Claim Missing Document
Check
Articles

PENGARUH PENERAPAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP PERILAKU ETIS DALAM PENGELOLAAN DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH Fauzan, Fauzan
Jurnal Ekonomi Modernisasi Vol. 10 No. 3 (2014): Oktober
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (212.282 KB) | DOI: 10.21067/jem.v10i3.776

Abstract

Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh penerapan good corporate governance terhadap perilaku etis dalam pengelolaan Dana BOS SMP di Kota Malang. Jenis penelitian adalah survey. Populasinya adalah kepala sekolah SMP baik negeri dan swasta penerima Dana BOS. Ada 24 SMP Negeri dan 66 SMP Swasta penerima Dana BOS. Teknik pengambilan sampelnya adalah simple random sampling. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linear berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa semua variabel independen secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel dependen. Secara parsial, transparansi berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap pengelolaan dana BOS. Akuntabilitas berpengaruh negative dan tidak signifikan terhadap pengelolaan dana BOS. Partisipasi masyarakat berpengaruh secara positif dan tidak signifikan terhadap pengelolaan dana BOS. Transparansi yang paling dominan mempengaruhi pengelolaan dana BOS.
HUBUNGAN RELIGIUSITAS DAN KEWIRAUSAHAAN : SEBUAH KAJIAN EMPIRIS DALAM PERSPEKTIF ISLAM Fauzan, Fauzan
Jurnal Ekonomi Modernisasi Vol. 10 No. 2 (2014): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (189.639 KB) | DOI: 10.21067/jem.v10i2.779

Abstract

Agama dan pembangunan ekonomi merupakan hal yang tidak bisa dipisahkan. Beberapa penelitian menyatakan bahwa agama memiliki dampak pada pembangunan ekonomi. Namun, sedikit penelitian yang mengkaji tentang bagaimana agama memberikan dampak pada keputusan individu. Karya ini mengkaji hubungan agama dan kewirausahaan. Berdasarkan kajian teoritis pada penelitian-penelitian sebelumnya, karya ini menemukan bahwa agama memiliki hubungan terhadap keputusan kewirausahaan. Secara khusus, agama Islam sangat kondusif untuk memerintahkan umatnya untuk berwirausaha. Dengan demikian, bukti-bukti empiris menunjukkan bahwa agama mempengaruhi perilaku ekonomi, dan memiliki hubungan dengan perilaku berwirausaha
PENGARUH RELIGIUSITAS DAN ETIKA KERJA ISLAMI TERHADAP MOTIVASI KERJA Fauzan, Fauzan; Tyasari, Irma
Jurnal Ekonomi Modernisasi Vol. 8 No. 3 (2012): Oktober
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (335.346 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh antara religiustas dan etika kerja islami terhadap motivasi kerja. Dugaan awal, religiustas dan etika kerja islami berpengaruh terhadap motivasi kerja. Subjek penelitian ini adalah para guru di SMP yang dikelola oleh LP Ma’arif Kota Malang. Penelitian ini menggunakan kuesioner adaptasi dan modifikasi skala Islamic Work Ethics yang dkembangkan oleh Abbas Ali ( 1987) dan skala religiusitas yang dikembangkan oleh Glock dan Stark (1996). Hasil dari penelitian mengindikasikan bahwa, (1) Religiusitas atau rasa keberagamaan, cukup mewarnai Motivasi Kerja seorang guru dalam melaksanakan aktivitasnya. Karena diakui atau tidak para guru mayoritas adalah pemeluk agama Islam. Sehingga muatan-muatan ajaran Islam cukup mewarnai aktifitas mengajarnya. Religiusitas memberikan suatu dorongan kepada seseorang (guru) untuk bekerja lebih baik, meningkatkan kualitas kerjanya, serta bertanggung jawab terhadap pekerjaannya. Religiusitas sangat panting dalam menciptakan etika kerja yang baik yang bertanggung jawab secara horizontal kepada sesama manusia dan secara vertikal kepada Tuhan Yang Maha Esa. Dengan demikian kita memiliki sumber daya manusia yang jujur dan berdedikasi baik. (2) Etika Kerja Islami belum mampu memotivasi kerja guru. Artinya, selama ini etika masih dipahami secara normative saja, tapi belum menjadi suatu praktek dalam berkehidupan serta belum terinternalisasi dalam setiap aktivas. (3) secara bersama-sama Religiusitas dan Etika Kerja Islami berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Motivasi Kerja guru SMP Islam LP Ma’arif Kota Malang
PENGARUH RELIGIUSITAS DAN ETHICAL CLIMATE TERHADAP ETHICAL BEHAVIOR Fauzan, Fauzan
Jurnal Ekonomi Modernisasi Vol. 11 No. 3 (2015): Oktober
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (286.357 KB) | DOI: 10.21067/jem.v11i3.1095

