Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

PERANCANGAN E-LEARNING DI LEMBAGA PENDIDIKAN INDONESIA-AMERIKA (LPIA) KALIDERES JAKARTA Basri, Muhammad Thamrin; Mustika, Mustika
Jurnal Informatika dan Komputasi STMIK Indonesia Jakarta Vol 7, No 1 (2013): Jurnal Informatika dan Komputasi STMIK Indonesia Jakarta
Publisher : Jurnal Informatika dan Komputasi STMIK Indonesia Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tulisan ini membahas tentang perancangan e-learning pada Lembaga Pendidikan Indonesia – Amerika, cabang Kalideres. Lembaga pendidikan ini mengelola kursus Bahasa Inggris, dan kursus Komputer. Kursus yang ada di cabang Kalideres ini masih menggunakan cara tatap muka di kelas, yang di lengkapi dengan peralatan audio untuk kursus bahasa Inggris, dan komputer untuk kursus Komputer. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini, terdiri dari : (1) Tinjauan sistem yang ada saat ini, (2) Analisa sistem menggunakan Data Flow Diagram (DFD), (3) Perancangan E-Learning dilakukan dengan State Transition Diagram (STD) dan rancangan Tabel dan rancangan User Interface. Penggunaan E-Learning untuk menunjang pertemuan tatap muka, akan meningkatkan layanan pada siswa dan instruktur, dan juga meningkatkan kualitas pembelajaran siswa di LPIA cabang Kalideres. Perancangan ini juga membahas Tinjauan sistem saat ini, yang menjelaskan tentang permasalahan yang ada di LPIA cabang Kalideres.  Analisa dan Perancangan, menggunakan pendekatan terstruktur.
Meningkatkan Perilaku Sosial Anak Melalui Karya Wisata Pada Kelompok B TK Karya Thaiyyibah Bale Mustika, Mustika
Bungamputi Vol 1, No 1 (2013)
Publisher : Bungamputi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK   Permasalahan dalam  penelitian yaitu kurang berkembangnya ini  perilaku sosial anak pada kelompok B di TK Karya Thayyibah Bale. Penelitian dilaksanakan  di TK Karya Thayyibah Bale, melibatkan 20 orang anak terdiri atas 11 orang anak laki-laki dan 9 orang anak perempuan yang terdaftar pada tahun ajaran 2012/2013. Penelitian  ini  menggunakan desain penelitian Kemmis dan Mc. Taggart yang terdiri  atas dua siklus. Di mana pada setiap siklus dilaksanakan tiga kali pertemuan di kelas dan setiap siklus terdiri empat  tahap  yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Data yang dikumpulkan melalui  observasi selanjutnya diolah secara deskriptif dengan menggunakan kriteria penilaian dipindahkan ke dalam bentuk kuantitatif, untuk mengukur kemampuan motorik halus anak melalui karya wisata pada kelompok B di TK Karya Thayyibah Bale. Data yang dikumpulkan sebelum tindakan perilaku sosial anak dalam menghargai guru kategoti SB 5%, B 10%, C 35%, dan K 50%, kemudian anak yang memberi salam dengan kategori SB 5%, B 10%, C 49%, K 45%, dan anak yang mau bergaul dengan teman dengan kategori SB 10%, B 10%, C 30%, K 50%. Setelah dilakukan tindakan maka hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa melalui karya wisata dapat meningkatkan perilaku sosial anak, terbukti ada peningkatan kemampuan dari siklus I ke siklus II yang diukur pada aspek anak yang menghargai guru kategori sangat baik dan baik dari 50% menjadi 80% (30%), kemudian anak yang memberi salam kategori sangat baik dan baik dari 45% menjadi 85% (40%), dan yang terakhir yaitu anak yang mau bergaul dengan teman kategori sangat baik dan baik dari 50% menjadi 80% (30%).  Secara umum terjadi peningkatan rata-rata 33,33% dari siklus satu ke siklus dua, walaupun masih ada anak yang belum meningkat perilaku sosialnya tetapi hanya berkisar 6,66% dari masing-masing aspek yang diamati dengan kategori kurang.   Kata Kunci :  Perilaku Sosial Anak, Metode Karya Wisata.
HUBUNGAN PERSEPSI TENTANG FASILITAS DAN KUALITAS PELAYANAN DENGAN KEPUASAN PELANGGAN PADA RUMAH SAKIT SARAH MEDAN Mustika, Mustika
ANALITIKA Vol 1, No 2 (2009): ANALITIKA DESEMBER
Publisher : Universitas Medan Area

