Claim Missing Document
Check
Articles

Penyisihan Amonia, Nitrit Dan Nitrat Dengan Biofilter Menggunakan Plastik Bekas Sebagai Media Penopang Biofilm Pradnyadari, I Gusti Ayu Lia; Suyasa, I Wayan Budiarsa; Suastuti, Ni G. A. M. Dwi Adhi
Jurnal Media Sains Vol 2, No 2 (2018): JURNAL MEDIA SAINS
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/jms 3.v2i2.426

Abstract

ABSTRAKSalah satu senyawa yang terkandung di dalam air limbah adalah amonia. Konsentrasi amonia yang tinggi dalam air buangan mengindikasikan adanya pencemaran yang disebabkan oleh aktivitas domestik maupun industri. Penurunan konsentrasi amonia dapat dilakukan dengan pengolahan sistem biofiltrasi. Sistem ini memiliki kemampuan untuk mendegradasi senyawa polutan melalui akumulasi bakteri pada media yang membentuk sebuah film atau lendir pada lapisan biologis yang dikenal sebagai biofilm. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan biofilm yang bermediakan plastik bekas dalam menyisihkan kadar amonia, nitrit dan nitrat. Proses menumbuhkan biofilm dilakukan selama 4 minggu menggunakan suspensi aktif dari sedimen selokan Rumah Potong Hewan sebagai sumber bibit. Hasil pengamatan selama 3 hari dengan sistem aerob mampu menyisihkan amonia hingga 7,27 mg/L dan menghasilkan efisiensi penyisihan sebesar 70,92%. Sedangkan pengolahan anoksik selama 4 hari mampu menyisihkan nitrit dan nitrat berturut-turut hingga 0,12 mg/L dan 3,01 mg/L. Mikroorganisme yang berperan dominan dalam proses biodegradasi yaitu berbentuk bacillus dan coccus dengan jumlah koloni sebesar 92 CFU/mL. Hasil ini lebih baik bila dibandingkan dengan perlakuan tanpa suspensi aktifKata kunci: amonia, biofilm, biofiltrasi, nitrat, nitrit, suspensi aktif.ABSTRACTOne of the compounds contained in waste water is ammonia. High concentration of ammonia in waste water indicates the pollutan by domestic and industrial activities. Decreasing ammonia concentration can be carried out by biofiltration system. This system has the ability to degrade the pollutant compounds through the accumulation of bacteria on the media forming a film or mucous biological layer known as biofilm. This study aimed is to determine the ability of biofilm with media of plastic used to remove concentration of ammonium, nitrite and nitrate. The process of growing the biofilm was carried out for 4 weeks using active suspension from the slaughter house sediment as a source of seedlings. The result for 3 days showed that the aerobic system was capable to reducing ammonia up to 7.27 mg / L and can produce ammonium removal efficiency up to 70.92%. The anoksik system for 4 days was capable to reducing nitrite and nitrate up to 0.12 mg / L and 3.01 mg / L. The identified microorganisms and take dominant role in the process of biodegradation are bacillus and coccus with the number of colonies 92 CFU / mL. This result is better if compared with process without active suspension.Key words: ammonia, biofilm, biofiltration, nitrate, nitrite, active suspension
PEMANFAATAN MIKROORGANISME LOKAL BONGGOL PISANG DALAM PROSES FERMENTASI LIMBAH MAKANAN MENJADI PAKAN TERNAK Putu Primantari Vikana Suari; I Wayan Budiarsa Suyasa; Sri Wahjuni
CAKRA KIMIA (Indonesian E-Journal of Applied Chemistry) Vol 7 No 2 (2019): volume 7, Nomor 2, 2019
Publisher : Magister Program of Applied Chemistry, Udayana University, Bali-INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (486.362 KB)

