Claim Missing Document
Check
Articles

Found 30 Documents
Search

HUBUNGAN ANTARA STATUS GIZI DENGAN PERKEMBANGAN MOTORIK KASAR ANAK BALITA DI RSUD TUGUREJO SEMARANG TAHUN 2013 Ati, Choirunnisa Adhi; Alfiyanti, Dera; Solekhan, Achmad
Karya Ilmiah S.1 Ilmu Keperawatan Tahun 2013
Publisher : STIKES Telogorejo Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan motorik kasar anak usia balita dipengaruhi oleh berbagai faktor, salah satunya adalah status gizi. Perubahan status gizi dan status kesehatan anak akan berpengaruh terhadap perkembangan motorik kasar anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi hubungan antara status gizi dengan perkembangan motorik kasar balita di RSUD Tugurejo Semarang. Desain penelitian ini adalah Descriptive correlation, jumlah sampel 50 responden dengan tekhnik cross sectional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara status gizi dengan perkembangan motorik kasar anak (p value: 0,000 ; ɑ= 0,05). Penelitian selanjutnya diharapkan ditambahkan pengadaan sarana bermain untuk merangsang perkembangan motorik dan psikologis anak serta perlu meningkatkan penyuluhan masalah kesehatan bagi masyarakat tentang kebutuhan gizi pada balita sehingga status gizi buruk balita dapat dicegah dan kurang gizi pada balita dapat teratasi dengan baik serta perkembangan motorik anak di RSUD Tugurejo Semarang dapat ditingkatkan.Kata kunci : Status gizi, perkembangan motorik kasar, anak balita
PENGARUH TERAPI BERCERITA TERHADAP SKALA NYERI ANAK USIA PRASEKOLAH (3-6 TAHUN) SELAMA TINDAKAN PENGAMBILAN DARAH VENA DI RSUD TUGUREJO SEMARANG Winahyu, Dewi; Alfiyanti, Dera; Solekhan, Achmad
Karya Ilmiah S.1 Ilmu Keperawatan Tahun 2013
Publisher : STIKES Telogorejo Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penyakit dan hospitalisasi seringkali menjadi krisis pertama yang harus dihadapi anak. Pengambilan sampel darah merupakan salah satu prosedur invasif yang sering dilakukan pada anak yang mengalami hospitalisasi dan dapat mengakibatkan rasa nyeri. Terapi bercerita adalah salah satu tehnik distraksi untuk mengurangi rasa nyeri pada anak. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran mengenai apakah ada pengaruh dari terapi bercerita terhadap skala nyeri pada anak usia prasekolah selama tindakan pengambilan sampel darah di ruang rawat inap RSUD Tugurejo Semarang. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental, yang dibagi dalam 2 kelompok yaitu kelompok perlakuan dan kelompok kontrol dan analisa yang digunakan adalah uji t independent non parametrik Mann-Whitney U test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara terapi bercerita terhadap skala nyeri anak selama tindakan pengambilan sampel darah (ρ value = 0,003;α = 0,05). Peneliti selanjutnya diharapkan dapat dilakukan terapi model lainnya untuk mengurangi rasa nyeri pada tindakan invasif seperti pengambilan sampel darah. Kata kunci : terapi bercerita, skala nyeri anak prasekolah, pengambilan sampel darah
