Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search

Analisis Efisiensi Dan Nilai Tambah Agroindustri Cabai Jamu (Piper Retrofactum Vahl) Racikan Fatmawati Fatmawati; Bambang Hermanto; Moh Kurdi
JURNAL MANAJEMEN DAN BISNIS INDONESIA Vol 7, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (364.621 KB) | DOI: 10.32528/jmbi.v7i2.5876

Abstract

Cabai jamu sudah dikenal sejak nenek moyang, dahulu cabai jamu ini digunakan sebagai bahan campuran atau bubuk masak. Selain digunakan sebagai bubuk masak cabai jamu ini digunakan nenek moyang sebagai jamu yang mereka racik sendiri dan dipercaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit. Hingga pada tahun 1998 permintaan pasar akan cabai jamu ini semakin meningkat sehingga KH. Nur. Moh. Taqib berinisiatif untuk mengembangkan usaha cabai jamu ini menjadi cabai jamu yang siap saji, hal ini dilakukan karena menyikapi prilaku konsumen yang ingin menikmati cabai jamu ini dengan cara yang mudah. Dan agroindustri cabai jamu ini diharapkan mampu meningkatkan pendapatan rumah tangga pengolah cabai jamu itu sendiri dan juga masyarakat sekitar yang terlihat langsung dalam proses produksi cabai jamu ini.Dalam penelitian ini data yang digunakan yaitu: 1) data primer, adalah data yang diperoleh langsung dari pengusaha cabai jamu dengan menggunakan teknik wawancara, 2) data sekunder, adalah data yang diperoleh secara tidak langsung dari objek penelitian yaitu pustaka-pustaka dan instansi terkait yang dapat menunjang penelitian ini. Berdasarkan hasil penelitian, hasil penelitian menunjukkan bahwa agroindustri cabai jamu racikan (kopi dan jamu) masih menggunakan alat-alat tradisional.Berdasarkan hasil penelitian, hasil penelitian menunjukkan bahwa :1) agroindustri cabai jamu racikan ,masih menggunakan alat-alat tradisional untuk mengolah atau memproduksi cabai jamu ini, argoindustri cabai jamu racikan ini mempunyai nilai tambah, hal ini di ketahui dari besarnya nilai tambah yaitu sebesar Rp. 57.153 per kg cabai jamu racik, agroindustri cabai jamu racik ini menguntungkan. Hal ini dapat diketahui dari besarnya keuntungan yang diterima produsen cabai jamu ini yaitu rata-rata sebesar Rp. 776.380 per proses produksi, dan penerimaan rata-rata sebesar Rp. 1.787.000, 2) agroindustri cabai jamu ini efisien dan menguntungkan, sehingga usaha ini potensial untuk dikembangkan menjadi agroindustri yang lebih besar, hal ini dapat dilihat dari perhitungan nilai R/C ratio 1, yaitu sebesar 1,7.
PENGEMBANGAN KETERAMPILAN WIRAUSAHA BAGI SANTRI PONDOK PESANTREN DI PONDOK PESANTREN MODERN AL-ITTIHAD Bambang Hermanto; Syahril Syahril; Moh. Kurdi
Jurnal ABDIRAJA Vol 3 No 2 (2020): Jurnal Abdiraja
Publisher : LPPM Universitas Wiraraja Sumenep, Jalan Raya Sumenep Pamekasan KM. 5 Patean Sumenep 69451, Telp. (0328) 673399 Fax. (0328) 673088

