Claim Missing Document
Check
Articles

Pengaruh Terapi Relaksasi Otot Progresif terhadap Tekanan Darah pada Wanita Lanjut Usia dengan Hipertensi Naufal, Adnan Faris; Khasanah, Dini Afriani
Jurnal Kesehatan Vol 13, No 2 (2020): Jurnal Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/jk.v13i2.10953

Abstract

Hipertensi adalah salah satu gangguan pada sistem tubuh manusia yang berhubungan dengan sistem kardiovaskuler. Bertambahnya usia seseorang dapat menyebabkan penurunan fungsi sistem kardiovaskuler seperti penurunan kemampuan jantung untuk memompa darah ke seluruh tubuh dan penurunan elastisitas pada dinding pembuluh aorta yang menyebabkan gejala hipertensi. Pada lansia khususnya wanita, memiliki resiko tinggi terkena hipertensi. Upaya penanganan yang dapat dilakukan untuk penderita hipertensi adalah terapi relaksasi otot progresif. Salah satu terapi komplementer yang tidak memiliki efek samping dan mudah dilakukan oleh siapa saja serta efisien. Terapi relaksasi otot progresif juga memiliki prinsip yaitu kontraksi dan relaksasi otot. Jenis penelitian yang digunakan adalah quasi experimental pretest-posttest with control group design, jumlah sampel adalah 18 orang dibagi menjadi kelompok kontrol (N=9) dan perlakuan (N=9). Hasil uji Mann Whitney menunjukkan tekanan sistolik pada sampel setalah diukur sistolik (p value = 0.031) dan sedangkan diastoliknya (p value =0.261). Terapi relaksasi otot progresif berpengaruh terhadap perubahan tekanan darah sistolik tetapi tidak berpengaruh pada perubahan tekanan darah diastolik pada wanita lansia dengan hipertensi.
DERAJAT QUADRICEPS ANGLE MEMPENGARUHI PATELLA FEMORAL PAIN SYNDROME Adnan Faris Naufal; Dini Afriani Khasanah; Ulfa Noviyana
Jurnal Fisioterapi dan Rehabilitasi Vol 4 No 1 (2020): Jurnal Fisioterapi dan Rehabilitasi
Publisher : Universitas Widya Husada Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (238.488 KB) | DOI: 10.33660/jfrwhs.v4i1.109

Abstract

ABSTRAK Patellofemoral pain syndrome tidak memikili definisi gejala yang jelas karena gejala dan sakit yang dirasakan pasien mungkin berbeda dan rata-rata mengganggu aktivitas fisik pasien. Salah satu konsep penting dalam patellofemoral joint adalah Q-angle. Secara teoritis, lebih tinggi Q-angle meningkatkan tarikan lateral paha depan femoris pada patella dan mempotensiasi gangguan patellofemoral. Penelitian ini dilakukan untuk mengevaluasi hubungan antara nyeri lutut anterior dan Q-angle. Pengukuran pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan kujala score untuk mengukur keluhan patellofemoral pain syndrome, untuk mengukur besar sudut Q-angle diukur dengan goniometer. Data yang dikumpulkan kemudian dianalisis menggunakan uji Spearman Rho. Hasil penelitian menunjukan adanya hubungan Q-angle dan patellafemoral pain syndrome pada pemain bola basket wanita. Nilai p value dari Q-angle sebesar 0,024 sehingga Ho ditolak dengan nilai r = 0,579 menunjukan hubungan positif dan kekuatan korelasi yang tinggi, patellofemoral pain syndrome 0,043 dengan nilai r = 0,528 menunjukan hubungan positif dan kekuatan korelasi yang kuat. Nilai korelasi tersebut menunjukkan terdapat hubungan Q-angle terhadap keluhan patellofemoral pain syndrome.
Pengaruh Terapi Relaksasi Otot Progresif terhadap Tekanan Darah pada Wanita Lanjut Usia dengan Hipertensi Adnan Faris Naufal; Dini Afriani Khasanah
Jurnal Kesehatan Vol 13, No 2 (2020): Jurnal Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/jk.v13i2.10953

