Claim Missing Document
Check
Articles

Found 21 Documents
Search

HUBUNGAN PERSEPSI SISWA TERHADAP PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TUTOR SEBAYA DENGAN PRESTASI BELAJAR FISIKA Effendi, Effendi
Jurnal Pendidikan Fisika Vol 3, No 2 (2015): Jurnal Pendidikan Fisika JPF FKIP UM Metro
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada prinsipnya pola pembelajaran yang berpusat pada guru cenderung membuat siswa menjadi pasif. Upaya yang dapat dilakukan adalah dengan pemilihan dan penerapan model pembelajaran yang tepat sehingga sesuai dengan karakteristik peserta didik dan materi pembelajaran. Model pembelajaran yang diterapkan oleh guru diasumsikan mendapatkan persepsi yang berbeda-beda dari siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara persepsi siswa terhadap penerapan model pembelajaran kooperatif tipe tutor sebaya dengan prestasi belajar fisika pada pokok bahasan getaran dan gelombang. P enelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Proses pembelajaran dalam kelas sampel menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe tutor sebaya. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket dan tes, sedangkan pengujian hipotesis menggunakan uji z. Berdasarkan hasil dan analisis data penelitian diperoleh skor rata-rata angket persepsi yang diperoleh siswa adalah 85,27 dari skor maksimum 125, dan nilai rata-rata tes prestasi yang diperoleh siswa adalah 67,77 dari nilai maksimum 100. Dari pengujian hipotesis diperoleh nilai ztabel = 1,96 atau -ztabel = -1,96 pada taraf signifikansi 5%, dan zhitung = 5,1895. Nilai zhitung = 5,1895 tidak terletak antara -1,96 dan 1,96, sehingga Ho di tolak dan Ha diterima. Hal ini berarti terdapat hubungan yang signifikan antara persepsi siswa terhadap penerapan model pembelajaran kooperatif tipe tutor sebaya dengan prestasi belajar fisika pada pokok bahasan getaran dan gelombang siswa kelas VIII MTs Umbul Sari tahun pembelajaran 2014/2015.
Pemberian Reward Pengaruhnya Terhadap Aktivitas Belajar Mahasiswa pada Mata Kuliah Fisika Dasar Effendi, Effendi
JIPFRI (Jurnal Inovasi Pendidikan Fisika dan Riset Ilmiah) Vol 1 No 1 (2017): JIPFRI (Jurnal Inovasi Pendidikan Fisika dan Riset Ilmiah) - Mei 2017
Publisher : Program Studi Pendidikan Fisika STKIP Nurul Huda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (322.678 KB) | DOI: 10.30599/jipfri.v1i1.35

Abstract

Reward merupakan salah satu faktor diluar dari pribadi mahasiswa. Dengan pemberian reward dalam proses perkuliahan secara tidak langsung akan membuat mahasiswa lebih bersemangat dan aktif sehingga terjadi proses pembelajaran yang efektif dan efisien. Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah pemberian reward berpengaruh terhadap aktivitas mahasiswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Populasidalam penelitian adalah seluruh seluruh mahasiswa yang mengambil mata kuliah fisika dasar. Variabel dalam penelitian ini ada dua, yaitu variabel bebas adalah pemberian reward, dan variabel terikat adalah aktivitas belajar mahasiswa. Pengumpulan data dilakukan dengan lembar observasi. Setelah data terkumpul, kemudian data dianalisis dengan ststistik uji-t dengan taraf signifikansi 5%. Berdasarkan analisis data yang dilakukan didapat thitung = 6,20 dan tdaftar = 2,01, hipotesis akan diterima apabila thitung terletak antara –t(1-1/2α) < t < t(1-1/2α). Dari hasil perhitungan dapat diketahui 6,20 tidak terletak antara -2,01 dan +2,01, sehingga kesimpulannya bahwa Ho ditolak dan Ha diterima yaitu terdapat pengaruh pemberian reward terhadap aktivitas belajar mahasiswa.
Penerapan Lesson Study pada Pembelajaran Fisika Materi Perubahan Wujud Zat Ernawati, Ernawati; Effendi, Effendi
JIPFRI (Jurnal Inovasi Pendidikan Fisika dan Riset Ilmiah) Vol 1 No 2 (2017): JIPFRI (Jurnal Inovasi Pendidikan Fisika dan Riset Ilmiah) - November 2017
Publisher : Program Studi Pendidikan Fisika STKIP Nurul Huda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (587.609 KB) | DOI: 10.30599/jipfri.v1i2.123

