Claim Missing Document
Check
Articles

Found 18 Documents
Search

Penerapan Restful Web Service Untuk Optimalisasi Kecepatan Akses Pada Aplikasi Berbasis Android Lailin Nur Asiyah; Muhammad Priyono Tri Sulistyanto; Abdul Aziz
JOINTECS (Journal of Information Technology and Computer Science) Vol 5, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Widyagama Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31328/jointecs.v5i2.1260

Abstract

Dalam pengembangan aplikasi android harus memperhatikan kecepatan akses web service yang optimal. Dua arsitektur web service yang secara umum digunakan yaitu SOAP dan REST. Sistem yang menggunakan prinsip - prinsip dari REST disebut dengan “RESTful”. Penerapan SOAP dirasa masih belum optimal, karena penggunaan throughput yang relatif boros. Throughput sangat berpengaruh pada kecepatan akses web service. Sehingga pada penelitian ini akan dibahas mengenai optimalisasi kecepatan akses pada web service menggunkan RESTFul. Pada uji RESTFul menunjukkan nilai rata – rata minimum pemakaian throughput pada android Pie = 1736.8596 bps, sedangkan pada SOAP diperoleh nilai rata – rata maksimum pada android Lollipop = 11640.4432 bps. Selain pada android, pada pengujian spesifikasi kecepatan CPU, RESTFul menunjukkan nilai rata – rata minimum pemakaian throughput pada kombinasi spesifikasi kecepatan CPU Octa-core = 2489.6253 bps, sedangkan pada SOAP diperoleh nilai rata – rata maksimum pada kombinasi spesifikasi kecepatan CPU Quad-core = 12570 bps. RESTFul memiliki throughput yang lebih sedikit daripada SOAP, yang menyebabkan kecepatan akses RESTFul jauh lebih cepat yaitu dua kali lebih cepat daripada kecepatan akses SOAP. Selain RESTful web service pada android dan spesifikasi kecepatan CPU dapat mendukung kecepatan akses.
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN GUDANG APOTEK MENGGUNAKAN MODEL SOFTWARE DEVELOPMEN LIFE CYCLE (SDLC) DI APOTEK MARIFA Abdul Muiz Hasyim; Yoyok Seby Dwanoko; Abdul Aziz
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 1 No. 4 (2019): Desember
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v1i4.3119

Abstract

Sistem informasi manajemen gudang apotek ini dibangun untuk membantu mengelola stok obat yang ada di gudang apotek. Fokus penelitian pengembangan ini mengacu pada pendekatan menggunakan model SDLC. Jenis data yang digunakan pada penelitian ini adalah jenis kualitatif, yaitu prosedur penelitian yang menghasilkan data tidak dalam bentuk angka. Instrumen penelitian dilakukan dengan observasi dan wawancara. Dalam penelitian Deni Eko Purwanto pada tahun 2013 sistem informasi pink apotek pacitan dibangun menggunakan model waterfall. Sedangkan pada penelitian ini dilakukan menggunakan model SDLC dan uji UAT. Hasil yang disimpulkan dari penelitian ini adalah dengan adanya sistem informasi manajemen gudang apotek, berdasarkan uji user acceptance test menunjukkan 86.43% responden menyatakan setuju bahwa dengan adanya sistem informasi manajemen gudang dapat membantu apotek MARIFA dalam mengelola data obat.
IMPLEMENTASI ALGORITMA BOYER-MOORE PADA APLIKASI EATTORIA MERCHANT Nino Catur; Abdul Aziz; Muhammad Priyono Tri S
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 1 No. 4 (2019): Desember
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v1i4.4097

