Claim Missing Document
Check
Articles

Found 10 Documents
Search

Peranan Machmud Hasjim Dalam Pembangunan Universitas Sriwijaya Tahun 1994-1999 Muhammad Thahir; Alian Sair; Adhitya Rol Asmi
AGASTYA: JURNAL SEJARAH DAN PEMBELAJARANNYA Vol 9, No 2 (2019)
Publisher : UNIVERITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (669.679 KB) | DOI: 10.25273/ajsp.v9i2.4304

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Peranan yang dilakukan oleh Machmud Hasjim sebagai rektor Universitas Sriwijaya periode 1994-1999 dalam upaya awalnya untuk melaksanakan program link and match, perpindahan kampus Palembang ke kampus Indralaya, pendirian program pascasarjana, dan membangun sarana, prasarana dan sumber daya manusia serta membangun kehidupan kampus yang religius. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode historis atau metode sejarah. sedangkan teknik pengumpulan data yang peneliti gunakan adalah menggunakan studi pustaka dan wawancaraSecara praktis manfaat yang diperoleh dari hasil penelitian ini adalah dapat dijadikannya hasil penelitian ini sebagai langkah awal untuk penelitian-penelitian yang berkaitan dengan Peranan tokoh-tokoh yang berkontribusi dalam Pembangunan Universitas Sriwijaya  dan Sejarah perkembangan Unsri yang dibuat oleh Program Studi Pendidikan Sejarah dan diharapkan dapat menjadi mata kuliah khusus bagi Universitas Sriwijaya yang bermanfaat untuk menumbuhkan rasa kebangaan terhadap almamater dan semakin menambah ketekunan dalam berprestasi.
Pengembangan Bahan Ajar Berbasis History Mapping Pada Materi Sejarah Perkembangan Kota Palembang Muhammad Reza Pahlevi; Adhitya Rol Asmi; Y Yunani
AGASTYA: JURNAL SEJARAH DAN PEMBELAJARANNYA Vol 11, No 2 (2021)
Publisher : UNIVERITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/ajsp.v11i2.8578

Abstract

Penelitian pengembangan bahan ajar berbasis history mapping pada materi sejarah perkembangan Kota Palembang. Masalah penelitian bagaimana model fisikal dan efektifitas bahan ajar berbasis history mapping dalam pembelajaran sejarah perkembangan Kota Palembang. Tujuan penelitian mendapatkan prototype dan efektifitas bahan ajar berbasis history mapping. Penelitian menggunakan model ADDIE yang kevalidan materi dengan indikator kesesuaian dan keakuratan materi mendapat nilai sebesar 3,06 dalam kategori cukup valid. Kevalidan bahasa  dengan indikator kejelasan informasi, kesesuaian dengan kaidah bahasa Indonesia, penggunaan bahasa secara efektif dan efesien, dan keterbacaan sebesar 4,4 dalam kategori sangat valid. Adapun kevalidan media dengan indikator kualitas gambar, ketepatan teks, kesesuaian warna, ketepatan video, dan kesesuaian informasi sebesar 4,27 dalam kategori sangat valid. Efek potensial penggunaan bahan ajar berbasis history mapping pada tahap uji coba lapangan dengan hasil rata-rata pre test yaitu 50,99 dengan kategori sedang dan rata-rata post test yaitu 56,13 dengan kategori sedang. Terjadi peningkatan sebesar 5,14% dan nilai N-Gain 0,10 termasuk dalam kategori rendah. Hal ini menunjukan bahan ajar berbasis history mapping pada  materi sejarah perkembangan Kota Palembang memiliki nilai kevalidan dan dampak efektivitas berupa peningkatan hasil belajar dalam pembelajaran materi sejarah perkembangan Kota Palembang setelah menggunakan bahan ajar history mapping. Penelitian ini memberikan bukti empiris bahwa bahan ajar digital berupa history mapping dapat meningkatkan antusiasme dan keaktifan mahasiswa yang turut berefek pada peningkatan hasil belajar sehingga perlu adanya pengembangan produk digital yang lebih variatif untuk diterapkan dalam proses pembelajaran.
NILAI-NILAI ENTREPRENEUR PADA BUKU TEKS MATA PELAJARAN SEJARAH DAN IMPLEMENTASINYA DI SMA NEGERI 1 INDRALAYA Aulia Novemy Dhita; Adhitya Rol Asmi; Yunani Yunani
Sejarah dan Budaya: Jurnal Sejarah, Budaya, dan Pengajarannya Vol 15, No 1 (2021): Sejarah dan Budaya: Jurnal Sejarah, Budaya, dan Pengajarannya
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um020v15i12021p62-73

