Sri Soedewi
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MENGENAL HURUF BAGI ANAK USIA DINI (4-5 TAHUN) Rika Mustika; Sri Soedewi; Efan Kusuma
Kreatif : Jurnal Karya Tulis, Rupa, Eksperimental dan Inovatif Vol. 2 No. 1 (2020): Kreatif : Jurnal Karya Tulis, Rupa, Eksperimental dan Inovatif
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (37.476 KB)

Abstract

Membaca merupakan kegiatan untuk mencari informasi dan pesan dalam bentuk tulisan dam simbol. Membaca harus dibiasakan sedari kecil agar dapat melatih imajinasi, kreatifitas dan menambah daya ingat anak. Membaca merupakan proses pembelajaran agar mendapat informasi yang diinginkan. Proses pembelajaran dimulai dari masa kanak-kanak. Pengalaman pada anak berperan penting untuk perkembangan kepribadian anak. Proses belajar anak dilakukan dengan cara bermain. Belajar sambil bermain memberi kesempatan kepada anak untuk memanipulasi, menemukan sendiri, dan mengeksplor. Peran media dalam pembelajaran anak sangat berpengaruh terhadap perkembangan pikiran anak. Dalam proses pembelajaran di sekolah pun menggunakan media, media yang menunjang belajar anak ketika di sekolah dan media pembelajaran yang membantu perkembangan motorik anak. Metode yang baik agar anak mudah dalam menangkap pelajaran yaitu dengan melakukan pembelajaran dengan metode belajar sambil bermain. Disini anak tidak dituntut belajar, tapi tanpa disadari anak tersebut sedang belajar.