EFEKTIFITAS MINYAK KELAPA DAN MINYAK ZAITUN TERHADAP PENCEGAHAN DIAPER DERMATITIS PADA ANAK USIA 3 – 24 BULAN DI RSUD TUGUREJO SEMARANG widya watti, alim weny; alfiyanti, dera; purnomo, eko; hartini, sri
Karya Ilmiah S.1 Ilmu Keperawatan Tahun 2014
Publisher : STIKES Telogorejo Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Diaper dermatitis adalah gangguan kulit yang meradang dengan bercak kemerahan. Penelitiandi Inggris menemukan bahwa 25 persen dari 12.000 bayi berusia empat minggu mengalamidiaper dermatitis. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui efektifitas kegunaan minyakkelapa dan minyak zaitun terhadap pencegahan diaper dermatitis dan menganalisis perbedaanefektifitas penggunaan minyak kelapa dan minyak zaitun terhadap diaper dermatitis padaanak 3 – 24 bulan. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah quasieksperimen dengan pendekatan pre-test and post-test design, dengan sampel lebih dari 60responden dan menggunakan metode total sampling. Uji normalitas menggunakanKolmogorov-Smirnov dengan hasil berdistribusi tidak normal 0,000 atau < 0,05. Dari hasilpenelitian ini diharapkan minyak kelapa dapat digunakan untuk alternatif pencegahankejadian diaper dermatitis pada bayi dan anak, serta untuk memberitahukan faktor risikopenyebab diaper dermatitis seperti pemakaian diaper yang terlalu lama, alergi dan caramembersihkan yang salah.Kata kunci: diaper dermatitis, minyak kelapa, dan minyak zaitun
Pengaruh Terapi Bermain Menggunting Terhadap Peningkatan Motorik Halus Pada Anak Autisme Usia 11 – 15 Tahun di Sekolah Luar Biasa Negeri Semarang Raharjo, Desta Sarasati; Alfiyanti, Dera; Purnomo, S. Eko
Karya Ilmiah S.1 Ilmu Keperawatan Tahun 2014
Publisher : STIKES Telogorejo Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Autis adalah gangguan perkembangan yang terjadi dalam bidang interaksi dan komunikasi  dengan orang lain. Perkembangan motorik halus anak autis dilakukan melalui olah tangan dengan  menggunakan alat atau media kreatif seperti kuas, pensil, kertas, gunting, tanah  liat,  plastisin, busa, dan  lain-lain. Salah satu cara untuk meningkatkan motorik halus pada anak autisme adalah dengan terapi bermain menggunting. Menggunting adalah salah satu aktivitas  atau kegiatan memotong yang melibatkan dan membutuhkan koordinasi antara mata,  tangan, dan konsentrasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh terapi bermain menggunting terhadap peningkatan motorik halus pada anak autis usia 11-15 tahun di Sekolah Luar Biasa Negeri Semarang. Desain penelitian ini menggunakan quasy eksperiment dengan menggunakan pendekatan pre test and post test design dengan jumlah sampel sebanyak 30 respoonden dengan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh terapi bermain menggunting terhadap perkembangan motorik halus pada anak autis di Sekolah Luar Biasa Negeri Semarang dengan p value 0,000. Hasil penelitian ini merekomendasikan bagi institusi Sekolah Luar Biasa Negeri Semarang agar terapi bermain menggunting dapat dijadikan salah satu terapi bagi anak autis usia 11-15 tahun untuk meningkatkan motorik halus.   Kata Kunci : Autis, motorik halus, terapi bermain menggunting.