Abstract

Historical events have a lot of treasure that contains learning values, one of which is entrepreneurial values. This value is very important in educating students, with historical material in textbooks such as Arrived Hindu-Buddha in Indonesia, Hindu-Buddha Kingdom in Indonesia, Islam Kingdom in Indonesia, and History of Colonial in Indonesia, which so far have only been memorized as events only. The great potential contained in the history textbook, becomes the background for analyzing the values of entrepreneurs in the use of history textbooks in Senior High School Number 1 in Indralaya. This study aims to get clear any material that contains the values of entrepreneurs in history textbooks at Senior High School Number 1 in Indralaya. The method used in this research is naturalistic qualitative research. Data collection is done by observation, documentation, and triangulation, while data analysis is done by reducing, describing data and drawing conclusions. The results showed that history textbooks contain entrepreneurial values that are independent, creative, risk-taking, action-oriented, leadership, hard work, concepts and skills Masa lalu menyimpan banyak harta karun yang mengandung nilai-nilai pembelajaran, salah satunya nilai-nilai entrepreneur. Penerapan nilai-nilai entrepreneur tidak hanya melalui kegiatan praktek wirausaha, tetapi dapat diterapkan melalui buku teks pelajaran, sehingga mengandung niai-nilai entrepreneur. Salah satunya buku teks mata pelajaran sejarah SMA. Sangat penting untuk mengetahui kandungan entrepreneur dalam buku teks mata pelajaran sejarah SMA dan penerapannya di sekolah. Potensi besar yang terdapat dalam buku teks sejarah tersebut, menjadi latar belakang untuk melakukan analisis nilai-nilai entrepreuner dalam penggunaan buku teks mata pelajaran Sejarah di SMA Negeri 1 Indralaya.Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan secara jelas materi apa saja yang mengandung nilai-nilai entrepreneur dalam buku teks mata pelajaran Sejarah  dan implementasinya di SMA Negeri 1 Indralaya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif naturalistik. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dokumentasi dan triangulasi. Sedangkan analisis data dilakukan dengan mereduksi, menguraikan data dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa buku teks sejarah mengandung nilai-nilai entrepreneur yaitu mandiri, kreatif, berani mengambil resiko, berorientasi pada tindakan, kepemimpinan, kerja keras, konsep dan skill/keterampilan. Implementasi nilai-nilai entrepreneur yang terkandung dalam buku teks mata pelajaran sejarah, dilakukan secara tidak langsung oleh guru sejarah, dalam berbagai kegiatan di sekolah. KATA KUNCINilai, Entrepreneur, Buku Teks, Sejarah
Integrasi Nilai Budaya dan Karakter Bangsa Melalui Implementasi Model VCT Tipe Examploritori pada Mata Kuliah Pendidikan IPS Di Prodi Pendidikan Sejarah FKIP Unsri Sani Safitri; Adhitya Rol Asmi
Criksetra: Jurnal Pendidikan Sejarah Vol 6, No 1 (2017)
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jc.v6i1.4923

