Rachyu Purbowati
STIE PGRI Dewantara Jombang

Published : 9 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 9 Documents
Search

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PADA PENERIMAAN OPINI DENGAN PARAGRAF PENJELAS GOING CONCERN Langgeng Prayitno Utomo, Rachyu Purbowati,
Eksis: Jurnal Riset Ekonomi dan Bisnis Vol. 11 No. 1 (2016): April - September
Publisher : STIE PGRI Dewantara Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (319.868 KB) | DOI: 10.26533/eksis.v11i1.31

Abstract

abstractThis study aims to determine the factors that influence a company that receives the opinions with the going concern a explanatory paragraph, those are: 1)financial condition, 2) growth companies,3)audit tenure and 4) auditor reputation. This research is quantitative research with the object of research is manufacturing companies listed in Indonesia Stock Exchange 2010-2014 period with samples obtained by purposive sampling method. Data analysis technique used is the technique of logistic regression analysis. Partial test results showed that financial conditions are proxied by bankruptcy prediction model Altman Z Score significantly affect the disclosure of audit opinion with a going concern explanatory paragraph. The company's growth is proxied by the ratio of earnings growth, audit tenure and auditor reputation proxied by affiliates KAP big4 no significant effect on the disclosure of an audit opinion with a going concern explanatory paragraph. Simultaneous testing results indicate that these four factors affect the acceptance of opinion with a going concern explanatory paragraph and the most dominant factor is the financial condition.Keywords: financial conditions, growth companies, audit tenure, reputation abstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi suatu perusahaan sehingga menerima opini dengan paragraf penjelas going concern, yaitu: kondisi keuangan, pertumbuhan perusahaan, audit tenure dan reputasi auditor. Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan objek penelitian perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2010-2014 dengan sampel yang diperoleh dengan metode purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis regresi logistik. Hasil pengujian secara parsial menunjukkan bahwa kondisi keuangan yang diproksikan dengan model prediksi kebangkrutan Altman Z Score secara signifikan berpengaruh pada pengungkapan opini audit dengan paragraf penjelas going concern. Pertumbuhan perusahaan yang diproksikan dengan rasio pertumbuhan laba, audit tenure dan  reputasi auditor yang diproksikan dengan afiliasi KAP big4 tidak berpengaruh secara signifikan pada pengungkapan opini audit dengan paragraf penjelas going concern. Hasil pengujian secara simultan menunjukkan bahwa keempat faktor tersebut berpengaruh terhadap penerimaan opini dengan paragraf penjelas going concern, dan faktor yang paling dominan pengaruhnya adalah kondisi keuangan.Kata Kunci : kondisi keuangan, pertumbuhan perusahaan, audit tenure, reputasi
Pelatihan Microsoft Office Sebagai Upaya Peningkatan Kemampuan Aparat Desa Dalam Pelaksanaan Tugas Administrasi Pemerintahan Desa Rachyu Purbowati; Mardi Astutik
COMVICE: Journal Of Community Service Vol. 1 No. 1 (2017): Mei (2017) - Oktober (2017)
Publisher : STIE PGRI Dewantara Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (80.554 KB) | DOI: 10.26533/comvice.v1i1.115

Abstract

AbstractVillage administration as the smallest government in the community, is required to provide excellent service to the community. Village officials are expected to be able to work quickly, effectively and efficiently for the community and well served. This needs to be supported by the ability of human resources to be able to take advantage of existing technology that is computer to accelerate and simplify its work. This training and mentoring activity was held in Plosogeneng Kecamtan Jombang Village in July 2017. This type of activity is in the form of Microsoft Office training for village officials. Implementation of the occult is a team of writers assisted by a staff STIE PGRI Dewantara Jombang.From the results of the activity, the benefits of improving the administrative capacity of village officials are very helpful in completing administrative tasks in the village.Keywords: Training, Microsoft Office, Administration, Village 
Penyusunan Kelengkapan Administrasi Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Kembang Sore Guna Kelancaran Kegiatan Organisasi Rita Mutiarni; Langgeng Prayitno Utomo; Rachyu Purbowati
COMVICE: Journal Of Community Service Vol. 5 No. 1 (2021): April (2021)
Publisher : STIE PGRI Dewantara Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26533/comvice.v5i1.767

