Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Examining Model Development of Physics Learning through Multi-intelligence to Nurture Autonomous Learners Zainuddin Zainuddin; Alimuddin Mahmud; Muris Muris
Journal of Education and Learning (EduLearn) Vol 11, No 2: May 2017
Publisher : Intelektual Pustaka Media Utama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (254.109 KB) | DOI: 10.11591/edulearn.v11i2.5864

Abstract

This study aims at examining a model of learning physics through multi-intelligence, which are valid, practical, and effective to enhance learners’ autonomy. The authors developed instruments and learning media to obtain a valid, practical, and effective model using research and development design. The results showed that this lack of autonomy of learners in learning physics. The experiment showed that the physics learning through multi-intelligence met the criteria of valid, practical and effective. All the aspects of physics learning with multi-intelligence run well. The ability of teachers to manage learning was at the high category. The physics learning with multi-intelligence was in the medium category. The activities of learners in learning fulfilled the ideal time and learners responded positively to the learning model of physics through multi-intelligence.
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN BERBASIS PENGALAMAN PADA PESERTA DIDIK KELAS XI IPA SMA NEGERI 9 PINRANG Musdalifah Amir; Muris Muris; Muhammad Arsyad
Jurnal Sains dan Pendidikan Fisika Vol 11, No 3 (2015): JURNAL SAINS DAN PENDIDIKAN FISIKA
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/jspf.v11i3.1756

Abstract

Abstract: Development of Experience-based Learning Package to Class XI IPA Students at SMAN 9 Pinrang. This study was a research and development aimed to develop experience-based learning package. The learning packages which are developed are lesson plan, students’ worksheet, and material. The development procedure employed 4-D models modified from Thiagarajan’s model. The development learning package phases consisted of (i) define phase, (ii) design phase, (iii) develop phase and (iv) disseminate phase. The study was conducted in SMAN 9 Pinrang and class XI IPA1 was the test subject. The result of the study showed that (i) the learning package developed was confirmed as valid and practical with validity degree 1,0 and coefficients practicality 100% so it was feasible to be used in Physics learning class XI IPA at SMAN 9 Pinrang, and (ii) Lesson plan are developed based on experience learning syntax namely i) concrete experience, ii) reflection observation, iii) abstract conceptualization, and iv) active experimentation, materials are developed based on students experience and students’ worksheet are developed as lesson-guided to find fluid static concept using demonstration.Keywords: experience-based learning, learning packageAbstrak: Pengembangan Perangkat PembelajaranBerbasis Pengalaman pada Peserta Didik Kelas XI IPA SMA Negeri 9 Pinrang. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (research and development) yang bertujuan untuk mengembangkan perangkat pembelajaran berbasis pengalaman. Adapun perangkat pembelajaran yang dikembangkan meliputi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD), dan Bahan Ajar Peserta Didik (BAPD). Prosedur pengembangannya menggunakan four D models (Model 4-D) yang dimodifikasi dari model Tiagharajan. Tahap pengembangan perangkat pembelajaran terdiri atas: (i) tahap define, (ii) tahap design, (iii) tahap develop dan (iv) tahap disseminate. Ujicoba perangkat dilaksanakan di SMA Negeri 9 Pinrang dengan subjek ujicoba pada kelas XI IPA1. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (i) perangkat pembelajaran yang dikembangkan dinyatakan valid dan praktis dengan tingkat validitas Vc sebesar 1,0 dan koefisien kepraktisan sebesar 100 % sehingga layak untuk digunakan dalam pembelajaran fisika kelas XI IPA di SMA Negeri 9 Pinrang, dan (ii) Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dikembangkan berdasarkan empat sintaks belajar pengalaman yaitu i) concrete experience, ii) reflection observation, iii) abstract conceptualization, dan iv) active experimentation, Bahan Ajar Peserta Didik (BAPD) disusun berdasarkan pengalaman peserta didik, dan Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD) dikembangkan sebagai penuntun belajar untuk menemukan konsep fluida statis melalui kegiatan demonstrasi.Kata Kunci:         pembelajaran berdasarkan pengalaman, perangkat pembelajaran
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MANDIRI BERBASIS WEB UNTUK PEMBELAJARAN IPA FISIKA KELAS VII SMP NEGERI 2 BAREBBO KABUPATEN BONE Sukmawati Sukmawati; Muris Muris; Jasruddin Daud Malago
Jurnal Sains dan Pendidikan Fisika Vol 12, No 2 (2016): JURNAL SAINS DAN PENDIDIKAN FISIKA
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (545.88 KB) | DOI: 10.35580/jspf.v12i2.2163

