Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

STUDI PERSEPSI PENANGGULANGAN KERUGIAN USAHA TANI PADI MELALUI ASURANSI PERTANIAN (Studi Kasus Pada Lahan Sawah di Desa Gedongarum, Kecamatan Kanor, Kabupaten Bojonegoro) Intan Kartika Sari
Jurnal Ilmiah Mahasiswa FEB Vol 5, No 2: Semester Genap 2016/2017
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Negara Indonesia merupakan Negara agraris yang mana sebagian penduduknya bermatapencaharian sebagai petani. Jawa Timur merupakan provinsi yang memiliki luas lahan sawah tertinggi pada tahun 2013 sedangkan  hasil produksi padi juga terbanyak pada tahun 2015. Hal ini menunjukkan bahwa potensi masyarakat Jawa Timur terkait pendapatan sebagian besar berasal dari pertanian. Namun, risiko pada pertanian memang sangat banyak dihadapi oleh petani, seperti pada petani di daerah Bojonegoro yaitu, bencana alam, cuaca atau iklim yang tidak menentu, serta serangan organisme pengganggu tumbuhan yang sering membuat petani mengalami gagal panen. Diperlukannya suatu program yang mana sebagai perlindungan kepada petani yaitu Asuransi Usahatani Padi (AUTP) yang mana program ini dibentuk oleh pemerintah dengan penunjukkan Jasindo sebagai pihak penanggung dan bertujuan untuk membantu permodalan petani apabila petani mengalami kerugian gagal panen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar asuransi usahatani padi (AUTP) dapat mengurangi beban kerugian yang dialami petani di desa Gedongarum. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif. Jenis data yang digunakan yaitu observasi dan wawancara. Hasil yang diperoleh yaitu petani memperoleh modal ganit rugi bagi yang mengalami kegagalan panen dan perolehan uang ganti rugi dihitung secara proporsional oleh petugas yang mensurvei kegagalan petani tersebut.Kata kunci:pertanian,  asuransi usahatani padi, modal tanam, ganti rugi
Development of Study Room Blog in Learning Reading Literacy in Elementary School Otang Kurniaman; Eva Astuti Mulyani; Eddy Noviana; Intan Kartika Sari; Dede Permana; Ela Irnanda; Dzoelqa Wirya Nanda
AL-ISHLAH: Jurnal Pendidikan Vol 14, No 2 (2022): AL-ISHLAH: Jurnal Pendidikan
Publisher : STAI Hubbulwathan Duri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (689.019 KB) | DOI: 10.35445/alishlah.v14i2.1896

Abstract

Life has been changing rapidly. Industrial Revolution 4.0 is developed for people to make a novelty. Education as one of the important parts of people’s life is needed to be prepared for every change to improve the teaching and learning system. This article discusses a study conducted by using developmental research with the development of the 4-D design. This study was a Study Room Blog that was conducted for students who could learn individually based on the previous research and only focused on web development or e-module. The advantage of this Study Room Blog was equipped with an evaluation of students’ scores that could be accessed by teachers. The study involved the students in Elementary School to see their reading literacy. Based on the validator assessment result, the average score from the validation of IT-Technology Experts was 80, which was categorized as good. And the average score from the validation of the Linguist was 81.17, which was categorized as very good. It means that the blog could be used in the teaching and learning activity. After obtaining the validation assessment result from validators, then, this study room blog was applied by using a limited try-out which was applied in two classes, the experimental and control classes. In the experimental class, the average score of pre-test result was 50.71 which increased to the average score of post-test result, 80.9. In the control class, meanwhile, the average score of pre-test result was 60.57 which increased to the average score of post-test result, 75.89. Thus, the use of the study room blog was increasingly effective in learning reading literacy. It means that the study gives a contribution to the teacher and students in increasing reading literacy through the Study Room Blog as an interactive media in teaching and learning activities. 
WORKSHOP PENGUATAN TPACK GURU SEKOLAH DASAR DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA DARING DI MASA NORMAL BARU Zetra Hainul Putra; Intan Kartika Sari; Jesi Alexander Alim; Gustimal Witri; Syahrilfuddin Syahrilfuddin; Eddy Noviana; Meri Oktavia; Herry Sukmadinata
INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian Vol 6 No 1 (2022): JANUARI - JULI
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat - Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/integritas.v6i1.1183