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2014.155 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan tentang hubungan persepsi tentang fasilitas dengan kepuasan pelanggan di Rumah Sakit Sarah Medan, hubungan kualitas pelayanan dengan kepuasan pelanggan dan hubungan persepsi tenang fasiltas dan kualitas pelayanan secara bersama – sama dengan kepuasan pelanggan di Rumah Sakit Sarah Medan. Populasi penelitian adalah pasien sebagai pelanggan Rumah Sakit Sarah Medan. Teknik pengambian sampel dengan cara purpsoive sampling. Besarnya sampel penelitian yang diambil dari populasi sebanyak 60 orang pasien yang mendapatkan pelayanan operasi. Data penelitian ini dianalisis dengan dua tahap yaitu uji persyaratan dan pengujian hipotesis. Selanjutnya seluruh data dianalisis dengan menggunakan teknik analisis korelasional untuk melihat hubungan antar variabel dan menggunakan statistik analisis regresi yaitu regresi ganda. Berdasarkan hasil analisis dengan metode regresi berganda didapatkan main effect dan interaction effect. Untuk interaction effect  didapatkan hubungan signifikan positif antara persepsi terhadap fasilitas, kualitas layanan dengan kepuasan pelanggan, dimana koefisien R = 0,640 ; dengan p = 0.00 berarti p ˂ 0.01. koefisien determinan (r²) dari hubungan antara prediktor persepsi tentang fasilitas, kualitas pelayanan dengan variabel terikat kepuasan pelanggan adalag sebesar r² = 0,410. Ini menunjukkan bahwa kepuasan pelanggan dibentuk oleh persepsi terhadap fasilitas dan kualitas layanan sebesar 41,0%. Hasil main effect dari kedua predictor menunjukkan vagwa ada hubungan signifikan positif antara persepsi terhadap fasilitas dengan kepuasan pelanggan, dimana koefisien rxly = 0.553 dengan p = 0.00. hal ini berarti semakin positif persepsi terhadap fasilitas maka semakin tinggi kepuasan pelanggan dan ada hubungan signifikan positif antara kualitas layanan dengan kepuasan pelanggan, dimana koefisien rx2y = 0.476 dengan p = 0.00. dengan demikian dapat dikatakan semakin tinggi kualitas layanan maka semakin tinggi kepuasan pelanggan. Hasil penelitian ini menggambarkan bahwa terdapat hubungan positif yang signifikan antara persepsi terhadap fasilitas dan kualitas layanan dengan kepuasan pelanggan. Hasil ini dibuktikan dengan koefisien korelasi rxy = 0,640 ; p ˂ 0,010. Artinya semakin positif persepsi terhadap fasilitas dan kualitas layanan, maka kepuasan pelanggan akan semakin meningkta. Dengan demikian hipotesis tang telah diajukan dalam penelitia ini, dinyatakn diterima. Demikian juga untuk main efek dari masing-masing variabel bebasnya, dimana ada hubungan yang signifikan positif antara persepsi tentang fasilitas dengan kepuasan pelanggan, dibuktikan dengan koefisien korelasi sebesar 0.553, dengan harga p = 0.000, hipotesis diterima berarti semakin positif persepsi terhadap fasilitas maka semakin meningkat kepuasan pelanggan. Untuk variabel kualitas layana juga terjadi gal yang sama, didapatkan harga koefisien korelasi sebesar 0.476 , dan harga p sebesar 0.000, maka dapat disimpulkan hipotesis diterima berarti semakin tinggi kualitas layaan, maka semakin meninggat kepuasan pelanggan.
DESAIN GAME EDUKASI ‘ONET WAWASAN NUSANTARA’ (OWA) Sugara, Eka Prasetya Adhy; Mustika, Mustika
KOMIK (Konferensi Nasional Teknologi Informasi dan Komputer) Vol 2, No 1 (2018): Peranan Teknologi dan Informasi Terhadap Peningkatan Sumber Daya Manusia di Era
Publisher : STMIK Budi Darma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (23.348 KB) | DOI: 10.30865/komik.v2i1.913

