Claim Missing Document
Check
Articles

Found 19 Documents
Search

Sistem Informasi Administrasi Menggunakan Metode Waterfall Pada Kelurahan Kalidoni Kota Palembang Riansyah Riansyah; Ruliansyah Ruliansyah; Sri Rahayu
Journal of Computer and Information Systems Ampera Vol. 2 No. 3 (2021): Journal of Computer and Information Systems Ampera
Publisher : APTIKOM SUMSEL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51519/journalcisa.v2i3.110

Abstract

Proses layanan administrasi di Kelurahan Kalidoni masih dilakukan secara konvensional. Pemohon (penduduk) harus datang sendiri dan dilayani secara manual untuk membuat surat keterangan nikah, surat keterangan tidak mampu, surat keterangan tidak memiliki rumah, surat menikah, surat kematian, surat keterangan usaha, surat KPR rumah, surat izin bangunan, surat pengantar SKCK atau surat keramaian. Penginputan data dan pembuatan layanan surat harus diketik menggunakan aplikasi Microsoft Word dan Microsoft Excel. Pemohon harus datang ke kantor kelurahan Kalidoni untuk membuat dan mengetahui status pengajuan layanan yang diajukannya. Pemohon juga harus bolak balik ke Kantor jika kekurangan syarat untuk pengurusan administrasi sehingga proses pelayanan membutuhkan waktu yang sering kali melebihi standar waktu maksimal yang telah ditetapkan. Kondisi yang sama juga terjadi pada pegawai kelurahan yang mengalami kesulitan dalam memberikan layanan yang maksimal kepada masyarakat. Untuk mengatasi permasalahan tersebut maka dibuatlah sistem informasi administrasi yang berbasis web yang dapat melayani pemohon untuk membuat surat-menyurat. Pembuatan sistem ini menggunakan metode waterfall dengan tahapan analisis kebutuhan, desain sistem, penulisan program, pengujian program, dan penerapan program dan pemeliharaan. Hasil uji implementasi memperlihatkan bahwa sistem yang dibangun dapat membantu pemohon dan pegawai kelurahan dalam proses pembuatan surat-menyurat karena sudah terkomputerisasi sehingga hasil yang didapat lebih cepat dan dapat terdokumentasi lebih baik.
Analisis Penerimaan dan Penggunaan Aplikasi E-LKP UIN Raden Fatah Palembang Menggunakan Model for Mandatory Use of Software Technologies Nurdarani Rani; Ruliansyah Ruliansyah; Muhammad Leandry Dalafranka
Journal of Computer and Information Systems Ampera Vol. 2 No. 3 (2021): Journal of Computer and Information Systems Ampera
Publisher : APTIKOM SUMSEL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51519/journalcisa.v2i3.132

Abstract

Electronic Employee Performance Sheet (E-LKP) is a website-based application of the State Islamic University of Raden Fatah Palembang used by ASN employees and lecturers with additional tasks with the aim of reporting their performance results. This study aims to determine the acceptance and use of the E-LKP Application (Electronic-Employee Performance Sheet) at UIN Raden Fatah Palembang using the Model for Mandatory Use of Software Technologies (MMUST) and using all variables in MMUST, namely 8 constructs in the form of Information Quality, Information Satisfaction, Social Influence, Performance Expectancy, Attitude, Use, Overall Satisfaction, and Net Benefits. The data in this study were collected using a questionnaire distributed to 186 respondents. The data analysis used is using PLS-SEM with the Smart-PLS version 3.0 tool. The overall results of this study indicate that the acceptance and use of the E-LKP application at UIN Raden Fatah Palembang using the Mandatory Use of Software Technologies (MMUST) Model has an effect of 92.8%. From this percentage, it can be said that the E-LKP application at UIN Raden Fatah Palembang has been accepted and used by users, namely ASN employees and lecturers with additional assignments.
Student Professional Practice Management Information System At UIN Raden Fatah Palembang Irfan Dwi Jaya; Mefta Eko Saputra; Ruliansyah Ruliansyah
Journal of Information System and Informatics Vol 4 No 1 (2022): Journal of Information Systems and Informatics
Publisher : Universitas Bina Darma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51519/journalisi.v4i1.226

