Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

STRATEGI PEMASARAN USAHA KECIL MENENGAH KERAJINAN ROTAN YANG BERBASIS POTENSI LOKAL ( STUDI KASUS : DI DESA DELAS KECAMATAN AIR GEGAS KABUPATEN BANGKA SELATAN) EKO MAS; FOURNITA AGUSTINA; YUDI SAPTA PRANOTO
Jurnal PASTI (Penelitian dan Aplikasi Sistem dan Teknik Industri) Vol 12, No 3 (2018): Jurnal PASTI
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (584.697 KB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah menghitung pendapatan usaha kecil kerajinan rotan dan merumuskan alternatif strategi pemasaran usaha kecil kerajinan rotan di Desa Delas Kecamatan Air Gegas Kabupaten Bangka Selatan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode studi kasus. Metode penarikan contoh dalam penelitian ini menggunakan metode sensus dan proposive sampling. Metode sensus adalah suatu metode pengambilan data secara kesulurahan dari semua populasi. Populasi Kerajinan Rotan ada 30 orang . Purposive sampling merupakan teknik penentuan sampel secara sengaja dengan pertimbangan tertentu Sementara responden yang dianggap paham betul dengan perencanaan strategis dan ahli dibidangnya yaitu Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan 2 orang, ketua kelompok di Desa Delas 1 orang. Hasil dari penelitian ini adalah bahwa jumlah pendapatan rata-rata yang diperoleh pengrajin rotan di Desa Delas dalam satu bulan produksi adalah sebesar Rp.2.478.333. Jumlah pendapatan rata-rata tersebut diperoleh dari jumlah penerimaan sebesar Rp. 5.670.000 dikurangi dengan jumlah biaya produksi sebesar Rp.3.191.667. Strategi pemasaran Usaha Kecil Menengah (UKM) Kerajinan rotan di Desa Delas Kecamatan Air Gegas Kabupaten Bangka Selatan strategi SWOT.