Abstract

ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh mikroorganisme lokal (MOL) bonggol pisang terhadap proses dan hasil fermentasi limbah makanan menjadi pakan ternak, mengetahui dosis optimum MOL bonggol pisang dan lama waktu optimum MOL bonggol pisang pada fermentasi limbah makanan menjadi pakan ternak. Dalam penelitian ini digunakan MOL bonggol pisang sebagai starter dalam proses pengolahan limbah makanan menjadi pakan ternak. Pada tahap pertama, limbah makanan difermentasi dengan MOL pada dosis yang bervariasi, yaitu K5 (5mL), K10 (10 mL) dan K15 (15 mL). Fermentasi dilakukan selama 7 hari. Selama proses fermentasi dilakukan pengamatan pH, suhu, warna, bau dan uji proksimat. Tahap kedua dilakukan penentuan waktu optimum fermentasi dengan variasi waktu yaitu 3 hari, 7 hari, 10 hari dan 14 hari. Selanjutnya dilakukan fermentasi pada kondisi optimum yaitu dosis MOL 10 ml dan waktu fermentasi 7 hari dan hasil pengamatan diolah dengan uji ANOVA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa MOL bonggol pisang berpengaruh nyata (P<0.05) terhadap proses fermentasi dan kualitas pakan yang dihasilkan. Kata kunci: Limbah makanan, Mikroorganisme lokal bonggol pisang, fermentasi, pakan ternak ABSTRACT: The aims of the research are to determine the effect of local microorganism (LMO) from banana hump on the process of fermentation of food waste to be able to use as animal food and to find out the optimum dose of banana hump LMO and the optimum time for the fermentation process. In this research, MOL of banana weevil was used as a starter in the process of processing food into feed. At the first time, food was fermented with MOL at varying doses, namely K5 (5mL), K10 (10 mL) and K15 (15 mL). Fermentation was carried out for 7 days. During the fermentation process the pH, temperature, color, odor and proximate tests were tested. The second step was determining the optimal time of fermentation with time variations of 3 days, 7 days, 10 days and 14 days. Furthermore, fermentation was carried out under optimal conditions, namely a 10 ml MOL dose and a fermentation time of 7 days and the observations were processed by ANOVA test. The results showed that the MOL of banana weevil proved significantly (P <0.05) on the fermentation process and the quality of the feed produced.
BIODEGRADASI CONGO RED MENGGUNAKAN BIOFILM YANG DITUMBUHKAN DENGAN INOKULUM SUSPENSI AKTIF PADA PERMUKAAN BATU VULKANIK I Wayan Januariawan; I Wayan Budiarsa Suyasa; I Wayan Gede Gunawan
CAKRA KIMIA (Indonesian E-Journal of Applied Chemistry) Vol 7 No 1 (2019): Volume 7, Nomor 1, 2019
Publisher : Magister Program of Applied Chemistry, Udayana University, Bali-INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (353.146 KB)

