Aryanti, Stelly Novita
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

OPTIMALISASI ALAT LABORATORIUM TILTING FLUME PADA PINTU SORONG Aryanti, Stelly Novita; Chatib, Nashrullah; Nurhayati, -
JeLAST : Jurnal PWK, Laut, Sipil, Tambang Vol 3, No 3 (2016): JURNAL MAHASISWA TEKNIK SIPIL EDISI DESEMBER 2016
Publisher : JeLAST : Jurnal PWK, Laut, Sipil, Tambang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/jelast.v3i3.17797

Abstract

Untuk menganalisa karakteristik loncat air pada saluran berdasarkan variasi tinggi bukaan pintu dari dasar saluran sangat menarik. Variasi seperti sifat dasar saluran (halus atau kasar), kemiringan dasar saluran, profil dan bentuk saluran mempengaruhi karakteristik loncat air itu sendiri. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui karakteristik loncat air yang melewati pintu sorong pada saluran. Penelitian dilakukan dengan cara menggunakan model saluran dengan dasar bergerak di laboratorium pada saluran kaca (Tilting Flume) dengan ukuran B rata-rata = 0,074 m, panjang saluran kaca keseluruhan = 2,572 m, ukuran saluran kaca sisi kanan berbentuk persegi panjang dengan ukuran p = 0,242 m, t = 0,44 m dan l = 0,075 m dan ukuran bak penampungan air sisi kiri berbentuk persegi dengan ukuran p = 0,647 m, t = 0,61 m dan l = 0,496 m. Untuk kekasaran dasar saluran, digunakan  jenis kekasaran yang tersedia di laboratorium, denganukuran p = 0,995 m dan l = 0,073 m. Dari hasil penelitian diperoleh nilai kecepatan aliran terbesar terjadi pada kekasaran dasar saluran 1 dan bukaan pintu 0,02 m dengan nilai v = 0,5962 m/s.Nilai bilangan Froude terbesar terjadi pada kekasaran dasar saluran 1 dan bukaan pintu 0,02 m dengan nilai Fr = 2,0064 (aliran superkritis). Nilai kehilangan energi terbesar terjadi pada kedua saluran, yaitu saluran tanpa kekasaran pada bukaan pintu 0,025 m dan saluran dengan kekasaran dasar saluran 1 pada bukaan pintu 0,02 m dengan nilai                   ∆E = 0,059 m. Nilai efisiensi loncat air terbesar terjadi pada saluran tanpa kekasaran dasar dan bukaan pintu 0,02 m dengan nilai ζ = 0,7085 (70,85 %). Nilai koefisien Manning terbesar terjadi pada kekasaran dasar saluran 1 dan bukaan pintu 0,065 m dengan nilai n = 0,0012 m/s.   Kata kunci :loncat air, bukaan pintu, tilting flume, laboratorium, optimal