This Author published in this journals
All Journal Jurnal JKFT
Kartika Dwi Permatasari
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

EFEKTIFITAS TERAPI KOMBINASI SENAM KAKI DAN RENDAM AIR HANGAT TERHADAP SENSITIVITAS KAKI PADA LANSIA DENGAN DIABETES MELITUS Kartika Dwi Permatasari; Diah Ratnawati; Nourmayansa Vidya Anggraini
Jurnal JKFT Vol 5, No 2 (2020): Jurnal JKFT
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jkft.v5i2.3918

Abstract

Lansia merupakan individu yang berusia lebih dari 60 tahun. Lansia identik dengan proses penuaan yang disertai dengan perubahan secara fisik, mental, sosial hingga mempengaruhi masalah kesehatan. Salah satu masalah kesehatan yang sering terjadi adalah diabetes melitus. Penelitian ini bertujuan menganalisis asuhan keperawatan lansia dengan diabetes melitus yang mengalami penurunan sensitivitas kaki. Terapi senam kaki dan rendam air hangat bermanfaat untuk memperlancar aliran darah serta sirkulasi perifer, meningkatkan sensitivitas kaki dan melenturkan struktur otot, sehingga menjadi pilihan terapi untuk lansia dengan diabetes melitus di Kelurahan Grogol kota Depok. Intervensi tersebut diadakan selama 45 menit dalam 2 minggu sebanyak 6 kali pertemuan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa setelah dilakukan intervensi terdapat peningkatan skor sensitivitas kaki pada lansia. Hasil uji statistik diperoleh nilai p-value sebesar 0,000 yang artinya ada pengaruh yang signifikan sehingga terapi ini dapat diterapkan menjadi intervensi pilihan untuk meningkatkan skor sensitivitas pada lansia dengan diabetes melitus. Peneliti menyarankan kepada lansia dengan DM agar rutin melakukan pengecekan gula darah dan pengobatan, menjaga pola makan dan gaya hidup, dan rutin melakukan latihan jasmani untuk meningkatkan status kesehatan dan mencegah terjadinya komplikasi.