Abstract

ABSTRAK: Congo red merupakan salah satu zat warna reaktif yang banyak digunakan dalam industri tekstil. Limbah zat warna tersebut dapat menjadi sumber pencemaran lingkungan karena memiliki sifat toksik, karsinogen, dan mutagen. Pengolahan limbah congo red dapat dilakukan dengan penggunaan biofilm. Tujuan penelitian ini untuk menentukan pengaruh sumber tanah terhadap pertumbuhan biomassa mikroba, pengaruh komposisi media pertumbuhan terhadap pembentukan biofilm, dan tingkat efektivitas biofilm dalam menurunkan kadar congo red, COD dan BOD. Penelitian ini menggunakan biofilm yang ditumbuhkan dengan inokulum suspensi aktif pada permukaan batu vulkanik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sumber tanah dengan intensitas terpapar limbah pencelupan tekstil tertinggi memberikan pertumbuhan biomassa mikroba terbaik, komposisi media pertumbuhan dengan nutrien tertinggi memberikan pertumbuhan biomassa mikroba terbaik pada pembentukan biofilm, dan biofilm dapat menurunkan kadar congo red, COD dan BOD dengan efektivitas berturut-turut sebesar 92,46%; 81,28%; dan 83,33% selama 4 hari pengolahan. Dengan demikian, biofilm yang ditumbuhkan dengan inokulum suspensi aktif mampu mendegradasi zat warna congo red dan mampu menurunkan kadar COD dan BOD. ABSTRACT: Congo red is one of the reactive dyes widely used in the textile industry. The waste of the dye can be as a source of environmental pollution due to its toxicity, carcinogenic and mutagenic properties. Waste treatment of congo red can be performed using biofilm. This study was aimed to determine the effect of soil sources on the growth of microbial biomass, the effect of growth media composition on biofilm formation, and the level of effectiveness of biofilms in reducing levels of congo red, COD and BOD. This study was used biofilms grown by active suspension inoculums on the surface of volcanic rocks. The results showed that soil sources with the highest intensity of exposure to textile dyeing provided the best growth of microbial biomass, the composition of the growth medium with the highest nutrient provides the best microbial biomass growth in biofilm formation, and biofilms could reduce the levels of congo red, COD and BOD with respectively effectiveness of 92.46%; 81.28%; and 83.33% four day of treatments. Thus, biofilms grown by active suspension inoculums were able to degrade congo red dyes and could reduce the levels of COD and BOD.
PENGARUH TOLUENA DAN WAKTU INKUBASI TERHADAP AKTIVITAS SELULASE DARI TANAH HUTAN MANGROVE Ni Komang Lia Wahyuni; I Nengah Wirajana; I Wayan Budiaarsa Suyasa
CAKRA KIMIA (Indonesian E-Journal of Applied Chemistry) Vol 2 No 2 (2014)
Publisher : Magister Program of Applied Chemistry, Udayana University, Bali-INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (226.929 KB)