PENGARUH MODELLING MEDIA VIDEO TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN TOILET TRAINING PADA ANAK RETARDASI MENTAL USIA 5-7 TAHUN DI SLB N SEMARANG Faikoh, Noer Elok; Alfiyanti, Dera; Nurullita, Ulfa
Karya Ilmiah S.1 Ilmu Keperawatan Tahun 2014
Publisher : STIKES Telogorejo Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Retardasi mental adalah kelemahan atau ketidakmampuan kognitif yang muncul pada masa kanak-kanak (sebelum 18 tahun) ditandai dengan fase kecerdasan di bawah normal. Anak-anak dengan retardasi mental membutuhkan perhatian yang sangat besar, salah satu bentuk kemandirian yang tidak bias dilakukan anak retardasi mental adalah toilet training. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh modelling media video terhadap peningkatan kemampuan toilet training pada anak dengan retardasi mental di SLB N Semarang. Desain penelitian ini menggunakan pendekatan one group pre and post. Jumlah sampel 30 responden dengan teknik purposive sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan sebelum dilakukan intervensi pemberian modeling media video didapatkan 15 anak (50%) mampu dan 15 anak (50%) tidak mampu. Sedangkan setelah dilakukan intervensi didapatkan peningkatan sebanyak 26 anak (86,6 %) mampu dan 4 anak (13,4%) tidak mampu. Pada karakteristik responden anak retardasi mental pada jenis kelamin terdapat 14 anak (46,7%) laki-laki dan 16 anak (53,3%) perempuan. Rekomendasi hasil penelitian ini adalah agar terapi modeling video ini dapat diterapkan, dikembangkan dan dijadikan mata ajar atau terapi untuk melatih ketrampilan dalam meningkatkan toilet training. Kata kunci : Anak retardasi mental, toilet training, dan modeling media video
PENGARUH PEMBERIAN LARUTAN GULA PER ORAL TERHADAP SKALA NYERI ANAK USIA 3-4 TAHUN YANG DILAKUKAKAN PUNGSI VENA DI RSUD TUGUREJO SEMARANG Ulfah, Sayidah; Alfiyanti, Dera; Purnomo, S. Eko
Karya Ilmiah S.1 Ilmu Keperawatan Tahun 2014
Publisher : STIKES Telogorejo Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Hospitalisasi merupakan suatu keadaan yang mengharuskan anak untuk tinggal dan di rawat di rumah sakit untuk menjalani pengobatan atau terapi.Pemberian pengobatan atau terapi pada anak yaitu salah satunya dengan melakukan tindakan pungsi vena yang dapat menimbulkan nyeri pada anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh pemberian larutan gula  terhadap skala nyeri anak usia 3-4 tahun yang dilakukan pungsi vena. Desain penelitian ini adalah quasi exsperiment dengan postest kelompok intervensi dan kelompok kontrol (non equivalent control group, after only design). Menggunakan teknik sampling jenuh dengan sampel sebanyak  60 responden, 30 untuk intervensi dan 30 untuk kontrol. Pemberian larutan gula diberikan mulai 1 menit sebelum tindakan dan dipertahankan selama tindakan.Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan lembar observasi skala nyeri (Face, Legs, Activity, Cry, Consolability) FLACC.Penelitian ini menggunakan analisa uji independent t-test non parametrik Mann-Whitney U test. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara pemberian larutan gula terhadap skala nyeri anak selama tindakan pungsi vena, terlihat bahwa (p-value 0.00; α = 0.05) dan Z-hitung 5,097 lebih besar dari nilai Z-tabel 5000. Hasil penelitian ini merekomendasikan bagi rumah sakit agar memberikan larutan gula bagi anak yang akan dilakukan tindakan yang menimbulkan nyeri. Kata Kunci: pemberian larutan gula, skala nyeri pada anak, tindakan pungsi vena
Penggunaan Madu Dalam Oral Hygiene Sebagai Inhibitor Koloni Bakteri Pada Anak Yang Dirawat Di Picu Mariyam, Mariyam; Alfiyanti, Dera
Jurnal Keperawatan Anak Vol 2, No 2 (2014): Jurnal Keperawatan Anak
Publisher : Jurnal Keperawatan Anak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pasien kritis yang dirawat rumah sakit, dalam waktu 48 jam akan mengalami perubahan flora orofaringeal. Keadaan ini dapat berisiko terjadi masalah kesehatan, sehingga perlu dilakukan perawatan mulut (oral hygiene). Cairan yang biasa digunakan dalam oral hygiene adalah Nacl. Ada beberapa cairan lain yang digunakan yaitu chlorhexidine dan providone iodine, namun cairan ini kurang efektif mencegah dan menurunkan masalah mulut. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi penekanan pertumbuhan koloni bakteri di mulut pada anak yang dirawat di Pediatric Intensive Care Unit (PICU) RS Roemani Semarang yang dilakukan Oral hygiene dengan diberikan madu murni. Desain penelitian ini merupakan deskriptif analitik. Sampel ditentukan dengan teknik consecutive sampling. Sampel dilakukan oral hygiene dengan menggunakan Nacl dan diolesi dengan madu murni, setelah 8-10 jam dilakukan pengambilan saliva untuk selanjunya dilakukan pemeriksaan jumlah koloni bakteri. Hasil uji statistik ratarata jumlah koloni bakteri pada responden adalah 4.2 dengan standar deviasi 3.42. Dibandingkan dengan hasil penelitian Mariyam & Dera (2014) yang meneliti tentang koloni bakteri pada anak yang dilakukan oral hygiene menggunakan Nacl saja, hasil penelitian ini menunjukkan bahwa madu lebih efektif menekan pertumbuhan koloni bakteri.