Abstract

Professional Practice (Internship) is one of the mandatory subjects in the Information Systems Study Program. Activities that occur during the implementation of the Professional Practice course are still conventional and not paperless. Moreover, there are several obstacles, such as students having difficulty finding a place for practical work because the study program does not yet have a list of companies that can do this activity. Moreover, it is also difficult for the Study Program to monitor whether students carry out activities appropriately. So that the Information Systems study program requires a Management Information System, which can assist the study program in carrying out practical work activities. The Management Information System built is web-based and uses the Waterfall method. From the research results, Management Information Systems assist students in registering and collecting reports; the study program makes it easier to assess and monitor students and makes document management easier.
Sistem Informasi e-Learning pada SMK 6 Palembang Berbasis Web Fuspita Sari; Ruliansyah Ruliansyah; Terttia Avini
JUSIFO : Jurnal Sistem Informasi Vol 1 No 1 (2015): JUSIFO (Jurnal Sistem Informasi)
Publisher : Program Studi Sistem Informasi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan SMK Negeri 6 Palembang didirikan pada tanggal 09 Desember 1976 dengan lokasi di tengah kota, tepatnya di Jalan Mayor Ruslan Palembang. Permasalahan yang timbul yaitu belum adanya sistem informasi yang mampu memberikan kemudahan bagi siswa dan guru dalam menerima dan menyampaikan pelajaran tanpa terkendala ruang dan waktu serta mudah dalam mengakses materi. Sistem yang digunakan selama ini masih secara manual yaitu dalam kegiatan antara guru dan muridnya masih secara tatap muka, baik itu tentang pelajaran, latihan soal masih menggunakan selembaran kertas atau dicatat di papan tulis dan apabila ada pengumuman masih ditempelkan di papan pengumuman belum tentu murid tersebut melihatnya. Solusi dari permasalahan di atas adalah dengan membuat Sistem informasi E-Learning pada SMK 6 Palembang. E-Learning yang dibuat diharapkan akan meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan, meningkatkan SDM guru dan siswa, memudahkan guru untuk alternative pembelajaran bermakna di samping pembelajaran konvensional yang ada di sekolah, dan mendorong siswa untuk aktif dalam meningkatkan tingkat percepatan dan penyerapan ilmu pengetahuan dan teknologi. Dalam membuat sistem informasi e-Learning pada SMK 6 Palembang akan menerapkan metode Web Engineering atau rekayasa web.
Sistem Informasi Jadwal Pengembalian Buku Berbasis SMS Gateway Auto-Responder Dwi Listianti; Ruliansyah Ruliansyah; Wawan Nurmansyah
JUSIFO : Jurnal Sistem Informasi Vol 1 No 1 (2015): JUSIFO (Jurnal Sistem Informasi)
Publisher : Program Studi Sistem Informasi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perpustakaan berkaitan erat dengan proses belajar mengajar di sebuah universitas ataupun perguruan tinggi yaitu memberikan sumbangan dalam upaya meningkatkan aktivitas mahasiswa serta meningkatkan kualitas pendidikan dan pengajaran. Penerapan SMS Gateway untuk menunjang informasi perpustakaan sangatlah efektif. Dengan SMS maka lebih mudah dan cepat dalam menyampaikan informasi. Adapun untuk tujuan penelitian adalah membuat sistem informasi yang dapat menerima SMS yang dikirimkan oleh anggota perpustakaan mengenai jadwal pengembalian buku dan secara otomatis akan mengirimkan SMS sebagai pengingat jadwal pengembalian serta perhitungan denda keterlambatan pengembalian buku perpustakaan. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah aplikasi SMS Gateway sebagai sarana penunjang informasi perpustakaan dengan memanfaatkan komputer sebagai alat bantu untuk mengakses data.
Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Prioritas untuk Pemberian Tunas Usaha Syariah Pada BNI Syariah Cabang Palembang RM Imam Teriyasmur; Ruliansyah Ruliansyah; Wawan Nurmansyah
JUSIFO : Jurnal Sistem Informasi Vol 1 No 1 (2015): JUSIFO (Jurnal Sistem Informasi)