Abstract

Aplikasi “Eattoria Merchant” merupakan wadah pendaftaran pengusaha restoran, cafe dan hingga warung-warung sederhana. Adanya aplikasi “Eattoria Merchant” para usaha lebih mudah mempromosikan produk makanan dan minuman. Seiring dengan hasil analisa dari sebuah system, terdapat kekurangan dalam pencarian produk makanan dan minuman pada aplikasi “Eattoria Merchant”. Saat pencarian produk makanan dan minuman masih menggunakan scroll view. Sehinggga saat mencari produk makanan dan minuman user merasa kesulitan. Karena masih belum adanya fitur pencarian maka peneliti akan menambahkan fitur pencarian produk makanan dan minuman dengan Algoritma Boyer Moore. Sehingga pencarian produk nantinya lebih efisien dalam penggunaannya. Manfaat dari Algoritma Boyer Moore meningkatkan efisiensi suatu proses pencarian produk makanan dan minuman, sehingga produk yang ingin dicari lebih efisien dalam penggunaan. “Eattoria Merchant” ini merupakan wadah pendaftaran pengusaha restoran, cafe dan hingga warung-warung sederhana yang akan diimplementasikan dengan Algoritma Boyer Moore. Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan “Eattoria Merchant” untuk meningkatkan efisiensi suatu proses pencarian produk makanan dan minuman, sehingga orang yang melakukan proses pencarian produk bisa melihat data yang sudah ada. Berdasarkan dari analisis perbandingan ini proses pencarian produk setelah diterapkan Algoritma Boyer Moore maka pencarian data ini lebih efisien dalam penggunaannya.
PENILAIAN KEPUASAN PELANGGAN TERHADAP KUALITAS LAYANAN X DENGAN METODE SERVQUAL DAN ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS (AHP) Amanda Eka Ratna Putri; Wahyudi Harianto; Abdul Aziz
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 2 No. 3 (2020): September
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v2i3.4762

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan pelanggan terhadap kualitas layanan serta memberikan urutan usulan perbaikan kualitas layanan X untuk memenuhi kualitas layanan X. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu servqual (service quality) dan analytical hierarchy process (AHP). Dari hasil penelitian ini diketahui tingkat kepuasan pelanggan terhadap kualitas layanan X sudah puas dimata pelanggan dilihat dari nilai kepuasan pelanggan sebesar 4,025 artinya pelanggan sudah puas dengan pelayanan saat ini. Namun, masih terdapat kesenjangan sebesar -0,046. Atribut yang diusulkan untuk prioritas perbaikan yaitu terdapat pada atribut X2.1, X1.1, X4.3, X3.2, X3.1, X5.3 dan X5.2. Berdasarkan penilaian, 7 atribut tersebut memiliki nilai servqual terbobot lebih kecil dari nilai rata – rata servqual terbobot yaitu -0,0054.
IMPLEMENTASI MEDIA ONLINE (WEBSITE) SEBAGAI PUBLIKASI POTENSI DESA SIDODADI MELALUI PEMBERDAYAAN KARANG TARUNA Moh Ahsan; Abdul Aziz
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 2 (2018): MARTABE : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (270.177 KB) | DOI: 10.31604/jpm.v1i2.36-41

Abstract

Sidodadi Village is one of the villages located in southern Malang area located in Gedangan sub-district. The village is one of the villages that has the most extraordinary natural potentials such as Ungapan Beach, Bajulmati Beach, Parangdowo Beach, Jolangkung Beach, Bengkung Beach, Ngudel Beach, and Ngantep Beach, which is a beach located in the southern cross of Malang Regency. Rows of mountains are sturdy and beautiful to make the tourists interested to travel there.Sidodadi village area bounded with Sumbermanjing wetan district in the east, village elephant rejo in the west. On the other hand, not only the potential of nature is extraordinary, but the results of the abundant earth. Rice, corn, coconut, banana, rice, cassava, mangosteen, durian, and palm are natural products that can be processed there. The potential possessed and remarkable until now has not been published or promoted through websites and social media, to hog the visitors who more aplagi most visitors see the first reference before coming directly.The abundant natural resources with the stammered human resources of technology will make the potential of nature unknown to the wider community. Coral cadets and devices in the village of Sidodadi maximal educated High School (SMA) and only two people who can take the bench lecture. This is where the turmoil experienced by villagers Sidodadi where they can not publish the area. Only limited to the beaches that have been published, but for other natural potentials can not be published because of lack of knowledge about the use of the internet (Online Media). Keywords:Sidodadi, Karangtaruna, Publikasi, Online.
EVALUASI KEAMANAN DATA PADA BANK PERKREDITAN RAKYAT XYZ MELALUI AUDIT TATA KELOLA TEKNOLOGI INFORMASI BERDASARKAN KERANGKA KERJA COBIT 4.1 Abdul Aziz
SMARTICS Journal Vol 3 No 1: SMARTICS Journal (April 2017)
Publisher : Universitas PGRI Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (666.57 KB) | DOI: 10.21067/smartics.v3i1.1927