Ipteks Bagi Masyarakat (IbM) Taman Pintar Banana Sebagai Upaya Optimalisasi Kualitas Balita Di Rw 04 Dan Rw 05 Desa Rowosari Kecamatan Tembalang Kota Semarang Alfiyanti, Dera; Mariyam, Mariyam; Rahayu, Desi Ariyana
Jurnal Keperawatan Anak Vol 2, No 2 (2014): Jurnal Keperawatan Anak
Publisher : Jurnal Keperawatan Anak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Program Stimulasi, Deteksi, dan Intervensi Dini Tumbuh Kembang (SDIDTK) balita di Puskesmas Kota Semarang dan jaringannya masih terbatas pada deteksi dini penyimpangan pertumbuhan sedangkan deteksi dini penyimpangan perkembangan, penyimpangan emosional, dan stimulasi sesuai usia anak belum dilaksanakan. Pembinaan tumbuh kembang balita di Desa Rowosari Kecamatan Tembalang Kota Semarang belum berjalan secara optimal. Kader kesehatan di RW 04 dan RW 05 mengatakan bahwa kegiatan posyandu hanya sebatas penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, dan pemberian makanan tambahan saja. Hal ini menyebabkan tidak terdeteksinya penyimpangan pertumbuhan, perkembangan, dan tidak optimalnya kualitas balita. Tujuan utama pembentukan Taman Pintar Banana adalah meningkatkan kualitas balita di RW 04 dan RW 05 Desa Rowosari Kecamatan Tembalang Kota Semarang. Rencana kegiatan yang dilakukan meliputi pelatihan deteksi dini pertumbuhan balita, pelatihan deteksi dini penyimpangan perkembangan balita, workshop stimulasi perkembangan balita, pelatihan MPASI, pelatihan pemeriksaan fisik dasar balita, pelatihan perawatan bayi, dan pembentukan Taman Pintar Banana. Metode pendekatan yang dilakukan adalah dengan diskusi intensif, simulasi/demonstrasi keterampilan, dan role play. Evaluasi dilakukan dengan membandingkan hasil pre dan post test pada setiap pelatihan yang berlangsung. Pengetahuan dan keterampilan kader mengalami peningkatan di enam pelatihan yang diselenggarakan.
Pengetahuan dan Perilaku Oral Hygiene dengan Kejadian Karies Gigi di Sd Negeri 01 Ketanggan Batang Pagunanto, Sigit; Alfiyanti, Dera
Jurnal Keperawatan Anak Vol 2, No 1 (2014): Jurnal Keperawatan Anak
Publisher : Jurnal Keperawatan Anak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Karies gigi adalah daerah yang membusuk di dalam gigi yang terjadi akibat proses yang secara bertahap melarutkan email dan terus berkembang ke bagian dalam gigi. Anak di Indonesia masih sulit untuk meningkatkan kualitas kesehatan gigi dikarenakan kurangnya pengetahuan dan perilaku yang kurang tepat dalam menjaga kesehatan gigi. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi hubungan pengetahuan dan perilaku oral hygiene pada anak dengan kejadian karies gigi di SDN Ketanggan 01 Kecamatan Gringsing Kabupaten Batang. Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian deskriptif korelasi dengan pendekatan studi kasus dengan menggunakan kuesioner sebagai alat pengambilan data. Sampel dalam penelitian ini adalah semua siswa SDN 01 Ketanggan yang mengalami karies gigi sebanyak 88 orang berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi, dengan teknik total sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 63,6% memiliki pengetahuan tidak baik, 76,1% perilaku tidak baik dan 72,7% mengalami karies gigi. Analisa data menggunakan Chi square diperoleh nilai p value 0,000 (α 0,05) jadi nilai p < 0,05, dapat disimpulkan ada hubungan pengetahuan dengan kejadian karies gigi dan terdapat hubungan antara perilaku dengan kejadian karies gigi (p value 0,000).
