Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERANCANGAN APLIKASI PEMBELAJARAN PAKAIAN ADAT ASLI INDONESIA BERBASIS MULTIMEDIA DAN WEB MENERAPKAN METODE COMPUTER ASSISTED INSTRUCTION (CAI) Sagala, Gamrina; Mesran, Mesran; Sutiksno, Dian Utami; Yuhandri, Yuhandri; Suginam, Suginam
JURIKOM (Jurnal Riset Komputer) Vol 4, No 4 (2017): Agustus 2017
Publisher : STMIK Budi Darma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (215.019 KB) | DOI: 10.30865/jurikom.v4i4.711

Abstract

Pakaian adat merupakan simbol kebudayaan yang dimiliki oleh suatu daerah. Pakaian adat juga dapat menjadi simbol yang dimiliki daerah tersebut. Sehingga dengan mengetahui nama dari suatu pakaian adat dapat mewakili suatu daerah dari pakaian adat tersebut berasal. Setiap daerah di Indonesia mempunyai pakaian adat yang berbeda-beda. Biasanya pakaian adat dikenakan untuk memperingati hari besar misalnya, hari kelahiran, pernikahan, kematian, ataupun hari-hari besar keagamaan. Setiap daerah memiliki pengertian pakaian adat sendiri-sendiri. Pentingnya mengenal pakaian adat Asli Indonesia membuat penulis tertarik untuk membuat suatu aplikasi pembelajaran yang digunakan oleh peserta didik dalam mempelajari kebudayaan suatu daerah. Proses pembelajaran yang dibuat akan lebih menarik apabila diterapkannya suatu metode sebagai alat bantu didalam melakukan pembelajaran. Pada penelitian ini peneliti tertarik untuk menggunakan metode CAI (Computer Assisted Instruction), yang didalamnya terdapat materi, drill/practice, simulasi dan game.