Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

PROFIL INTERAKSI SISWA SMP PADA PEMBELAJARAN PARTIKEL MATERI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA MODEL Jamiel, Siti Nuur Asiyah; Gumilar, Gun Gun; Supriyanti, F.M. Titin
Jurnal Riset dan Praktik Pendidikan Kimia Vol 1, No 1 (2013): Jurnal Riset dan Praktik Pendidikan Kimia
Publisher : Masyarakat Pendidikan Kimia Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada pembelajaran Kimia, penggunaan model biasanya bertujuan untuk mengkonkretkan konsep-konsep yang bersifat abstrak. Sejalan dengan hal tersebut, dalam konteks pembelajaran, interaksi siswa dapat juga difasilitasi melalui penggunaan model sebagai media pembelajaran. Penelitian ini memberikan gambaran mengenai profil interaksi siswa SMP pada pembelajaran partikel materi dengan menggunakan media model. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Subjek penelitian terdiri atas 39 siswa kelas VII di salah satu SMP swasta di kota Bandung, yang terbagi ke dalam enam kelompok diskusi. Instrumen yang digunakan berupa lembar observasi, angket dan pedoman wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa interaksi siswa dengan sumber belajar termasuk ke dalam kategori sangat baik dengan nilai sebesar 93,78%, interaksi siswa dalam kelompok dan interaksi siswa dengan guru termasuk ke dalam kategori baik dengan nilai berturut-turut sebesar 79,17% dan 78,90%, sedangkan interaksi siswa antar kelompok termasuk ke dalam kategori cukup dengan nilai 51,32%. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh informasi bahwa pembelajaran partikel materi dengan menggunakan media model dapat mengembangkan interaksi siswa SMP. Kata Kunci: Interaksi Siswa, Model, Partikel Materi, SMP. 
Profil Genetik Daerah Hipervariabel I (HVI) DNA Mitokondria pada Populasi Dataran Tinggi Lestari, Ridha Indah; Gumilar, Gun Gun; HM, Heli Siti
Jurnal Sains dan Teknologi Kimia Vol 4, No 2 (2013): Jurnal Sains dan Teknologi Kimia
Publisher : Program Studi Kimia Jurusan Pendidikan Kimia FPMIPA UPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Adaptasi  individu  terhadap  ketinggian  geografis  berhubungan  dengan  faktor genetik, salah satunya diduga mempengaruhi urutan DNA mitokondria (mtDNA). Berdasarkan hal tersebut, dalam penelitian ini dilakukan penentuan profil genetik daerah hipervariabel I (HVI) mtDNA manusia pada populasi dataran tinggi Gunung Papandayan, Garut. Tahapan yang dilakukan meliputi lisis terhadap sampel rambut, amplifikasi fragmen HVI mtDNA dengan teknik Polymerase Chain Reaction (PCR), deteksi hasil PCR dengan elektroforesis gel agarosa, penentuan urutan nukleotida dengan metode direct sequencing dan analisis hasil sekuensing dengan menggunakan program SeqMan DNASTAR. Hasil analisis terhadap 7 sampel populasi dataran tinggi  menunjukkan  adanya variasi mutasi. Jenis mutasi  yang terjadi adalah subtitusi transisi pada tujuh sampel, subtitusi transversi pada empat sampel, delesi pada satu sampel, dan insersi pada satu sampel. Mutasi T16189C merupakan mutasi dengan frekuensi tertinggi dimana mutasi ini menyebabkan terjadinya rangkaian poli-C. Terdapat tiga sampel yang menunjukkan fenomena poli-C, dengan panjang poli-C beragam yaitu 8C, 12C dan 13C. Berdasarkan perbandingan data mutasi sampel dengan data yang telah dipublikasikan di situs database mitomap terdapat satu mutasi yang belum dipublikasikan yaitu T16063G. Hasil analisis menunjukkan mutasi ini diduga sebagai kandidat mutasi spesifik. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi gambaran awal mengenai profil genetik daerah HVI mtDNA manusia pada populasi dataran tinggi di Indonesia.Kata kunci: mtDNA, profil genetik, HVI, dataran tinggi.
VARIAN NON-DELESI 9 PASANG BASA DNA MITOKONDRIA MANUSIA SAMPEL FORENSIK BALI Gumilar, Gun Gun; Noer, A. Saifuddin
Jurnal Pengajaran Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Vol 6, No 1 (2005): Jurnal Pengajaran MIPA
Publisher : Faculty of Mathematics and Science Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18269/jpmipa.v6i1.373