Abstract

Pendirian Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) yang diprakarsai oleh pemerintah pusat langsung ditindaklanjuti oleh pemerintah daerah Jombang, dengan pemberian dana stimulus sebesar Rp. 100.000.000,00 untuk setiap desa, termasuk desa Dukuhklopo yang terletak di kecamatan Mojoagung, Jombang dengan membentuk Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Kembang Sore dengan jenis usaha simpan pinjam. Dalam perkembangannya, pengelolaan keuangan di Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Kembang Sore sudah cukup baik namun ada beberapa kelengkapan administartif yang kurang. Untuk itu, penulis bersama team mahasiswa yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di desa Dukuhklopo melakukan kegiatan pembenahan kelengkapan adminstratif di Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Kembang Sore, antara lain: 1. Penyusunan Standart Operasional Prosedur (SOP), 2) Penyusunan AD/ART, 3) Penyusunan Tata tertib diagra alir kegiatan, 4) Pemenuhan kelengkapan surat-surat administrasi lainnya, 5) Pembuatan logo Bumdes. Kegiatan tersebut telah diselesaikan dengan baik oleh penulis bersama team mahasiswa KKN. Kegiatan ini akan dilanjutkan pada semester genap tahun akademik 2020/ 2021dengan sasaran kegiatan adalah perbaikan pada system pencatatan keuangan unit simpan pinjam.
Analisis Tingkat Pertumbuhan Wajib Pajak Orang Pribadi Dan Penerimaan Pajak Penghasilan Setelah Ditetapkannya Peraturan Menteri Keuangan Nomor 101/PMK.010/2016 Tentang Penyesuaian Besarnya Penghasilan Tidak Kena Pajak (Study Pada KPP Pratama Sidoarjo Barat) Rachyu Purbowati; Rizki Fitriana Lestari
JAD : Jurnal Riset Akuntansi & Keuangan Dewantara Vol. 1 No. 2 (2018): Juli (2018) - Desember (2018)
Publisher : STIE PGRI Dewantara Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (258.383 KB) | DOI: 10.26533/jad.v1i2.288

Abstract

Dalam UU No. 7 tahun 1983 yang terakhir kali diubah menjadi UU No.36 Tahun 2008 tentang Pajak Penghasilan, disebutkan bahwa kepada orang pribadi atau perseorangan sebagai Wajib Pajak dalam negeri diberikan pengurangan berupa PTKP. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui tingkat pertumbuhan Wajib Pajak orang pribadi dan penerimaan pajak penghasilan pada KPP Pratama Sidoarjo Barat setelah ditetapkannya PMK No. 101/PMK.010/2016 tentang Penyesuaian Besarnya Penghasilan Tidak Kena Pajak. Metode penelitian dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif deskriptif. Informan dalam penelitian ini adalah Kepala Seksi Pemeriksaan dan Kepala Seksi Pengawasan dan Konsultasi 3 KPP Pratama Sidoarjo Barat. Dari hasil penelitian, diketahui bahwa tingkat pertumbuhan Wajib Pajak setelah ditetapkannya PMK No. 101/PMK.010/2016 Tentang Penyesuaian Besarnya Penghasilan Tidak Kena Pajak terus mengalami peningkatan selama dua tahun terakhir. Begitu pula realisasi penyampaian SPT yang juga terus mengalami kenaikan selama dua tahun terakhir. Namun, pertumbuhan jumlah Wajib Pajak ini bukanlah berasal dari perubahan PTKP. Ada beberapa faktor lain yang mampu meningkatkan jumlah Wajib Pajak seperti munculnya Wajib Pajak baru. Penerimaan Pajak Penghasilan pada KPP Pratama Sidoarjo Barat juga terus meningkat setelah ditetapkannya PMK No. 101/PMK.010/2016 Tentang Penyesuaian Besarnya PTKP. Peningkatan penerimaan PPh Pasal 21 pada KPP Pratama Sidoarjo Barat mengalami kenaikan hingga lebih dari 20%. 
Menganalisis permasalahan kredit macet pada Koperasi Simpan Pinjam Rachyu Purbowati; Suluh Agus Hendrawan
MBR (Management and Business Review) Vol 2 No 1 (2018): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Kanjuruhan Malang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/mbr.v2i1.4612

