Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Level penalaran proporsional siswa dalam memecahkan missing value problem Anton Prayitno; Alvia Rossa; Febi Dwi Widayanti
Jurnal Riset Pendidikan Matematika Vol 6, No 2: November 2019
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika Program Pascasarjan Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jrpm.v6i2.19728

Abstract

Tujuan penelitian deskriptif kualitatif ini adalah untuk mendeskripsikan level penalaran proporsional siswa kelas VIII SMP dalam memecahkan masalah satu nilai yang tidak diketahui (missing value problem). Instrumen penelitian ini berupa lembar tugas tentang masalah satu nilai yang tidak diketahui yang telah di validasi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kalipare Malang dengan jumlah 33 siswa. Prosedur pengambilan data diawali dengan siswa diminta mengerjakan instrumen penelitian. Setelah mendapat data hasil pekerjaan siswa, dipilih tiga siswa sebagai subjek penelitian untuk dilakukan wawancara dengan tingkat penalaran proporsional yang berbeda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penalaran proporsional siswa berada pada level 0, level transisi 0 ke 2, dan level 4. Pada level 0, siswa memecahkan masalah satu nilai yang tidak diketahui menggunakan selisih dan sembarang operasi. Pada level transisi dari 0 ke 2, siswa memecahkan masalah satu nilai yang tidak diketahui menggunakan selisih kemudian beralih menggunakan cara membangun kedua ukuran (building both measure). Pada level 4, siswa memecahkan masalah satu nilai yang tidak diketahui hanya menggunakan aturan perkalian silang. Level of student’s proportional reasoning in solving missing value problemAbstractThe purpose of this qualitative descriptive study was to describe the level of proportional reasoning eighth-grade students in solving the problem of the unknown values. This research instrument was an assignment sheet about a missing value problem that validated. The subjects of this research were students of class VIII of SMP Negeri 1 (State Junior High School) Kalipare, Malang, Indonesia, with a total of 33 students. Data collection procedures begin with students being asked to do research instruments. After obtaining data on student work, three students selected as research subjects for interviews with different proportional levels of reasoning. The results showed that students' proportional reasoning was at level 0, transition level 0 to 2, and level 4. At level 0, students solved the problem of missing value problem using differences and arbitrary operations. At the transition level from 0 to 2, students solve the problem of missing value problem using the difference and then switch to using building both measure methods. At level 4, students solve the problem of one unknown value using only the rules of cross multiplication.