Abstract

 ABSTRAK: Tanah hutan mangrove diketahui memiliki biodiversitas yang tinggi sebagai lokasi yang berpotensi untuk eksplorasi enzim. Salah satu enzim yang dapat dieksplorasi dari tanah hutan mangrove adalah selulase yang merupakan biokatalisator yang banyak digunakan dalam bidang industri. Tidak seperti pengukuran aktivitas selulase murni atau ekstrak kasar yang berasal dari salah satu sumbernya, pengukuran aktivitas selulase secara langsung dari tanah sering mengalami kesulitan dan banyak faktor yang harus dipelajari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan toluena dan waktu inkubasi reaksi enzimatis terhadap aktivitas selulase yang terdapat pada tanah hutan mangrove pantai Suwung Bali. Pengukuran aktivitas selulase dilakukan dengan metode CMC (Carboxymethyl Cellulose Assay) pada sampel tanah (slurry, pelet, dan supernatan) dengan dan tanpa penambahan toluena dengan waktu inkubasi reaksi enzimatis 1 dan 24 jam. Glukosa yang dihasilkan dari reaksi dengan substrat CMC (Carboxymethyl Cellulose) dianalisis secara spektrofotometri UV-Vis pada panjang gelombang 540 nm setelah direaksikan dengan asam 3,5-dinitrosalisilat (DNS). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penambahan antiseptik toluena dan waktu inkubasi reaksi enzimatis berpengaruh terhadap aktivitas selulase tanah hutan mangrove pantai Suwung Bali. Aktivitas selulase tertinggi sebesar 249,26 U/mL diperoleh pada lumpur dengan penambahan toluena dan inkubasi reaksi enzimatis 1 jam. ABSTRACT: Mangrove soil has high biodiversity and has been well known as potential location for enzymes exploration. One of the enzymes explored from mangrove soil is cellulase which is a biocatalysator commonly used in industries. Unlike the measurement of cellulase activity of pure or crude extract obtained from one source, direct measurement of cellulase activity of the soil often counter many obstacles and many factors are involved that need to be elaborated. The aim of this study is to determine the effects of toluene addition and incubation time of enzymatic reaction on activity of cellulase existing on soil of mangrove forest of Suwung Bali coastal. The measurement of cellulase activity was conducted by the method of CMC (Carboxymethyl Cellulose Assay) on soil samples (slurry, pellet, and supernatant) with and without the addition of toluene to the enzymatic reaction incubation time 1 and 24 hours. Glucose produced from reaction with the substrate CMC (Carboxymethyl Cellulose) was analyzed by UV-Vis spectrophotometer at a wavelength of 540 nm (? 540 nm). The results of this study showed that the addition of toluene antiseptic and incubation time of enzymatic reaction influence the activity of cellulase existing on soil of mangrove forest of Bali Suwung coastal. The highest cellulase activity was 249.26 U/mL obtained on slurry with the addition of toluene and with 1-hour incubation of the enzymatic reaction.
PENGOLAHAN AIR LIMBAH PENCUCIAN RUMPUT LAUT UNTUK MENURUNKAN NILAI BOD DENGAN SISTEM BIOFILTRASI EKOSISTEM (SBE) I M. G. Sudyadnyana Sandhika; I W. Budiarsa Suyasa; Iryanti Eka Suprihatin
Jurnal Kimia (Journal of Chemistry) Vol. 6, No. 2 Juli 2012
Publisher : Program Studi Kimia, FMIPA, Universitas Udayana (Program of Study in Chemistry, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Udayana University), Bali, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The research about treatment of wastewater from seaweed washing by biofiltration system with and without microorganism enrichment has been carried out. This research aims to determine the minimum time of the biofiltration process to decrease the BOD to meet the quality standard and the capacity of the biofiltration system. The results showed that the minimum contact time to meet the quality standard (75 mg/L) for BOD is 40 hours for both system. Treatment capacities of the biofiltration system without addition of microorganisms for BOD is 6,8056 mg/L/m3hours, whereas the treatment capacities of the system with addition of microorganisms is 6,4965 mg/L/m3hours.
INOKULASI SUSPENSI AKTIF PADA BIOSISTEM VERTIKAL DENGAN TUMBUHAN RUMPUT GAJAH (Pennisetum purpureum) DALAM PENURUNAN KADAR METILEN BIRU, Cd DAN Cr TOTAL I W. B. Suyasa; N. G. A. M. D. A. Suastuti; I G. M. A. P. Raharja
Jurnal Kimia (Journal of Chemistry) Vol.12 No.2 Juli 2018
Publisher : Program Studi Kimia, FMIPA, Universitas Udayana (Program of Study in Chemistry, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Udayana University), Bali, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (338.268 KB) | DOI: 10.24843/JCHEM.2018.v12.i02.p03