Abstract

Sebuah organisasi atau institusi harus dapat memberikan jaminan terhadap kepastian keaman data. Hal ini juga yang harus dilakukan oleh BPR XYZ. Untuk menjamin keberlanjutan operasional, maka perlu dilakukan analisis terhadap tata kelola teknologi informasi yang digunakan. Tujuannya untuk memastikan apakah teknologi informasi yang ada sudah digunakan sebaik-baiknya. Jika terjadi penyalahgunaan, maka dapat menimbulkan beberapa permasalahan atau kerugian. Resiko yang harus ditanggung oleh perusahaan adalah tidak akuratnya informasi yang disebabkan oleh hilangnya data atau telah terjadi manipulasi terhadap data. Sehingga dapat menimbulkan kesalahan dalam pengambilan keputusan. Kerangka kerja COBIT 4.1 dipilih sebagai alat untuk melakukan analisis tata kelola teknologi informasi. Nilai kematangan yang didapatkan dari analisis yang telah dilakukan berdasarkan COBIT 4.1 pada domain Aquire and Implement (AI) dan Delivery and Support (DS) mendapatkan nilai 2,38 dari rentang nilai 0 sampai 5. Hal ini bisa disimpulkan bahwa tata kelola teknologi informasi pada BPR XYZ berada pada skala 2 (Repeatable but intuitive).
Kombinasi Metode F-AHP dan F-TOPSIS dengan Rasio Keuangan untuk Menentukan Peringkat Bank Perkreditan Rakyat di Kota Malang Abdul Aziz; Muhammad Misdram
SMARTICS Journal Vol 4 No 2: SMARTICS Journal (Oktober 2018)
Publisher : Universitas PGRI Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (414.371 KB) | DOI: 10.21067/smartics.v4i2.2771

Abstract

Penentuan Peringkat Bank Perkreditan Rakyat dipandang penting untuk mempermudah masyarakat dalam memilih. Penentuan peringkat Bank Perkreditan Rakyat biasanya dilakukan sesuai dengan ketentuan Bank Indonesia peraturan Bank Indonesia (BI) No. 30/12/KEP/DIR Tanggal 30 April 1997 tentang Tata Cara Penilaian Kesehatan BPR. Banyak studi yang telah dilakukan untuk menentukan metode penentuan peringkat dengan pendekatan metode Fuzzy MCDM, BSC, F-AHP, F-TOPSIS, VIKOR, DANP pada bidang perbankan. Pada penelitian ini diusulkan sebuah model pendekatan evaluasi penilaian kinerja dengan kombinasi metode F-AHP dan F-TOPSIS dengan rasio keuangan sebagai kriteria penilaian (Capital, Assets, Equity dan Liquidity) untuk menentukan peringkat BPR di Kota Malang. Data yang digunakan adalah data laporan keuangan perbankan selama tiga tahun (2014-2016). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi metode F-AHP dan F-TOPSIS dengan rasio keuangan dapat digunakan sebagai metode alternatif untuk menyusun peringkat Bank Perkreditan Rakyat di Kota Malang.
PENDEKATAN DATA TIME SERIES MENGGUNAKAN K-NEAREST NEIGHBOR BERBASIS PREPROCESING PADA PREDIKSI HARGA SAHAM Abdul Aziz

Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Yudharta Pasuruan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Forex Market is a type of trade or transactions of a country's currency to another country's currency (the currency pair / pair), which involves major money markets in the world for 24 hours continuously. A trader is required to have the ability of technical analysis and fundamental good to be able to reap huge profits. Analysis traders used to predict the price in the market will rise or fall based lower threshold price (support) and upper threshold price (resistance). This study used the method of K-Nearest Neighborand a Fibonacci retracement to predict support and resistance levels. The data used in this study downloaded from the server Forex Alpari UK which consists of open, high, low, close, and volume as input data. In this study, training data and testing using test data with different time intervals. This test resulted in an accuracy rate is 50.76% on the test using the training data and test data 2 years 1 month 4 hour period of real data.
OPTIMASI PENJADWALAN PERKULIAHAN MENGGUNAKAN METODE SIMULATED ANNEALING ABDUL AZIZ

Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Yudharta Pasuruan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penjadwalan berkaitan dengan mengalokasikan sumber daya yang terbatas untuk mengoptimalkan fungsi tujuan tertentu. Dan yang sering terjadi pada kegiatan penjadwalan perkuliahan dimungkinkan karena masalah dari segi mahasiswa, keterbatasan dosen, dan waktu ketersediaan dosen untuk mengajar kuliah. Selain itu, harus dipertimbangkan juga ketersediaan kelas sehingga kegiatan belajar dapat dilaksanakan. Permasalahan diatas biasanya yang sering disebut dengan University Timetabling Problems (UTP). Agar dalam proses pembuatan jadwal tidak terlalu banyak/meminimalkan constraint, maka dalam permasalahan ini diperlukan sebuah optimasi yang dapat diterapkan dalam membuat penjadwalan mata kuliah. Optimasi ini tidak bisa sepenuhnya menghasilkan hasil yang optimal tapi mendekati optimal. Simulated Annealing adalah algoritma metaheuristik pencarian lokal yang digunakan untuk mengatasi masalah diskrit. Masalah yang membutuhkan pendekatan Simulated Annealing adalah masalah-masalah optimasi kombinatorial, dimana ruang pencarian yang ada terlalu besar, sehingga hampir tidak mungkin ditemukan solusi eksak terhadap permasalahan ini.
KLASIFIKASI KELAYAKAN PEMBERIAN KREDIT NASABAH BANK XYZ MENGGUNAKAN METODE ALGORITMA C4.5 DAN NAIVE BAYES Yusfina Susanti Ripka Igo; Abdul Aziz; Moh. Ahsan
Kurawal - Jurnal Teknologi, Informasi dan Industri Vol 5 No 1 (2022): Jurnal Kurawal Volume 5, Nomor 1, Maret 2022
Publisher : Universitas Ma Chung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33479/kurawal.2022.5.1.57 - 64

Abstract

Perbankan memberi layanan kredit untuk memudahkan masyarakat dalam menjalankan usaha. Untuk meminimalkan risiko, bank perlu melakukan analisis kelayakan pemberian kredit kepada nasabah. Penelitian ini bertujuan buat memperoleh tata cara yang terbaik buat klasifikasi kelayakan pemberian kredit kepada nasabah. Alasannya memilih metode terbaik yaitu metode yang layak digunakan dalam klasifikasi pemberian kredit dengan nilai akurasi tertinggi. Akurasi tertinggi dipilih melalui perbandingan algoritma c4.5 dan naive bayes. Hasil akurasi yang didapatkan dari algoritma c4.5 dengan tiga kali pengujian bertutut-turut adalah 65,75%, 67,70%, 64,95%, sedangkan naive bayes menghasilkan akurasi 64,72%, 66,67, 63,40%.