Abstract

Hipertensi adalah salah satu gangguan pada sistem tubuh manusia yang berhubungan dengan sistem kardiovaskuler. Bertambahnya usia seseorang dapat menyebabkan penurunan fungsi sistem kardiovaskuler seperti penurunan kemampuan jantung untuk memompa darah ke seluruh tubuh dan penurunan elastisitas pada dinding pembuluh aorta yang menyebabkan gejala hipertensi. Pada lansia khususnya wanita, memiliki resiko tinggi terkena hipertensi. Upaya penanganan yang dapat dilakukan untuk penderita hipertensi adalah terapi relaksasi otot progresif. Salah satu terapi komplementer yang tidak memiliki efek samping dan mudah dilakukan oleh siapa saja serta efisien. Terapi relaksasi otot progresif juga memiliki prinsip yaitu kontraksi dan relaksasi otot. Jenis penelitian yang digunakan adalah quasi experimental pretest-posttest with control group design, jumlah sampel adalah 18 orang dibagi menjadi kelompok kontrol (N=9) dan perlakuan (N=9). Hasil uji Mann Whitney menunjukkan tekanan sistolik pada sampel setalah diukur sistolik (p value = 0.031) dan sedangkan diastoliknya (p value =0.261). Terapi relaksasi otot progresif berpengaruh terhadap perubahan tekanan darah sistolik tetapi tidak berpengaruh pada perubahan tekanan darah diastolik pada wanita lansia dengan hipertensi.
KEJADIAN CEDERA MUSKULOSKELETAL SAAT MELAKUKAN EXERCISE SELAMA MASA PANDEMI COVID-19: INCIDENCE OF MUSCULOSKELETAL INJURY IN EXERCISE DURING THE COVID-19 PANDEMIC Arif Pristianto; Rizqi Mutia Andini; Adnan Faris Naufal
Quality : Jurnal Kesehatan Vol. 16 No. 1 (2022): Quality : Jurnal Kesehatan
Publisher : Politeknik Kesehatan Kemenkes RI Jakarta I

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (788.387 KB) | DOI: 10.36082/qjk.v16i1.439

Abstract

Penetapan COVID-19 sebagai pandemi global oleh World Health Organization menyebabkan perubahan gaya hidup dan perilaku. Exercise diperlukan untuk mempertahankan status kesehatan serta mengatasi konsekuensi negatif dari penyakit tertentu. Aktivitas yang berlebihan saat melakukan exercise, pengulangan terus-menerus, dan gerakan yang kurang tepat dapat menyebabkan cedera muskuloskeletal. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui kejadian dan menganalisis area cedera muskuloskeletal saat melakukan exercise selama masa Pandemi COVID-19. Penelitian  ini termasuk jenis observasional pendekatan cross sectional dengan jumlah sampel penelitian sebanyak 107 orang. Pelaksanaan dilakukan pada bulan November-Desember 2020, dengan pengisian kuesioner yang disebarkan melalui media sosial. Berdasarkan uji statistika didapatkan adanya hubungan cedera muskuloskeletal saat melakukan exercise selama masa Pandemi COVID19, dengan p < 0,05. Uji Spearman Correlation menunjukkan nilai p = 0,000 atau p < 0,05. Hasil menunjukkan korelasi positif pada cedera muskuloskeletal saat melakukan exercise selama masa Pandemi COVID-19.  Terdapat hubungan cedera muskuloskeletal saat melakukan exercise selama masa Pandemi COVID-19. Jenis cedera muskuloskeletal dialami responden terbanyak yaitu strain dan pada area  kaki/tungkai
Postur Abnormal dan Keseimbangan Pada Anak: Literature Study Adnan Faris Naufal; Noor Ifah Wahyuni.H
FISIO MU : Physiotheraphy Evidences Vol.3,No.2 Juli 2022
Publisher : Program Studi Fisioterapi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/fisiomu.v3i2.18040

