Latar Belakang: Banyak remaja putri yang mengalami nyeri haid tanpa mengetahui apa yang harus dilakukan.Tujuan: Tujuan penelitian yaitu mengetahui pengaruh terapi relaksasi napas dalam dengan lantunan surat Ar-Rahman terhadap nyeri haid pada remaja putri di Kelurahan Tlogomas Gg 02 RT 01 RW 06 Kota Malang. Metode: Desain penelitian mengunakan pra-post test control group design. Populasi penelitian sebanyak 40 remaja putri dengan jumlah sampel sebanyak 36 remaja putri yang terdiri 18 remaja putri untuk kelompok perlakuan dan 18 remaja putri untuk kelompok kontrol. Sampel diambil dengan teknik purposive sampling. Variabel independen adalah terapi relaksasi napas dalam dengan lantunan ayat Al-Qur’an surat Ar-Rahman. Sedangkan variabel dependen adalah nyeri haid. Instrumen yang digunakan berupa SOP untuk terapi relaksasi napas dalam dengan lantunan ayat Al-Qur’an surat Ar-Rahman dan lembar observasi nyeri haid. Analisis data menggunakan uji marginal homogeneity.Hasil: sebelum dilakukan perlakuan, sebagian besar remaja putri mengalami nyeri pada ketegori berat (61,1%) dan setelah dilakukan intervensi didapatkan sebagian remaja putri mengalami nyeri pada kategori sedang (55,6%)., Kesimpulan: ada pengaruh terapi relaksasi napas dalam dengan lantunan surat Ar-Rahman terhadap nyeri haid pada remaja putri di Kelurahan Tlogomas GG 02 RT 01 RW 06 Kota Malang dengan nilai p-value= 0,000 (α<0.05).