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengukur pengaruh religiusitas dan ethical climate terhadap ethical behavior. Metode penelitian ini adalah kuantitatif. Populasi penelitian adalah mahasiswa internasional Master dan Ph.D pada Graduate School of Business Othman Yeop Abdullah Universiti Utara Malaysia. Teknik pengambilan sampel menggunakan non-probability sampling dengan teknik pemilihan sampel adalah accidental sampling. Ada 31 responden yang mengisi kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan secara sendiri-sendiri (parsial) bahwa religiusitas memiliki pengaruh yang positif tidak signifikan terhadap perilaku etis. Ethical climate memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap perilaku etis. Sementara secara bersama-sama (simultan) religiusitas dan ethical climate memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap perilaku etis.
Hubungan Sikap Belajar dan Kebiasaan Belajar dengan Hasil Belajar Mata Pelajaran Teknologi Dasar Otomotif (TDO) Fauzan, Fauzan; Maksum, Hasan; Purwanto, Wawan; Indrawan, Eko
Mimbar Ilmu Vol 26, No 1 (2021): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/mi.v26i1.31347

Abstract

Kurangnya minat siswa dalam belajar membuat hasil belajar siswa dibawah rata-rata nilai ketuntasan minimal. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan sikap belajardan kebiasaan belajar dengan hasil belajar mata pelajaran Teknologi Dasar Otomotif (TDO) Kelas X TAB. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif melalui pendekatan korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X berjumlah 36 orang siswa. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data pada penelitian ini adalah angket. Teknik yang digunakan untuk menganalisis data yaitu uji normalitas, reliabilitas, dan uji prasyarat data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan sikap belajar dengan hasil belajar TDO siswa kelas X TAB berada pada kategori kuat. Kontribusi sikap belajar terhadap hasil belajar TDO siswa kelas X TABK sebesar 56,1%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan kebiasaan belajar dengan hasil belajar TDO siswa kelas X TAB berada pada kategori kuat. Kontribusi kebiasaan belajar terhadap hasil belajar TDO siswa sebesar 32,4%. Dapat disimpulkan bahwa kebiasaan belajar dengan hasil belajar berpengaruh pada hasil belajar siswa.
Analysis of Student Learning Activity in Thematic Integrated (Study At Sdit Al-Qur’aniyyah) Astuti, Mujiati; Fauzan, Fauzan; Zuhri, Anis Fuadah
ELEMENTARY: Islamic Teacher Journal Vol 9, No 1 (2021): ELEMENTARY
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah IAIN Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21043/elementary.v9i1.9621

Abstract

AbstractThis research was conducted with the aim of knowing and describing the factors that influence student learning activeness in thematic integrated learning in SDIT Al-Qur'aniyyah. The research method used in this research is the descriptive qualitative method using data collection techniques in the form of interviews and questionnaires. The results of the study can be concluded that the factors that influence student learning activeness in thematic learning in SDIT Al-Qur'aniyyah are internal factors and external factors. Internal factors consist of 1). Physiological factors, which include physical condition, get a percentage of 79% in the "Good" category and physical functions get a percentage of 93% in the "Very Good" category 2). Psychological factors include, attention gets a percentage of 84% is in the "Very Good" category, responses get a percentage of 69% is in the "Good" category, memory gets a percentage of 65% is in the "Good" category, motivation gets a percentage of 80% is in the "Very Good" category and interest in getting a percentage of 75% is in the "Good" category. Then the external factors consist of 1). Non-social factors which include where to get a percentage of 75% are in the "Good" category, the atmosphere gets a percentage of 62% are in the "Good" category and learning facilities get a percentage of 88% is in the " Very Good" category 2). Social factors include teachers, who get a percentage of 81% are in the "Very Good" category, friends get a percentage of 69% are in the "Good" category and families get a percentage of 85% is in the "Very Good" category.
DIFERENSIASI MORFOMETRI FEJERVARYA LIMNOCHARIS (ANURA : RANIDAE) GRAVENHORST 1829 DI SUMATERA Fauzan, Fauzan; Tjong, Djong Hon; Syaifullah, Syaifullah
Menara Ilmu Vol 15, No 2 (2021): VOL. XV NO. 2 OKTOBER 2021
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31869/mi.v15i2.2946

