This Author published in this journals
All Journal PROTON
Roy Andriyanto
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH PENGGUNAAN TURBO CYCLONE DI INTAKE MANIFOLD TERHADAP KINERJA MESIN DIESEL Andriyanto, Roy; Subiyakto, Gatot; Farid, Akhmad
PROTON Vol 4, No 2 (2012)
Publisher : PROTON

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Performance mesin identik dengan daya, sedangkan daya yang dihasilkan dipengaruhi oleh banyak faktor, dimana salah satunya pemakaian bahan bakar dan konstruksi dari saluran masuk (intake manifold) yang letaknya berada ditengah filter udara. Konstruksi saluran intake ini terus menerus dikembangkan dan memerlukan pengkajian lebih lanjut, yaitu pada penggunaan turbo cyclone pada saluran masuk (intake manifold) yang memanfaatkan tekanan hisapan kompresi udara ke ruang bakar untuk memperoleh pembakaran yang sempurna, guna memberikan pengaruh yang besar terhadap kinerja mesin. Lebih daripada itu dimungkinkan berdampak pada daya yang dihasilkan, efisiensi bahan bakar, dan pengupayaan ramah lingkungan dengan meminimasi kepekatan gas buang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui performance mesin diesel standart yang telah dimodifikasi dengan menggunakan turbo cyclone pada saluran masuk (intake manifold). Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Mesin Otomotif Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Widyagama Malang. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah data-data yang sesuai dengan spesifikasi mesin, diantaranya adalah n (putaran/ rpm), T (torsi/ kgm), N (daya/ hp), P (tekanan/ kg/cm²), η (efisiensi/ %). Adapun hasil penelitian adalah Torsi efektif yang dihasilkan sama yaitu 2,35 kgm, Daya efektif yang dihasilkan lebih tinggi yaitu 7,72 hp dan Daya indikasi yang dihasilkan lebih tinggi yaitu 9,65 hp, Tekanan efektif yang dihasilkan sama yaitu 1,51 kg/cm² dan Tekanan indikasi yang dihasilkan sama yaitu 1,89 kg/cm², Efisiensi thermal efektif yang dihasilkan lebih tinggi yaitu 5,81% dan Efisiensi thermal indikasi yang dihasilkan lebih tinggi yaitu 7,26%. Kata Kunci : Putaran, Daya, Intake Manifold, Turbo Cyclone.