Claim Missing Document
Check
Articles

PENGARUH PAJAK PROGRESIF KENDARAAN BERMOTOR TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH KOTA MALANG Yunawan, Dista Adit; Made, Anwar; Dianawati, Eris
Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi Vol. 3 No. 1 (2015): April
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui Pengaruh Pajak Progresif Kendaraan Bermotor  terhadap Pendapatan Asli Daerah Kota Malang. Sejauh apakah efektifitas dan kontribusi sebelum penerapan dan sesudah penerapan Perda no 9 Tahun 2010 tentang Pajak Kendaraan Bermotor. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Data yang  digunakan pada penelitian ini adalah data primer dan sekunder. Data yang digunakan adalah data tentang Pajak Kendaraan Bermotor dan Pendapatan Asli Daerah Kota Malang periode 2008-2013. Analisis yang digunakan adalah analisis regresi sederhana dan pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan uji t. Penelitian ini menganalisis dan membandingkan antara sebelum penerapan pajak dan sesudah penerapan pajak. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penerapan Perda no 9 Tahun 2010 tentang Pajak Kendaraan Bermotor sudah dikatakan efektif, sebab rataan dalam 3 tahun telah mencapai sebesar 100,31%. Tetapi bila di bandingkan dengan sebelum penerapan Perda No 9 Tahun 2010 tentang Pajak Kendaraan Bermotor atau setelah januari 2011 lebih tinggi efektifivitas sebelum penerapan Perda ini. besarnya presentase rataan 3 tahun sebesar 119,31%. Pada kontribusi juga sama, pencapaian dari pajak kendaraan bermotor memang lebih baik sebelum penerapan Perda No 9 Tahun 2010 tentang Pajak Kendaraan Bermotor daripada setelah penerapan perda ini. Pencapaian kontribusi realisasi sebelum pajak progresif berlaku sebesar 3,51% dan setelah pajak progresif ini berlaku sebesar 3,47%.
ANALISIS EFEKTIVITAS DAN KONTRIBUSI PENERIMAAN PAJAK HOTEL DAN PAJAK RESTORAN TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH KOTA MALANG Hardani, Nilam Indah; Made, Anwar; Dianawati, Eris
Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi Vol. 3 No. 1 (2015): April
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk menganalisis efektivitas penerimaan Pajak Hotel Tahun 2009-2013, efektivitas penerimaan Pajak Restoran Tahun 2009-2013, kontribusi penerimaan Pajak Hotel Tahun 2009-2013, kontribusi penerimaan Pajak Restoran Tahun 2009-2013 di Kota Malang. Metode penelitian yang digunakan oleh peneliti merupakan metode penelitian deskriptif kuantitatif. Data yang dipergunakan adalah data sekunder dalam bentuk laporan Pendapatan Asli Daerah dalam kurun waktu 5 (lima) tahun mulai tahun 2009-2013 yang diperoleh dari Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kota Malang dan hasil penelitian-penelitian sebelumnya. Analisis data menggunakan analisis efektivitas dan analisis kontribusi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat efektivitas penerimaan Pajak Hotel dan Pajak Restoran di Kota Malang dari tahun 2009 sampai tahun 2013 mengalami fluktuasi dari tahun ketahun tetapi masih dalam kriteria sangat efektif menurut kriteria Kepmendagri. Rata-rata efektivitas Pajak Restoran Kota Malang secara keseluruhan sebesar 89,144%. Sedangkan rata-rata efektivitas Pajak Hotel Kota Malang secara keseluruhan sebesar 109,854%. Tingkat kontribusi Pajak Hotel dan Pajak Restoran terhadap Pendapatan Asli Daerah Kota Malang dari tahun 2009 sampai tahun 2013 mengalami fluktuasi setiap tahun tetapi dalam kriteria kurang berkontribusi menurut kriteria Kepmendagri. Rata-rata kontribusi Pajak Hotel Kota Malang secara keseluruhan yaitu sebesar 5,10%. Sedangkan rata-rata kontribusi Pajak Restoran Kota Malang secara keseluruhan sebesar 10,14%. Jumlah Pendapatan Asli Daerah tidak hanya dipengaruhi oleh Pajak Hotel dan Pajak Restoran saja, tetapi masih terdapat jenis penerimaan lainnya yang dapat mempengaruhi jumlah Pendaptan Asli Daerah secara keseluruhan.