Abstract

This study aims to create, apply, and revise the integration of lifestyle model VCT Exparloritori type in the course of IPS Education in Prodi History Education. The research method used is model development). The development of the model used is a modified ASSIST model with formative evaluation of Tessmer through stages: (1) analysis of student characteristics, (2) determination of learning objectives, (3) material selection, methods and media, (4) SAP product products and teaching materials Based on VCT model Examploritori type learning and evaluation tools of cultural values ​​and character of the nation through self-evaluation, exspert riview, one-on-one, small group and field test. Data collection using interview technique, observation, documentation and questionnaire. Results developed for the development of VCT models examploritori type Products resulting from this development are SAP and teaching materials and measuring tools of cultural values ​​and character of the nation. The results show that the learning model developed is valid by the expert as a validator, practically after being followed up by one to one evaluation and small group activities and also having potential impact on the cultural values ​​and character of the nation. After field test or field test.pada student semester 1 force 2016/2017 History Study Program History FKIP UNSRI Palembang class.Key Words: Learning Model VCT Type Examploritori, Motivation Learning
Hubungan Dialog Kreatif dengan Pengalaman Historis Siswa dalam Proses Pembelajaran Sejarah Adhitya Rol Asmi
Criksetra: Jurnal Pendidikan Sejarah Vol 3, No 1 (2014)
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jc.v3i1.4754

Abstract

Tulisan berjudul ” Hubungan Dialog Kreatif Dengan Pengalaman Historis Siswa Dalam Proses Pembelajaran Sejarah ini adalah sebuah kajian pustaka atas sumber-sumber yang relevan. Tujuan tulisan ini yaitu menghubungkan suatu metode dengan sumber belajar di dalam sautu proses pembelajaran sejarah.  Pembelajaran sejarah sebenarnya memiliki berbagai sumber belajar yang tidak hanya terdiri dari buku teks yang dipegang oleh guru, salah satunya yaitu pengalaman historis siswa. Pengalaman ini bisa didapatkan oleh siswa berdasarkan aktivitas mereka sehari-hari. Pengalaman historis ini akan muncul apabila diberikan kesempatan yang luas oleh guru dalam mengugkapkannya. Dialog kreatif ini merupakan salah satunya. Sehingga apabila hal ini diterapkan didalam proses pembelajaran sejarah membuat pembelajaran sejarah lebih bermakna (meaningfull).Kata kunci: Dialog Kreatif, Pengalaman Historis Siswa
Development of Palembang Local Wisdom Photography Gallery Syarifuddin Syarifuddin; Adhitya Rol Asmi; Sani Safitri
AL-ISHLAH: Jurnal Pendidikan Vol 14, No 2 (2022): AL-ISHLAH: Jurnal Pendidikan
Publisher : STAI Hubbulwathan Duri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (722.835 KB) | DOI: 10.35445/alishlah.v14i2.1932

Abstract

With the theme of web-based photography gallery, this study aims at collecting and centralising scattered data on local wisdom in Palembang and Surakarta. With both having long history in their existence, Palembang and Surakarta are home to many and various cultural heritage. This study tries to collect information about these and centralise them into a valid, practical and effective photography gallery that will help with students' learning. This is because in developing a medium like this, not only can it be a way of preserving cultural heritage, the end result of collected data and information can be a rich, interesting source of learning materials. All the steps taken in this study all lead to the main objective mentioned earlier, collecting and centralising historical photos of Palembang and Surakarta across a span of time periods in a way that is comprehensive and interesting, especially in terms of academics or education. This study uses the ADDIE Model for its research and development process. The data is collected through individual interviews (culture practitioners, historians, local residents of Palembang and Surakarta, etc.) as well as reviewing existing websites of the same category. The end product of this research has gone through expert validation in terms of materials, media and language, and is considered valid. After that the validated product underwent one-to-one and small group evaluation to assess its practicality, effectiveness and attractiveness.
Pendampingan Materi Sejarah Lokal Masa Revolisi Fisik Bagi Guru Sejarah SMA Se-Kota Lubuklinggau Muhammad Reza Pahlevi; Adhitya Rol Asmi; Syafruddin Yusuf; Supriyanto Supriyanto; Alian Sair; Aulia Novemy Dhita
Manhaj: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Vol 10, No 1 (2021): Manhaj: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
Publisher : Institut Agama Islam Negeri Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29300/mjppm.v10i1.3863