Abstract

One of human mitochondrial DNA (mtDNA) variant is a 9 base pairs (bp) deletion in the COII/tRNALys intergenic region. In construction mtDNA nomenclature, 9-bp deletion database consist of primary and secondary data is needed, including Bali bombing forensic samples. Here we report a 9-bp non- deletion mtDNA variant from Bali bombing forensic samples to complete primary data. Polymerase Chain Reaction (PCR) technique with 2 set primer was used to detect 9-bp deletion. The PCR result was detected by agarose gel electrophoresis, which showed two bands (0.1 and 0.4 kb) for non-deletion variant control, and one band (0.4 kb) for deletion variant control. If the sample has 9-bp deletion, only one of the primer pairs could amplify a fragment of 0.4 kb. If the sample does not have 9-bp deletion, the other primer pair will amplify a 0.1 kb product. The result showed that none of the 24 samples has 9-bp deletion. These results are contributed to the human mtDNA database and nomenclature construction. Keywords: mtDNA, 9-bp deletion, PCR
Cost-Benefit Analysis in The System Information Feasibility Planning at A Chicken Meat Distributian Company Hendrika, Novia; Saragih, Hoga; Pasaribu, Boy; Fatri, Refyul Rey; Gumilar, Gun Gun
Teknik dan Ilmu Komputer Vol. 3 No. 12 Oktober-Desember 2014
Publisher : Teknik dan Ilmu Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Pada era globalisasi informasi saat ini, perkembangan sistem dan teknologi berkembang dengan pesat. Perusahaan bersaing secara kompetitif dalam pasar global. Salah satu usaha dalam memenangkan persaingan adalah dengan melakukan investasi dan implementasi sistem dan teknologi informasi untuk membantu dalam pengambilan keputusan. E-Commerce merupakan salah satu sistem informasi yang membantu perusahaan dalam meningkatkan pelanggan. Dalam pengembangan sistem informasi agar sesuai dengan visi dan tujuan perusahaan, serta proyek sistem informasi berjalan dengan sukses, dibutuhkan perencanaan yang matang. Salah satu perencanaan yang seharusnya dilakukan perusahaan sebelum implementasi sistem informasi adalah menganalisis apakah investasi sistem informasi layak untuk dilakukan dan apa saja manfaat yang akan diperoleh perusahaan dengan adanya sistem informasi tersebut. Dengan menggunakan metode Cost Benefit Analysis, perusahaan dapat menganalisis kelayakan sistem informasi dari aspek ekonomis dengan menghitung payback period, return on investment, net present value, internal rate of return.  Kata Kunci: kelayakan sistem informasi, e-commerce, cost benefit analysis, investasi sistem informasi, payback period, return on investment, net present value, internal rate of return  Abstract In  the era of information globalization today, systems and technology development are growing rapidly. Companies strive in the competitive global market. One way to win the competition is by investing and implementing systems and information technology to assist in decision making. E-Commerce is one of the information systems that help companies increase their customers. In the development of information systems, good planning is required so that the information system will be implemented in line with the company’s vision and objectives and the project information system runs successfully. One planning a company should have done before the information system implementation is a feasibility study to analyze whether an investment is feasible and the benefits to be gained from the information system. By using the method of Cost Benefit Analysis, the company can analyze the feasibility of the information systems from the economical perspectives by calculating the payback period, return on investment, net present value, and internal rate of return. Keywords: feasibility study, information system, e-commerce, cost benefit analysis, IS/IT Investment, payback period, return on investment, net present value, internal rate of return