PENGARUH FDR, BOPO DAN TATA KELOLA TERHADAP RISIKO PEMBIAYAAN MURABAHAH PADA BPR SYARIAH DI JAWA TIMUR (Studi Kasus Pada BPR Syariah di Jawa Timur Sesuai Data Bank Indonesia Tahun 2012-2013) Oktavina, Prawita; Koerniawan, Koenta Adji; Dianawati, Eris
Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi Vol. 3 No. 1 (2015): April
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Murabahah financing is financing services in the form of buying and selling by installments. Sale and purchase agreement with the original price of the goods at the additional profit agreed. The seller must notify the cost and decide the level of profit as additional with customer Agreement (the buyer). Agreement buying and selling goods on the original price with the additional profit agreed. As a banking, financial risk would be important to concern, because this risk often encountered at several bank. The purpose of this study was to determine the effect of FDR (Financing to Deposit Ratio), OER (Operational Efficiency Ratio) and Good Corporate Governance to the risk of murabahah financing at BPR Shariah in East Java . The object of this study is 18 BPR Shariah in East Java according to data from Bank Indonesia at the year of 2012 - 2013. The methods used for testing is multiple regression analysis. The study results showed that independent variables FDR, OER and Good Corporate Governance with F-Test, simultaneously affect the risk of murabahah financing. The partially results by T-Test, FDR variable partially does not affect the significance value 0.985, OER partially effect the significance value 0.000 and Governance variable partially does not effect the significance value 0.679. Adjusted R Square value of 0.316 indicates that the risk of murabahah financing can be explained by the research variables of 31,6 %, while the rest is explained by other factors.
EVALUASI SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL PADA PENERIMAAN KAS DI KOPPAS CITRA KARTINI SENGGRENG Agustin, Wiendhy Sri; Sulistyo, Sulistyo; Dianawati, Eris
Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi Vol. 3 No. 1 (2015): April
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan Sistem Pengendalian Internal Penerimaan Kas pada setiap unit di Koppas Citra Kartini. Metode analisis yang digunakan untuk meneliti Indikator Sistem Pengendalian Internal adalah Struktur Organisasi yang memisahkan tanggung jawab fungsional, Sistem Otorisasi dan Prosedur Pencatatan, Praktik yang sehat,dan karyawan yang mutunya sesuai dengan tanggung jawab fungsional, sedangkan untuk meneliti penerimaan kas prosedur penerimaan kas penjualan tunai dan penerimaan kas penjualan piutang, Langkah yang digunakan adalah antara lain reduksi data, penyajian data, dan mengambil kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan sistem pengendalian internal pada penerimaan kas di Koppas Citra Kartini sudah baik meskipun masih terdapat penerapan yang tidak sesuai dengan teori seperti pendidikan karyawan yang masih belum sesuai dengan mutu bidang pekerjaannya, dan kinerja penerimaan kas masih ada unit yang penerimaan kas nya menurun dikarenakan kurangnya menerapkan prosedur yang benar, untuk peneliti selanjutnya diharapkan dapat menambah variabel lainnya dan pada perusahaan yang berbeda untuk mengetahui seberapa jauh perusahaan menerapkan Sistem Pengendalian Internal Pada Penerimaan Kas dengan baik.
ANALISIS HARGA POKOK PENJUALAN TERHADAP LABA KOTOR (Studi Kasus Pada Cv. Andromedia Malang) Sudarmanto, Apong; Dianawati, Eris; Mustikowati, Rita Indah
Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi Vol. 3 No. 2 (2015): Oktober
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aimed to examine the cost of sales on gross profit in the CV. Andromedia Malang. This research is descriptive quantitative replication model. The data used in this research is secondary data. Data collection techniques in this study is the documentation and review of the literature. The variable used is the independent variable is the price of goods sold and the dependent variable is the gross profit. Cost of goods sold According to Gill and Chatton translated by Prabaningtyas (2005), is the cost of manufacture or purchase price that is attached to the product finished goods shipped from the supplier to the customer, while the gross profit according to PSAK No. 25 (2007), gross profit is the difference between net income and sales cost of goods sold. The gross profit should be analyzed to determine the development of growth experienced by the company in certain periods. Analysis of the development, is necessary in order to create optimal sales, and sales needed to generate profits. The analysis technique used is a simple regression analysis From the results of hypothesis testing that has been done, the study states that the cost of goods sold significant effect on gross profit. It is evident that the results of the statistical calculation is less than significant levels. In this study, the cost of sales positive effect on gross profit due to cost of sales and gross profit both increased, or in other words the same direction. Increase in gross profit is also proved that the company is able to maintain and even increase public confidence in the products produced by the company, in other words the company can maintain the existence in the market competition.