Abstract

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Tim Pengabdian Prodi Pendidikan Sejarah FKIP Universitas Sriwijaya tahun 2020 dengan menggunakan aplikasi zoom meeting. Adapun urgensi yang melatarbelakangi dilaksanakannya kegiatan ini adalah kurang optimalnya pembelajaran sejarah lokal di SMA yang ada di Musi Rawas dan sekitarnya. Sejarah perjuangan rakyat Musi Rawas pada masa Revolusi Fisik tahun 1947-1949 merupakan salah satu dari sekian banyak sejarah lokal yang terdapat di Provinsi Sumatera Selatan, tepatnya di Kabupaten Musi Rawas. Selama ini para guru hanya berfokus pada materi sejarah nasional yang terdapat di dalam buku teks pemerintah. Padahal, materi yang ada di dalam buku-buku teks pemerintah jauh dari realitas dan keadaan yang ada di sekitar peserta didik. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah metode ceramah yang divariasikan dengan diskusi dan tanya-jawab, serta penugasan dan demonstrasi yang dilakukan oleh peserta. Kegiatan ini dapat dikatakan berhasil dilaksanakan dengan indikator terjadinya peningkatan pemahaman para guru mengenai sejarah perjuangan rakyat Musi Rawas pada masa Revolusi Fisik tahun 1947-1949 dengan skor rata-rata pre-test sebesar 44,67 dan skor rata-rata post-test sebesar 94. Angka tersebut menunjukkan selisih sebesar 49,33 yang berarti terdapat peningkatan pemahaman terhadap sejarah lokal perjuangan rakyat Musi Rawas pada masa Revolusi Fisik 1947-1949 setelah dilakukannya kegiatan pengabdian pada masyarakat dalam bentuk pendampingan materi sejarah lokal.
Pengembangan buku teks Sejarah lokal Kota Palembang berbasis cronological thinking Aulia Novemy Dhita; Adhitya Rol Asmi; Muhammad Reza Pahlevi; Andromeda Aderoben; Imam Lazio Rianda
Jurnal Inovasi Teknologi Pendidikan Vol 9, No 3 (2022): Desember
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (569.937 KB) | DOI: 10.21831/jitp.v9i3.48567

Abstract

Penelitian ini berdasarkan permasalahan yaitu bagaimana mengembangkan buku teks sejarah lokal di kelas XI IPS di SMA Negeri di Kota Palembang. Adapun populasi penelitian ini yaitu guru mata pelajaran sejarah kelas XI Social Studies Sekolah Menengah Atas Negeri di Kota Palembang. Sedangkan sampel penelitian yaitu guru mata pelajaran sejarah yang tersebar di Sekolah Menegah Atas Negeri di 14 Kecamatan di Kota Palembang. Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian dan pengembangan model ADDIE. Hasil penelitian menunjukkan bahwa buku teks sejarah lokal Kota Palembang dikembangkan berdasarkan konsep berpikir kronologis pada materi Pemerintahan Kolonial Belanda dan Pendudukan Jepang di Palembang. Diperoleh data bahwa menurut para ahli buku teks sangat layak (88,5%). Begitu pula hasil hasil evaluasi dari para guru mata pelajaran sejarah kelas XI IPS Sekolah Menengah Atas di Kota Palembang, bahwa buku teks tersebut sangat layak untuk diterapkan (85,53%). Dari data-data tersebut dapat disimpulkan bahwa buku teks yang dikembangkan telah memenuhi komponen sebagai buku teks yang valid (berdasarkan pendapat para ahli) dan efektif digunakan oleh para guru mata pelajaran sejarah kelas XI IPS SMA Negeri di Kota Palembang. Hasil penelitian ini direkomendasikan untuk para guru sejarah sebagai pegangan dalam kegiatan pembelajaran sejarah.This research is based on the problem of how to develop local history textbooks for class XI Social Sciences at SMA Negeri in Palembang City. The population of this study was history teachers for class XI Social Studies at State Senior High Schools in Palembang City. Meanwhile, the research sample was history teachers from state senior high schools in 14 sub-districts in Palembang City. The research method used is the ADDIE research and development model. The results showed that local history textbooks for Palembang City were developed based on the concept of chronological thinking on the material of the Dutch Colonial Government and the Japanese Occupation in Palembang. According to experts, the data is that textbooks are very feasible (88.5%). Likewise, the evaluation results from the history subject teachers of class XI Social Sciences at Senior High Schools in Palembang City showed that the textbook was feasible to apply (85.53%). From these data, it can be concluded that the developed reader has fulfilled the components of a good book (based on experts' opinions) and is effectively used by history teachers for class XI Social Sciences at SMA Negeri in Palembang City.  The results of this study are recommended for history teachers as a guide in history learning activities.
PERANAN MACHMUD HASJIM DALAM PEMBANGUNAN UNIVERSITAS SRIWIJAYA TAHUN 1994-1999 Muhammad Thahir; Alian Sair; Adhitya Rol Asmi
HISTORIA : Jurnal Program Studi Pendidikan Sejarah Vol 7, No 2 (2019): HISTORIA: Jurnal Program Studi Pendidikan Sejarah
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (225.018 KB) | DOI: 10.24127/hj.v7i2.1959