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI BERBAGI LOKASI BERBASIS ANDROID DENGAN IMPLEMENTASI ALGORITMA SCRYPT PADA PROSES AUTENTIFIKASI Faidurrahman, Faiz; Gumilar, Gun Gun
Teknik dan Ilmu Komputer VOL. 7 NO. 26 APRIL-JUNI 2018
Publisher : Teknik dan Ilmu Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sistem informasi berbagi lokasi dengan mengimplementasikan algoritma scrypt pada proses otentifikasi. Sistem informasi ini dikembangkan menggunakan model pengembangan prototype dengan pendekatan hybrid pada sistem operasi android. Dengan memanfaatkan Google Maps API untuk memberikan petunjuk arah lokasi yang telah dibagikan dalam sebuah group, sistem informasi ini diharapkan dapat membantu pengguna untuk berbagi informasi lokasi kepada pengguna lainnya dalam sebuah group. Penerapan algoritma scrypt untuk mengenkripsi password pada proses otentifikasi diharapkan dapat meningkatkan keamanan data dari penggunaan sistem informasi oleh orang yang tidak berhak.Kata Kunci: Berbagi Lokasi, Algoritma Scrypt, Enkripsi Data, Hybrid Android, Prototype Model
Effect of Content, From, and Media of Communication Analysis on The Success of Enterprise Resource Planning (ERP) Project Implementation in Bank ABC Gumilar, Gun Gun; Dewi, Dian Kurniasari Citra; Saragih, Hoga
Teknik dan Ilmu Komputer Vol. 05 No. 20 Oktober - Desember 2016
Publisher : Teknik dan Ilmu Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui atribut komunikasi yang mempengaruhi kesuksesan proyek implementasi Enterprise Resource Planning (ERP) di Bank ABC. Atribut komunikasi yang dievaluasi dalam penelitian ini meliputi content, bentuk, dan media komunikasi. Penelitian dilakukan menggunakan instrumen kuesioner untuk mengukur persepsi perihal faktor-faktor tersebut. Data tersebut selanjutnya diolah menggunakan analisis regresi dan statistik deskriptif untuk mengetahui pengaruh content, bentuk, dan media komunikasi terhadap kesuksesan proyek implementasi ERP di Bank ABC. Dari hasil penelitian ini terlihat bahwa responden, yaitu anggota tim proyek implementasi ERP di Bank ABC, setuju bahwa content, bentuk, dan media komunikasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesuksesan proyek implementasi ERP di Bank ABC. Dengan demikian, content, bentuk, dan media komunikasi dapat menjadi salah satu alat ukur kesuksesan proyek implementasi ERP di Bank ABC. Kata kunci: kesuksesan proyek, implementasi ERP  Abstract This research aims to discover communication attributes that gives successful effect on Enterprise Resource Planning (ERP) implementation project in ABC Bank. Communication attributes analyzed in this research are communication content, form, and media. The data were analyzed using descriptive statistics and regression analysis in order to examine communication content, form, and media’s successful effect on ERP implementation project in ABC Bank. The result of this study indicates that project team of ERP implementation project in ABC Bank as respondents do agree that communication content, form, and media are giving positive influence on successful ERP implementation project in ABC Bank. Therefore, communication content, form, and media can be used as one of the measuring instruments on success indicator in implementing ERP project in ABC Bank. Keywords: successful project, ERP implementation  
Pembangunan Kapasitas Birokrasi dan Penataan Organisasi dalam Peningkatan Kinerja Pelayanan Publik Universitas Singaperbangsa Karawang Gumilar, Gun Gun
Jurnal Politikom Indonesiana Vol 5 No 1 (2020): Jurnal Politikom Indonesiana
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35706/jpi.v5i1.3725

