Nurhadi Satya
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

APLIKASI SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS UNTUK MEMBUAT PETA PENDUDUK DIGITAL (KASUS KECAMATAN TAWANGMANGGU) Sugiharyanto Sugiharyanto; Nurhadi Satya
Geo Media: Majalah Ilmiah dan Informasi Kegeografian Vol 4, No 2 (2006): Geo Media: Majalah Ilmiah dan Informasi Kegeografian
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (7042.903 KB) | DOI: 10.21831/gm.v4i2.19007

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk membuat model penyajian peta dalam bentuk digital yang dapat disimpan, diakses, diupdate dan dicetak secara masal. Penelitian ini merupakan penelitian yang merancang dan membuat model peta penduduk digital.Peta penduduk digital dapat dimanfaatkan untuk memantau perkembangan jumlah penduduk suatu kecamatan dan sebagai bahan acuan untuk melakukan kebijakan-kebijakan pengembangan wilayah. Peta Tentatif Rupa Bumi Indonesia shet Tawangmangu dan Poncol serta data monografi Kecamatan Tawangmanggu digunakan sebagai masukan yang terdiri dari informasi tentang jumlah penduduk dan jumlah penduduk usia sekolah. Kecamatan Tawangmangu terdiri dari sepuluh desa yang mempunyai potensi alam dan penduduk yang cukup tinggi sehingga memerlukan informasi yang diakses oleh banyak kalangan karena masih terbatasnya informasi dalam bentuk peta digital. Proses digital on screen dilakukan dengan perangkat lunak AutoCad Map 2000i untuk membuat layer administratif, jalan, sungai, dan permukiman, sedangkan editing, labeling, penghitungan koordinat astronomis dan pembangunan tipologi layer digunakan dengan perangkat lunak Arc View versi 3.5. Layout peta digital menggunakan perangkat lunak Arc View versi 3.3 dan pembuatan halaman muka menggunakan Microsoft Front Page XP yang berbasiskan Hypertext Markup Languange (HTML).Dan hasil perancangan pembuatan peta penduduk digital ini dapat dibuat tiga buah peta digital, yaitu: peta jumlah penduduk, peta jumlah penduduk menurut usia sekolah 13-18 tahun. Dalam penelitian ini peta digital sudah dapat diakses lewat browser internet karena sudah menggunakan protokol Hypertext Markup Languange pada halaman mukanya. Kata kunci : peta digital, digitasi layer, hypertext markup languange