Sumarni Sumarni
Universitas Negeri Malang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGEMBANGAN MULTIMEDIA INTERAKTIF DALAM PEMBELAJARAN TEMATIK KELAS III TEMA KEPERLUAN SEHARI-HARI Hetty Agustina; Sumarni Sumarni; Sunaryanto Sunaryanto
Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol 3, No 1 (2019): Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Publisher : Universitas Trilogi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31326/jipgsd.v3i1.289

Abstract

Abstrak: Tujuan penelitian pengembangan ini adalah untuk mengembangkan produk multimediainteraktif dalam pembelajaran tematik Kelas III Tema Keperluan Sehari-Hari. Model pengembangan produk menggunakan model ASSURE. Model ini dipilih karena sesuai dengan penelitian pengembangan ini yang menggunakan konsep teknologi dalam membuat produk berupa multimedia interaktif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu jenis data kualitatif dan data kuantitatif. Penelitian ini menghasilkan produk multimedia interaktif yang memiliki kevalidan, kemenarikan, keefektifan dan kepraktisan yang tinggi. Hal ini ditunjukkan dengan analisis penilaian kevalidan produk diperoleh hasil 77% yang masuk kategori “valid”, kemenarikan produk diperoleh hasil 97% yang masuk kategori “sangat menarik”, keefektifan produk diperoleh hasil 91% yang masuk kategori “sangat efektif”, dan kepraktisan produk diperoleh hasil 90% yang masuk kategori “sangat praktis”. Kata Kunci:multimedia interaktif, pembelajaran tematik,ASSURE