Abstract

Pandemi Covid-19 yang melanda dunia berdampak besar terhadap dunai pendidikan termasuk di Indonesia. Dampak yang sangat terlihat yaitu diliburkannya siswa-siswa mulai dari jejang pendidikan anak usia dini hingga perguruan tinggi di seluruh wilayah Republik Indonesia, sehingga, guru-guru dituntut untuk merancang pembelajaran jarak jauh atau pembelajaran daring, namun, tidak semua guru memiliki kesiapan dalam menggunakan teknologi digital untuk mendukung terlaksananya pembelajaran dengan baik, terutama bagi guru-guru sekolah dasar. Beranjak dari persoalan tersebut, tim pengabdian PGSD bidang ilmu matematika melaksanakan workshop pembelajaran matematika daring dalam menghadapi pandemi covid-19 bagi guru-guru sekolah dasar di kecamatan Tambang, Kampar. Workshop ini dilaksanakan pada tanggal 3 – 10 Oktober 2020. Workshop dilaksanakan dengan model blended learning yang terdiri dari 3 pertemuan yaitu 2 daring dan 1 luring. Peserta workshop ini berasal dari 5 sekolah yang ada di kecamatan tersebut dengan rincian 33 orang pada kegiatan pertama secara daring, 51 orang pada kegiatan kedua secara luring, dan 25 pada kegiatan ketiga secara daring. Materi utama workshop ini yaitu terkait dengan pengenalan online learning management system, pembuatan google.classroom, dan google.form untuk kuis. Hasil kegiatan PkM ini menunjukkan bahwa pengetahuan matematika, pedagogik, dan teknologi guru mengalamai peningkatan terutama pada kemampuan membuat soal latihan dan ulangan menggunakan google form.
Overpricing pada Perusahaan Nonkeuangan di Bursa Efek Indonesia Edi Pranyoto; Susanti Susanti; Intan Kartika Sari
Optimal: Jurnal Ekonomi dan Kewirausahaan Vol 13 No 2 (2019): Optimal: Jurnal Ekonomi dan Kewirausahaan
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Islam 45

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33558/optimal.v13i2.1853

Abstract

Terdapat 213 perusahaan nonkeuangan yang melakukan IPO mulai tahun 2010 sampai tahun 2018, dan perusahaan yang mengalami Overpricing terdapat 23 perusahaan atau sebesar 11% memberikan return awal (initial return) yang negatif. Tahun 2013 menjadi tahun terbanyak yang mengalami overpricing. Hal ini menunjukkan bahwa harga saham pada saat penawaran perdana dapat dikatakan mahal atau tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kondisi pasar, financial laverage, profitabilitas dan alokasi dana IPO terhadap overpricing pada perusahaan nonkeuangan yang melakukan IPO di Bursa Efek Indonesia. Populasi penelitian menggunakan perusahaan nonkeuangan tahun selama 8 tahun berjumlah 213 perusahaan dengan pemilihan sampel menggunakan purposive sampling method dan terpilih sebanyak 20 perusahaan. Teknik analisis yang dipilih adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa kondisi pasar, financial laverage dan alokasi dana IPO tidak berpengaruh terhadap overpricing, sedangkan variabel profitabilitas berpengaruh terhadap overpricing. Hal ini berarti bahwa semakin tinggi profitabilitas perusahaan menunjukkan tingginya kemampuan perusahaan untuk menghasilkan laba sehingga dapat dilihat investor sebagai perusahaan yang menguntungkan. Hal ini dapat mengurangi ketidakpastian IPO dalam menentukan harga saham yang wajar sehingga dapat menurunkan tingkat overpricing.
EDUKASI PENCEGAHAN STUNTING DI KELAS IBU HAMIL Intan Kartika Sari; Fitri Qomara; Wafiq Andriani Putri; Reahan Saputra; T Aisyah Hasanah; Fadiya Putri Syahmi; Yulia Rosi; Vodheyusuf Sprintivo; Riski Saputra; Yulia Rosa; Anggi Saputra
Diklat Review : Jurnal manajemen pendidikan dan pelatihan Vol 6 No 3 (2022)
Publisher : Komunitas Manajemen Kompetitif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35446/diklatreview.v6i3.1148

Abstract

Belakangan ini, kita sering mendengar yang namanya stunting dan juga sering dibicarakan oleh ibu-ibu yang memiliki balita. Stunting merupakan masalah gizi yang harus dicegah sejak dini agar tidak menimbulkan dampak jangka panjang pada anak. Stunting hampir sama dengan ukuran tubuh yang pendek tetapi ditekankan lagi bahwa stunting itu pendek namun pendek belum tentu stunting. Hal yang dibutuhkan untuk mengatasi stunting diantaranya melalui intervensi gizi pada ibu hamil. Kelas Ibu hamil merupakan salah satu sarana dan upaya yang digunakan untuk menyebarkan informasi yang berkaitan dengan pencegahan sunting sejak kehamilan. Tujuan kegiatan pengabdian ini untuk menambah pengetahuan ibu hamil mengenai stunting dan untuk menurunkan angka stunting di wilayah Desa Kualu, Kabupaten Kampar. Metode pelaksanaan koordinasi dengan kepala posyandu untuk mensosialisasikan program kerja kepada bidan di posyandu. Tujuan dari tahapan ini untuk bekerja sama dan menyesuaikan antara program kerja dengan mitra. Setelah mendapatkan persetujuan dari pihak posyandu, dilakukan edukasi dengan tokoh masyarakat dan sasaran program di kelas ibu hamil serta menentukan lokasi untuk pelaksanaan edukasi pencegahan stunting pada ibu hamil. Dengan melaksanakan edukasi pencegahan stunting ini, dapat dilihat pengetahuan ibu-ibu hamil megenai stunting bertambah, dari antusias bertanya yang di lontarkan oleh ibu-ibu hamil.