Abstract

Proses kegiatan pembelajaran merupakan faktor penting dalam menentukan keberhasilan prestasi belajar yang akan dicapai siswa. Oleh karena itu guru harus mampu memlah dan memilih serta menentukan pendekatan pembelajaran yang sesuai dengan materi pembelajaran, karakteristik siswa dalam proses pembelajaran serta tujuan pembelajaran. Penerapan suatu pendekatan pembelajaran yang sesuai diasumsikan dapat mempengaruhi prestasi belajar fisika siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan lesson study  terhadap prestasi belajar fisika siswa kelas X MA Al Ikhlas Pemetung Basuki Kecamatan Buay Pemuka Peliung pada Materi perubahan wujud zat Tahun Pelajaran 2017/2018. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas X MA Al Ikhlas Pemetung Basuki  yang terdiri dari tiga kelas. Diambil dua kelas sebagai sampel dengan teknik cluster sampling yaitu kelas X.1 sebagai kelas kontrol dan kelas X.3 sebagai kelas eksperimen. Proses pembelajaran pada kelas eksperimen menggunakan    lesson study dan pada kelas kontrol menggunakan   konvensional. Teknik pengumpulan data mengunakan  tes. Pengujian hipotesis menggunakan uji dua pihak dengan rumus t-test. Berdasarkan hasil analisis data penelitian diperoleh skor rata-rata pada kelas eksperimen adalah 81,95 kelas kontrol adalah 71,17. Dari pengujian hipotesis diperoleh harga t hitung = 4,607 dengan harga t tabel = 1,998, menunjukkan bahwa harga t hitung tidak berada pada daerah penerimaan H0 penerimaan H0 (antara - t tabel = - 1,998  sampai dengan t tabel = 1,998) maka H0 ditolak dan Ha diterima. Hal ini berarti terdapat pengaruh penerapan lesson study yang signifikan terhadap prestasi belajar fisika siswa kelas X MA Al Ikhlas Pemetung Basuki Kecamatan Buay Pemuka  Peliung pada materi perubahan wujud zat  Tahun Pelajaran 2017/2018.
Penerapan Metode Brainstorming pada Pembelajaran Fisika Materi Wujud Zat Sunandar, Dwi; Effendi, Effendi
JIPFRI (Jurnal Inovasi Pendidikan Fisika dan Riset Ilmiah) Vol 2 No 1 (2018): JIPFRI (Jurnal Inovasi Pendidikan Fisika dan Riset Ilmiah) - Mei 2018
Publisher : Program Studi Pendidikan Fisika STKIP Nurul Huda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (714.145 KB) | DOI: 10.30599/jipfri.v2i1.209

Abstract

Innovation in a learning is an important factor in determining the success of the learning process of learners. Therefore, teachers should be able to choose and determine either a strategy, method or even a learning approach in accordance with learning materials and learning objectives. The use of methods or appropriate learning techniques on a learning material will support the effectiveness of the process in it. The purpose of this study was to determine the influence of brainstorming techniques on student physics learning outcomes on learning material form Substance. This research is a quantitative research. Technique of collecting data (was) using test. Moreover, research hypothesis was tested using t-test formula. Based on the results of data analysis obtained, the average score on the experimental class is 81.66 while that on control class is 71.00. Hypothesis testing which obtains tcount = 4,595 with price t table = 2,000, indicates that the price of t arithmetic is not in the acceptance area of H0. H0 is rejected because the acceptance area is between - ttable = - 2,000 to ttable = 2,000 for 60 of degree of freedom with significance level 5%. Therefore, Ha is accepted. It means that there is significant impact of brainstorming toward students achievement on learning state of matter.
Korelasi Tingkat Perhatian Orang Tua dan Kemandirian Belajar dengan Prestasi Belajar Siswa Effendi, Effendi; Mursilah, Mursilah; Mujiono, Mujiono
Titian Ilmu: Jurnal Ilmiah Multi Sciences Vol 10 No 1 (2018)
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Nurul Huda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30599/jti.v10i1.131