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui faktor internal dan eksternal penyebab kredit macet. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, menggunakan data primer dan data sekunder. Hasil yang diperoleh bahwa analisis kredit macet disebabkan kurangnya pengawasan pihak manajer kurang telitinya kinerja dari semua karyawan, serta masih adanya rangkap jabatan yang tidak sesuai dengan job description. Penyebab faktor internal disebabkan oleh sumber daya manusia yang kurang kompeten, lemahnya sistem informasi dan pengawasan serta administrasi kredit, adanya campur tangan dalam keputusan kredit, ketidakmampuan dalam manajemen, suku bunga pinjaman, jangka waktu pinjaman, stabilitas penjualan, dan komitmen anggota koperasi pada perjanjian yang telah disepakati kedua belah pihak. Sedangkan faktor eksternal disebabkan karena adanya kegagalan atau musibah yang menimpa nasabah atau pihak koperasi, adanya itikad tidak baik dari pihak nasabah, adanya pinjaman kredit tanpa sepengetahuan pihak keluarga atau kerabat, adanya penyalahgunaan kredit oleh nasabah
Pengaruh Corporate Social Responsibility dan brand image terhadap nilai perusahaan dimoderasi kinerja keuangan Yuniep Mujati Suidah; Rachyu Purbowati
MBR (Management and Business Review) Vol 3 No 2 (2019): Desember
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Kanjuruhan Malang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/mbr.v3i2.4615

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR) dan brand image terhadap nilai perusahaan dimoderasi kinerja keuangan, metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Sampel menggunakan purposive sampling, yaitu 10 perusahaan perusahaan manufaktur sektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI tahun 2014-2018. Teknik analisis data menggunakan Structural Equation Modelling-Partial Least Square(SEM-PLS). Hasil penelitian CSR dan brand image tidak berpengaruh yang signifikan terhadap nilai perusahaan (NP), namun variabel CSR berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan dan variabel brand image tidak berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Variabel kinerja keuangan dapat memperkuat pengaruh CSR terhadap nilai perusahaan dan pengaruh brand image terhadap nilai perusahaan. Jika terjadi peningkatan kinerja keuangan, maka pengaruh CSR terhadap nilai perusahaan tinggi, begitu juga sebaliknya jika nilai kinerja keuangan turun, maka pengaruh CSR terhadap nilai perusahaan semakin rendah. Namun, jika terjadi peningkatan pada kinerja keuangan maka pengaruh brand image terhadap nilai perusahaan semakin rendah.
PENGETAHUAN UU HARMONISASI SEBELUM DAN SESUDAH MENGIKUTI SOSIALISASI (STUDI KASUS PADA RELAWAN PAJAK TAX CENTER DEWANTARA): PENGETAHUAN UU HARMONISASI SEBELUM DAN SESUDAH MENGIKUTI SOSIALISASI (STUDI KASUS PADA RELAWAN PAJAK TAX CENTER DEWANTARA) Rachyu Purbowati
Jurnal Ekonomi Bisnis dan Akuntansi (JEBAKU) Vol. 2 No. 2 (2022): Agustus
Publisher : Politeknik Pratama Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jebaku.v2i2.294

