Suratmi
Universitas Muhammadiyah Lamongan

Published : 10 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 10 Documents
Search

Peningkatan Durasi Pemberian Asi pada Ibu Post Partum Melalui Relaksasi Autogenic Training Farida Juanita; Suratmi Suratmi
Jurnal Keperawatan Indonesia Vol 19, No 1 (2016): March
Publisher : Faculty of Nursing Universitas Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.7454/jki.v19i1.430

Abstract

Sebagian besar penyebab kegagalan menyusui berasal dari ketidakpercayadirian ibu. Salah satu intervensi yang dapat dilakukan untuk membantu keberhasilan menyusui adalah melalui autogenic training untuk mengurangi kecemasan dan meningkatkan kepercayaan diri ibu. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan bahwa ada pengaruh relaksasi autogenic training terhadap durasi menyusui. Penelitian ini menggunakan desain eksperimental posttest only – non equivalent control group design. Sampel sebanyak 30 diambil dari populasi yang memenuhi kriteria inklusi, dibagi menjadi kelompok kontrol dan perlakuan. Intervensi autogenic training dilakukan ibu di rumah selama 3 minggu. Post-test dilakukan home visite pada bulan pertama, ketiga dan keenam. Data dianalisis menggunakan one tailed independen t test dengan α < 0,05. Hasil analisis menunjukkan bahwa kelompok perlakuan dapat memberikan ASI lebih lama dibandingkan kelompok kontrol (p= 0,005). Dapat disimpulkan bahwa relaksasi autogenic training berpengaruh terhadap peningkatan durasi pemberian ASI. Penerapan hasil penelitian ini dapat dilakukan untuk membantu ibu untuk keberhasilan menyusui eksklusif. Abstract Increased Duration of Breastfeeding on Postpartum Mothers through Autogenic Training Relaxation. The failures of breastfeeding are mostly caused by mothers’ inconfidence. Nurses can give psychological support by autogenic training relaxation which strengthens mothers` confidence to breastfeed exclusively. This method teaches mothers in building a positive intention and motivation to help the process of breastfeeding. This study aims to prove that autogenic training relaxation may expend the duration of breastfeeding. By using an experimental, posttest only - non equivalent control group design, 30 subjects are taken based on the criteria and divided into two groups. After providing autogenic training for 3 weeks, post-test conducted on the first, third and sixth months. Data were analyzed using one-tailed independent t test with α= 0.05. The analysis showed that the intervention group could breastfeed longer than control group (p= 0.005). It can be concluded that autogenic training affected the duration of breastfeeding. These results can be considered that autogenic training as an intervention in support for exclusive breastfeeding. Keywords: autogenic training, breastfeeding, duration, relaxation
Relationship of Queue System with Patient Satisfaction at X Bojonegoro Hospital Obstetrician Clinic Wilujeng Puspitasari; Suratmi Suratmi; Nurul Hikmatul Qowi
Surya : Jurnal Media Komunikasi Ilmu Kesehatan Vol 13, No 3 (2021): Jurnal Surya, Vol. 13, No. 03, Desember 2021
Publisher : Universitas Muhammadiyah Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38040/js.v13i3.350

Abstract

Background: Service is a very important thing that must be considered by a hospital. Good service provided will affect the level of patient satisfaction Ease of access in the service is very expected by every patient, but what happens is a queuing system that makes patients go through many procedures so that it will take a long time and will cause patient dissatisfaction with hospital services.Objectives: The purpose of this study was to find out the relationship between the Queuing System and Patient Satisfaction.Design: The study used a correlational analytic design with a crossectional approach, with consecutive sampling techniques obtained by 90 patients. The independent variable is the queuing system and the dependent variable is Patient Satisfaction. The instrument used for both variables is a closed questionnaire.Results: The results showed that of the 90 respondents who stated that almost all patients rated the Aisyiyah hospital queue system as good as 72 patients (80%), most patients were satisfied with Aisyiyah hospital services, which was as many as 60 patients (66.7%). Spearmen Rank test results known p-value = 0.012 means p < 0.05. There is a relationship between the Queue System and Patient Satisfaction.Conclusions: Based on the results of the study, it is expected that the hospital will provide the best service especially in terms of the queuing system such as providing fast and appropriate services so that patients do not wait too long so that patient satisfaction can be achieved
Peningkatan Kepuasan Belajar Mahasiswa Melalui Program Pembelajaran Luar Kampus Suratmi Suratmi; Heny Ekawati; Aprelia Afidatul Hanafi; Inta Susanti; Rizky Asta Pramestirini
Jurnal Keperawatan Silampari Vol 5 No 2 (2022): Jurnal Keperawatan Silampari
Publisher : Institut Penelitian Matematika, Komputer, Keperawatan, Pendidikan dan Ekonomi (IPM2KPE)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (214.492 KB) | DOI: 10.31539/jks.v5i2.3492