Abstract

Univesitas Singaperbangsa Karawang merupakan instansi atau lembaga pendidikan milik pemerintah yang sejak tahun 2014 berubah status menjadi perguruan tinggi negeri yang mempunyai amanah mencerdaskan kehidupan bangsa khusunya di daerah Karawang, didasarkan pada fakta rendahnya kinerja pelayanan publik sebagaimana ditunjukkan oleh pelayanan yang tidak efektif, tidak responsif dan tidak berorientasi pada harapan masyarakat sehingga perlu penataan organisasi.  Dengan menggunakan penelitian deskriptif kualitatif, penelitian ini dimaksudkan untuk menjawab  pertanyaan penelitian yaitu mengapa kinerja pelayanan publik di  belum sesuai dengan tuntutan dan harapan masyarakat dan bagaimana pembangunan kapasitas birokrasi Universitas Singapebangsa Karawang mampu mendorong peningkatan kinerja pelayanan publik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa belum terpenuhinya tuntutan dan harapan masyarakat dalam  kinerja pelayanan publik disebabkan karena adanya keterbatasan dalam kapasitas birokrasi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, lemahnya political will pimpinan, rendahnya partisipasi masyarakat dan adanya faktor endowment yang menghambat.Kata Kunci: Penataan Organisasi, Evaluasi Kebijakan dan Pelayanan Publik
Pendekatan Marketing Mix pada Penjualan Online Melalui Media Sosial: Studi Kasus @heaven_lightsbyzb Nursanti, Siti; Gumilar, Gun Gun
Jurnal Politikom Indonesiana Vol 5 No 1 (2020): Jurnal Politikom Indonesiana
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35706/jpi.v5i1.3737

Abstract

Hadirnya internet menjadi warna baru pada perekonomian dunia, kini untuk melakukan transaksi jual beli tidak harus dibatasi ruang dan waktu. Instagram menjadi pilihan primadona guna menyajikan gambar berupa photo dan tulisan status penjualan secara online. @heaven_lightsbyzb memilih menggunakan instagram sebagai sarana promosi penjualan secara online, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi komunikasi pemasaran yang digunakan oleh akun instagram @heaven_lightsbyzb. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus serta menggunakan teori komunikasi marketing mix. Hasil dari penelitian ini adalah akun instagram @heaven_lightsbyzb menggunakan kedekatan personal kepada para followernya dan membangun branding dengan cara meletakan follower sebagai partner bisnis bukan hanya penjual semata. Pemilihan pesan penjualan dengan titik tekan pada pemberian informasi bukan hanya semata jualan menjadi kelebihan yang dimiliki oleh akun @heaven_lightsbyzb dan senantiasa Be Original adalah prinsip dagang yang dimiliki oleh akun @heaven_lightsbyzb. Keseimpulan dari penelitian ini adalah pemasaran instagram harus senantiasa memperhatikan keunikan dari produk yang akan dijual, pemilihan pesan dan pendekatan kepada konsumen serta bagaimana cara yang digunakan dalam mendekati konsumen menjadi salah satu alasan utama kesetiaan dari konsumen terhadap produk yang dipasarkan. Penelitian ini sangat penting bagi dunia promosi pemasaran untuk selalu menekankan dan melibatkan keinginan konsumen dan bukan hanya kebutuhan pemenuhan penjualan karena pada akhirnya keuntungan dihasilkan tidak semata dari penjualan akan tetapi kedekatan dengan konsumen agar terbangun konsumen fanatik.Kata Kunci: Komunikasi Pemasaran, Personal Touch Komunikasi, Bersahabat dengan Pelanggan, Komunikasi Persuasif
Realokasi Lokawisata Pada Era Adaptasi Kebiasaan Baru di Kabupaten Karawang Nuryasin, Hasbi; Rifai, Maulana; Gumilar, Gun Gun
IJTIMAIYA: Journal of Social Science Teaching Vol 5, No 2 (2021): IJTIMAIYA : Journal of Social Science Teaching
Publisher : Program Studi Tadris IPS Fakultas tarbiyah IAIN Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21043/ji.v5i2.11666