Abstract

Sumatera merupakan salah satu pulau besar yang ada di Indonesia. Secara geografis pulau Sumatera terdiri dari pegunungan, lembah dan dataran rendah atau kawasan pantai, sehingga besar kemungkinan terjadi perbedaan pola adaptasi pada masing-masing daerah, kejadian ini akan menimbulkan tingginya variasi dan diferensiasi pada masing-masing populasi. Berdasarkan kondisi ini, dilakukan penelitian tentang diferensiasi morfometri Fejervarya limnocharis (Anura : Ranidae) Gravenhorst, 1829. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui diferensiasi F. limnocharis (Anura : Ranidae) Gravenhorst, 1829 di Sumatera. Sampel dikoleksi pada beberapa daerah meliputi Langkat Sumatera Utara, Prapat Sumatera Utara, Padang Sidempuan Sumatera Utara, Padang Sumatera Barat, Alahan Panjang Sumatera Barat, Rokan Hilir Riau, Sungai Penuh Jambi, Muara Jambi, Semidang Bengkulu, Pagalaram Sumatera Selatan, Kota Bumi Bandar Bandar Lampung, kemudian dilanjutkan di Laboratorium Genetika dan Sitologi Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Andalas Padang. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa terdapat perbedaan morfometri yang sangat signifikan antar populasi. Karakter morfometri yang memperlihatkan perbedaan adalah diameter tympanum, jarak moncong sampai tympanum, panjang kaki depan, panjang kaki belakang. Populasi F. limnocharis yang berasal dari Alahan Panjang memiliki kaki belakang lebih panjang dibandingkan populasi lain.Kata Kunci: Populasi, karakter, kaki belakang, habitat
Penggunaan Media Audio-Visual dalam Pembelajaran PAI pada Siswa Tunagrahita di SLB Koto Agung, Blok B Sitiung 1, Kecamatan Sitiung, Kabupaten Dharmasraya Anjeli, Miki; Fauzan, Fauzan
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 6 No. 1 (2022): April 2022
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (393.283 KB)

Abstract

Latar belakang peneliti membuat skripsi ini adalah siswa tunagrahita ini lebih memahami pembelajaran dengan menggunakan media audio-visual dibandingkan dengan tidak menggunakan media. Terlihat saat guru menggunakan media audio-visual siswanya lebih bersemangat untuk belajar, terlihat juga anak tersebut bisa termotivasi untuk belajar. Siswa nampak fokus saat belajar dibuktikan saat guru menggunakan media audio-visual seperti vidio, anak tunagrahita tidak melihat kekiri dan kekanan, tidak gelisah, mereka tenang saat menyaksikan vidio yang ditampilkan oleh gurunya, dari situlah kita juga bisa melihat bahwasannya anak tersebut bisa fokus saat belajar. Jenis penelitian yang digunakan penulis dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Lokasi penelitian di SLB Koto Agung. Sumber data/informan penelitian yang diperoleh melalui guru wali kelas, kepala sekolah serta salah satu guru Di SLB Koto Agung yang dilibatkan untuk memberikan informasi dan keterangan mengenai penggunaan media pembelajaran audio-visual dalam mata pelajaran PAI pada siswa tunagrahita di SLB Koto Agung. Teknik pengumpulan data yang penulis gunakan untuk memperkuat data yang telah diteliti dengan menggunakan teknik observasi dan wawancara. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa penggunaan media pembelajaran audio-visual dalam mata pelajaran PAI pada siswa tunagrahita di SLB Koto Agung, Blok B. Sitiung 1, Kecamata Sitiung, Kabupaten Dharmasraya. Bahwasannya Guru di SLB Koto Agung menggunakan media audio-visual untuk membantu guru dalam menyampaikan materi, karena saat penggunaan media pembelajaran audio-visual ini siswa tunagrahita lebih bersemangat untuk belajar dibandingkan dengan tidak menggunakan media audio-visual.
Pembinaan Keagamaan Masyarakat Melalui Kegiatan MajelisTaklim di Kenagarian Salimpat Kabupaten Solok Putri, Nofembra; Jasmienti, Jasmienti; Alimir, Alimir; Fauzan, Fauzan
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 6 No. 1 (2022): April 2022
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (295.719 KB)