Abstract

National culture is a precious national heritage, so it must be preserved. The government continues to strive to preserve national culture, the introduction of national culture among students by implementing cultural learning curricula in schools. In addition, the government also holds events such as cultural festivals. However, the efforts made still have weaknesses such as Learning through textbooks is also considered boring and less attractive to students. The cultural festival program is only accessible for the surrounding community so creative solutions are needed as a medium for cultural learning in schools and a means to introduce a culture that can be reached by all people. One of the media that can be used is through games. Games that are currently very easy to play and very familiar in the community are onet games. The purpose of this study was to design the game Onet Wawasan Nusantara (OWA). One method that can be used to design a game is Digital Games Based Learning-Instructional Design (DGBL-ID) which consists of analysis, design, development, quality assurance and implementation stages. The method was chosen because it can integrate the cultural learning curriculum into the game, so that the game not only serves as an entertainment facility, but also has an educational element in it. The results of this study are game design that can be the basis for further game development. In the long run, if this game can be implemented and used by the community (Indonesia), it will be a creative solution that supports government efforts to maintain and preserve national culture.Keywords: edugame, national culture, DGBL-ID
PENERAPAN TEKNOLOGI DIGITAL MARKETING UNTUK MENINGKATKAN STRATEGI PEMASARAN SNACK TIWUL Mustika, Mustika
JSAI (Journal Scientific and Applied Informatics) Vol 2, No 2 (2019): Scientific and Applied of Informatics
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/jsai.v2i2.352