PENGARUH KESADARAN WAJIB PAJAK (TAX CONSCIOUNESS), KEJUJURAN WAJIB PAJAK (TAX HONESTY), KEMAUAN MEMBAYAR DARI WAJIB PAJAK (TAX MINDEDNESS), KEDISIPLINAN WAJIB PAJAK (TAX DISCLIPNE) TERHADAP TINGKAT KEPATUHAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI (Tax Complience) Beti, Agustina; Made, Anwar; Dianawati, Eris
Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi Vol. 4 No. 1 (2016): April
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menjelaskan pengaruh secara parsial dansimultan kesadaran wajib pajak (tax consciounees), kejujuran wajib pajak (tax honesty), kemauanmembayar dari wajib pajak (tax mindedness), kedisiplinan wajib pajak (tax disclipine) terhadaptingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Kepanjen. Penelitianini menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner denganjumlah sampel 398 wajib pajak orang pribadi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Kepanjen. Metode analisisdata yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan beberapa pengujian yang dilakukan yaituuji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis. Hasil analisis dari penelitian ini bahwasannyakesadaran wajib pajak (tax consscoiunees), kejujuran wajib pajak (tax honesty), kemauan membayar dari wajibpajak (tax mindedness), kedisiplinan wajib pajak (tax disclipine) terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak orangpribadi berpengaruh positif secara parsial dengan p < 0,05 atau thitung > ttabel. Berpengaruh secara simultanbahwasannya semua variabel independen memiliki nilai sig < 0,05 atau Fhitung > Ftabel, sehingga dapat diambilkesimpulan bahwasannya Ho ditolak dan Ha diterima. Model regresi yang digunakan juga menyimpulkanbahwasannya variabel independen memiliki pengaruh sebesar 76,8% terhadap variabel dependen, sisanyadipengaruhi variabel lain yang tidak terdapat dalam penelitian ini.
PENGARUH PENERAPAN SANKSI PERPAJAKAN, KESADARAN DAN KEPATUHAN WAJIB PAJAK TERHADAP KETEPATAN PELAPORAN SPT WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI DI KPP PRATAMA KEPANJEN Sari, Arinta Wulan; Made, Anwar; Dianawati, Eris
Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi Vol. 4 No. 1 (2016): April
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan sanksi perpajakan, kesadaran dan kepatuhan wajib pajak terhadap ketepatan pelaporan SPT (Surat Pemberitahuan). Dalam penelitian ini menggunakan jenis data kuantitatif dan sumber data yaitu sekunder. Sampel penelitian ini sebanyak 398 wajib pajak orang pribadi yang memiliki NPWP (Nomor Pajak Wajib Pajak) selama tahun 2015 berjalan yang terdaftar di KPP Pratama Kepanjen dengan menggunakan teknik sampling yaitu purposive sampling. Teknik pengumpulan data dari buku, internet, jurnal, artikel dan skripsi terdahulu. Variabel yang digunakan yaitu variabel independen meliputi sanksi perpajakan, kesadaran dan kepatuhan wajib pajak dan variabel dependen yaitu ketepatan pelaporan SPT wajib pajak orang pribadi Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda.Hasil penelitian ini menunjukan bahwa sanksi perpajakan berpengaruh signifikan terhadap ketepatan pelaporan SPT wajib pajak orang pribadi, kesadaran wajib pajak berpengaruh secara signifikan terhadap ketepatan pelaporan SPT wajib pajak orang pribadi dan kepatuhan wajib pajak juga berpengaruh signifikan terhadap ketepatan pelaporan SPT wajib pajak orang pribadi Sedangkan secara simultan sanksi perpajakan, kesadaran dan kepatuhan wajib pajak berpengaruh signifikan terhadap ketepatan pelaporan SPT wajib pajak orang pribadi. Bagi peneliti selanjutnya disarankan menggunakan variabel lain selain variabel yang ada pada penelitian ini dan perlu mempertimbangkan sampel yang lebih luas. Hal ini bertujuan agar kesimpulan yang dihasilkan tersebut memiliki cakupan yang lebih luas pula.