Abstract

Development of Web-based Self-Learning Media for Physics Science Learning of Class VII SMP Negeri 2 Barebbo Regency of Bone. This research was a development research (Research and Development) to develop web-based self-learning media that aims to (1) determine the validity, effectiveness and practicality of the web-based self-learning media, and (2) determine the response of students toward the web-based self-learning media. The research was conducted at SMPN 2 Barebbo Class VII second semester of school year 2015-2016 consist of 32 students. The complement of the learning tools that also develop were lesson plans, students’ worksheet, students’ textbook, and result of learning test. The research instruments used were students’ activities sheet, students’ perceptions sheet, practitioner/teacher perception, implementation of learning tool evaluation, and the ability of teachers’ learning management observation sheet. The result of this study show that (1) generally all of the component of web-based learning media (prototype I), from learning tool to the instrument used was declared valid by experts and practitioners, (2) generally the result of limited testing of prototype II has met the criteria of practicality. The result of observation toward the implementation of the developed learning tools during the trial, averagely was of 1.85 (totally implemented) with R = 1.00 (reliable), (3) the results of limited testing of prototype II generally had met the effectiveness criteria. The results of observations during the class by using the developed web-based learning media were; (a) activities of learners were observed to be at a very active category which was of 89.70% averagely, (b) students’ perceptions were in the very positive category which was of 87.50%, (c) practitioners/teachers’ perceptions to the media learning was very positive which was of 90.13% averagely, (d) the ability of teachers to manage the learning was in the excellent category, i.e. M = 3.62 (very good) with R = 0.95 (reliable) and (e) students’ results of test achieved 75.31 averagely. The highest score was 93 and the lowest score was 63. Classical mastery learning of students reaches 87.50%. Keywords: on-line, self-learning media, web Pengembangan Media Pembelajaran Mandiri Berbasis Web untuk Pembelajaran IPA Fisika Kelas VII SMP Negeri 2 Barebbo Kabupaten Bone. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Research and Development) yaitu Pengembangan Media Pembelajaran Mandiri Berbasis Web dengan tujuan; (1) Untuk mengetahui kevalidan, keefektifan dan kepraktisan media pembelajaran mandiri berbasis web, (2) Untuk mengetahui tanggapan peserta didik terhadap media pembelajaran mandiri berbasis web. Penelitian ini dilaksanakan pada SMPN 2 Barebbo Kelas VII tahun pelajaran 2015-2016 semester genap sebanyak 32 orang. Perangkat pembelajaran yang melengkapi media pembelajaran yang dikembangkan adalah Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, Lembar Kerja Peserta Didik, Buku ajar Peserta Didik dan Tes Hasil Belajar sedangkan Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar aktivitas peserta didik, persepsi peserta didik, persepsi praktisi/guru, keterlaksanaan perangkat pembelajaran, dan lembar observasi kemampuan guru mengelola pembelajaran. Hasil pengembangan media pembelajaran mandiri berbasis web menunjukkan bahwa (1) secara umum keseluruhan komponen media pembelajaran berbasis web (prototipe I), mulai dari perangkat sampai dengan instrumen yang digunakan dinyatakan valid oleh para ahli dan praktisi, (2) secara umum hasil uji coba terbatas prototipe II telah memenuhi kriteria kepraktisan. Hasil pengamatan terhadap keterlaksanaan perangkat pembelajaran menggunakan media pembelajaran selama ujicoba, rata-rata hasil pengamatan = 1,85 (terlaksana seluruhnya) dengan R = 1,00 (reliabel), (3) secara umum hasil uji coba terbatas prototipe II telah memenuhi kriteria keefektifan. Hasil pengamatan selama pembelajaran dengan menggunakan media pembelajaran berbasis web adalah; (a) Aktivitas peserta didik yang diamati berada pada kategori sangat aktif yaitu rata-rata sebesar 89,70%, (b) Persepsi peserta didik berada pada kategori sangat positif yaitu sebesar 87,50%, (c) Persepsi praktisi/guru terhadap media pembelajaran sangat positif yaitu rata-rata sebesar 90,13%, (d) Kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran berada dalam kategori sangat baik yaitu M = 3,62 (sangat baik) dengan R= 0,95 (reliabel) dan (e) Hasil tes belajar peserta didik mencapai rata-rata 75,31. Skor tertinggi 93 dan skor terendah adalah 63. Ketuntasan belajar peserta didik secara klasikal mencapai 87,50%. Kata Kunci: jaringan, media pembelajaran mandiri, online
HUBUNGAN KINERJA GURU DAN MOTIVASI DENGAN HASIL BELAJAR FISIKA PESERTA DIDIK SMA NEGERI DI KOTA WATAMPONE Nur Hidayat; Muhammad Sidin Ali; Muris Muris; Rosita Rosita
Al-Irsyad Journal of Physics Education Vol 2 No 1 (2023): Januari 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Darud Da'wah Wal Irsyad Pinrang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (632.162 KB) | DOI: 10.58917/ijpe.v2i1.58

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian ex post facto yang bersifat korelasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan seberapa besar kinerja guru, motivasi belajar dan hasil belajar fisika, mengetahui hubungan antara kinerja guru dengan hasil belajar fisika, motivasi belajar dengan hasil belajar fisika , dan kinerja guru dan motivasi  secara bersama-sama dengan hasil belajar fisika peserta didik, mengetahui hubungan antara kinerja guru dengan hasil belajar fisika peserta didik jika motivasi belajar dikontrol, mengetahui hubungan antara motivasi dengan hasil belajar fisika peserta didik jika kinerja guru dikontrol. Populasi penelitian ini, seluruh peserta didik kelas XI IPA/MIA SMAN di Kota Watampone Tahun Pelajaran 2020/2021. Hasil penelitian menunjukkan; Kinerja guru, motivasi belajar, dan hasil belajar fisika peserta didik termasuk dalam kategori tinggi. Terdapat hubungan positif antara kinerja guru dengan hasil belajar, motivasi belajar dengan hasil belajar, kinerja guru dan motivasi belajar secara bersama-sama dengan hasil belajar fisika peserta didik, masing-masing 0,646, 0,640, 0,776. Terdapat hubungan positif antara kinerja guru dengan hasil belajar peserta didik jika motivasi belajar dikontrol, sebesar 0,570; Terdapat hubungan positif antara motivasi belajar dengan hasil belajar peserta didik jika kinerja guru dikontrol, sebesar 0,563. Model persamaan regresi berganda Ŷ  = -6,771 + 0,109X1+ 0,131X2.