Abstract

Latar belakang peneliti membuat skripsi ini adalah dilatarbelakangi oleh kegiatan-kegiatan pembinaan keagamaan yang ada di majelis taklim Baitul Ikhlas jorong Tanjung Balik Kenagarian Salimpat Kabupaten Solok. Yang mana jamaah majelis taklim yang masih minim dalam pengetahuan keagamaan dan mempunyai sikap individualitas yang tinggi dalam lingkungan masyarakat. Tapi tidak menutup kemungkinan jamaah atau masyarakat untuk berubah ke yang lebih baik. Hal ini dibuktikan dengan kegiatan-kegiatan pembinaan keagamaan yang dilakukan di majelis taklim Baitul Ikhlas yang membawa perubahan kepada hidup jamaahnya baik dalam lingkungan keluarga maupun masyarakat.Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif, artinya peneliti akan melihat fenomena yang terjadi di masyarakat. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan bentuk penelitian deskriptif kualitatif, karena peneliti berusaha mendeskriptifkan bagaimana bentuk-bentuk kegiatan pembinaan keagamaan yang dilaksanakan di majelis taklim Baitul Ikhlas jorong Tanjung Balik Kenagarian Salimpat Kabupaten Solok. Informan kunci dalam penelitian ini adalah Ketua Pembina majelis taklim Baitul Ikhlas, sedangkan informan pendukungnya adalah beberapa jamaah majelis taklim Baitul Ikhlas. Untuk memperoleh data penelitian, peneliti menggunakan teknik observasi, wawancara, dan didukung dengan dokumentasi. Data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis kualitatif.Hasil penelitian ini meliputi bentuk-bentuk kegiatan pembinaan keagamaan masyarakat, yaitu (1) kegiantan bimbingan akidah yaitu kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada jamaah majelis taklim tentang keimanan kepada Allah Swt dan nabi Muhammad Saw. (2) kegiatan bimbingan ibadah yaitu kegiatan yang dilaksanakan untuk mengajarkan tata cara beribadah yang benar dan baik kepada jamaah majelis taklim. (3) kegiatan bimbingan akhlak yaitu kegiatan yang dilaksanakan untuk memberikan pemahaman secara tidak lansung kepada jamaahnya tentang bagaimana berakhlak kepada Allah Swt, berakhlak kepada sesama manusia dan juga bagaimana berakhlak kepada diri sendiri, dan (4) memberikan bimbingan dan pengajaran tentang hukum Islam, yang mana disini majelis taklim Baitul Ikhlas memberikan bimbingan dan pengajaran khusus terkait fiqh wanita, kegiatannya berbentuk pengajian (ceramah agama) yang mana dalam kegiatan ini dijelaskan kepada jamaahnya bagaimana seharusnya seorang perempuan dalam agama Islam.
Earthquake Damage Intensity Relationship for Residential Houses in West Sumatra Ismail, Febrin Anas; Hakam, Abdul; Fauzan, Fauzan
Makara Journal of Technology Vol. 16, No. 1
Publisher : UI Scholars Hub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The Sumatra 30 September 2009 earthquake has damaged hundred thousand buildings in West Sumatra Province. The earthquake is located in 100 km offshore of Padang City, the Capital City of the province. Survey has been conducted to assess the damage of the building in few days after the earthquake. In this survey, the damage of buildings are categorised into 3 level that are heavily, moderate and slightly damages. This paper explores the level damage of building and then the intensity of the shaking in the affected area. Then based on the coordinate of every building location, the buildings are scattered in a map together with the intensity level. The relationship between the damage level and intensity for West Sumatra then is developed. This special damage-intensity relation is very important to be used for predicting the damage level due to a specified earthquake. The damage level is needed by The Government to develop an emergency and reconstruction budget plan for earthquake disaster in future.