Abstract

Latar Belakang: Sumber daya manusia merupakan salah satu penentu berkembangnya negara ini, khususnya pertumbuhan dan perkembangan anak-anak yang berkualitas. Postur tubuh yang tegap dan lurus diharapkan juga sudah tumbuh kembang selama masa anak. Faktor terjadinya gangguan postural yaitu penggunaan tas ransel yang salah, berbagai jenis perilaku gerak, aktifitas fisik dan olahraga, termasuk faktor genetik yang mempengaruhi keadaan postur anak. Proporsi anak dengan gangguan postur terdistribusi dalam bentuk kifosis. Kifosis berkembang selama percepatan pertumbuhan remaja, sementara itu menurun mengikuti perlambatan pertumbuhan, akibat adanya perubahan postur ini terjadi penurunan kemampuan keseimbangan postural pada anak.Tujuan: Mencari tahu hubungan terkait postur abnormal dengan keseimbangan.Metode: untuk mengetahui studi terkait postur abnormal dan keseimbangan pada anak maka dilakukan penelitian menggunakan literature study dengan pendekatan scoping review. Hasil: Sebanyak empat artikel yang sesuai dengan kriteria inklusi terpilih untuk dilakukan review, dan terdapat korelasi positif antara postur abnormal dan keseimbangan pada anak. Abstract: Human resources are one of the determinants of the development of this country, especially the growth and development of quality children. A straight and upright posture is also expected to grow and develop during childhood. Factors that cause postural disorders are the use of the wrong backpack, various types of movement behavior, physical activity and sports, including genetic factors that affect the child's posture. The proportion of children with postural disorders is distributed in the form of kyphosis. Kyphosis develops during the adolescent growth spurt, while it decreases following the growth slowdown, due to this change in posture there is a decrease in the ability of postural balance in children. Objective: To find out the relationship between abnormal posture and balance.Methods: To find out studies related to abnormality posture and balance in children, a study as carried out using a literature study with a scoping review approach. Results: A total of our articles that met the inclusion criteria were selected for review, and there was a positive correlation between abnormal posture and balance in children.
Penatalaksanaan Fisioterapi pada Anak dengan Spinal Muscular Atrophy Literature Review Egalia Novika Hidayat; Adnan Faris Naufal
FISIO MU : Physiotheraphy Evidences Vol.3,No.1 Januari 2022
Publisher : Program Studi Fisioterapi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/fisiomu.v3i1.15655

Abstract

Spinal Muscular Atrophy (SMA) adalah penyakit autosomal resesif yang terjadi akibat adanya delesi maupun mutasi pada protein survival motor neuron (SMN). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penanganan fisioterapi pada anak dengan SMA melalui tinjauan literatur. Metode yang digunakan adalah mencari sumber data dengan menggunakan delapan mesin pencarian (Scholar, PubMed, Orphanet, PlosONE, Sage Publication, BMC, PEDro dan Cochrane). Menggabungkan kata kunci dengan menggunakan Spinal Muscular Atrophy atau Spinal Muscular Atrophy dan Physical therapy. Hasilnya dari seratus jurnal yang ditemukan, terdapat enam jurnal yang membahas penanganan fisioterapi pada kasus SMA beserta dosisnya.
Hubungan Q-Angle Terhadap Keluhan Osteoarthritis Pada Lansia Deti Juriansari; Adnan Faris Naufal; Agus Widodo
FISIO MU : Physiotheraphy Evidences Vol.1, No.2, Juli 2020
Publisher : Program Studi Fisioterapi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/fisiomu.v1i2.10058

