Sufia Retti
STKIP Yayasan Abdi Pendidikan Payakumbuh

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGARUH METODE INKUIRI TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS BERITA SISWA KELAS VIII SMPN 9 PAYAKUMBUH Sufia Retti; Rita Arianti
Wahana Didaktika : Jurnal Ilmu Kependidikan Vol. 17 No. 1 (2019): Wahana Didaktika Jurnal Ilmu Kependidikan
Publisher : Faculty of teaching training and education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/wahanadidaktika.v17i1.2417

Abstract

AbstrakTujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan pengaruh metode inkuiri terhadap keterampilan menulis berita siswa kelas VIII SMP Negeri 9 payakumbuh ditinjau dari kelengkapan unsur-unsur berita, EYD, dan kalimat efektif. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Metode yang digunakan adalah eksperimen.Sampel penelitian ini adalah siswa kelas VIII.2 SMP Negeri 9 payakumbuh.Secara umum nilai rata-rata pretest 71,5dan nilai rata-rata posttest 80,3. Pada kelengkapan unsur berita nilai rata-rata pretest 96,59 dan nilai rata-rata posttest 100, pada EYD nilai rata-rata pretest 51,14 dan nilai rata-rata posttest 68,18 dan pada kalimat efektif nilai rata-rata pretest 67,05 dan nilai rata-rata posttest 72,73.Hasil uji hipotesis yang diperoleh dalam pembelajaran menulis berita adalah Thitung = 5,83 sedangkan T(α: n-1) = 2,080 pada tingkat kepercayaan 95% berati Thitung > T(α: n-1) maka H1 diterima. Jadi, dapat disimpulkan bahwa metode inkuiri berpengaruh terhadap keterampilan menulis berita siswa kelas VIII SMPN 9 payakumbuh.Kata Kunci: keterampilan menulis, berita, metode inkuiri INFLUENCE OF INQUIRY METHOD TO THE NEWS WRITING SKILL OF CLASS VIII STUDENTS OF SMPN 9 PAYAKUMBUH Abstract          The purpose of this research is to describe the influence of inquiry method to the news writing skill of class VIII students of SMPN 9 Payakumbuh viewed from the completeness of news elements, EYD, and effective sentences. This type of research is quantitative research. The method used is experiment. The sample of this research is the students of class VIII.2 SMP Negeri 9 payakumbuh.Secara general pretest average value of 71.5 and the average posttest value of 80.3. At the completeness of the news item the pretest average value is 96.59 and the mean value of posttest 100, on the EYD the pretest average value is 51.14 and the mean posttest score of 68.18 and in the effective sentence the average value of pretest 67, 05 and the average posttest score of 72.73. The result of hypothesis test obtained in news writing writing is Thitung = 5.83 whereas T (α: n-1) = 2.080 at 95% level of trust means Thitung> T (α: n -1) then H1 is accepted. So, it can be concluded that the method of inquiry on the influence of writing skills news class VIII SMPN 9 payakumbuh. Keywords: writing skill, news, inquiry method
PENINGKATAN KETERAMPILAN MENGAPRESIASIKAN NOVEL MELALUI PENDEKATAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE SISWA KELAS IX SMPN 10 PAYAKUMBUH Sufia Retti
Pena Literasi Vol 1, No 1 (2018): Pena Literasi
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/pl.1.1.65-73

Abstract

penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya keterampilan siswa dalam mengapresiasi sastra. Hal ini terlihat pada nilai harian siswa yang berada di bawah kriteria ketuntasan minimum. Rendahnya keterampilan mengapresiasi novel tersebut berasal dari rendahnya minat baca siswa. Siswa perlu dihadapkan pada karya novel secara utuh tidak berupa sinopsis. Jenis penelitian ini adalah tindakan kelas. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus. Data penelitian diperoleh dalam bentuk data kualitatif dan data kuantitatif. Data kualitatif dikumpulkan melalui observasi, catatan lapangan dan angket.Data kuantitatif diperoleh melalui tes akhir siklus.Temuan penelitian menunjukan bahwa pembelajaran mengapresiasikan novel siswa meningkat melalui pendekatan kooperatif tipe TPS. Peningkatan tersebut pada hasil tes siklus  1 dengan rata-rata 68,99 dan siklus II 79,22. Beberapa faktor yang menyebabkan terjadinya peningkatan tersebut diantaranya; pemilihan metode yang sesuai dengan materi dan karakteristik siswa, rencana dan tindakan guru yang tepat, dan memotivasi siswa sehingga bersemangat dan aktif dalam belajar. Kata kunci; peningkatan, keterampilan, mengapresiasi novel, kooperatif