Claim Missing Document
Check
Articles

Found 9 Documents
Search

IMPLEMENTASI METODOLOGI WEB DEVELOPMENT LIFE CYCLE UNTUK MEMBANGUN SISTEM PERPUSTAKAAN BERBASIS WEB (STUDI KASUS: MAN 1 LAMPUNG TENGAH) Jeffry Ridha Permana; Muhaqiqin muhaqiqin; Ajeng Savitri Puspaningrum
Jurnal Informatika dan Rekayasa Perangkat Lunak Vol 2, No 4 (2021): Desember 2021
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (501.831 KB) | DOI: 10.33365/jatika.v2i4.1407

Abstract

Perpustakaan merupakan salah satu tempat yang menyediakan banyak buku yang menjadi sumber ilmu bagi siswa/siswi. Akan tetapi, sistem informasi yang berjalan diperpustakaan masih dilakukan secara manual seperti di sekolah MAN 1 Lampung Tengah yang menyebabkan terhambatnya penyampaian informasi maupun kesulitan pada petugas dalam mengelola data perpustakaan seperti data buku, peminjaman dan pengembalian buku. Oleh karena itu, penulis melakukan penelitian yang bertujuan untuk membuat suatu sistem perpustakaan berbasis web dengan menggunakan metode Web Development Life Cycle (WDLC), membuat sistem informasi untuk membantu petugas perpustakaan mengelola data buku serta peminjaman dan pengembalian buku pada perpustakaan MAN 1 Lampung Tengah dan membuat sistem yang dapat membantu siswa/siswi dalam melakukan peminjaman buku. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Web Development Life Cycle (WDLC) yang memiliki 6 tahapan yaitu planning, analysis, design development, testing, implementation maintenance. Hasil dari penelitian ini berupa sebuah sistem perpustakaan berbasis web yang dapat mempermudah petugas dalam pengolahan data perpustkaaan serta membantu siswa dalam melakukan peminjaman buku di perpustakaan MAN 1 Lampung Tengah. Kata Kunci: Web Development Life Cycle(WDLC), Perpustakaan Sekolah, Sistem Informasi, WEB, MAN 1 Lampung Tengah.
APLIKASI PEMESANAN JASA CUKUR RAMBUT BERBASIS ANDROID Fajar Irvansyah; Setiawansyah Setiawansyah; Muhaqiqin Muhaqiqin
Jurnal Ilmiah Infrastruktur Teknologi Informasi Vol 1, No 1 (2020): Juni 2020
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jiiti.v1i1.253

Abstract

Peluang usaha dalam bidang jasa cukur rambut  merupakan peluang bagi  para pelaku bisnis untuk dapat memenuhi permintaan yang berkaitan dengan penampilan. Kepuasan dan kepercayaan pelanggan menjadi hal utama dalam bisnis jasa cukur rambut. Umumnya  pelayanan yang diberikan oleh pihak penyedia jasa cukur rambut masih bersifat konvensional belum adanya sistem pemesanan dalam artian pelanggan terkadang mengantri terlalu lama dilokasi tempat cukur dan bisa berdampak buruk bagi pengusaha jasa cukur rambut, karena adanya kemungkinan  pelanggan pergi ketempat cukur lain. Pemanfaatan teknologi informasi terkini dapat digunakan untuk membangun sistem yang dapat menunjang dalam pemesanan jasa cukur rambut agar lebih mudah. Perancangan sistem berbasis android dirasa perlu untuk mempermudah pemesanan jasa cukur rambut. Dalam penelitian ini dikembangkan sebuah aplikasi pemesanan jasa cukur rambut berbasis android untuk mengurangi antrian pada penyedia jasa cukur rambut. Berdasarkan hasil pengujian sistem menggunakan pengujian ISO 25010 mendapatkan nilai sangat baik atau sistem dapat diterima dan dijalankan dengan baik
Sistem Layanan Pemesanan Online Pusat Sarana Olahraga Berbasis Mobile (Studi Kasus : Bandar Lampung Sport Center) Riko Yosua Sinaga; Adi Sucipto; Muhaqiqin Muhaqiqin
Jurnal Ilmiah Infrastruktur Teknologi Informasi Vol 2, No 2 (2021): DESEMBER 2021
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jiiti.v2i2.1469

