Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Perkawinan Di Bawah Tangan (Kawin Sirri) Dan Akibat Hukumnya Irfan Islami
Jurnal ADIL Vol 8, No 1 (2017): ADIL: Jurnal Hukum, Juli 2017
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas YARSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (546.207 KB) | DOI: 10.33476/ajl.v8i1.454

Abstract

Perkawinan  merupakan  suatu  peristiwa  penting  bagi  manusia,  dimana  manusia sebagai  makhluk  sosial  tidak  dapat  hidup  sendiri  dalam  memenuhi  kebutuhan hidupnya, manusia dalam fitrahnya diciptakan dengan pasangan hidupnya masing- masing.  Dikarenakan  urusan  perkawinan  merupakan  peristiwa  penting  dalam kehidupan  masyarakat,  maka  negara  berhak  mengatur  urusan  ini  dalam  suatu aturan  yang  jelas  untuk  memberikan  perlindungan  hukum  dan  ketertiban  dalam kehidupan  masyarakat.  Penelitian  ini  mengkaji  mengenai  fenomena  perkawinan yang tidak biasa namun banyak terjadi di kalangan masyarakat, yaitu perkawinan di  bawah  tangan  atau  dalam  istilah  Islam  perkawinan  sirri.  Persoalan  mengenai kawin  sirri  sah  atau  tidak  sering  menjadi  polemik  yang  berakibat  kepada ketidakjelasan  status  perkawinan  yang  terjadi,  hal  ini  mengakibatkan  dampak negatif bagi para pihak yang terlibat, baik istri, suami maupun anak. Penelitian ini bertujuan  untuk  mengetahui  dan  menganalisis  fenomena  perkawinan  sirri  di Jakarta  khususnya  dan  berbagai  permasalahan  hukum  yang  ditimbulkan  akibat praktik  kawin  sirri.  Target  yang  hendak  dicapai  dalam  penelitian  ini  untuk memberikan sumbangan pemikiran dalam pengembangan ilmu hukum, khususnya dalam bidang hukum perkawinan.
Legalitas Penguasaan Hak Asuh Anak Dibawah Umur (Hadhanah) Kepada Bapak Pasca Perceraian Irfan Islami
Jurnal Al-Qadau: Peradilan dan Hukum Keluarga Islam Vol 6 No 2 (2019)
Publisher : Jurusan Hukum Acara Peradilan dan Kekeluargaan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/al-qadau.v6i2.10715

Abstract

Salah satu akibat dari perceraian adalah penguasaan hak asuh anak kepada salah satu pasangan yang berpisah, yaitu baik kepada ibu (mantan isteri) atau kepada bapak (mantan suami). Tidak ada Undang-Undang yang mengatur secara tegas dan jelas mengenai kewajiban hak asuh anak diberikan kepada ibu kandung atau bapak kandung pasca terjadinya perceraian, satu-satunya aturan yang mengatur hal demikian terdapat pada Kompilasi Hukum Islam (KHI) Pasal 105 dimana disebutkan bahwa penguasaan Hak Asuh Anak bagi anak dibawah umur 12 tahun diberikan kepada ibu kandung. Namun terkadang dalam kasus perceraian tidak sedikit sengketa penguasaan hak asuh anak dibawah umur diberikan kepada bapak kandung. Penelitian ini dilakukan secara normatif dengan menganalisis beberapa kasus yang ada mengenai legalitas penguasaaan hak asuh anak di bawah umur oleh bapak atau mantan suami pasca perceraian ditinjau dari hukum positif yang berlaku di Indonesia.  
PENINGKATAN PENGETAHUAN TRANSAKSI BISNIS DALAM HUKUM BISNIS DAN SYARIAH BAGI GURU-GURU SMPN 77 JAKARTA Endang Purwaningsih; Irfan Islami; Evie Rachmawati
JURNAL PENGABDIAN AL-IKHLAS UNIVERSITAS ISLAM KALIMANTAN MUHAMMAD ARSYAD AL BANJARY Vol 6, No 1 (2020): AL-IKHLAS JURNAL PENGABDIAN
Publisher : Universitas Islam kalimantan MAB

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (604.915 KB) | DOI: 10.31602/jpaiuniska.v6i1.3369

