Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Waktu Annealing Fotoanoda TiO2 terhadap Efisiensi Dye Sensitized Solar Cells (DSSC) Khudbatul Fiqrian; Dahyunir Dahlan
Jurnal Fisika Unand Vol 7, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (389.901 KB) | DOI: 10.25077/jfu.7.2.138-143.2018

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang pengaruh waktu annealing fotoanoda TiO2 terhadap efisiensi Dye Sensitized Solar Cells (DSSC). Fotoanoda DSSC dibuat dalam bentuk lapisan TiO2. Pembuatan lapisan TiO2 diawali dengan pencampuran bahan borid acid dan amoniumhexaflourotitanate yang kemudian ditumbuhkan menggunakan metode Liquid Phase Deposition (LPD) selama 15 jam di atas permukaan substrat kaca Indium doped Tin Oxide (ITO). Lapisan TiO2 yang telah tumbuh kemudian di annealing menggunakan furnace. Waktu annealing divariasikan 1 jam, 3 jam, 5 jam, 7 jam, 9 jam dan 11 jam. Temperatur annealing yang digunakan sebesar 450 ⁰C. Lapisan TiO2 yang terbentuk dikarakterisasi menggunakan I-V dan UV-VIS. Karakterisasi I-V menunjukan bahwa nilai efisiensi tertinggi 3,48% padaVoc 0,65 volt dan Jsc 17,62 mA/cm2 dimiliki oleh sampel dengan waktu annealing 7 jam. Life time tertinggi sebesar 14,92μs dimiliki oleh sampel dengan waktu annealing 5 jam. Celah pita energi yang didapatkan dari karakterisasi UV-VIS sebesar 3,20 eV – 3,23 eV, sesuai dengan celah pita energi lapisan TiO2 pada fase anatase. Kata kunci : DSSC, efisiensi, fotoanoda, lapisan TiO2,waktu annealing