Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : KREDO%20:%20Jurnal%20Ilmiah%20Bahasa%20dan%20Sastra

PELANGGARAN PRINSIP KESANTUNAN DALAM SASTRA LISAN MADIHIN Faridah, Siti
KREDO : Jurnal Ilmiah Bahasa dan Sastra Vol 1, No 2 (2018): JURNAL KREDO VOLUME 1 NO 2 TAHUN 2018
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (282.586 KB) | DOI: 10.24176/kredo.v1i2.2214

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan pelanggaran prinsip kesantunan dalam sastra lisan madihin. Pendekatan penelitian ini adalah deskriptif kualitatif.Data penelitian berupa penggalan wacana humor sastra lisan madihin. Sumber data penelitian ini adalah sastra lisan madihin. Pengumpulan data penelitian ini digunakan metode rekam, simak dan catat. Analisis data dilakukan menggunakan metode normatif.Teknik keabsahan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah triangulasi sumber. Teknik pemaparan hasil penelitian digunakan metode informal. Hasil penelitian ini adalah dalam tuturan sastra lisan madihin mengandung pelangaran prinsip kesantunan terdiri dari bidal ketimbangrasaan, bidal kemurahhatian, bidal kedermawanan, bidal pujian, bidal kerendahhatian, bidal kesetujuan dan bidal kesimpatian. Simpulan penelitian ini adalah bahwa dalam tuturan sastra lisan madihin terdapat pelanggaran bidal-bidal prinsip kesantunan.kata kunci: pelanggaran prinsip kesantunan, sastra lisan, madihin.
FUNGSI PRAGMATIS TUTURAN HUMOR MADIHIN BANJAR Faridah, Siti
KREDO : Jurnal Ilmiah Bahasa dan Sastra Vol 1, No 1 (2017): JURNAL KREDO VOLUME 1 NO 1 TAHUN 2017
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (304.139 KB) | DOI: 10.24176/kredo.v1i1.1755

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap fungsi pragmatis dalam tuturan humor madihin Banjar yang dituturkan oleh pemadihinan John Tralala. Pendekatan yang  digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan teoretis dan metodologis. Pendekatan teoretis yang digunakan adalah pendekatan pragmatis, sedangkan pendekatan metodologis yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dan pendekatan deskriptif. Data penelitian ini berupa penggalan wacana humor dalam madihin Banjar yang mengandung fungsi pragmatis. Sumber data penelitian ini adalah wacana humor dalam madihin Banjar. Metode dan teknik analisis data digunakan adalah metode heuristik Leech (1983), metode normatif dan teknik interaktif Miles dan Huberman (1984). Pengumpulan data dilakukan dengan metode rekam, simak dan catat. Hasil penelitian ini adalah di dalam tuturan humor madihin Banjar ditemukan (1) subfungsi pragmatis memuji, (2) subfungsi pragmatis mengucapkan terima kasih, (3) subfungsi pragmatis mengkritik dan (4) subfungsi pragmatis mengeluh