Abstract

This study aims to examine the learning satisfaction of 2000 study program students at the University of Muhammadiyah Lamongan through the Merdeka Learning Program at the Merdeka Campus (MBKM). This type of research is quantitative, using an explanatory survey design. The results showed that 49% of students had high satisfaction with off-campus learning programs, 31% of students had moderate pleasure, and 20% of students had low satisfaction. In conclusion, student satisfaction with the MBKM program is high with the fulfillment of each dimension of happiness. Completing each component of joy has a significant role in implementing the MBKM program in meeting the goal of producing competent graduates. Keywords: Learning Objectives, MBKM, Off-campus Learning
THE EFFECT OF VIRTUAL EDUCATION TO IMPROVE COMPLIANCE OF HEMODIALISYS PATIENTS WITH HEALTH PROTOCOLS DURING PANDEMIC Nur Hidayati; Abdul Rokhman; Suratmi Suratmi; M. Syukri Ghozali; Muhtadi Muhtadi
Nurse and Health: Jurnal Keperawatan Vol 10 No 2 (2021): Nurse and Health: Jurnal Keperawatan July-December 2021
Publisher : Institute for Research and Community Service of Health Polytechnic of Kerta Cendekia, Sidoarjo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36720/nhjk.v10i2.290

Abstract

Background: The spread of COVID-19 has continued to increase since March 2020. Patients with chronic kidney failure who undergo Hemodialysis are one of the groups vulnerable to COVID-19 because they routinely undergo Hemodialysis. One of the ways to prevent transmission of COVID-19 to hemodialysis patients is by providing education to comply with the COVID-19 prevention Health protocol. Objective: The purpose of this study was to determine the effect of virtual education on Hemodialysis patient compliance in preventing covid-19 transmission at the Muhammadiyah Hospital in Lamongan. Methods: This study used the Pre-Experiment approach one group pre-test post-test design on all CKD patients who were routine Hemodialysis at Muhammadiyah Lamongan Hospital from October - December 2020 who were taken using the purposive sampling technique. The intervention given was playing educational videos for 2 months. Data were collected using a questionnaire before and after the intervention, which was tested by the Wilcoxon test with α <0.05. Results: There were 69 patients who took part in the entire processes until it was completed. The results revealed that there were differences in the level of compliance of hemodialysis patients before and after treatment (p = 0.000). Further research with larger sample and RCT design is needed for stronger generalization in population. Conclusion: Providing educational videos can increase the level of compliance of hemodialysis patients in implementing Health protocols to prevent transmission of COVID-19.
Nursing diagnoses in hospitalized patients with COVID-19 in Indonesia Nur Hidayati; Farhan Hadi; Suratmi Suratmi; Isni Lailatul Maghfiroh; Esti Andarini; Henri Setiawan; Yudisa Diaz Lutfi Sandi
Belitung Nursing Journal Vol. 8 No. 1 (2022): January - February
Publisher : Belitung Raya Foundation, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33546/bnj.1828

