Claim Missing Document
Check
Articles

Found 21 Documents
Search

PEMBUATAN TEH SEREH DALAM MEMANFAATKAN WAKTU LUANGMENAMBAH PENGHASILAN IBU IBU MAJELIS TAKLIM BINTARO Santi Octavianti; Rissa Hanny; Abdul Rahman Safiih; Cornelia Dumarya Manik; Arif Surahman
Jurnal Abdimas Tri Dharma Manajemen Vol 2, No 3 (2021): ABDIMAS
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/ABMAS.v2i3.p80-85.y2021

Abstract

Masyarakat Indonesia dan masyarakat dunia saat ini tengah disibukkan dengan sebuahpermasalahan bersama, yaitu pandemi virus korona. Demi memotong mata rantai penyebaran viruscovid-19, pemerintah memberlakukan berbagai kebijakan seperti, sosial distancing dan physicaldistancing, serta yang terbaru yaitu, Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Tentunya menjalankansetiap aktivitas saat ini memiliki tantangan tersendiri terutama pemenuhan kebutuhan yang wajibdipenuhi, seperti sandang, pangan dan papan. Dalam masyarakat, kaum perempuan biasanya menjadipihak yang tidak diuntungkan, kebanyakan dari mereka menggantungkan hidup mereka pada kaumlelaki sebagai pemberi nafkah. Oleh Karena itu perlu adanya pemberdayaan perempuan kususnya dalambidang pelatihan-pelatihan membuat suatu produk sehingga ibu ibu memiliki skill dalam hal ini ibu-ibujama’ah pengajian di RT 004 RW 005 Bintaro Pesanggrahan Jakarta Selatan sangat antusias dalammengikuti pelatihan salah satunya pelatihan pembuataan teh yang terbuat dari sereh jika hal ini sudahdimengerti maka akan bermanfaat untuk membuka usaha mandiri serta meningkatkan taraf hidupsehingga memiliki pengahasilan sendiri. Dengan adanya pelatihan tersebut maka akan memberikansolusi yang tepat untuk mengatasi permasalahan hidup saat ini khususnya kaum ibu ibu yang inginmemiliki penghasilan sendiri di samping juga memberikan mereka pengetahuan berwirausaha yangmempunyai etika bisnis, menangani keluhan serta cara memasarkan produk yang ingin mereka jual.Kata Kunci : pandemi virus korona, pemberdayaan perempuan, wirausahaABSTRAC
PENYULUHAN AQUAPONIK DALAM MASA PANDEMI COVID-19 DI RT. 003, RW. 006 DESA KABASIRAN Cornelia Dumarya Manik; Aidil Amin Effendy; Rian Sri Rahayu; Iis Noviyanti; Syarifah Ida Farida
Jurnal Abdimas Tri Dharma Manajemen Vol 1, No 3 (2020): ABDIMAS
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/ABMAS.v1i3.p103-110.y2020