Publisher : Program Studi Sistem Informasi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tunas Usaha Syariah (TUS) adalah fasilitas pembiayaan produktif dengan flapon pembiayaan dari Rp 20 juta sampai RP 500 juta yang diberikan untuk usaha yang feasible (layak) namun belum bankable (memiliki profit yang tinggi) guna memenuhi kebutuhan modal usaha atau investasi. TUS mensyaratkan bahwa agunan pokok kredit adalah proyek yang dibiayai. Namun karena agunan tambahan yang dimiliki oleh UMKM-K pada umumnya kurang, maka sebagian di tanggulangi dengan program penjaminan. Besarnya cakupan penjaminan maksimal 70% dari plafon kredit. Sumber dana TUS sepenuhnya berasal dari dana komersial Bank. Sistem Pendukung Keputusan (SPK) adalah sistem yang dapat membantu seseorang dalam mengambil keputusan yang akurat dan tepat sasaran. Banyak penyelesaian yang dapat diselesaikan dengan menggunakan SPK salah satu nya adalah penentuan kelayakan nasabah dalam menerima Tunas Usaha Syariah. Analytycal Hiraly Process (AHP) merupakan metode yang banyak digunakan memecahkan permasalahan yang bersifat multikreteria, seperti dalam SPK menetukan kelayakan nasabah dalam menerima TUS yang memiliki beberapa kreteria yang menjadi dasar pengambilan keputusan antara lain administrasi, status, jaminan, dan kolektibilitas. Penelitihan ini menghasilkan sebuah sistem yang dapat membantu pihak bank dalam menentukan calon nasabah yang berhak untuk menerima Tunas Usaha Syariah (TUS) dan dapat mendokumentasikan berkas – berkas nasabah secara online.
Sistem Informasi Gangguan Speedy Pada Tiket T3-Online di PT. Telekomunikasi Palembang Aprilia Esa EviSari; Ruliansyah Ruliansyah; Freddy Kurnia Wijaya
JUSIFO : Jurnal Sistem Informasi Vol 2 No 1 (2016): JUSIFO (Jurnal Sistem Informasi)
Publisher : Program Studi Sistem Informasi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membangun sebuah Sistem Informasi Gangguan pada PT. Telekomunikasi Palembang berbasis web. Sistem yang berjalan selama ini di PT. Telekomunikasi Palembang masih menggunakan cara manual yaitu pada tiket gangguan T3-online semua karyawan yang bekerja harus datang ke bagian tiket gangguan untuk mengisi password karyawan. Dengan sistem manual. Untuk mempermudah menyelesaikan permasalahan dalam memperoleh laporan tentang data tiket gangguan T3-online, maka perlu membangun sebuah sistem berbasis web, penulis melakukan penelitian untuk membangun sistem informasi Gangguan Speedy pada Tiket T3-Online berbasis web, yang dapat mengorganisasikan untuk menghasilkan dan memperoleh informasi mengenai data karyawan yang dapat diakses dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MySQL sebagai database server-nya, metode pengembangan yang digunakan ada metode System Development Life Cycle (SDLC). Dengan adanya sistem informasi itu dapat membantu para pengguna sistem mencapai tujuannya.
Sistem Pemesanan Makanan di Rumah Makan Palapa Indah Berbasis Web Service Menggunakan Mobile Android Reni Rosmitalia; Ruliansyah Ruliansyah; Muhamad Kadafi
JUSIFO : Jurnal Sistem Informasi Vol 2 No 1 (2016): JUSIFO (Jurnal Sistem Informasi)
Publisher : Program Studi Sistem Informasi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk dapat membuat sebuah sistem pemesanan makanan di rumah makan dan membuat segala informasi tentang daftar makanan, daftar minuman, perhitungan pembayaran oleh pelanggan pada kasir. Metode yang digunakan yaitu Rapid Application Development (RAD) adalah metode model proses pengembangan perangkat lunak yang bersifat incremental terutama untuk waktu pengerjaan jangka pendek. Pemakaian sistem pemesanan makanan untuk memudahkan proses kerja dalam lingkungan Rumah Makan Palapa Indah, dengan adanya sistem pemesanan makanan di Rumah Makan Palapa Indah berbasis web service menggunakan mobile android sebagai peningkatan atau penyempurnaan sarana dan prasarana yang telah ada sehingga dapat meningkatkan kinerja karyawan dalam melayani pelanggan dan secara tidak langsung dapat meningkatkan pemasukan di Rumah Makan Palapa Indah.
Aplikasi Pembelajaran Dasar Anak Retardasi Mental Berbasis Android (Studi Kasus: Sekolah Luar Biasa (SLB) C Karya Ibu Palembang) Ruliansyah Ruliansyah; Irfan Dwi Jaya; Septian Syaputra
JUSIFO : Jurnal Sistem Informasi Vol 3 No 1 (2017): JUSIFO (Jurnal Sistem Informasi)
Publisher : Program Studi Sistem Informasi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/jusifo.v3i1.3861