Abstract

 Latar Belakang; Osteoarthritis merupakan penyakit sendi degenerative pada kartilago sendi yang paling sering terjadi pada lutut dan banyak ditemukan pada orang dewasa atau usia lanjut. Osteoarthritis lutut biasanya di tandai dengan keluhan seperti, nyeri, bengkak, kekuan, abnormalitas alignment dan penurunan ruang gerak sendi. Abnormalitas alignment terjadi karena perubahan Q-angle dari posisi normal. Peningkatan Q-angle terjadi malalignment yang akan menimbulkan abnormalitas fungsi, dan dapat mengakibatkan subluksasi patella dan memicu timbulnya berbagai macam keluhan pada lutut. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hubungan Q-angle terhadap keluhan osteoarthritis pada lansia. Metode penelitian;  Jenis penelitian termasuk dalam penelitian cross-sectional dimana variabelnya dependen (factor resiko) dan variable independen (efek) dinilai dan di ukur secara bersamaan saat itu, jadi tidak ada tindak lanjut. Penelitian dilakukan di komunitas Lansia Abadi. Sampel penelitian sebanyak 52 responden dengan rentang usia 60-74 tahun. Pengukuran dalam penelitian ini dengan menggunakan womac index untuk mengukur keluhan osteoarthritis, untuk mengukur besar Q-angle diukur dengan goneometer. Data yang dikumpulkan dianalisa menggunakan pearson product. Hasil; Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan Q-angle terhadap keluhan osteoarthris pada lansia. Q-angle dengan womac index memiliki nilai Sig. 0,000 yang berarti nilai signifikan p kurang dari 0,05, dengan begitu Q-angle berkorelasi dengan womac index dan memiliki r sebesar 0,560 atau berkorelasi kuat dengan arah positif. Kesimpulan; Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan kuat Q-angle terhadap keluhan osteoarthritis pada lansia. Kata Kunci; Keluhan Osteoarthritis, Womac Index, Q-angle
Hubungan Antara Fleksibilitas Otot Hamstring dengan Nyeri Punggung Bawah pada Wanita Usia 18 sampai 22 Tahun Puspita Asri Pradipta; Adnan Faris Naufal; Istimrorul Najibatil Fikriyah; Nadiah Ulfah
FISIO MU : Physiotheraphy Evidences Vol.3,No.1 Januari 2022
Publisher : Program Studi Fisioterapi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/fisiomu.v3i1.10076

Abstract

Nyeri Punggung Bawah (NPB) didefinisikan sebagai nyeri, ketegangan otot atau kekakuan yang terlokalisasi di bawah batas kosta dan di atas lipatan gluteal inferior, dengan atau tanpa nyeri kaki rujukan. Kurangnya fleksibilitas hamstring dikaitkan dengan kerentanan terhadap cedera muskuloskeletal seperti nyeri punggung bawah. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan antara fleksibilitas otot hamstring dengan nyeri punggung bawah pada wanita usia 18 sampai 22 tahun. Penelitian ini menggunakan desain penelitian cross sectional dengan subyek penelitian adalah mahasiswa perempuan fisioterapi Universitas Muhammadiyah Surakarta yang berusia 18 sampai 22 tahun sebanyak 109 orang. Pengukuran fleksibilitas otot hamstring menggunakan tes sit and reach dan kuesioner Oswestry Disability Index (ODI) digunakan untuk mengukur kemampuan fungsional NPB. Data yang dikumpulkan dianalisa menggunakan uji korelasi Spearman Rank. Hasil penelitian didapatkan nilai p=0.000, nilai r=0.644, dan arah korelasi negatif sehingga penelitian ini menunjukkan adanya hubungan signifikan yang kuat dan tidak searah antara fleksibilitas otot hamstring dengan nyeri punggung bawah pada wanita usia 18 sampai 22 tahun.Kata kunci Fleksibilitas otot hamstring, nyeri punggung bawah, tes sit and reach, Oswestry Disability Index.
Hubungan Cerebral Palsy Spastik dengan Flexion Posture Siti Khadijah; Adnan Faris Naufal
FISIO MU : Physiotheraphy Evidences Vol.1, No.2, Juli 2020
Publisher : Program Studi Fisioterapi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/fisiomu.v1i2.10019