Abstract

Tujuan dari pelaksanaan Pengabdian Kepada Masyarakat yang berjudul“Penyuluhan Aquaponik Dalam Masa Pandemi Covid-19 Pada RT. 003, RW. 006Desa Kabasiran” adalah sebagai upaya pemenuhan kewajiban Tri DharmaPerguruan Tinggi. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk membantumasyarakat khususnya pada masyarakat di desa Kabasiran dalam berwirausahasaat masa Pandemi Covid-19 yaitu mengenai sistem budidaya Aquaponik.Pengabdian Kepada Masyarakat dilakukan di RT. 003, RW. 006 Desa KabasiranBogor, pada tanggal 26-28 Juni 2020.Berdasarkan hal di atas, kegiatan pengabdian kepada masyarakat denganmemberikan informasi dan atau tambahan pengetahuan mengenai pengembangankemampuan masyarakat dalam budidaya Aquaponik yaitu cara menanamtanaman dan memelihara ikan dalam satu wadah, sebagai wujud eksistensiPerguruan Tinggi yang bertujuan untuk memberikan konstribusi besar kepadapengembangan dan penerapan ilmu kepada masyarakat.Metode yang digunakan pada Pengabdian Kepada Masyarakat ini berupaekspositori yaitu penyampaian materi secara verbal dan inquiry yaitupembelajaran yang menekankan pada proses berpikir kreatif kritis dan analitisterkait materi dan praktik budidaya Aquaponik, diharapkan masyarakat dapatmempraktekkan budidaya Aquaponik ini sebagai salah satu alternatif usaha ditengah pandemi Covid-19.Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat yang diperoleh adalah masyarakatdapat mengetahui dan mempraktekkan sistem budidaya Aquaponik dalamsebuah wadah, namun masyarakat masih perlu mendalami kembali sistembudidaya Aquaponik ini agar hasilnya dapat lebih maksimal.Kata Kunci : Aquaponik, Masa Pandemi Covid-19, Desa Kabasiran
Pengaruh Kepuasan Kerja Terhadap Pemberian Kompensasi Karyawan Pada PT Sinar Bangun Tata Semesta Cornelia Dumarya Manik; Mohamad Martin
KELOLA Vol 8, No 2 (2021): December
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Peranan sumber daya manusia harus diperhatikan karena sumber daya manusia merupakan perencana dan pengendali segala aktivitas dalam dunia bisnis. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui tingkat kepuasan kerja karyawan, menentukan kompensasi, dan menganalisis pengaruh kepuasan kerja terhadap kompensasi karyawan. Kategori penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif, yang menjelaskan hubungan korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan yang bekerja di PT. Sinar Bangun Tata Semesta memiliki karyawan sebanyak 55 (lima puluh lima) orang, dan seluruh populasi ditentukan sebagai sampel dengan teknik total sampling. Metode pengumpulan data dilakukan dengan studi pustaka dan penelitian lapangan dengan menggunakan data primer yaitu persepsi pegawai (sebagai responden). Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan multivariat dengan analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepuasan kerja Sinar Bangun Tata Semesta berpengaruh signifikan terhadap pemberian kompensasi kepada karyawannya dengan kontribusi sebesar 32,03 persen, artinya semakin tinggi kepuasan kerja maka kompensasi yang dirasakan karyawan akan semakin tinggi
MENUMBUHKAN MOTIVASI PENDIDIKAN DAN WIRAUSAHA YANG RAMAH LINGKUNGAN UNTUK MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN EKONOMI KELUARGA Kharisma Danang Yuangga; Cornelia Dumarya Manik
Jurnal Pengabdian Dharma Laksana Vol 1, No 1 (2018): JPDL (Jurnal Pengabdian Dharma Laksana)
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/j.pdl.v1i1.4535

Abstract

ABSTRAK Tulisan ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana keberhasilan menumbuhkan motivasi pendidikan dan wirausaha yang ramah lingkungan untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi keluarga.Teknik pendekatan dilakukan dengan metode seminar dan simulasi secara Pemaparan dan tanya jawab.Hasil kegiatan dapat meningkatkan kemampuan peserta untuk meningkatkan pendidikan melalui motivasi yang diberikan penyuluh dan menumbuh kembangkan jiwa wirausaha yang ramah lingkungan untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi keluarga. Kata Kunci :Motivasi, Pendidikan, Wirausaha
PELATIHAN DIGITAL MARKETING UNTUK PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA Ahmad Maulana Irfanudin; Cornelia Dumarya Manik; Faisal Faisal
Jurnal Pengabdian Dharma Laksana Vol 2, No 1 (2019): JPDL (Jurnal Pengabdian Dharma Laksana)
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (384.946 KB) | DOI: 10.32493/j.pdl.v2i1.3655

Abstract

ABSTRAK Remaja adalah usia rentan terhadap masuknya infomasi secara digital, baik yang berdampak positif maupun negatif, tujuan kegiatan pengabdian ini untuk meningkatkan pengetahuan remaja terhadap isu isu teknologi informasi yang mengarah kepada pemasaran secara digitalMetode yang digunakan adalah dengan pelatihan dan praktek secara langsung pengembangan digital marketing untuk pengembangan sumber daya manusia, lokasi pengabdian di lingkungan Jln. SD. Inpres. No.1., RT. 06. RW. 10., Kecamatan Ciputat, Tangerang Selatan.Dengan ada nya kegiatan ini menjadikan para peserta  menguasai digital marketing, sehingga dapat membantu menerima segala bentuk informasi ilmu pengetahuan dan teknologi yang datang dari luar untuk meningkatkan perekonomian bagi kesejahteraan dimasa yang akan datang
ANAK KITA MASA DEPAN KITA PEMBERDAYAAN IBU RUMAH TANGGA PERUMAHAN PERMATA PAMULANG Retno Japanis Permatasari; Cornelia Dumarya Manik; Kharisma Danang Yuangga
Jurnal Pengabdian Dharma Laksana Vol 1, No 2 (2019): JPDL (Jurnal Pengabdian Dharma Laksana)
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (449.694 KB) | DOI: 10.32493/j.pdl.v1i2.2416