Abstract

Pada penelitian ini, dilakukan pengukuran kadar metilen biru, logam berat Cd, dan Cr total dalam air limbah artificial dengan menggunakan suspensi aktif pada biosistem vertikal menggunakan rumput gajah. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan suspensi aktif terbaik yang ditumbuhkan dari sumber nutrien yang berbeda (nutrien NPK, pupuk NPK, dan molase), ditentukan efektivitas dan kapasitas biosistem, serta menentukan pengaruh jumlah waktu retensi hidrolik biosistem. Metode yang digunakan yaitu dengan mengalirkan limbah artificial secara kontinyu dalam bak biosistem yang diinokulasi suspensi aktif sebanyak 3 kali waktu retensi hidrolik. Metode analisis yang digunakan yaitu metode uji-t deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan suspensi aktif terbaik diperoleh dari sampel tanah dengan sumber nutrien NPK dan pupuk NPK (pasaran) dengan pertumbuhan biomassa mencapai 1200 mg/L pada waktu 18 jam. Efektivitas biosistem vertikal tumbuhan rumput gajah dengan pupuk NPK dalam menurunkan kadar zat warna metilen biru, Cd, dan Cr berturut-turut sebesar 99,7587%, 99,8011%, dan 63,4927%. Kapasitas maksimum dalam menurunkan metilen biru, Cd, dan Cr total berturut-turut sebesar 2,7512 x103 mg/m3, 3,2220 x103 mg/m3, dan 2,2842 x103 mg/m3. Pengaruh jumlah waktu retensi hidrolik biosistem vertikal tumbuhan rumput gajah berdasarkan uji-t yaitu sudah mampu menurunkan kadar limbah metilen biru hingga ? 5 ppm dalam 1 kali waktu retensi hidrolik dan menurunkan kadar Cd ? 0,05 ppm dalam 3 kali waktu retensi hidrolik. Akan tetapi system ini tidak mampu menurunkan kadar Cr total ? 1 ppm. Kata kunci: biosistem, efektivitas, kapasitas, inokulasi, dan suspensi aktif
KOMBINASI BAHAN ORGANIK (RASIO C:N) PADA PENGOLAHAN LUMPUR (SLUDGE) LIMBAH PENCELUPAN Ida Ayu Ary Pramaswari; I Wayan Budiarsa Suyasa; Anak Agung Bawa Putra
Jurnal Kimia (Journal of Chemistry) Vol. 5, No. 1 Januari 2011
Publisher : Program Studi Kimia, FMIPA, Universitas Udayana (Program of Study in Chemistry, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Udayana University), Bali, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (217.495 KB)

Abstract

A research on the Combination of Organic Matter (the ratio of C:N) in the Sludge Treatment of dying waste has been conducted. The sludge was mixed with organic matter wich were dried leaves and dung in various compositions. The compositions (sludge : organic matter) made were 3 : 7, 1 : 1, and 7 : 1.In this research it was found that the first composition contained the highest organic matter (the lowest C : N = 28.05/1) and showed the best effect to the composting process indicated by physical characteristics. The Compost with the lowest ratio C:N (17,71/1) gave the best total N, organic C, available K, and available P contents which were 0.98%; 17.90 %; 22,092.1894 ppm; and 568.2312 ppm respectively. All composts had organic C and total N that meet the SNI 19-7030-2004, and high available P and K contents. These were in agreement to the evaluation of fertility analysis. More over, all compost showed physical caracteristic such as temperature, colour, texture, and odour that are in agreement to those of SNI 19-7030-2004. Unfortunately the pH did not meet the SNI 19-7030-2004.
PENURUNAN KADAR COD, SURFAKTAN, DAN FOSFAT LIMBAH LAUNDRY DENGAN BIOSISTEM TANAMAN I Wayan Budiarsa Suyasa; A A Gede Bawa Putra; I Kadek Sutomo Putra
Jurnal Kimia (Journal of Chemistry) Vol. 10, No. 2 Juli 2016
Publisher : Program Studi Kimia, FMIPA, Universitas Udayana (Program of Study in Chemistry, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Udayana University), Bali, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (256.442 KB) | DOI: 10.24843/JCHEM.2016.v10.i02.p11