Abstract

Bandar Lampung Sport Center (BSC) merupakan salah satu tempat olahraga yang sudah berdiri sejak tahun 80-an, yang sudah menjadi salah satu pusat sarana olahraga yang ada dibandar lampung yang menyediakan beberapa sarana olahraga diantaranya Futsal, Basket, dan Badminton. Pemesanan sarana olahraga di BSC ini masih menggunakan cara konvensional atau masih manual sehingga pelanggan yang ingin memesan sarana olahraga diharuskan mendatangi tempat sarana itu langsung yang membuat pelanggan memakan waktu dan tenaga lebih banyak, dan permasalahan lain adalah mencatatan jadwal pemesanan lapangan oleh pengelola masih menggunakan tulis tangan sehingga jika ada pelanggan yang ingin mengkonfirmasikan pesanannya pengelola akan mencari satu persatu dibuku. Pada penelitian ini akan dibuatkan sistem pemesanan sarana olahraga berbasis website secara online dengan menggunakan metode penelitian Extreme Programming (XP), dan menggunakan bahasa pemrograman PHP Hypertext Preprocessor dengan tools sublime text3, sedangkan disisi pengolahan database menggunakan database MySQL. Penelitian ini berhasil dengan mendapatkan penilaian sebesar 100% untuk pengujian functional suitability sehingga mendapatkan predikat presentase Sukses/Berhasil, dan predikat presentase Sangat Baik dengan angka presentase 94.67% untuk pengujian usability dari responden yang mengacu pada pengujian sistem ISO25010 dengan menggunakan tabel penilaian Skala Likert.
Analisis Tata Kelola Teknologi Informasi Menggunakan Cobit 5 (Studi Kasus: Kantor Pusat Oleh Oleh Banana Foster Lampung) Wilga Safira; Adhie Thyo Priandika; Muhaqiqin Muhaqiqin; Dedi Irawan
Jurnal Ilmiah Infrastruktur Teknologi Informasi Vol 2, No 2 (2021): DESEMBER 2021
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jiiti.v2i2.1483

Abstract

PT Lampung Sukses Bersama merupakan badan usaha yang memiliki potensi besar yang berada di Bandar Lampung sebagai pusat jasa, perdagangan, perekonomian, dan wisata di provinsi Lampung. PT Lampung Sukses Bersama didirikan pada 17 April 2017 dengan brand usaha Lampung Banana Foster. Secara legalitas PT Lampung Sukses Bersama erdiri berebntuk perseroan terbatas dan sudah terdaftar di Kementrian Hukum dan HAM serta brand yang sudah teregistrasi secara HAKI. Lampung Banana Foster adalah salah satu retail khusus yang fokus menggarap oleh oleh nusantara khususnya di Lampung. Saat ini, Pusat Oleh Oleh Banana Foster memiiki 6 cabang outlet di Lampung dan Produk yang dijual adalah cake Lampung Banana Foster dengan berbagai varian rasa. Pada Kantor Pusat Oleh Oleh Banana Foster Lampung telah menyadari pentingnya kegiatan pengelolaan evaluasi teknologi informasi yang telah diterapkan, namun dalam penerapannya belum dilakukan secara maksimal. Untuk mengetahui tingkat kematangan dari penerapan teknologi informasi secara maksimal dalam memberikan pelayanan bisnis nya maka diperlukan evaluasi analisis tata kelola teknologi nformasi. Analisis tata kelola teknologi informasi ini menggunakan framework COBIT 5 pada proses APO08 (Manage Relationship). Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan skala pengukuruan tingkat kematangan maturity level. Tahapan yang dilakukan yaitu hanya sampai tahap 4 – Plan Programme, perhitungannya menggunakan nilai rata rata (mean) berupa total nilai dari berbagai item dalam setiap kuisioner. Proses APO08 akan digunakan sbagai proses untuk mengetahui bagaimana reasi tingkat kematangan dari penerapan teknologi informasi dalam mendukung proses bisnis.
ARSITEKTUR INFORMASI PADA SISTEM PENGELOLAAN PERSEDIAAN BARANG (STUDI KASUS: UPT PUSKESMAS RAWAT INAP PARDASUKA PRINGSEWU) M. Ramdhani Yanuarsyah; Muhaqiqin Muhaqiqin; Riduwan Napianto
Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol 2, No 2 (2021): Volume 2 No. 2 Juni 2021
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jtsi.v2i2.869