Abstract

Bina Usaha Ekonomi Keluarga Aisyiyah (BUEKA) adalah UMKM yang memproduksi snack tiwul. Permasalahan yang dihadapi BUEKA dalam proses produksi snack tiwul terletak pada masalah pemasaran. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka dibangun sistem digital marketing yang berfungsi untuk meningkatkan pemasaran snack tiwul. Produk digital marketing yang dibangun terdiri dari e-commerce, social media, marketplace online, ketiga elemen tersebut terintegrasi satu sama lain. Metode penelitian yang digunakan terdiri dari empat tahapan yaitu analisis, desain, implementasi dan testing. Produk digital marketing yang diusulkan sebagai alternative solusi yang ditawarkan kepada mitra tergolong sederhana dan user friendly, hal tersebut untuk mempermudah pihak BUEKA untuk menggunakan digital marketing yang dibangun mengingat SDM Bueka tergolong gagap teknologi (gaptek). Dan apabila, BUEKA terus menggunakan produk digital marketing yang dibangun secara berkelanjutan, tentunya akan meningkatnya pengetahuan mitra mengenai teknologi digital marketing, dan akan berpengaruh pada meningkatnya jangkauan sebar pemasaran produk mitra menjadi lebih luas sehingga penjualan akan ikut meningkat, dan berdampak kepada profit yang lebih tinggi.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBER HEADS TOGETHER TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 2 TONGKUNO Mustika, Mustika; Suhar, Suhar; La Ndia, La Ndia
Jurnal Penelitian Pendidikan Matematika Vol 7, No 1 (2019): Jurnal Penelitian Pendidikan Matematika
Publisher : Jurnal Penelitian Pendidikan Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (26.938 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) gambaran hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Tongkuno yang diajar dengan model pembelajaran kooperatif tipe NHT (2) gambaran hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Tongkuno yang diajar dengan model pembelajaran Konvensional (3) apakah model pembelajaran tipe NHT berpengaruh terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Tongkuno. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Tongkuno yang terdiri dari 2 kelas VIII1 ,VIII2. Desain penelitian ini adalah the posttest only control group design. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini : (1) Hasil belajar matematika siswa yang diajar dengan model pembelajaran kooperatif tipe NHT pada materi pola bilangan dengan nilai rata-rata 75,41 (2) Hasil belajar matematika siswa yang diajar dengan model pembelajaran konvensional pada materi pola bilangan dengan nilai rata-rata 65,56 (3) model pembelajaran kooperatif tipe NHT berpengaruh terhadap hasil belajar matematika.
Meningkatkan Perilaku Sosial Anak Melalui Karya Wisata Pada Kelompok B TK Karya Thaiyyibah Bale Mustika, Mustika
Bungamputi Vol 1, No 1 (2013)
Publisher : Bungamputi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK   Permasalahan dalam  penelitian yaitu kurang berkembangnya ini  perilaku sosial anak pada kelompok B di TK Karya Thayyibah Bale. Penelitian dilaksanakan  di TK Karya Thayyibah Bale, melibatkan 20 orang anak terdiri atas 11 orang anak laki-laki dan 9 orang anak perempuan yang terdaftar pada tahun ajaran 2012/2013. Penelitian  ini  menggunakan desain penelitian Kemmis dan Mc. Taggart yang terdiri  atas dua siklus. Di mana pada setiap siklus dilaksanakan tiga kali pertemuan di kelas dan setiap siklus terdiri empat  tahap  yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Data yang dikumpulkan melalui  observasi selanjutnya diolah secara deskriptif dengan menggunakan kriteria penilaian dipindahkan ke dalam bentuk kuantitatif, untuk mengukur kemampuan motorik halus anak melalui karya wisata pada kelompok B di TK Karya Thayyibah Bale. Data yang dikumpulkan sebelum tindakan perilaku sosial anak dalam menghargai guru kategoti SB 5%, B 10%, C 35%, dan K 50%, kemudian anak yang memberi salam dengan kategori SB 5%, B 10%, C 49%, K 45%, dan anak yang mau bergaul dengan teman dengan kategori SB 10%, B 10%, C 30%, K 50%. Setelah dilakukan tindakan maka hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa melalui karya wisata dapat meningkatkan perilaku sosial anak, terbukti ada peningkatan kemampuan dari siklus I ke siklus II yang diukur pada aspek anak yang menghargai guru kategori sangat baik dan baik dari 50% menjadi 80% (30%), kemudian anak yang memberi salam kategori sangat baik dan baik dari 45% menjadi 85% (40%), dan yang terakhir yaitu anak yang mau bergaul dengan teman kategori sangat baik dan baik dari 50% menjadi 80% (30%).  Secara umum terjadi peningkatan rata-rata 33,33% dari siklus satu ke siklus dua, walaupun masih ada anak yang belum meningkat perilaku sosialnya tetapi hanya berkisar 6,66% dari masing-masing aspek yang diamati dengan kategori kurang.   Kata Kunci :  Perilaku Sosial Anak, Metode Karya Wisata.
SDLC IMPLEMENTATION METHOD FOR MONTHLY REPORT PROCESSING DATA PROCESSING APPLICATIONS Mustika, Mustika
JSAI (Journal Scientific and Applied Informatics) Vol 3, No 1 (2020): Jurnai Scientific and Applied Informatics
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/jsai.v3i1.627

