universitas yang di damping satu dosen Pendamping lapangan memberikan penyuluhan dan pendampingan dalam pembuatan handsanitazer dan disinfektan dengan tujuan untuk 1) mengedukasi masyarakat agar selalu menjaga diri sendiri dan orang-orang sekitar dari bahaya COVID-19, 2) mengurangi dan menekan jumlah penambahan masyarakat yang positif  COVID-19 dan 3) memberikan bekal pada masyarakat sebagai tambahan pemasukan masyarakat dan  membuka peluang usaha baru dengan memproduksi handsanitazer dan disinfektan. Metode yang digunakan dalam tulisan ini menggunakan deskriptif yang bersifat kuantitatif dengan memberikan kuesioner kepada para peserta pendampingan ini yang terdiri dari 10 ibu – ibu PKK yang ada pada di desa Rejosari. Hasil kegiatan pengabdian ini adalah 1) masyarakat memiliki pemahaman betapa pentingnya menjaga kesehatan agar terhindar dari COVID-19, 2) dengan kesadaran yang dimikiki masyarakat penulis berharap ini akan mampu mengurangi peningkatan jumlah asyarakat yang positif COVID-19 dan 3) ibu-ibu PKK desa Rejosari memiliki keterampilan dalam mebuat handsanitazer dan disinfektan sebagai peluang usaha baru untuk menambah pendapatannya.