Abstract

Telah dilakukan penelitian mengenai pengolahan air limbah laundry dengan biosistem tanaman yang divariasikan dengan dan tanpa penambahan suspensi aktif. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan pengaruh penambahan suspensi aktif dan pengaruh waktu perlakuan terhadap perubahan kadar COD, Surfaktan, dan Fosfat pada biosistem tanaman serta menentukan kapasitas pengolahan biosistem tanaman terhadap perubahan nilai ketiga parameter tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan suspensi aktif dan waktu perlakuan dapat berpengaruh terhadap perubahan nilai COD, Surfaktan, dan Fosfat. Pengaruh suspensi aktif terlihat dari waktu minimal perlakuan untuk memenuhi baku mutu, dimana untuk parameter Surfaktan dan Fosfat pada sistem penambahan suspensi aktif memiliki waktu minimal perlakuan yang lebih cepat daripada sistem tanpa penambahan suspensi aktif. Sedangkan pengaruh waktu perlakuan terlihat dari nilai ketiga parameter tersebut, dimana semakin lama waktu perlakuan maka semakin kecil nilai dari ketiga parameter tersebut. Dari hasil uji anova (analisys of variance) menunjukkan bahwa penambahan suspensi aktif dan waktu perlakuan berpengaruh signifikan terhadap nilai COD, surfaktan dan fosfat. Kapasitas pengolahan pada sistem tanpa penambahan suspensi aktif adalah 8,7259 ppm/m3jam untuk COD, 0,7715 ppm/m3jam untuk Surfaktan dan 0,2178 ppm/m3jam. Kapasitas pengolahan sistem dengan penambahan suspensi aktif adalah  8,4500 ppm/m3jam untuk COD, 0,7821 ppm/m3jam untuk Surfaktan dan 0,2399 ppm/m3jam untuk Fosfat.  
PENGARUH PERLAKUAN BIOFILTRASI EKOSISTEM BUATAN TERHADAP PENURUNAN COD, NITRAT, DAN pH AIR LIMBAH PENCUCIAN RUMPUT LAUT W. Gina Anggreni; I Wayan Budiarsa Suyasa; Wahyu Dwijani S.
Jurnal Kimia (Journal of Chemistry) Vol. 8, No. 1 Januari 2014
Publisher : Program Studi Kimia, FMIPA, Universitas Udayana (Program of Study in Chemistry, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Udayana University), Bali, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (324.287 KB) | DOI: 10.24843/JCHEM.2014.v08.i01.p16

Abstract

Research on seaweed effluent treatment through biofiltration of artificial ecosystem was carried out to determine the effectiveness, capacity, and the minimum duration of biofiltration process to reduce COD, nitrate and pH in water to meet the quality standard. The result shows that effectiveness of treatment system without added microorganisms are 79.22% for COD, 38.77% for nitrate, and 35.64% for pH; whereas, by adding microorganisms are 83.93% for COD, 55.54% for nitrate, and 36.43% for pH. Capacity of the treatment system without added microorganisms are 12.0653 mg/L/m3hr for COD, 0,0089 mg/L/m3hr for nitrate, and 0,1444 hr-1 for pH; while, by adding microorganisms are 12,7819 mg/L/m3hr for COD, 0,0129 mg/L/m3hr for nitrate, and 0,1413 hr-1 for pH. Requisite minimum time in treatment system to meet the quality standard without added microorganisms are 48 hours for COD, 8 hours for nitrate, and 8 hours for pH; whereas, by adding microorganisms are 40 hours for COD, 8 hours for nitrate, and 8 hours for pH.
KAJIAN KAPASITAS DAN EFEKTIVITAS RESIN PENUKAR ANION UNTUK MENGIKAT KLOR DAN APLIKASINYA PADA AIR I K. G. Antara; I W. Budiarsa Suyasa; A. A. Bawa Putra
Jurnal Kimia (Journal of Chemistry) Vol. 2, No. 2 Juli 2008
Publisher : Program Studi Kimia, FMIPA, Universitas Udayana (Program of Study in Chemistry, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Udayana University), Bali, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (73.741 KB)