DUKUNGAN PERAWAT DENGAN TINGKAT KECEMASAN ORANG TUA PASIEN ACUTE LIMPOBLASTIK LEUKEMIA Mulyani, Sri; Mariyam, Mariyam; Alfiyanti, Dera; Pohan, Vivi Yosafianti
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 9 No 3 (2019): Juli
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (73.191 KB) | DOI: 10.32583/pskm.9.3.2019.225-232

Abstract

Kondisi tidak menentu yang dialami anak dengan Acute Limpoblastik Leukemia (ALL) setelah kemoterapi sering membuat orang tua cemas, bahkan sampai panik saat kondisi anak semakin menurun akibat efek obat kemoterapi. Kecemasan orangtua yang berlebihan, akan membuat anak ikut cemas. Peran perawat dalam mengendalikan kondisi psikologis orangtua, supaya anak tidak ikut cemas sangat diperlukan. Salah satu upaya tersebut adalah dukungan sosial yang diberikan oleh perawat. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah ada hubungan antara dukungan perawat dengan tingkat kecemasan orang tua pasien Acute Limpoblastik Leukimia di Ruang Anak RSUP Dr. Kariadi Semarang. Jenis penelitian yang digunakan discriptive correlation, dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian ini 44 orang tua pasien dengan anak ALL. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas dukungan perawat kurang baik sebanyak 52,3% dan mayoritas tingkat kecemasan orang tua pasien adalah kategori cemas ringan sebanyak 40,9%. Hasil Uji bivariate menunjukkan ada hubungan antara dukungan perawat dengan tingkat kecemasan orang tua pasien anak dengan Acute Limpoblastik Leukimia (ALL) di Ruang Anak RSUP Dr. Kariadi Semarang dengan nilai p-value = 0,007 dan r = -0,401. &nbsp; Kata kunci : dukungan perawat, tingkat kecemasan, kemoterapi &nbsp; THE EFFECT OF THE APPLICATION OF ENERGY CONSERVATION TECHNIQUES WITH SELF-EMPOWERMENT TO THE QUALITY OF LIFE OF PATIENTS WITH CHRONIC RENAL FAILURE &nbsp; ABSTRACT The unstable condition in children with acute lymphoblastic leukemia (ALL) after the chemotherapy often leads the parents into anxiety, and even panicking when the children condition drops as the effect of the chemotherapy medication. However, the hyper anxiety may affect the children. In this case, the role of nurse to manage parents? psychological state is significantly needed. One of the efforts to maintain parents? psychological state is by nurses? social support. This research was aimed to find out if there was correlation between nurses? support with the anxiety level among parents of acute lymphoblastic leukemia (ALL) patients at pediatric clinic of RSUP Dr. Kariadi Semarang. It was a descriptive correlative research with cross sectional approach. The study sample was elderly patient with ALL. The research result showed that nurses? support was mostly inadequate which was at 52.3% and parents? anxiety&nbsp;&nbsp; level was considered to be mild anxiety with 40.9%. The bivariate test result show there was correlation between nurses? support&nbsp; with anxiety level of parents of acute lymphoblastic leukemia (ALL) patients at pediatric clinic of RSUP Dr. Kariadi Semarang&nbsp; with p-value = 0.007 and r = -0.401. &nbsp; Keywords: nurses? support, anxiety level, chemotherapy