Abstract

Background: The COVID-19 pandemic has become a global public health issue, and the roles of nurses are very much needed in providing nursing services in the current situation. The enforcement of appropriate nursing diagnoses for patients with COVID-19 is also fundamental in determining proper nursing care to help the patients achieve maximum health. Objective: This study aimed to describe and analyze nursing diagnoses in patients with COVID-19 treated in the isolation rooms and ICUs. Methods: This study used a secondary data analysis from hospital medical record data of patients with COVID-19 from early December 2020 to the end of February 2021. Data were selected using a cluster random sampling technique and analyzed using descriptive statistics. Results: The results showed that the signs and symptoms of the patients with COVID-19 that often appeared were fever, cough, shortness of breath, and decreased consciousness. The common nursing diagnoses in the hospitalized patients with COVID-19 were hyperthermia, ineffective airway clearance, gas exchange disorder, self-care deficit, spontaneous ventilation disorder, spontaneous circulation disorder, knowledge deficit, and shock risk. Conclusion: This study offers an insight into nursing practices in the hospital setting, which can be used as a basis for nurses to perform complete nursing assessments and nursing diagnoses during the pandemic.
Hubungan Gaya Kepemimpinan dan Karakteristik Individu dengan Kinerja Perawat Suni Suni; Suratmi Suratmi; Nurul Hikmatul Qowi
Indonesian Journal of Health Research Vol. 3 No. 2 (2020): Agustus
Publisher : Universitas Triatma Mulya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (203.257 KB) | DOI: 10.51713/idjhr.v3i2.65

Abstract

Pendahuluan. Kinerja perawat merupakan hasil kerja yang dicapai oleh seseorang atau kelompok orang dalam suatu organisasi. Kinerja perawat dapat dipengaruhi oleh gaya kepemimpinan kepala ruangan dan karakteristik perawat itu sendiri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan gaya kepemimpinan dan karakteristik individu dengan kinerja perawat. Metode. Desain penelitian menggunakan Korelasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian adalah seluruh perawat yang berada di ruang rawat inap pada bulan Maret-April 2021 dengan sampel 32 perawat pelaksana dengan menggunakan teknik Total Sampling. Pengumpulan data dengan kuesioner dan lembar observasi. Setelah data terkumpul ditabulasi dan dianalisis menggunakan uji Sparman Rho dengan α = 0,05. Hasil. Hasil penelitian menunjukan ada hubungan signifikan gaya kepemimpinan dengan kinerja perawat di ruang rawat inap (p = 0,00), dan ada hubungan signifikan karakteristik individu dengan kinerja perawat di ruang rawat inap (p = 0,00). Kesimpulan. Hasil penelitian mengindikasikan bahwa kepala ruangan agar menerapkan gaya kepemimpinan yang disesuaikan dengan kondisi yang ada di rumah sakit. Perawat pelaksana juga harus meningkatkan kinerjanya dalam memberikan asuhan keperawatan diruang rawat inap
Hubungan Kemampuan Pengelolaan Manajemen Konflik Kepala Ruangan dengan Kepuasan Kerja Perawat Melida Avsah; Suratmi; Nurul Hikmatul Qowi
Indonesian Journal of Health Research Vol. 4 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Triatma Mulya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (265.893 KB) | DOI: 10.51713/idjhr.v4i1.75

Abstract

Pendahuluan. Konflik merupakan salah satu masalah penting di lingkungan kerja perawat. Manajemen konflik yang baik sangat diperlukan agar konflik yang terjadi menimbulkan dampak fungsional sehingga dapat meningkatkan kepuasan kerja perawat. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Hubungan Kemampuan Pengelolaan Manajemen Konflik Kepala Ruangan dengan Kepuasan Kerja Perawat di RS X. Metode. Desain penelitian menggunakan metode analitik korelasional dengan pendekatan Cross sectional. Populasi yang digunakan yaitu seluruh perawat di RS X Lamongan yaitu sebanyak 30 perawat. Peneliti menggunakan teknik Total Sampling untuk memilih sampel yang digunakan penelitian, sehingga jumlah sampel adalah 30 perawat. Variabel independent adalah manajemen konflik dan variabel dependen adalah kepuasan kerja perawat. Instrumen penelitian ini adalah kuesioner. Data penelitian dianalisis menggunakan uji Spearman Rank. Hasil. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar (66,7%) perawat menilai kemampuan manajemen konflik kepala ruangan cukup dan sebagian besar (63,3%) perawat memiliki kepuasan kerja yang cukup puas. Uji Spearman Rank didapatkan p-value = 0,001 berarti p < 0.05 yang menunjukkan terdapat Hubungan Kemampuan Pengelolaan Manajemen Konflik Kepala Ruangan dengan Kepuasan Kerja Perawat di RS X. Nilai nilai r=0,618 dapat diartikan bahwa dua variabel memiliki hubungan yang sedang. Kesimpulan. Kepala ruangan dapat meningkatkan kemampuan pengelolaan manajemen konfliknya agar kepuasan kerja perawat dapat meningkat. Pengelolaan konflik yang baik diharapkan dapat memperbaiki kondisi kerja di lingkungan ruang rawat inap. Kondisi kerja tersebut dapat berdampak pada terciptanya kepuasan kerja perawat
EFEKTIFITAS METODE KONVENSIONAL DAN EXPLICIT INSTRUCTION TERHADAP PENGETAHUAN BASIC LIFE SUPPORT PADA ANGGOTA PMR Novia Faizatiwahida; Suratmi Suratmi; Heny Ekawati
JURNAL KEPERAWATAN MUHAMMADIYAH BENGKULU Vol 10 No 2 (2022): JURNAL KEPERAWATAN MUHAMMADIYAH BENGKULU
Publisher : Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/jkmb.v10i02.3344

Abstract

Basic Life Support (BLS) is an action to save lives when cardiac arrest occurs. Cardiac arrest is the number one cause of death in the world. In Indonesia BLS knowledge is still lacking. This study aims to determine the differences in the effectiveness of conventional methods and explicit instruction on the knowledge of Basic Life Support for Youth Red Cross members at SMAN 1 Ngimbang. Using pre-experimental methods (two group pre-test and post-test design). The sampling technique uses simple random sampling with 80 respondents, which are divided into intervention and control groups. Data collection using questionnaire sheets. The results of data collection were tested using the Wilcoxon Test and the Mann Whitney Test with the SPSS Version 16 program. There was an increase in knowledge after being given the conventional method with a knowledge base of 81.62 and an increase in knowledge after being given the explicit instruction method with a mean of 88 knowledge. Significant differences between conventional methods and explicit instruction on knowledge of basic life support with a p value (0.002 <0.05). Conventional and Explicit Instruction Methods can increase the knowledge of adolescent red cross members about basic life support.
Hubungan Praktik Keperawatan Metode Daring Dengan Kepuasan Mahasiswa Pada Masa Pandemi Covid-19 Candra Hari Subagyo; Suratmi Suratmi; Nurul Hikmatul Qowi
Indonesian Journal of Professional Nursing Vol 3 No 2 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/ijpn.v3i2.4921