Abstract

Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan yang signifikan pengetahuan relawan pajak akan UU HPP sebelum dan sesudah dilakukan sosialisasi. Pendekatan dalam penelitian ini dengan deskriptif kuantitatif. Subyek penelitian ini adalah sosialisasi UU HPP yang oleh Direktorat Jendral Pajak pada channel youtube Direktorat Jendral Pajak. Populasi dalam penelitian ini adalah relawan pajak Tax Center Dewantara sebanyak 21 orang, dengan teknik pengambilan sampel yaitu sampling jenuh. Sumber data primer dengan menyebar angket pertanyaan. Analisis data menggunakan uji paired sample t-test. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan pemahaman UU HPP relawan pajak tax center dewantara sebelum dan sesudah mengikuti sosialisasi pajak tentang UU HPP hal ini menunjukkan bahwa berdasarkan hasil deskripsi data bahwa sebelum mengikuti sosialisasi para relawan pajak kurang memahami tentang isi aturan pada UU HPP namun setelah mengikuti sosialisasi para relawan pajak tax center dewantara memahami akan aturan yang diatur dalam UU HPP
Working Capital Management Relationship to Profitability of Plastic and Packaging Sub-Sector Companies on the Indonesia Stock Exchange: Working Capital Management Relationship to Profitability of Plastic and Packaging Sub-Sector Companies on the Indonesia Stock Exchange rachyu purbowati
Journal of Accounting Research, Utility Finance and Digital Assets Vol. 1 No. 1 (2022): July
Publisher : Radja Publika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (155.829 KB) | DOI: 10.54443/jaruda.v1i1.8

Abstract

The purpose of this study isto determine the influence of working capital management consisting of variables Cash Turnover, Inventory Turnover, Working Capital Turnover affecting profitability in Plastic and Packaging Sub-Sector companies listed on the IDX. The research approach uses quantitative descriptive methods. The population that will be used is the financial report data of plastic and packaging sub-sector companies listed on the Indonesia Stock Exchange with the purposive sampling sampling method with the criteria of plastic and packaging sub-sector companies listed on the Indonesia Stock Exchange which have complete financial statements in the period 2011 - 2020 so that the data used are 60 financial statement data. Data analysis uses multiple linear regression. The results showed that thereis a significant positive influence of cash turnover on profitability, meaning that the higher the cash turnover, the higher the profitability, thehigher the cash turnover will be better because this means that the higher the efficiency of cash use and the greater the profit obtained. There is a significant positive effect of inventory turnover on profitability, meaning that the higher the inventory turnover, the higher the profitability, the higher the inventory turnover, the higher the profit obtained. There is no effect of capital turnover on profitability, which means that the rise and fall of capital turnover does not affect the rise and fall of profitability.
Pengaruh Profitabilitas, Likuiditas, dan Leverage Terhadap Nilai Perusahaan Dwi Novita Sari; Rachyu Purbowati
Journal of Economics and Business UBS Vol. 12 No. 4 (2023): Journal of Economics and Business UBS
Publisher : UniSadhuGuna Business School

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52644/joeb.v12i4.292

Abstract

Nilai perusahaan menjadi perhatian beberapa pihak, khususnya investor karena persepsi investor terhadap tingkat keberhasilan perusahaan dilihat dari harga saham yang efeknya terhadap nilai perusahaan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh profitabilitas , likuiditas, dan leverage, terhadap nilai perusahaan pada perusahaan tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2021. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif. Jenis data yang digunakan yaitu data sekunder yang diperoleh dari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) PGRI Dewantara Jombang dan di website IDX www.idx.co.id. Sedangkan sample penelitian ini ditentukan dengan metode purpose sampling. Dengan total data sebanyak 40. Metode analisis yang digunakan adalah metode analisis linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa variabel profitabilitas tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Sedangkan variabel likuiditas dan leverage berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan.