Herti Miawarni
Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Bhayangkara Surabaya Jl. Ahmad Yani 114, Surabaya, Jawa Timur, 60231

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

ANALISA LEVEL LUMINANSI CVBS UNTUK TRACKING ANTENNA SYSTEM PADA SET TOP BOX DVB-T2 Herti Miawarni; M. Mahaputra Hidayat; Surya Sumpeno; Eko Setijadi
Prosiding SNST Fakultas Teknik Vol 1, No 1 (2018): PROSIDING SEMINAR NASIONAL SAINS DAN TEKNOLOGI 9 2018
Publisher : Prosiding SNST Fakultas Teknik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (384.058 KB)

Abstract

Tracking antenna system dalam penggunaan set top box DVB-T2 adalah teknologi tepat guna yang dapat memudahkan pengguna dalam mendapatkan kualitas video yang optimal. Parameter input yang handal adalah salah satu syarat dalam realisasi tracking antenna system. Pada penelitian ini mengusulkan level luminansi pada sinyal analog CVBS sebagai parameter utama. Metode analisa rata-rata dan metode analisa garis juga diusulkan untuk menganalisa level luminansi. Hasil uji coba menunjukkan bahwa level luminansi CVBS layak untuk digunakan sebagai parameter input. Hal ini disimpulkan dari perbedaan nilai ADC yang signifikan pada beberapa kondisi visual. Tantangan terbesar penggunaan level luminansi CVBS sebagai parameter input adalah kemunculan OSD (On Screen Display). Hasil uji coba menunjukkan bahwa metode analisa rata-rata dapat terganggu oleh kemunculan OSD. Sementara metode analisa garis tidak terganggu oleh kemunculan OSD. Meskipun demikian, kedua metode memiliki kelebihan dan kekurangan yang nantinya dapat dikombinasikan untuk perbaikan kinerja. Kata kunci : output CVBS, DVB-T2, level luminansi, set top box, tracking antenna system.
DESAIN LED METER DISPLAY UNTUK METERING TINGKAT KEJERNIHAN VIDEO BERBASIS PENGOLAHAN SINYAL ANALOG CVBS Herti Miawarni; Dwi Edi Setyawan; Eko Setijadi
Prosiding SNST Fakultas Teknik Vol 1, No 1 (2018): PROSIDING SEMINAR NASIONAL SAINS DAN TEKNOLOGI 9 2018
Publisher : Prosiding SNST Fakultas Teknik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (551.508 KB)

Abstract

Pada penerima TV digital satelit, kualitas video dapat diketahui dari parameter intensitas sinyal dan kualitas sinyal. Parameter ini umumnya dapat dilihat dari OSD (On Screen Display) pada layar TV. Sementara pada penerima TV analog, fitur ini belum pernah ada. Untuk itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk membangun metering kualitas video pada penerima TV analog. Metering ini diimplementasikan dalam wujud LED meter display yang dapat mendeskripsikan tingkat kejernihan video. Desain LED meter display direalisasikan dalam prototype dan dipasang secara external pada perangkat TV. Informasi tingkat kejernihan video didapat dari hasil pengolahan sinyal CVBS pada koneksi AV-Out. Informasi tersebut kemudian ditampilkan pada LED display. Penelitian ini membahas desain sistem, realisasi, uji coba dan kemudian diakhiri dengan analisa. Hasil uji coba menunjukkan bahwa LED meter display memiliki kinerja yang baik dengan rerata prosentase kinerja sebesar 72 %. Dengan prosentase ini, LED meter display layak untuk digunakan sebagai metering untuk skala presisi rendah. Kata kunci : TV Analog, LED Meter Display,Tingkat kejernihan video, CVBS, AV-Out