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi konsep bahwa ketercapaian prestasi belajar siswa dapat dipengaruhi oleh dua faktor utama yaitu faktor intern dan faktor ekstern. Faktor intern adalah faktor yang berasal dari dalam diri siswa seperti tingkat inteligensi, bakat, minat, motivasi serta kemandirian dalam belajar. Sikap kemadirian siswa sangat mendukung terhadap keberhasilan dalam belajar, sehingga baik lingkungan keluarga maupun sekolah harus mampu melatih dan mengembangkan rasa kemandirian siswa. Di samping faktor intern tersebut salah satu faktor yang perlu dierhatikan yakni perhatian orang tua. Seorang peserta didik secara psikologis sangat membutuhkan rasa perhatian baik dari orang tua, guru maupun lingkungannya, sehingga sudah sewajarnya orang tua harus lebih intens untuk memberikan waktu kepada anaknya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menhetahui seberapa besar hubungan antara tingkat perhatian orang tua dan kemandirian belajar dengan prestasi belajar siswa. Penelitian dilaksanakan menggunakan jenis kuantitatif korelasional. Variabel bebas pada penelitian ini adalah tingkat perhatian orang tua (X1) dan kemandirian belajar (X2), sedangkan variabel terikat penelitian ini adalah prestasi belajar siswa. Populasi penelitian ini berjumlah 105. Sampel penelitian adalah diambil 50% dari populasi yaitu 53 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik angket dan dokumentasi. Uji instrumen yang dilakukan adalah uji validitas dan uji reliabilitas. Uji prasyarat analisis data yang digunakan adalah uji normalitas. Adapun analisis data dilakukan menggunakan rumus product moment dan regresi linier berganda. Hasil penelitian menyatakan bahwa terdapat hubungan yang sangat kuat antara tingkat perhatian orang tua dan kemandirian belajar dengan prestasi belajar  siswa dengan indeks korelasi sebesar 0,95 yang berada diantara  0,81 – 1,00. Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa nilai F0 = 834,798, F0 > F0,05(2)(50) yaitu 834,798>3,180 sehingga hipotesis nihil (H0) ditolak sedangkan (Ha) diterima. Dengan demikian maka sebaiknya orang tua senantiasa meningkatkan sikap perhatian kepada anak-anaknya dan seorang pendidik harus berupaya untuk mendesain pembelajaran sehingga peserta didik lebih mandiri dalam proses belajarnya.
Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik Berbasis Pendekatan Saintifik Pokok Bahasan Animalia Kelas X Ilmu Pengetahuan Alam Puspitahati, Riski Putri; Susanti, Rahmi; Effendi, Effendi
-
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengembangan lembar kerja peserta didik (LKPD) berbasis Pendekatan Saintifik pada pokok bahasan Animalia telah dilakukan di kelas X IPA SMA Srijaya Negara Palembang. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan LKPD berbasis Pendekatan Saintifik yang valid, praktis, dan efektif. Pengembangan dilakukan dengan model pengembangan Akker yang terdiri atas tahap analisis, tahap perancangan, dan tahap evaluasi Tessmer (self evaluation, expert review, one to one, small group, dan field test). Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas X IPA 2 SMA Srijaya Negara Palembang. Pengumpulan data dilakukan dengan cara walkthrough, wawancara, angket, dan tes hasil belajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa LKPD ini dinyatakan valid setelah divalidasi oleh enam validator yang diperoleh nilai rata-rata sebesar 0,85 dengan kategori sangat layak uji. LKPD dinyatakan praktis karena telah dilakukan uji kepraktisan oleh peserta didik dengan mengisi lembar angket kepraktisan pada tahap one to one dan small group. Hasil analisis angket peserta didik pada tahap one to one dan small group diperoleh nilai rata-rata yaitu 0,88 dan 0,82 yang masing-masing termasuk dalam kategori sangat praktis. LKPD memiliki efektivitas yang tinggi terhadap hasil belajar peserta didik setelah dilakukan tahap field test dan diperoleh nilai N-Gain sebesar 0,76 termasuk kategori tinggi. 
PENGEMBANGAN VIDEO PEMBELAJARAN MATA PELAJARAN PEMELIHARAAN SASIS DAN PEMINDAH TENAGA KENDARAAN RINGAN DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN Hatta, Muhammad; Rachman, Fuad Abdur; Effendi, Effendi
-
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menghasilkan produk media pembelajaran menggunakan video yang valid, praktis dan memeliki efektifitas terhadap hasil belajar peserta didik pada materi transmisi manual (manual transmision) di kelas XI TKR SMK YP Gajah Mada Palembang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan menggunakan model Alessi dan Trollip, yang memiliki tiga tahapan yaitu perencanaan, desain, dan pengembangan. Kevalidan media pembelajaran menggunakan video ini diuji melalui uji alpha, praktikalitas media pembelajaran menggunakan video ini diuji melalui uji beta, dan efektifitas media pembelajaran menggunakan video terhadap hasil belajar dilakukan dengan cara uji coba produk pada kelas sebenarnya. Hasil uji coba produk menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa sebesar 32,04 dengan rata-rata hasil pretest sebesar 46,27 sedangkan hasil posttest sebesar 78,31 dengan perolehan N-gain score sebesar 0,60 yang termasuk kategori sedang. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa media pembelajaran menggunakan video yang dikembangkan telah valid, praktis dan memiliki efektifitas terhadap hasil belajar peserta didik. Adapun saran dari penelitian ini adalah (1) bagi guru, dapat digunakan sebagai referensi dalam menentukan media pembelajaran yang akan digunakan dalam mata pelajaran Pemeliharaan Sasis dan Pemindah Tenaga Kendaraan Ringan, (2) bagi siswa, diharapkan dapat meningkatkan pemahaman pada mata pelajaran Pemeliharaan Sasis dan Pemindah Tenaga Kendaraan Ringan serta meningkatkan kemandirian belajar, (3) bagi sekolah, dapat digunakan sebagai bahan rujukan dan inspirasi dalam pelaksanaan pembelajaran serta dapat meningkatkan mutu pembelajaran khususnya mata pelajaran Pemeliharaan Sasis dan Pemindah Tenaga Kendaraan Ringan, dan (4) bagi peneliti lain, dapat digunakan sebagai rujukan dalam melakukan penelitian yang relevan.
Dimensi Partisi Graf Thorn dari Graf Kincir 〖Wd〗_2^m untuk m=1,2,3 Zayendra, Siska -; Mardhaningsih, Auli; Yulianti, Lyra; Effendi, Effendi
JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol 4, No 1: Maret - Agustus 2019
Publisher : Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (287.842 KB) | DOI: 10.26594/jmpm.v4i1.1434