ANALISIS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENJUALAN KREDIT DI PT EKA TIMUR RAYA PURWODADI PASURUAN PRASETIYATI, DENI; Halim, Abdul; Dianawati, Eris
Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi Vol. 4 No. 1 (2016): April
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam menjalankan kegiatannya, perusahaan sangat memerlukan adannya sebuah informasi yang jelas dan relevan untuk mengambil keputusan. Salah satu informasi yang dibutuhkan yaitu mengenai informasi akuntansi perusahaan yang dapat menunjang kelangsungan hidup perusahaan. Sistem Informasi Akuntansi penjualan dan penerimaan kas merupakan salah satu sub sistem informasi akuntansi yang menjelaskan bagaimana seharusnya prosedur dalam melakukan kegiatan penjualan dan penerimaan kas dari hasil penjualan, sehingga tindakan manipulasi terhadap penjualan dan penerimaan kas dapat dihindari. Perusahaan banyak melakukan usaha untuk mencapai tujuannya itu. Usaha yang dilakukan pasti memiliki kemampuan untuk menghasilkan keuntungan. Untuk mencapai tujuan tersebut, perusahaan mengandalkan kegiatannya dalam bentuk penjualan, semakin besar volume penjualan semakin besar pula laba yang akan diperoleh perusahaan. Perusahaan pada umumnya mempunyai tiga tujuan dalam penjualan yaitu mencapai volume penjualan,mendapatkan laba tertentu, dan menunjukan pertumbuhan perusahaan. penting untuk perusahaan mempelajari sistem penjualan, karena penjualan merupakan sumber penghasilan bagi perusahaan. Penjualan yang sukses adalah penjualan yang dapat menguasai pangsa pasar. Dengan peningkatan penjualan maka laba yang akan diperoleh perusahaan akan meningkat serta perusahaan akan dapat melanjutkan kelangsungan hidupnya. Dengan adanya suatu sistem informasi akuntansi penjualan, aktivitas penjualan pada perusahaan diharapkan berjalan dengan baik. Selain itu, dengan adanya suatu sistem informasi akuntansi penjualan yang baik akan membantu memberikan informasi akurat bagi manajemen, sehingga manajemen dapat mengambil keputusan guna melakukan penjualan secara tepat sehingga dapat meningkatkan penjualan kredit pada penerimaan kas serta mengetahui kemajuan yang di capai perusahaan.
ANALISA TAX PLANNING DENGAN PEMBERIAN NATURA UNTUK MEMINIMALISASI PAJAK PENGHASILAN (STUDI KASUS PADA CV KARYA SENTOSA) Ulfah, Elisa; Made, Anwar; Dianawati, Eris
Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi Vol. 4 No. 1 (2016): April
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pajak adalah salah satu sumber penerimaan penting yang akan digunakan untuk membiayaipengeluaran negara. Namun sebaliknya, pajak merupakan biaya atau beban yang bentuk pengembaliannyatidak diterima secara langsung. Oleh sebab itu diperlukan bagi perusahaan suatu cara yang dapat digunakanuntuk mengefisiensikan pajak, dan salah satu cara yang digunakan yaitu melalui perencanaan pajak.Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui sejauh mana tax planning dengan pemberiannatura kepada karyawan dapat mengefisienkan beban pajak penghasilan CV Karya Sentosa. Jenis penelitiandalah deskriptif kualitatif. Data diperoleh dengan dokumentasi dan wawancara. Hasil penelitianmenunjukkan perencanaan pajak dengan biaya natura kepada pegawai perusahaan dapat mengefisiensikanpajak penghasilan terutang sebesar Rp 21.599.999,00 atau setara dengan 25,2% dari pajak sebelum taxplanning. Tax planning dengan pemberian natura kepada karyawan merupakan cara yang cukup baik untukditerapkan di CV Karya Sentosa.
ANALISIS TINGKAT DISCRETIONARY ACCRUAL SEBELUM DAN SESUDAH PERUBAHAN TARIF PAJAK PENGHASILAN BADAN MENURUT UU NO 36 TAHUN 2008 (Studi pada perusahaan manufaktur yang listing di BEI tahun 2008 - 2014) Nastiti, Ratna Dwi; Made, Anwar; Dianawati, Eris
Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi Vol. 4 No. 1 (2016): April
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji perbedaan tingkat discretionary accrual antara sebelum dan sesudah perubahan tarif pajak penghasilan Badan tahun 2010 menurut UU No. 36 Tahun 2008. Sampel penelitian ini adalah 15 perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, yang telah mempublikasikan laporan keuangannya dari tahun 2008 - 2014. Metode analisis pada penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda untuk mengetahui nilai non-discretionary accrual, analisis statistik deskriptif dan uji beda T-test dengan menggunakan paired sample t-test sebagai alat uji beda tersebut. Uji beda T-test digunakan untuk menguji perbedaan tingkat discretionary accrual antara sebelum dan sesudah penurunan tarif pajak penghasilan Badan yang berlaku mulai tahun 2010. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan terhadap tingkat discretionary accrual sebelum dan sesudah perubahan tarif pajak badan. Sehingga hipotesis penelitihan yang menyatakan diduga terdapat perubahan yang signifikan tingkat discretionary accrual sebelum dan sesudah perubahan tarif pajak badan diterima.