Abstract

Latar Belakang; Reflek primitif berpengaruh terhadap voluntary movement dan postural. Tipe postural pada anak CP dibagi menjadi 2 yaitu tipe fleksi (flexion posture) dan ekstensi (extension posture). Adanya hipereksitasi saraf pada bagian kelompok otot fleksor menyebabkan postur CP spastik ke arah fleksi (flexion posture).Tujuan Penelitian; Untuk mengetahui hubungan CP spastik dengan flexion posture. Metode Penelitian; Penelitian ini menggunakan cross-sectional study yang dilakukan satu kali pada satu waktu dan tidak ada follow up. Subjek penelitian sebanyak 26 anak CP yang dilaksanakan di PNTC Tohudan, YPAC Surakarta, dan Klinik Intan Fisioterapi Anak Ngemplak. Hasil Penelitian; Hasil dari penelitian ini setelah diuji statistika diperoleh adanya hubungan CP spastik dengan flexion posture dengan nilai p=0.005 (p kurang dari 0.05). Kesimpulan; Terdapat hubungan antara klasifikasi CP spastik dengan flexion posture.   Kata kunci; Cerebral palsy, Reflek primitif, Flexion posture
Hubungan Keseimbangan Dinamis dengan Activity of Daily Living pada Lansia Muda Istimrorul Najibatil Fikriyah; Adnan Faris Naufal; Wijianto Wijianto
FISIO MU : Physiotheraphy Evidences Vol 2, No.2, Juli 2021
Publisher : Program Studi Fisioterapi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/fisiomu.v2i2.10060