Abstract

Praktik keperawatan metode daring merupakan suatu kegiatan yang dilaksanakan oleh suatu lembaga pendidikan yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa dibidang keperawatan dengan cara mengarahkan mahasiswanya untuk langsung mempraktekkan kemampuan dan pengetahuannya yang didapat dibangku perkuliahan untuk diaplikasikan lansung terhadap pasien tetapi dilakukan di lingkungan atau tempat tinggal mahasiswa bukan dirumah sakit atau instansi pelayanan kesehatan lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan Praktik keperawatan metode daring dengan keuasan mahasiswa semester V Universitas Muhammadiyah Lamongan pada masa pandemic Covid-19. Desain penelitian yang digunakan adalah cross sectional. Sampel diambil dengan teknik simple rondom sampling yaitu sebanyak 110 responden . Data dikumpulkan dari responden menggunakan lembar kuesioner Google Form, selanjutnya di uji dengan menggunakan uji Spearman Rho. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa yang berpendapat Praktik keperawatan metode daring berjalan sangat baik 26,4%, cukup baik 68,2%, dan kurang baik 5,5%. Sedangkam mahasiswa yang merasa sangat puas terhadap Praktik keperawatan metode daring sebanyak 24,5%, cukup puas 70%, dan kurang puas 5,5. Untuk uji Spearman Rho diperoleh nilai signifikansi (sig.2-tailed) = 0,000. Karena nilai Asym. Sig (2-tailed) < α 0,05, maka keputusannya H0 ditolak dan H1 diterima yang artinya ada hubungan Praktik keperawatan metode daring dengan kepuasan mahasiswa semester V Universitas Muhammadiyah Lamongan pada masa pandemic Covid-19. Berdasarkan hasil tersebut diharapkan Praktik keperawatan metode daring yang diselenggarakan oleh pihak kampus berjalan lebih baik lagi dibandingkan dengan pelaksanaan kali ini baik dari segi lingkungan, bimbingan, dan lain-lain. Sehingga akan membuat mahasiswa merasa senang dan nyaman ketika pelaksanaanya, tidak mengeluh serta merasa puas.
HUBUNGAN PENGETAHUAN PERAWAT TENTANG KEBUTUHAN SPIRITUAL DENGAN PERILAKU PERAWAT DALAM PEMENUHAN KEBUTUHAN SPIRITUAL PASIEN: The Relationship between Nurses’ Knowledge of Spiritual Needs and Nurses’ Behavior in Fulfilling Patients’ Spiritual Needs Hanum Rachman Ramadhani; Suratmi Suratmi; Nurul Hikmatul Qowi
Jurnal Ilmiah Keperawatan (Scientific Journal of Nursing) Vol. 9 No. 5 (2023): JIKep | Oktober 2023
Publisher : LPPM STIKES Pemkab Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33023/jikep.v9i5.1614

Abstract

Latarbelakang:. Pemenuhan kebutuhan spiritual belum dilakukan secara maksimal oleh perawat. Survey awal yang dilakukan di salah satu Rumah Sakit Lamongan menunjukkan bahwa 17 (85%) perawat jarang memberikan intervensi dalam pemenuhan kebutuhan spiritual sehari-hari pasien dan 3 (15%) diantaranya masih menganggap bahwa pemenuhan kebutuhan spiritual bukan tugasnya melainkan tugas dari keluarga dan tim rohaniawan serta lebih mengutamakan kebutuhan fisiologis dibandingkan dengan kebutuhan spiritual. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan pengetahuan perawat tentang kebutuhan spiritual dengan perilaku perawat dalam pemenuhan kebutuhan spiritual pasien. Metode: Penelitian ini menggunakan metode analisis korelasi dengan pendekatan cross sectional, yaitu variabel independen dan variabel dependen dikumpulkan dalam satu waktu dan setelah data penelitian terkumpul dilakukan uji distribusi frekuensi dari kedua variabel dan di lanjutkan uji spearman rank untuk mengetahui ada atau tidaknya hubungan diantara kedua variabel. Pengambilan sampel menggunakan teknik cluster sampling di dapatkan 94 responden. Instrumen yang digunakan variabel independen kuesioner pengetahuan pemenuhan kebutuhan spiritual Sinaga (2014), variabel dependen kuesioner NSCTS (Nurse Spiritual Care Theurapeutic Scale) (Mamier et al, 2018). Hasil: Pengetahuan perawat tentang kebutuhan spiritual sebagian besar baik sebanyak 84 perawat (89,4%) dan sebagian besar memiliki perilaku dalam pemenuhan kebutuhan spiritual sedang sebanyak 65 perawat (69,1%). Penelitian ini menggunakan program SPSS 16.0 For Windows menggunakan uji spearman rank dengan nilai =0,05 diperoleh nilai =0,000 yang artinya ada hubungan pengetahuan perawat tentang kebutuhan spiritual dengan perilaku perawat dalam pemenuhan kebutuhan spiritual pasien. Kesimpulan: perawat diharapkan dapat memberikan pelayanan berupa rujukan kerohaniawan agar pemenuhan kebutuhan spiritual pasien tetap terpenuhi dengan baik. Evaluasi pemenuhan kebutuhan spiritual juga perlu dilakukan secara kontinyu untuk perbaikan pelayanan kesehatan