Abstract

Application of Puskesmas Activity Reports (LB4) can assist Puskesmas staff in delivering or making information more quickly and efficiently. Because the old system in the manufacturing process is still manual, because the calculation of the number of visitors is still counted one by one and there are still frequent errors SDLC method is applied in making the application, the programming language used is Microsoft Visual Basic 6.0, supported by MySql database to improve the quality of information presentation report on the activities of LB4 Puskesmas Seputih Banyak. The method used is to use data collection methods, observations using the SDLC Method, while the application design uses a document flow chart, Data Flow Diagrams (DFD), Flow Diagrams (Flowcharts), Entity Relationship Diagrams (ERD). besides that it also uses the MySql database. The application can facilitate each officer in making LB4 reports that no longer use written documents, so that it is faster in distributing visitor data and also can count the number of visitors who come without having to count manually, because in the LB4 Report Application Design System for each section and has the number automatic data without counting one by one each part.
PEMANFAATAN SUMBER SEJARAH DI BPNB KALBAR SEBAGAI SUMBER BELAJAR MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN SEJARAH Mustika, Mustika; Noor, Agus Sastrawan; Rahmati, Ika
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa Vol 7, No 8 (2018): AGUSTUS 2018
Publisher : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

 Mustika, Agus Sastrawan Noor, Ika Rahmatika ChalimiProgram Studi Pendidikan Sejarah FKIP Universitas Tanjungpura PontianakEmail:mustikaratu.282@gmail.com
Naluri Kematian Tokoh Utama Dalam Cerpen "Sedap Malam Yang Cemburu" CEMBURU” KARYA D. PURNAMA Mustika, Mustika; Rasiah, Rasiah; Ferniawan, Boy Candra
Diglossia: Jurnal Kajian Ilmiah Kebahasaan dan Kesusastraan Vol 12, No 2 (2021): April
Publisher : Unipdu Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26594/diglossia.v12i2.1961

Abstract

Keganjilan psikologis tokoh dalam cerpen menjadi keunikan cerita. Tokoh utama lelaki dalam cerpen memiliki kepribadian feminin (yang bernama Sedap Malam) dan maskulin. Sedap Malam pada akhirnya memotong alat kelamin si lelaki. Hal ini disebut sebagai naluri kematian dalam konsep psikoanalisis Sigmund Freud. Dengan demikian penelitian ini bertujuan untuk menganalisis cerpen “Sedap Malam yang Cemburu” karya D. Purnama dengan tinjauan psikoanalisis Sigmund Freud untuk memahami bagaimana dinamika kepribadian atau kondisi tokoh yang mendorongnya untuk mengakhiri hidupnya dan bagaimana naluri kematiannya bekerja. Berdasarkan hasil penelitian, si lelaki adalah tokoh biseksual yang sebelumnya merasa nyaman dengan kepribadian feminin dan maskulin dalam dirinya. Sedap Malam adalah metonimi dari kepribadian feminin si lelaki yang dalam perkembangannya ingin agar si lelaki benar-benar bisa konsisten hanya dengan satu kepribadian, yaitu feminin. Di sisi lain, hasrat dari kepribadian maskulinnya juga tetap tergoda untuk bercinta dengan tubuh perempuan. Hal ini pun sejalan dengan sikapnya yang ingin memenuhi norma masyarakat yang cenderung menolak biseksual. Namun kepribadian feminin dalam dirinya juga begitu kuat, sehingga ada rasa dilema dalam dirinya untuk memilih antara kepribadian feminin atau maskulin. Hal ini membuatnya cemas dan begitu depresi. maka rasa depresi yang dialaminya mendorongnya untuk memenuhi naluri kematiannya atau melakukan pengrusakan terhadap dirinya sendiri. Naluri kematiannya dipicu oleh perasaan untuk membebaskan diri dari perasaan depresi yang dalam. Upaya memenuhi naluri kematiannya dianggap sebagai jalan untuk memutuskan segala kebimbangannya.Kata Kunci: Naluri Kematian, Cerpen, Psikoanalisis Freud