Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Struktur, Perilaku dan Kinerja Pasar pada Sentra Industri Rengginang Lorjuk di Kabupaten Sumenep Hopid, Hopid; Sudiyarto, Sudiyarto; Hendrarini, Hamidah
Jurnal Ekonomi Pertanian dan Agribisnis Vol 5, No 3 (2021)
Publisher : Department of Agricultural Social Economics, Faculty of Agriculture, Brawijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jepa.2021.005.03.16

Abstract

Salah satu industri pangan yang berkembang pesat di Kabupaten Sumenep adalah industri makanan ringan “rengginang lorjuk” sebagai  makanan khas yang sudah terkenal ke berbagai daerah dan menjadi brand image makanan ringan kabupaten Sumenep. Sentra industri rengginang Lorjuk terletak di Desa Prenduan Kecamatan Pragaan. Penelitian ini bertujuan menganalisis struktur, perilaku dan kinerja pasar pada sentra industri rengginang lorjuk di Kabupaten Sumenep. Metode acak sederhana (simple random sampling) digunakan untuk pengambilan sampel 20 produsen rengginang lorjuk. Hasil analisis menunjukkan struktur pasar industri rengginang lorjuk mengarah pada bentuk pasar oligopoli sedang dengan nilai CR4 sebesar 43,15%. Perilaku pasar ditandai dengan penerapan strategi harga, produk, promosi dan distribusi serta terdapat 4 pola saluran pemasaran. Kinerja pasar ditunjukkan dengan nilai rata-rata PCM seluruh produsen rengginang lorjuk sebesar 15%. Nilai PCM tertinggi industri rengginang lorjuk cap Dua Putri 47,27% dan terendah sebesar 4,55% dimiliki oleh Dua Jempol.