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Peranan yang dilakukan oleh Machmud Hasjim sebagai rektor Universitas Sriwijaya periode 1994-1999 dalam upaya awalnya untuk melaksanakan program link and match, perpindahan kampus Palembang ke kampus Indralaya, pendirian program pascasarjana, dan membangun sarana, prasarana dan sumber daya manusia serta membangun kehidupan kampus yang religius. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode historis atau metode sejarah. sedangkan teknik pengumpulan data yang peneliti gunakan adalah menggunakan studi pustaka dan wawancaraSecara praktis manfaat yang diperoleh dari hasil penelitian ini adalah dapat dijadikannya hasil penelitian ini sebagai langkah awal untuk penelitian-penelitian yang berkaitan dengan Peranan tokoh-tokoh yang berkontribusi dalam Pembangunan Universitas Sriwijaya  dan Sejarah perkembangan Unsri yang dibuat oleh Program Studi Pendidikan Sejarah dan diharapkan dapat menjadi mata kuliah khusus bagi Universitas Sriwijaya yang bermanfaat untuk menumbuhkan rasa kebangaan terhadap almamater dan semakin menambah ketekunan dalam berprestasi.
PENDAMPINGAN PEMBUATAN PODCAST MATERI SEJARAH LOKAL BAGI GURU MATA PELAJARAN SEJARAH DI KOTA LUBUKLINGGAU Aulia Novemy Dhita; Adhitya Rol Asmi; Syarifuddin Syarifuddin; Yunani Yunani; Siska Arie Hanika
Abdi Pandawa: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2023): Kegiatan Pengabdian untuk Peningkatan Kualitas Sasaran Setelah Era New Normal
Publisher : Universitas Islam Syekh Yusuf Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33592/ap.v3i1.3365

Abstract

PJJ yang ditetapkan oleh pemerintah sebagai kebijakan akibat Covid-19 memberikan pengaruh yang sangat besar bagi pendidikan. Salah satu permasalahan yang dialami oleh para guru MGMP Sejarah Lubuklinggau, Musi Rawas dan Musi Rawas Utara adalah referensi penggunaan media pembelajaran yang mudah dan murah untuk dikembangkan; dapat digunakan secara offline atau tidak begitu bergantung pada jaringan internet yang stabil serta memuat materi sejarah lokal. Untuk mengatasi permasalahan tersebut maka perlu pendampingan pembuatan podcast pada materi Revolusi Fisik Musi Rawas (1945-1949). Pendampingan dilakukakn oleh para dosen di Program Studi Pendidikan Sejarah-FKIP, Universitas Sriwijaya ini bertujuan untuk menganalisis dan meningkatkan kemampuan guru mata pelajaran sejarah melalui Diagnostik Kesulitan Belajar (DKB). Kegiatan ini terdiri dari dua tahapan yaitu pelatihan dan pendampingan. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini yaitu metode ceramah, diskusi, praktik dan self group reflection. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa pelatihan dan pendampingan yang dilakukan dapat meningkaktkan kemampuan guru dalam membuat media pembelajaran audio berbasis podcast dengan menggunakan materi Revolusi Fisik Musi Rawas (1945-1949). Kata kunci: podcast, guru, sejarah lokal