Abstract

The goal of this study is to determine how the Government of Tourism and Culture manages the reallocation of tourism in the era of new habits in Karawang Regency. The information is gathered by observation, interview, and documentation, and then qualitatively examined using a narrative approach. The findings of the study revealed that there was no reallocation of tourism during the Karawang Regency Tourism and Culture Office's Adaptation of New Habits program; if there is a reallocation of tourism, it is under the authority of the Karawang Regency Covid-19 Task Force, because the current policies of this normality are ineffective. The findings of this study can be used as input materials and considerations by related institutions, so that tourism is immediately reallocation in the era of Adaptation of New Habits, taking tourism as a potential sector that contributes the most PAD from other sectors, and, most importantly, when tourism is reallocation, it still follows the existing health protocol rules.Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi manajemen pemerintahan Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan terkait Realokasi Lokawisata Pada Era Adaptasi Kebiasaan Baru di Kabupaten Karawang. Data-data dikumpulkan melalui Observasi, Wawancara serta Dokumentasi dan dianalisis secara kualitatif dengan pendekatan narrative (narasi). Hasil penelitian menunjukkan tidak adanya realokasi lokawisata saat Adaptasi Kebiasaan Baru yang dilakukan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Karawang, apabila terdapat realokasi lokawisata justru bukan kewenangan dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Karawang melainkan kewenangan Satgas Covid-19 Kabupaten Karawang karena kebijakan-kebijakan saat keabnormalan ini berada pada Satgas Covid-19. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan masukan serta pertimbangan Institusi terkait, agar lokawisata pada era Adaptasi Kebiasaan Baru ini segera direalokasikan mengingat lokawisata sebagai sektor potensial serta menyumbang PAD terbesar dari sektor lainnya serta paling penting saat lokawisata direalokasikan tetap mengindahkan aturan protokol kesehatan yang telah ada.
Perancangan Sistem Informasi Unit Pengelola Keuangan DanUsaha (UPKu) Program Peningkatan Keberdayaan Masyarakat (PPKM) (Studi Kasus : UPKu Restu Desa Ngadirejo) Astriansa, Evilda; Gumilar, Gun Gun
Journal of BUSINESS INFORMATION SYSTEM Vol 1, No 01 (2016): Februari
Publisher : Universitas Bakrie

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (454.393 KB)

Abstract

Almost all villages in Province of East Java has been established an institution called Unit Pengelola Keuangan dan Usaha (UPKu). This institution providing loans with cheaper credit to rural communities with the criteria of Rumah Tangga Miskin (RTM) in the village to build a business. But to carry out this activity, UPKu requires an information system that is capable for generating financial reports every month. In the case study UPKu Restu in Ngadirejo Village, the application of financial reporting information system of UPKu named buJITU congested and has not been handled up to now that causing financial management is done manually and susceptible generate inaccurate data. The research objective is to produce a design analysis of information systems UPKu Restu by using web-based applications and Web Development Lifecycle (WDLC) method. Results of this research will be delivered to the UPKu Restu Ngadirejo Village to be applied.   Hampir seluruh desa di wilayah Propinsi Jawa Timur telah didirikan sebuah lembaga yang bernama Unit Pengelola Keuangan dan Usaha (UPKu). Lembaga ini memberikan layanan pinjaman dengan kredit ringan untuk masyarakat desa dengan kriteria Rumah Tangga Miskin (RTM) yang ada di desa untuk membangun usaha. Namun untuk menjalankan kegiatan ini, UPKu memerlukan sebuah sistem informasi yang mampu menghasilkan laporan keuangan setiap bulannya. Pada studi kasus UPKu Restu Desa Ngadirejo, penerapan sistem informasi laporan keuangan UPKu yang bernama buJITU mengalami kemacetan dan belum tertangani hingga saat ini yang menyebabkan pengelolaan keuangan dilakukan secara manual dan rentan menghasilkan data yang tidak akurat. Tujuan penelitian adalah menghasilkan analisis perancangan sistem informasi UPKu Restu menggunakan aplikasi berbasis web dan metode Web Development Lifecycle (WDLC). Hasil penelitian ini akan diberikan kepada UPKu Restu Desa Ngadirejo untuk dapat diterapkan. Keywords: Unit Pengelola Keuangan dan Usaha (UPKu), Information System, Web Based Application, Web Development Lifecycle (WDLC)