Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Respon Pertumbuhan Dan Hasil Tanaman Pakcoy (Brassica Rapa L.) Terhadap Aplikasi Pupuk Majemuk NPK Dan Micronutrien Growmore Sri Hartatik; Sandhy Putra Asmawan
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 7, No 1 (2022): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v7i1.7103

Abstract

Tanaman pakcoy (Brassica rapa L.)  merupakan sayuran yang digemari oleh masyarakat Indonesia dan dibutuhkan sepanjang waktu. Budidaya pakcoy dengan sistem hidroponik, diharapkan dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas hasil tanaman pakcoy.  Tujuan dari percobaan ini yaitu untuk mengetahui kombinasi pupuk terbaik antara aplikasi unsur makro dan mikro dari pupuk majemuk NPK dan Mikronutrien Growmore. Percobaan dilaksanakan pada bulan Juni sampai Juli 2021 di Kecamatan Turen, Malang. Percobaan menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) faktorial dengan 2 faktor dan diulang tiga kali. Faktor pertama adalah konsentrasi pupuk NPK terdiri dari 3 taraf yaitu P1, P2 dan P3. Faktor kedua adalah konsentrasi pupuk micronutrient Growmore Solube Mix terdiri dari 3 taraf yaitu M0, M1, M2. Pertumbuhan dan hasil tanaman dinilai dari variabel tinggi tanaman, jumlah daun, rata-rata luas daun, berat basah tajuk, berat kering tajuk, berat basah akar dan berat kering akar. Seluruh variabel pengamatan dianalisis menggunakan uji F, dan perbedaan dari setiap perlakuan dan atau interaksi antar perlakuan diuji dengan Uji Jarak Berganda Duncan dengan taraf kepercayaan 95 persen.  Hasil yang diperoleh menunjukkan terdapat interaksi yang sangat nyata antara Pemberian Pupuk NPK dan Pupuk Growmore Solube Micromix terhadap tinggi tanaman. Kombinasi pupuk NPK dengan konsentrasi 758 ppmm dan mikronutrien Growmore 50 ppm memberikan hasil terbaik pada tinggi tanaman (17,97 cm). Pemberian pupuk NPK dengan konsentrasi 553 ppm cenderung memberikan hasil yang lebih baik dari perlakuan lainnya. Sementara itu, konsentrasi pupuk mikronutrien Growmore 50 ppm, cenderug memberikan hasil yang lebih baik dari perlakuan lainnya.