Abstract

ABSTRAK Tulisan ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana keberhasilan upaya pemberdayaan orang tua untuk perkembangan anak di masa yang akan datangTeknik pendekatan dilakukan dengan metode seminar dan penyuluhan secara langsungHasil kegiatan dapat membuka wawasan dari para ibu rumah tangga, sehingga dapat membantu dan meningkatkan kesehatan buah hatinya dengan meningkatkan kecukupan gizi mereka.. Kata Kunci :kesehatan anak, kecukupan gizi
PELATIHAN UNTUK MENINGKATKAN PENDAPATAN WARGA DENGAN EKONOMI DIGITAL YANG KREATIF DAN INOVATIF DALAM MASA PSBB Sri Retnaning Sampurnaningsih; Fakung Rahman; Cornelia Dumarya Manik; Ahmad Ludvy; Nani Nani
Jurnal Lokabmas Kreatif : Loyalitas Kreatifitas Abdi Masyarakat Kreatif Vol 2, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/jlkklkk.v2i1.p84-92.9862

Abstract

Tujuan dari Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini adalah untuk menyadarkan perilaku hidup sehat dan bersih melalui perilaku 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak), untuk memberdayakan warga yaitu ibu-ibu PKK, Bank Sampah, Posyandu dan para UMK melalui motivasi wirausaha yang kreatif dan inovatif yang berdigital, serta untuk melatih penggunaaan e-marketing guna meningkatkan pendapatan warga.Metode yang digunakan dalam PKM ini adalah penyuluhan, tanya jawab dan bimbingan kepada warga RW 14 dan RW 15 di Kelurahan Benda Baru, Pamulang. Hasil dari pelaksanaan PKM ini, diharapkan warga RW 14 dan RW 15 dapat memahami secara baik tentang pentingnya hidup sehat dan bersih serta dapat terus mengembangkan pendapatan keluarga melalui usaha yang kreatif dan berdigital dimasa PSBB ini, sehingga terbentuknya masyarakat yang mandiri dan sejahtera.
PEMBEKALAN KEWIRAUSAHAAN MELALUI PELATIHAN CRAFT DECOUPAGE UNTUK MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN ANGGOTA KOPERASI KARYA CIPTA MANDIRI (KKCM) TANGERANG SELATAN Sri Retnaning Sampurnaningsih; Jeni Andriani; Endang Puji Astutik; Cornelia Dumarya Manik; Achmad Ludvy
Jurnal Lokabmas Kreatif : Loyalitas Kreatifitas Abdi Masyarakat Kreatif Vol 2, No 3 (2021): JURNAL LOKABMAS
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/jlkklkk.v2i3.p94-99.14336

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat dengan judul Pembekalan Kewirausahaan Melalui Pelatihan Craft Decoupage untuk meningkatkan Kesejahteraan Anggota Koperasi Karya Cipta Mandiri (KKCM) Tangerang Selatan bertujuan untuk memberikan ketrampilan dan teknik pembuatan seni decoupage pada masker kain kepada anggota Koperasi Karya Cipta Mandiri (KKCM) agar dapat meningkatkan daya kreatif dan inovasi para anggota KKCM sehingga memberikan dampak positif bagi pendapatan yang pada akhirnya dapat meningkatkan kesejahteraan keluarga. Metode kegiatan yang digunakan adalah online presentasi dan tanya jawab kepada para anggota KKCM terkait pelatihan craft decoupage sebagai alternatif menambah pendapatan ekonomi keluarga. Peserta diberikan bahan pelatihan dan mengikuti pelatihan online serta langsung mempraktekan, sehingga hasil kegiatan ini adalah para peserta sudah trampil membuat seni decoupage pada masker kain.
Membangun Generasi Milenial yang Cinta Tanah Air Melalui Potensi Profesi dan Wirausaha Fika Rahmanita; Jeni Andriani; Cornelia Dumarya Manik
Jurnal Loyalitas Sosial: Journal of Community Service in Humanities and Social Sciences Jurnal Loyalitas Sosial Vol.2 No.1 Maret 2020
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/JLS.v2i1.p25-36