Abstract

Para guru di SMPN 77 berjumlah 35 orang, sebagai subyek dan mitra pengabdian merupakan masyarakat terdidik, namun para guru tersebut belum pernah memperoleh pengetahuan maupun wawasan tentang hukum transaksi baik dalam hukum bisnis maupun hukum Islam (syariah). Para guru bekerja dan berusaha meningkatkan kualitas pembelajaran, sekaligus meningkatkan mutu kinerja dan kompetensi diri, agar mampu membawa dirinya maju, sekaligus memajukan peserta didiknya lebih maju sesuai profil lulusan yang diharapkan. Solusi yang ditawarkan adalah memberikan sosialisasi dan edukasi, dengan metode pelaksanaan kegiatan yang diterapkan adalah ceramah dan diskusi, mengutamakan partisipasi aktif para guru. Berdasarkan hasil pengabdian kepada masyarakat dapat disimpulkan: 1) penyuluhan transaksi bisnis dalam hukum bisnis dan syariah dapat meningkatkan pengetahuan para guru agar makin sadar manfaat transaksi bisnis dalam hukum bisnis dan syariah dengan dilakukan secara terprogram, sinergi antara Tim abdimas, Struktural SMPN 77 Jakarta dan peserta (guru); dan 2) faktor pendukung tumbuhnya kesadaran hukum guru terhadap transaksi bisnis dalam hukum bisnis dan syariah antara lain perkembangan era digital teknologi yang harus diadaptasi dengan baik oleh para guru dalam profesinya. Penghambat tumbuhnya kesadaran guru terhadap transaksi bisnis dalam hukum bisnis dan syariah adalah belum adanya pelatihan sebelumnya, sehingga perlu pembelajaran lebih serius agar benarbenar bisa memahami transaksi bisnis dalam hukum bisnis dan syariah.
Pengenalan Profesi Hukum kepada Siswa SMA Islam Dian Didaktika Depok Evie Rachmawati Nur Ariyanti; Nurul Fajri Chikmawati; Irfan Islami
Info Abdi Cendekia Vol 6 No 1: Juni 2023
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas YARSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33476/iac.v5i2.92

Abstract

Kegiatan ini memberikan pengayaan materi tentang pentingnya pengenalan profesi di bidang hukum selain yang sudah dikenal oleh masyarakat, seperti advokat, jaksa, dan hakim. Di luar ketiga hal tersebut sebenarnya terdapat profesi lain yang dapat menjadi pilihan cita-cita atau harapan siswa SMA yang melanjutkan studinya di fakultas hukum. Mitra program ini adalah siswa SMA Islam Dian Didaktika Depok. Permasalahan yang dihadapi mitra adalah kurangnya informasi yang relevan mengenai jurusan di perguruan tinggi beserta prospek kerjanya. Solusi yang ditawarkan adalah dengan memberikan sosialisasi tentang berbagai profesi hukum. Kegiatan dilakukan dalam bentuk ceramah dan diskusi yang diawali tes awal (pre-test) untuk mengungkap seberapa jauh pengetahuan siswa tentang profesi hukum. Kemudian dilakukan pembekalan materi dan diakhiri dengan tanya jawab atau diskusi. Setelah dilakukan pembekalan materi dan diskusi, akan dievaluasi dengan tes akhir (post-test). Setelah dilakukan penyuluhan terjadi peningkatan pemahaman siswa mengenai berbagai profesi hukum lebih dari 70%.
Pengenalan Profesi Hukum kepada Siswa SMA Islam Dian Didaktika Depok Evie Rachmawati Nur Ariyanti; Nurul Fajri Chikmawati; Irfan Islami
Info Abdi Cendekia Vol. 6 No. 1: Juni 2023
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas YARSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33476/iac.v5i2.92

Abstract

Kegiatan ini memberikan pengayaan materi tentang pentingnya pengenalan profesi di bidang hukum selain yang sudah dikenal oleh masyarakat, seperti advokat, jaksa, dan hakim. Di luar ketiga hal tersebut sebenarnya terdapat profesi lain yang dapat menjadi pilihan cita-cita atau harapan siswa SMA yang melanjutkan studinya di fakultas hukum. Mitra program ini adalah siswa SMA Islam Dian Didaktika Depok. Permasalahan yang dihadapi mitra adalah kurangnya informasi yang relevan mengenai jurusan di perguruan tinggi beserta prospek kerjanya. Solusi yang ditawarkan adalah dengan memberikan sosialisasi tentang berbagai profesi hukum. Kegiatan dilakukan dalam bentuk ceramah dan diskusi yang diawali tes awal (pre-test) untuk mengungkap seberapa jauh pengetahuan siswa tentang profesi hukum. Kemudian dilakukan pembekalan materi dan diakhiri dengan tanya jawab atau diskusi. Setelah dilakukan pembekalan materi dan diskusi, akan dievaluasi dengan tes akhir (post-test). Setelah dilakukan penyuluhan terjadi peningkatan pemahaman siswa mengenai berbagai profesi hukum lebih dari 70%.