Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISA KUALITAS AIR SUMUR BAHAN PEMBUATAN KERAMIK DENGAN PARAMETER FISIK (SUHU) DAN KIMIA (KLORIDA) DI PT. SUMBER KERAMIK INDAH KOTA PROBOLINGGO Subhi, Misbahul; Sumijanti, Endang
Conference on Innovation and Application of Science and Technology (CIASTECH) CIASTECH 2021 "Kesiapan Indonesia Dalam Menghadapi Krisis Energi Global"
Publisher : Universitas Widyagama Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kualitas bahan baku pembuatan keramik perlu dianalisa kandungan bahan kimia yang terdapat didalamnya, karena keterkaitan pengaruhnya terhadap kesehatan dan lingkungan tersebut. Pengujian kandungan berbagai macam zat didalam air yang akan digunakan dalam proses produksi sangat penting dilakukan.  Salah satunya suhu, pengukuran suhu sampel air merupakan parameter fisik yang dirasakan pekerja secara langsung dengan air sumur bahan pembuatan keramik. Sampel air yang diperiksa dan dianalisa berasal dari 4 sumur pasak bahan pembuatan keramik PT. Sumber Keramik Indah Probolinggo. Pengukuran suhu menggunakan termometer air dan udara, sedangkan klorida memakai hanna instrument HI96753. Suhu di Sumur Pasak I sebesar 28,5 °C, Sumur Pasak II sebesar 28,2 °C, Sumur Pasak III sebesar 26,5 °C, Sumur Pasak IV sebesar 27,8 °C dan suhu udara di lingkungan sekitar sumur sebesar 30°C, dimana standar suhu air bersih adalah suhu udara ± 3 °C. Kadar klorida di Sumur Pasak I sampai IV sebesar 40 mg/l, dimana nilai maksimal yang diperbolehkan sebesar 600 mg/l.