Abstract

Perkembangan teknologi saat ini mendorong manusia untuk melakukan sebagian besar pekerjaannya menggunakan komputer agar hasil yang dibutuhkan dapat diproses dengan cepat, salah satunya mengelola persediaan barang menggunakan sebuah sistem informasi. Penggunaan arsitektur informasi pada sistem informasi berguna untuk memudahkan pengguna dalam menggunakan informasi dan mencari informasi yang dibutuhkan dengan tepat. Pada penelitian ini, pengembangan sistem dilakukan berdasarkan metode waterfall. Data dikumpulkan menggunakan metode observasi dan wawancara. Sistem dimodelkan menggunakan Unified Modelling Language yang terdiri dari use case diagram, class diagram dan sequence diagram. Sistem dibangun menggunakan framework bahasa pemrograman PHP yaitu Codeigniter. Sistem diuji menggunakan metode black-box testing untuk mengetahui apakah masukan (input) dan keluaran (output) dari fungsi-fungsi yang ada pada sistem sesuai dengan yang diharapkan oleh pengguna. Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan arsitektur informasi pada sistem pengelolaan persediaan barang UPT Puskesmas Rawat Inap Pardasuka Pringsewu. Metode perhitungan persediaan yang digunakan pada UPT Puskesmas Rawat Inap Pardasuka Pringsewu adalah FIFO (First In First Out). Penggunaan arsitektur informasi pada sistem pengelolaan persediaan barang diharapkan dapat membantu dalam menggunakan data yang ada dengan mudah dan tepat, serta data yang diperlukan dapat ditemukan dengan mudah dan cepat. Sistem yang dibangun diharapkan dapat mendukung aktivitas pengelolaan persediaan barang UPT Puskesmas Rawat Inap Pardasuka Pringsewu dan membantu dalam membuat laporan-laporan yang dibutuhkan.Kata Kunci: Arsitektur Informasi, Black-box Testing, Metode Waterfall, Sistem Pengelolaan Persediaan Barang, Unified Modelling Language
Analisis Kesesuaian Lahan Padi Gogo Berbasis Sifat Tanah dan Cuaca Menggunakan ID3 Spasial(Land Suitability Analysis for Upland Rice based on Soil and Weather Characteristics using Spatial ID3) Andi Nurkholis; Muhaqiqin Muhaqiqin; Try Susanto
JUITA : Jurnal Informatika JUITA Vol. 8 Nomor 2, November 2020
Publisher : Department of Informatics Engineering, Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (799.633 KB) | DOI: 10.30595/juita.v8i2.8311

Abstract

Penurunan minat generasi muda terhadap sektor pertanian menjadi permasalahan sekaligus tantangan bagi Indonesia dalam hal kedaulatan pangan, dimana kebutuhan suplai pangan justru akan terus meningkat setiap tahunnya. Pemerintah Indonesia telah menetapkan rencana strategis berupa pengembangan sembilan komoditas utama,  salah  satunya adalah  padi yang merupakan bahan pangan utama masyarakat Indonesia. Pengembangan dapat dilakukan dengan menerapkan kemajuan teknologi untuk keefektifan produksi pangan, dengan tujuan utama adalah ekstensifikasi lahan pertanian. Arahan kesesuaian lahan berupa karakteristik lahan dan cuaca yang sesuai sangat penting dalam menunjang hal tersebut, yang dapat diperoleh melalui evaluasi kesesuaian lahan. Penelitian ini melakukan kajian analisis berupa evaluasi kesesuaian lahan padi gogo menggunakan algoritme ID3 spasial berdasarkan sifat tanah dan cuaca. Algoritme ID3 spasial merupakan pengembangan dari algoritme ID3 konvensional untuk menangani klasifikasi data yang melibatkan faktor spasial. Dataset terbagi menjadi dua kategori, yakni layer penjelas merepresentasikan delapan sifat tanah (elevasi, drainase, relief, kejenuhan basa, kapasitas tukar kation, tekstur tanah, kemasaman tanah, dan kedalaman mineral tanah) dan dua data cuaca (curah hujan dan temperatur), serta layer target merepresentasikan kesesuaian lahan padi gogo pada area studi, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Analisis kesesuaian lahan menghasilkan dua model yang memperoleh simpul akar (relief) dan akurasi yang sama (87.28%), dengan jumlah aturan yang berbeda, yakni 144 oleh model A dan 69 oleh model B. Penambahan faktor cuaca merupakan hal tepat yang dibuktikan oleh keterlibatannya pada dua model keputusan spasial, sehingga dapat memberikan informasi curah hujan dan temperatur yang dibutuhkan dalam pengoptimalan pertanian padi gogo.
Implementasi E-Government untuk Pengelolaan Data Administratif pada Desa Banjar Negeri, Lampung Selatan M. Sholahuddin Al-Ayyubi; Heni Sulistiani; Muhaqiqin Muhaqiqin; Fajar Dewantoro; Auliya R. Isnain
E-Dimas: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 12, No 3 (2021): E-DIMAS
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/e-dimas.v12i3.6704

