Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan secara utuh dan menyeluruh tentang pembelajaran tatap muka terbatas pada mata pelajaran sejarah peminatan di SMA Bina Utama Pontianak. Metode penelitian yang digunakan deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik penelitian yang digunakan teknik komunikasi langsung, komunikasi tidak langsung dan dokumentasi. Alat penelitian panduan observasi, panduan wawancara dan dokumen pembelajaran. Hasil penelitian ini 1) Perencanaan pembelajaran tatap muka terbatas pada maata pelajaran sejarah peminatan di SMA Bina Utama Pontianak sudah berjalan dengan baik hal ini dapat dibuktikan dengan adanya guru membuat perangkat pembelajaran. 2) Proses pembelajaran tatap muka terbatas pada mata pelajaran sejarah peminatan di SMA Bina Utama Pontianak sudah berjalan sesuai dengan prokes ketat yang ditetapkan oleh pemerintah. 3) Kendala pembelajaran tatap muka terbatas pada mata pelajaran sejarah peminatan di SMA Bina Utama Pontianak antara lain: waktu pemebelajaran yang terbatas, penggunaan media pembelajaran yang terbatas dikelas, prestasi siswa yang menurun