Abstract

Pulau Untung Jawa menjadi destinasi wisata memberikan peluang berwirausaha bagi warga sekitar. Oleh karena itu sebaiknya dilakukan sosialisasi mengenai nilai-nilai kewirausahaan dan cinta tanah air pada masyarakat sekitar Pulau Untung Jawa. Pengabdian ini bertujuan untuk membangun generasi milenial yang cinta tanah air melalui potensi profesi dan kewirausahaan. Metode pengabdian masyarakat ini berupa penyuluhan kepada 50 remaja di Pulau Untung Jawa. Hasil pengabdian ini menunjukkan adanya peningkatan pemahaman remaja tentang rasa cinta tanah air melalui potensi profesi dan wirausaha. Hal ini terlihat pada peningkatan hasil post-test yaitu 84,2 dibandingkan dari pre-test sebesar 74,6. Pengabdian masyarakat ini dilanjutkan dengan memberikan pelatihan pembuatan kerajinan tangan. Namun, dari 50 peserta kegiatan pelatihan, terdapat 47 peserta telah mengikuti pelatihan dengan baik. Sedangkan 3 peserta lainnya, masih belum menyelesaikan proses pembuatan sesuai dengan waktu yang ditentukan. Saran dari kegiatan ini, pengabdian lanjutan dapat dilakukan dengan memberikan pelatihan manajerial, marketing, dan pelaporan keuangan usaha yang dilakukan masyarakat.
Analisis pengaruh kepemimpinan, motivasi, dan komitmen organisasi terhadap kinerja karyawan Fika Rahmanita; Metha Lubis; Cornelia Dumarya Manik; Purwaningsih Purwaningsih
Keberlanjutan : Jurnal Manajemen dan Jurnal Akuntansi Vol 6, No 2 (2021): Keberlanjutan
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/keberlanjutan.v6i2.y2021.p155-167

Abstract

Based on observations, the performance of employees has decreased during a pandemic. Leadership style shows the performance of employees who work in teams so that the system in the organization can run well. Besides leadership, motivation can direct people to carry out an activity. Organizational commitment is the factor that will create more sufficient bonds between employees with institutions. The research objective is to determine the relationship between leadership style, motivation, and employee performance. This study used the partial least square structural equation modeling (PLS-SEM) analysis. The results of the data analysis show that performance is positively influenced by leadership, motivation, and organizational commitment. Employee performance can be improved by paying attention to the factors that affect leadership style, motivation, and organizational commitmentAbstrakBerdasarkan hasil observasi diketahui bahwa kinerja karyawan di sejumlah perusahaan cenderung menurun pada masa pandemi. Gaya kepemimpinan menunjukkan kinerja karyawan yang bekerja di tim, sehingga sistem dalam organisasi dapat berjalan dengan baik. Selain kepemimpinan, motivasi merupakan dorongan yang dapat mengarahkan manusia melakukan suatu kegiatan. Komitmen organisasi merupakan faktor yang dapat diperhatikan organisasi dalam menciptakan keterikatan antara karyawan dengan organisasi. Tujuan penelitian adalah mengetahui hubungan antara gaya kepemimpinan, motivasi dan dimensi komitmen organisasi dengan kinerja karyawan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian survey dengan pendekatan kuantitatif dan analisis data SEM-PLS. Hasil analisis data menunjukkan bahwa kinerja dipengaruhi secara positif oleh kepemimpinan, motivasi dan komitmen organisasi. Kinerja karyawan dapat ditingkatkan dengan memperhatikan faktor-faktor yang mempengaruhi kepemimpinan motivasi dan komitmen organisasi.