Abstract

Misalkan G = (V, E)  adalah  suatu  graf terhubung.  Himpunan  titik  V(G) dipartisi  menjadi  beberapa  partisi,  dan  Π = {S1, S2, ..., Sk } sebagai  himpunan yang berisikan  k-partisi  tersebut.  Misalkan  v ∈ V (G),  representasi  v terhadap Π didefinisikan sebagai r(v|Π)  = (d(v, S1), .., d(v, Sk )).  Π disebut  partisi  penye- lesaian jika setiap  titik  di G mempunyai  representasi  yang berbeda  terhadap Π. Kardinalitas yang minimum dari partisi  penyelesaian disebut  dimensi partisi  dari G, ditulis pd(G). Thorn  dari graf G, dengan parameter l1, l2, . . . , ln diperoleh dengan menambahkan daun sebanyak li ke titik vi  dari graf G, untuk  i ∈ {1, . . . , n}, dengan  li  ≥ 1.  Graf  thorn  dari  graf G dinotasikan  dengan  T h(G, l1, l2 , . . . , ln ). Pada  jurnal ini ditentukan dimensi partisi  graf thorn  dari graf kincir W d2m   untuk m = 1, 2, 3, dinotasikan  dengan T h(W d2m , l0 , l1, . . . , l2m ), untuk  i = 0, 1, 2, .., 2m.Kata kunci: Dimensi partisi,  graf thorn, graf kincir
MANAJEMEN PEMBELAJARAN IPA DI MADRASAH IBTIDAIYAH Kencana Dewi, Sri Enggar; Effendi, Effendi
JPGMI (Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Al-Multazam) Vol 4, No 2 (2018): JPGMI (Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Al-Multazam)
Publisher : STIT AL MULTAZAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah adanya guru yang kurang mengetahui penyusunan dan pengembangan rancangan kegiatan pembelajaran, adapun sebagian guru menganggap rancangan kegiatan pembelajaran hanya sebagai bagian administrasi, lemahnya pelaksanaan proses pembelajaran, serta proses penilaian pembelajaran yang menekankan pada penguasaan konsep. Hal itu termasuk dalam manajemen pembelajaran, yang dapat mempengaruhi kualitas pembelajaran. Penelitian ini termasuk penelitian lapangan yang bersifat kualitatif. Maka untuk memperoleh data penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data penelitian ini yaitu menggunakan analisis model siklus interaktif Miles dan Huberman dengan tahapan reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: pertama, manajemen pembelajaran IPA di MIN Tempel Sleman meliputi perencanaan pembelajaran IPA dengan menyiapkan perangkat pembelajaran yang akan digunakan dalam proses pembelajaran yang meliputi menyiapkan prota, promes, silabus, dan RPP. Guru menyiapkan perangkat pembelajaran tersebut sebelum pembelajaran di madrasah aktif, sehingga pelaksanaan pembelajaran berjalan sesuai dengan rencana yang diinginkan. Pelaksanaan pembelajaran IPA terdiri dari memulai pembelajaran yang berkaitan tentang materi IPA, kemudian penyampaian materi IPA dengan menggunakan beberapa metode pembelajaran serta menggunakan model pembelajaran yang membuat siswa aktif serta dapat menumbuhkan sikap-sikap yang ada dalam pembelajaran IPA. Dan tahap terakhir yaitu penilaian pembelajaran IPA yang diterapkan dengan baik. Dalam pembelajaran IPA, penilaian yang digunakan guru yaitu dengan tugas, ulangan harian, ujian tengah semester dan ujian akhir semester.
Deskripsi Adopsi dari Sikap Ilmiah, Kesenangan dalam Belajar Fisika dan Ketertarikan Memperbanyak Waktu Belajar Fisika Astalini, Astalini; Kurniawan, Dwi Agus; Sumaryanti, Sumaryanti; Effendi, Effendi
Lembaran Ilmu Kependidikan Vol 48, No 1 (2019): April
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/lik.v48i1.18247

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana sikap siswa terhadap mata pelajaran fisika SMA di Provinsi Jambi, serta kendala atau masalah yang dihadapi siswa. Jenis penelitian ini adalah kualitatif kuantitatif yang menggunakan prosedur penelitian yaitu rancangan penelitian survei. Penelitian ini melibatkan 220 siswa SMA di Provinsi Jambi. Instrumen yang digunakan adalah angket dengan teknik analisis data yaitu descriptive statistic untuk data kuantitatif menggunakan statistik deskriptif. Hasil dari 3 indikator yang didiskusikan pada tulisan ini adalah indikator adopsi dari sikap ilmiah yaitu 47.3% siswa berkategori cukup baik. Indikator kesenangan dalam belajar fisika sebanyak 44.1% berkategori cukup baik. Indikator ketertarikan memperbanyak waktu belajar fisika sebesar 50.5% berkategori baik. The purpose of this study was to find out how the attitudes of students towards high school physics subjects in Jambi Province, as well as obstacles or problems faced by students. This type of research is quantitative qualitative which uses research procedures, namely survey research design. This study involved 220 high school students in Jambi Province. The instrument used was a questionnaire with data analysis techniques, namely descriptive statistics for quantitative data using descriptive statistics. The results of the 3 indicators discussed in this paper are indicators of adoption of scientific attitudes, namely 47.3% of students are categorized quite well. Indicators of pleasure in learning physics as much as 44.1% are categorized quite good. Indicator of interest in increasing physics learning time by 50.5% in good category.