Mukarromah, Lukluil
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH LOKASI USAHA TERHADAP KEUNTUNGAN (Studi Kasus Toko Pakaian Di Kecamatan Bantan Kabupaten Bengkalis) Andika, Sandi; Mukarromah, Lukluil
Magisma: Jurnal Ilmiah Ekonomi dan Bisnis Vol 9 No 2 (2021): MAGISMA
Publisher : Magister Manajemen STIE Bank BPD Jateng

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35829/magisma.v9i2.182

Abstract

Berbagai faktor yang menyebabkan keberhasilan dalam bisnis yang dilakukan oleh pengusaha, salah satunya adalah lokasi usaha. Lokasi usaha yang tepat tentu akan memberikan dampak yang positif terhadap keberlangsungan dan keuntungan usaha tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lokasi usaha terhadap keuntungan. Subjek dalam penelitian ini adalah para pemilik usaha toko pakaian yang membuka usaha di Kecamatan Bantan dengan jumlah toko sebanyak 23, sehingga peneliti menggunakan total sampling. Jenis penelitian ini adalah field research dengan metode penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, angket atau kuesioner, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil analisa data dapat disimpulkan bahwa koefisien korelasi tersebut dapat dinyatakan ada hubungan yang positif diantara variabel lokasi usaha terhadap variabel keuntungan yang dikategorikan “Rendah”, karena koefisien korelasinya yang diperoleh yaitu 0.246 atau 24.6% lebih kecil dari rtabel dengan taraf signifikasi 5% sebesar 0.3515. berdasarkan hasil analisis regresi dan hasil uji t dengan taraf signifikasi 0.257 > 0.05 menandakan bahwa Ho diterima dan Ha ditolak dengan keterangan bahwa lokasi usaha tidak berpengaruh signifikan terhadap keuntungan usaha toko pakaian.