Abstract

Retardasi mental adalah suatu kondisi yang ditandai oleh intelegensi yang rendah yang menyebabkan ketidakmampuan individu untuk belajar dan beradaptasi terhadap tuntutan masyarakat atas kemampuan yang dianggap normal. Anak tidak mampu belajar dan beradaptasi karena intelegensi yang rendah, biasanya IQ di bawah 70. Anak-anak retardasi mental mengalami kesulitan dalam mengikuti proses pendidikan. Adanya beberapa hambatan pada anak retardasi mental tersebut memerlukan variasi cara pembelajaran dan memiliki variasi respon terhadap tugas belajar berupa variasi perilaku belajar. Sistem ini berupaya membantu proses belajar anak retardasi mental sebagai alat untuk mempermudah proses pembelajaran. Pada device Android dapat menampilkan objek-objek dengan lebih nyata serta terdapat suara sebagai pendukung pembelajaran, dengan demikian anak akan lebih tertarik dan mampu berkonsentrasi lebih lama. Dari hasil implementasi dan pengujian hasil kuesioner, didapat kesimpulan bahwa melalui Sistem pembelajaran ini telah membantu anak retardasi mental lebih mudah menerima pelajaran dengan mengenal berbagai materi yang disediakan, dengan menyediakan pembelajaran mengenai gambar dan suara.
Sistem Informasi Distribusi Produk Paint Otomotif Menggunakan Metode DRP (Distribution Requirements Planning) Berbasis Web (Studi Kasus: CV. Catur Pandawa Maju Bersama Palembang) Selly Yuliarti; Ruliansyah Ruliansyah; irfan Dwi Jaya
JUSIFO : Jurnal Sistem Informasi Vol 3 No 2 (2017): JUSIFO (Jurnal Sistem Informasi)
Publisher : Program Studi Sistem Informasi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/jusifo.v3i2.3868

Abstract

CV. Catur Pandawa Maju Bersama merupakan perusahaan yang bergerak di bidang bisnis retail thinner dan cat yang aktivitas perusahaan mencakup penjualan thinner dan cat, baik secara tunai maupun kredit. Prosedur penjualan cash lebih sederhana dibandingkan penjualan secara kredit. Karena prosedur penjualan secara cash semua transaksi dilakukan langsung di perusahaan tersebut. Permasalahan yang terjadi pada sistem yang sedang berjalan yaitu belum sepenuhnya menggunakan fasilitas teknologi informasi untuk lebih mempermudah proses pendistribusian dan dalam proses pembelian masih dilakukan dengan cara pencatatan ke buku seperti data pemasukan dan pengeluaran barang berupa nota dalam proses distribusi. Metode perhitungan yang digunakan DRP (Distribution Requirement Planning) dan menggunakan perancangan Data Flow Diagram (DFD), metode pengembangan sistem waterfall, dan menggunakan bahasa pemrograman PHP. Data yang diolah pada sistem distribusi berupa data yaitu: data jenis barang, data salesman, data toko, data harga toko, data stok barang (barang masuk dan barang keluar) dan laporan yang dihasilkan berupa laporan penjualan, keuangan, dan stok barang. Sistem ini dibangun dapat mempermudah pihak CV. Catur Pandawa Maju Bersama dalam melakukan kegiatan distribusi produk paint otomotif.