Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Studi Analisis Perbandingan Manajemen Siaran Dakwah Di Radio Manggala Fm Kudus Dan Pas Fm Pati Zaini, Ahmad; Falah, Riza Zahriyal
AT-TABSYIR Vol 7, No 2 (2020): Desember 2020
Publisher : Prodi Komunikasi Penyiaran Islam Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21043/at-tabsyir.v7i2.8724

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen siaran dakwah di radio Manggala FM Kudus dan PAS FM Pati, membandingkan manajemen siaran dakwah di radio Manggala FM Kudus dan PAS FM Pati serta mengetahui kendala manajemen siaran dakwah Manggala FM Kudus dan PAS FM Pati. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertama, implementasi manajemen program siaran dakwah di Radio Manggala FM Kudus dan PAS FM Pati telah berjalan sesuai dengan planning, organizing, actuating dan controlling yang direncanakan. Kedua, Manggala FM Kudus dan PAS FM Pati secara manajerial sudah melakukan perencanaan yang matang terhadap siaran dakwah. Perbedaan antara radio Manggala FM Kudus dan PAS FM Kudus tampak dalam kajian keislaman yang disiarkan. Program siaran dakwah dan konten kajian keislaman di radio PAS FM Pati lebih beragam dibandingkan dengan Manggala Station Kudus. Kendati demikian, siaran dakwah yang dimiliki oleh Manggala FM Kudus juga tidak kalah menarik, karena disiarkan tiap pagi dan sore sehingga keberlanjutan siaran tetap terjaga. Ketiga, kendala teknis yang terkadang dihadapi oleh Manggala FM Kudus dan PAS FM Pati diantaranya apabila listrik mati dan diesel sedang rusak, maka program siaran yang sedang tayang dalam bentuk on air akan terputus, apabila ada host yang kurang mumpuni ruang siaran, maka proses siaran akan terasa kering.
Islamic Education Based on Religion Maturity in a Cross-Ideological Framework Gaffar, Abdul; Suud, Fitriah M.; Falah, Riza Zahriyal
Indonesian Journal of Islamic Literature and Muslim Society Vol 6, No 1 (2021)
Publisher : IAIN Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22515/islimus.v6i1.2983

Abstract

This article is a criticism of the Islamic education aspect, which always shown with a model of normative deductive tendencies. Of course, it is an impact on the learners. It is challenging to understand because reviewed full of knowledge that should be skyrocketing grounded, ranging from things that are theocentric to the abstract, tend to ignore the real reality that it is where the students live and interact with people different from themselves. Moreover, the methodology of teaching and learning teachers are comfortable in matters of religion. That is more suitable to be indoctrination and did not effect on dialogic. Indeed, Islamic education should attach continuously to the historical circumstances in which personalities live.
Peran Dakwah Dalam Mewujudkan Kesalehan Sosial Masyarakat Perkotaan Falah, Riza Zahriyal
Community Development: Jurnal Pengembangan Masyarakat Islam Vol 2, No 1 (2017): Community Development Jurnal Pengembangan Masyarakat Islam (Article In Press)
Publisher : Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21043/cdjpmi.v2i1.3301

Abstract

 Tulisan ini bertujuan menjelaskan tentang peran dakwah dalam mewujudkan kesalehan sosial masyarakat perkotaan. Dakwah sebagai salah satu tugas umat Islam di dunia, merupakan kegiatan yang berfungsi membangun dan merubah. Membangun dalam artian membangun jiwa agar semakin saleh secara individual maupun sosial, dan merubah dalam artian memotivasi masyarakat untuk berubah dari tidak saleh menjadi saleh atau tidak seimbng antara saleh individual dan saleh sosial menjadi kesalehan yang seimbang, sehingga dari situ tercipa masyarakat khoiru ummah. Dikotomi kesalehan individual dan sosial dikalangan umat Islam masih sangat besar. Dalam masyarakat kota yang mempunyai ciri salah satunya sikap individualis, kesalehan sosial kurang mendapat perhatian. Sehingga dakwah dalam masyarakat kota, salah satu perannya adalah untuk merubah maindset bahwa kesalehan sosial itu juga penting, sebagaimana pentingnya kesalehan indivual.