Abstract

This paper reports a research on the capacity and efficiency of resin anion exchange on chloride in a batchsystem. The system was then applied to chloride level in spring water in Sedang Village. Chloride content analysedwere using argentometry methode .The results of the research showed that resin was potential to reduce chloride level below Water QualityLimit for (Group B). Its capacity was 0.6462 mg/g and saturating time was 260 minutes. Its effectiveness between64.50% - 97.04%.The analysis of spring water in Sedang Village showed that these springs were contaminated with 260.33 –295.83 ppm chloride. The resin exchange applied to these waters reduced the chloride levels to the level below theGuideline Limit for the 250 mg/L purposes (Group B).
Co-Authors A. A. Bawa Putra Adalgisa D.D.G. Alvares AGUS MULIADI PUTRA, AGUS MULIADI Ahmad Zakir Anak Agung Gede Agung Satrya Dwipayana Atita Arli Tiara AWANG ERRY SOFYAR IRAWAN Bejo Slamet Cok Istri Putri Kusuma Kencanawati D. Rizkiyanti Desak Putu Risky Vidika Apriyanthi Dewa Nyoman Alit Ardana Dini Imanniar dody setiawan Esti Arisetya Dewi Febby Hartesa W Gede Adi Wiguna Sudiartha Hanung Adi Nugroho I .G. P. Agus Suryawan I G. A. K. S. P. Dewi I G. M. A. P. Raharja I Gede Mahardika I Gusti Ayu Kd Ravika Sugianthi I Gusti Ayu Kunti Sri Panca Dewi I Gusti Bagus Sila Dharma I Gusti Ngurah Bagus Parasara I K. G. Antara i kadek ardi putra I Kadek Sutomo Putra I Kadek Widiantara I Ketut Adi Sugita I Ketut Berata I Ketut Sundra I Komang Gde Bendesa I M. G. Sudyadnyana Sandhika I M. Siaka I Made Adhika I Made Siaka I MD KARDA I Nengah Simpen I Nengah Wirajana I Nyoman Artabudi I NYOMAN RAI I Nyoman Sudipa I Nyoman Suprapta Winaya I P Sastra Negara I Wayan Arthana I Wayan Diara I Wayan Gede Gunawan I Wayan Jana I Wayan Januariawan I Wayan Kasa I Wayan Nuarsa I Wayan Sandi Adnyana I Wayan Suarna I Wayan Sudiarta I WAYAN WINDIA I WY. G GUNAWAN I. M. S. Negara I.A.M. Trisnawulan I.G.A.M. ARYASIH Ida Ayu Alit Laksmiwati Ida Ayu Ary Pramaswari IDA AYU ASTARINI Ida Bagus Gede Darmayasa IK Sudibia IM Suyana Utama IM TAPAYASA IN SUWIRTA Iryanti Eka Suprihatin J. B. Butler James Sibarani K. Swandiyasa K. Yogi Purnamawati K.G. Darma Susila Kadek Diana Harmayani Ketut Gede Suryawan Luh Putri Kriswidatari M. FAIRUZ ABADI, M. FAIRUZ M. Sudiana Mahendra Made Arsawan Made Rahayu Kusumadewi Made Santiari N. NGR. ADISANJAYA N.K. Mardani N.L.P Mahendra Dewi Ni G. A. M. Dwi Adhi Suastuti Ni Ketut Suwiti Ni Komang Ayu Septiani Ni Komang Lia Wahyuni Ni Luh Gede Sudaryati Ni Luh Putu Mega Priantari Ni M. Indra Wahyuni Ni Made Indra Wahyuni Ni Made Setiari Ni Made Tia Juliasari Ni Putu Diantariani Ni Putu Giyan Adnya Antari Nixon Rammang NPG Suardana P. D. S. Udayani Pradnyadari, I Gusti Ayu Lia Putu Dian Paramitha Dewi Putu Primantari Vikana Suari Putu Sri Juniarta Rosalia Gosal Sang Ayu Sri Satya Laksmi Utari Shinta E. Maharani Sophia Maria Oliva Lau Sri Dian Meita Sari Sri Wahjuni Suko Ismi Supardiono Supardiono Syamsul Alam Paturusi Takahiro Osawa W. Gina Anggreni Wahyu Dwijani Wahyu Dwijani S. Wahyu Dwijani Sulihingtyas Wayan Trisna Dewi Widya Sari Y. P. Mau Yan Ramona Yenni Ciawi Yohanis Umbu Kaleka, Yohanis Umbu