Abstract

Latar Belakang Pada usia lanjut seringkali terkena gangguan fisik yang disebabkan karena penurunan pada kemampuan fisiologisnya sehingga dapat mempengaruhi kondisi tubuhnya. Gangguan keseimbangan merupakan penyebab utama cedera serta keterbatasan saat melakukan Activity of Daily Living pada lansia Masalah ADL dipengaruhi oleh beberapa penyakit dan perubahan usia yang akan menyebabkan keterbatasan fungsional sehingga dapat mempengaruhi kinerja aktual. Penelitian ini bertujuan untuk melihat apakah ada hubungan antara keseimbangan dinamis dengan  Activity of Daily Living pada lansia Muda. Metode Penelitian Jenis Penelitian ini menggunakan observational dengan pendekatan cross sectional. Penelitian dilakukan di Komunitas Lansia Abadi Gonilan. Sampel peneltian berjumlah 58 responden pada lansia muda berusia 60-69 tahun. Teknik Sampling menggunakan Purposive Sampling. Tes keseimbangan menggunakan Timed Up and Go Test  dan Questionnaire ADL menggunakan The Lawton Instrumental Activity of Daily Living. Hasil Teknik analisis data uji normalitas yaitu dengan menggunakan Kolmogorov Smirnov dan didapatkan  hasil tidak normal dengan nilai hasil p kurang dari 0.005. Uji hubungan menggunakan uji spearman rank dan dipatkan hasil ada hubungan antara Keseimbangan Dinamis dengan Activity of Daily Living Pada Lansia Muda di Komunitas Lansia Abadi Gonilan dengan nilai p sama dengan 0.000 dan nilai  r sama dengan minus 0.715. Kesimpulan Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan kuat antara keseimbangan dinamis dengan Activity of Daily Living pada lansia muda
Co-Authors Adelia Rahmayanti Adindha Puteri Ayu Zahwani Afifah Nur Fauzani Agus Setyawan Agus Widodo Agus Widodo Alfina Ramadani Dyah Efendi Almas Awanis Alya Aufa Gamal Alya Yuanita Ramadhanti Amalia Faradilla Rahim Amaliyah Hana Safitri Ana Triasari Anas Pradana Anggun Pramudya Putri Anida Azkia Fitri Anisa Asri Pratiwi Annisa Fitri Dewi Annisa Khusnul Khotimah Anteng Wijayaningsih Anzela Rosepti Farlinda Arif Kurniawan Arif Pristianto Arin Supriyadi Ashabul Jannah Kholiliyah Atik Hidayati Atikah Itsna Zulfatirrohman Atikah Nurulinsani Aulia Safa Nabila Aura Anisa Caesar Riskia Ayu Amalia Permatasari Ayu Nisa Fransiska Azizah Ridha Syaiful Azzahra Irkoshaum Kusuma Wardhani Bagas Satrio Wibowo Bahertha Rachmatika Berta Arwi Yunita Christine Viola Dadang Hawari Daru Mukti Baehaqi Desty Tri Rahmadhani Deti Juriansari Deviana Tristian Dhanti Wahyundari Diajeng Sabina Purwagayatri Diki Retno Yuliani Diki Retno Yuliani Diki Retno Yuliani, Diki Retno Dini Afriani Khasanah Dini Afriani Khasanah Dinik Ayundya Marlis Dita Nurul Ni'mah Durratun Nafi&#039;ah Dwi Rosella Komala Sari Egalia Novika Hidayat Elif Nur Efendi Eri Fersiana Safitri Eva Arnaz Sari Farid Rahman Farid Rahman Fenisa Nurul Hidayah Frita Aulia Pradani Gita Shofwa Lahati Hafizhah Putri Ilma Darojati Hakny Kusuma Maulana Hana Laila Nabilah Hana Laila Nabilah Hatifa Khairunissa Hikmah Ma’rifatul Azizah Hikmah Ma’rifatul Azizah I Ketut Suada Idvan Lutfi Ina Hidayati Istimrorul Najibatil Fikriyah Istimrorul Najibatil Fikriyah Jihadilia Islami Putri Khairunnisa Pebriana Khasanah, Dini Afriani Kingkinarti Kingkinarti Klarissa Salsa Bila Maharani Kurnia Febriani Harahap Luklu Eko Marinto Lusi Amalia Triyani M Irfan Alhady M. Rayyan Berliansyah Marlita Prasetyani Mediano Melania Kartika Sari Melati Ulee Keumala Mely Erlika Sari Muhamad Nasuka Muhammad Dhaffa Karyanto Muhammad Nizar Siddiq Muhammad Rizqa Nurrahman Nabila Ardelia Zahra Nadiah Ulfah Naliatul Muna Nanda Dwi Mahardika Neriya Arwida Ni Luh Gadung Widyaningrum Noor Ifah Wahyuni.H Nuristiqomah Dwi Putri Nurrofifah Luthfi Amjad Nurul Azizah Nurul Fikri Mufidah Oktaviani Fitriyah Olga Syahfitri Wibowo Orlens Rambu Jeara Perdana, Suryo Saputra Pramudita Widi Ismara Prilliya Artika Puspita Asri Pradipta Rahmi Windhy Astari Renny Hidayati Zein Riast Eka Oktaviana Ridwan Andi Susilo Rina Kusuma Wardani Riza Amalia Rizki Setiawan Rizqi Mutia Andini Salma Muazarroh Savilla Dara Ardiani Savilla Dara Ardiani Savilla Dara Ardiani Septerina Purwandani Winarso Shafira Dilla Setya Ardana Siti Khadijah Siti Maryam Siti Raihani Stevenny Aulia Risbiyanto Syarif Hidayat Talitha Qanitah Taufik Eko Susilo Taufik Eko Susilo Teguh Prihastomo Tiara Fatmarizka Ulfa Noviyana Wahyu Tri Sudaryanto Wahyu Tri Sudaryanto Wijianto - Wina Rohmadhani Yan Ari Tya Dharmawan Yasyfi Addiningsih Yayu Latifah Yudha Setya Farisna Yudith Leo Bantara Yulinda Permata Putri Yusria Apriliani Zahra Almadani Zahra Almadani Zunitasari Kholifah Islamiatun