Abstract

Kelurahan Banjar Negeri merupakan kelurahan yang terletak di Kecamatan Natar Kabupeten Lampung Selatan dengan memiliki jumlah penduduk sebanyak 3925 jiwa dari 8 dusun. Proses permohonan surat yang dilakukan masyarakat harus datang ke kantor dengan memberikan berkas sayarat permohonan dan maskud permohonan, kemudian akan di setujui oleh petugas dan dibuatkan surat serta divalidasi oleh kepala desa. Informasi data penduduk dan permohonan dilakukan menggunakan aplikasi spreadsheet sebagai rekapitulasi data penduduk dan aplikasi word processing untuk mencetak laporan, media tersebut dalam jangka waktu semakin kedepan dirasa kurang fleksibel seperti pencarian data penduduk ketika terdapat perubahan data identitas dan informasi kependudukan yang tidak dapat diakses secara online. Hasil dari pengujian terhadap usability telah diperoleh nilai 92% sehingga dapat disimpulkan sistem sangat disetujui oleh pengguna. Pengujian fungsional suitability menghasilkan nilai sebersar 95,33% dengan kesimpulan diterima secara kelayakan fungsi oleh pengguna, terakhir adalah performance effeciency dihasilkan nilai kemampuan yaitu B dengan waktu respon 0.34 detik.
Pelatihan Guru dalam Penggunaan Website Grammar sebagai Media Pembelajaran Selama Pandemi Mutiara Ayu; Fatimah Mulya Sari; Muhaqiqin Muhaqiqin
Al-Mu'awanah: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 2, No 1 (2021): Juni 2021
Publisher : Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (545.945 KB) | DOI: 10.24042/almuawanah.v2i1.8904

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran dalam proses belajar mengajar Dasar Grammar bahasa Inggris dalam bentuk website dan memberikan pelatihan kepada para guru dalam menggunakan website grammar. Pengabdian dilakukan di SMA Muhammadiyah Gading Rejo untuk meningkatkan tata bahasa Inggris Dasar siswa kelas X. Metode pengembangan media pembelajaran yang digunakan adalah Research and Development (RD). Media pembelajaran yang dikembangkan adalah media berbasis website. Dalam mengembangkan dan mendesain website terdapat tahap-tahap yang dilakukan yaitu mengidentifikasi tujuan dan sasaran, melakukan analisis instruksional, menentukan perilaku masuk dan karakteristik pelajar, menulis tujuan kinerja, mengembangkan penilaian e-Learning yang mengacu pada kriteria, mengembangkan instruksional Strategi e-Learning, memilih materi pembelajaran dan aktivitas online, melakukan evaluasi formatif, dan melakukan evaluasi sumatif. Kemudian dilaksanakan pelatihan untuk para guru dengan tujuan meningkatkan penguasaan kompetensi guru dalam menggunakan website sebagai inovasi pembelajaran e-leraning.Pelatihan dilakukan dalam bentuk ceramah, tanya jawab, diskusi dan demonstrasi. Hasil yang dicapai dalam kegiatan ini adalah para guru peserta pelatihan telah meningkatkan kemampuannya dalam mengupload materi pembelajaran, menyampaikan materi dan tugas serta melakukan evaluasi berbasis website.
PELATIHAN SISWA UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN TATA BAHASA INGGRIS DASAR MELALUI WEBSITE GRAMMAR Mutiara Ayu; Fatimah Mulya Sari; Muhaqiqin Muhaqiqin
Jurnal Pengabdian Sriwijaya Vol 9, No 4 (2021)
Publisher : Lembaga Pengabdian pada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37061/jps.v9i4.14337

Abstract

Membimbing siswa untuk menguasai tata bahasa Inggris sesuai dengan yang mereka butuhkan merupakan tantangan untuk para guru. Terlebih lagi dalam situasi pandemi saat ini pembelajaran dilaksanakan secara daring. Banyak siswa masih mengalami kesulitan untuk memahami tata bahasa Inggris dasar. Tujuan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah memberikan solusi media pembelajaran dan pelatihan kepada siswa untuk meningkatkan kemampuan tata bahasa Inggris dasar melalui website grammar. Kegiatan diawali dengan pengumpulan data, pengembangan website grammar dan pelatihan kepada para siswa. Teknik yang digunakan dalam mengumpulkan data yang dibutuhkan adalah dengan observasi dan survei analisa kebutuhan siswa dalam pembelajaran tata bahasa dasar dipadukan dengan diskusi dan tanya jawab. Kemudian tim pelaksana mengembangkan website grammar yang dibuat khusus untuk para siswa SMA Muhammadiyah Gading Rejo. Lalu dilanjutkan dengan pelatihan penggunaan website grammar kepada para siswa dalam bentuk ceramah, diskusi, dan tanya jawab. Berdasarkan hasil pengabdian masyarakat dapat disimpulkan para siswa lebih bersemangat, termotivasi, dan lebih menyukai pelajaran tata bahasa Inggris dasar dengan memanfaatkan website grammar karena mereka dapat mengakses materi menggunakan website grammar dimanapun dan kapanpun karena dapat diakses setiap saat dengan mudah Sehingga proses pembelajaran dapat dilaksanakan lebih efektif dan efisien.