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24929/adr.v3i2.902

Abstract

Selain pendidikan formal yang diwajibkan kepada santri, mereka juga diberikan pelatihan keterampilan seperti melukis, kaligrafi, dan pengolahan makanan. Meskipun dalam keadaan terbatas sarana dan prasarana yang tersedia, semangat pengurus pondok dan santri sangat tinggi dalam mengembangkan potensi diri, baik keterampilan seni maupun keterampilan pengolahan makanan dari bahan baku ikan. Dengan keadaan bahan baku yang sangat melimpah karena terletak di daerah kepulauan, hal sangat memudahkan untuk melakukan kegiatan pengolahan ikan. Setiap orang maupun lembaga didunia ini tidak ada yang bisa sendiri baik untuk memenuhi kebutuhan sehari maupun keperluan yang lain. Oleh karena itu, perlu adanya jalinan kerjasama dengan lembaga lain baik dari segi pendidikan maupun untuk meningkatkan kemandirian, kesejahteraan dan pemenuhan kebutuhan. Dengan masih menggunakan cara pengolahan ikan yang masih sangat sederhana, maka diperlukan penanganan, pengetahuan dan terknologi yang baik. Maka perlu adanya pelatihan kewirausahaan dan pengolahan bagi santri. Dengan memanfaatkan teknologi modern pengolahan ikan dan pemberian pelatihan kepada santri sampai pada proses pemasaran, diharapkan mantu memberikan nilai tambah dan membantu kegiatan lebih optimal, dengan harapan dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat secara luas. Selain itu, untuk miningkatkan harga jual dan daya simpan. Kegiatan Pelatihan Kewirausahaan bagi Santri Yayasan Pondok Pesantren Modern Al-Ittihad secara umum berlangsung dengan baik, hal ini ditunjukkan dengan tumbuhnya spirit, motivasi, dan kreativitas mahasiswa yang menjadi santri di Yayasan Pondok Pesantren Modern Al-Ittihad untuk menggali ide potensi usaha serta dapat menyusun business plan usaha baru yang akan dikembangkan oleh mahasiswa yang menjadi santri di Yayasan Pondok Pesantren Modern Al-Ittihad
Peran Tokoh Masyarakat Terhadap Transparansi Pelaporan Keuangan Desa (Desa Ketupat Kecamatan Raas Kabupaten Sumenep) Syahril Syahril; Bambang Hermanto
Wacana Equiliberium (Jurnal Pemikiran Penelitian Ekonomi) Vol 7 No 2 (2019): Wacana Equiliberium (Jurnal Pemikiran Penelitian Ekonomi) : Desember 2019
Publisher : Unversitas Islam Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (265.459 KB) | DOI: 10.31102/equilibrium.7.2.1-13

Abstract

Peran tokoh masyarakat di desa ketupat merupakan salah satu faktor yang paling mempengaruhi keberhasilan pembangunan maupun pengembangan masyarakat untuk mewujudkan pembangunan desa, serta mendorong transparansi pelaporan keuangan yang merupakan pemberian informasi keuangan secara transparan dan jujur kepada masyarakat yang berhak untuk mengetahui secara transparan dan menyeluruh atas pengelolaan, pelaporan, pertanggungjawaban dan pengawasan laporan keuangan desa yang berdasarkan peraturan pemerintah atau perundang-undangan. Tujuan penelitian untuk mengetahui peran tokoh masyarakat terhadap transparansi pelaporan keuangan desa di Desa Ketupat Kecamatan Raas Kabupaten Sumenep. Metode penelitian kualitatif deskriptif dengan menggambarkan secara sistematis, akurat dan faktual mengenai fakta dan sifat yang ada pada obyek penelitian secara kualitatif dengan cara mengamati, mewawancarai secara langsung dan mendalam serta mendokumentasikan tentang Peran tokoh masyarakat terhadap transparansi pelaporan keuangan desa. Informan penelitian ini adalah Para Tokoh Masyarakat, Kepala Desa dan Aparatnya. Kurannya ruang dan pelibatan tokoh masyarakat dalam tahapan pengelolaan keuangan desa, sehingga peran tokoh masyarakat dalam transparansi pelaporan keuangan desa kurang maksimal, dan ada yang tidak peduli pada transparansi pelaporan keuangan yang dilakukan oleh kepala desa dan aparatnya, walaupun transparansi pelaporan keuangan tidak dilakukan secara maksimal, hal ini terlihat banyaknya tokoh masyarakat yang tidak tahu tentang kegiatan dan program-program desa yang telah terialisasi dan yang belum.
PENGARUH PENDIDIKAN DAN PELATIHAN TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA PT. PLN (Persero) UPJ AMBUNTEN Bambang Hermanto
PERFORMANCE: Jurnal Bisnis & Akuntansi Vol 4 No 1 (2014): Performance : Jurnal Bisnis & Akuntansi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (148.437 KB)

Abstract

Masalah  yang  diteliti  dalam  penelitian  ini  adalah  bagaimanakah  pengaruh pendidikan dan  pelatihan  terhadap  produktivitas  kerja  di  PT. PLN  (Persero)  di  UPJ  Ambunten. Dalam  menjawab  permasalahan  tersebut, penelitian  menggunakan  penelitian  yang  bersifat  kuantitatif.  Dalam  hal  ini,  yang  menjadi  obyek  penelitian  adalah  pendidikan dan pelatihan  (X),  dengan  indikator  diklat  teknis  dan  diklat  fungsional, sedangkan  produktivitas kerja (Y),  dengan  indikator  kemampuan manajemen  dan  kemampuan  karyawan,  dengan  populasi 26 responden  dan  sampel  26  responden.  Sesuai  dengan  masalah  tersebut,  data  yang  digunakan  berupa  indept  interview, observasi, dokumen dan kuisioner  dengan  skala  likert  selanjutnya  dianalisa  dengan  menggunakan  product moment.  Hasil  analisa  data  berdasarkan  product  moment  pengaruh  pendidikan dan latihan terhadap  produktivitas kerja karyawan pada PT. PLN (Persero) UPJ  Ambunten  dengan  nilai  0,559  dengan  korelasi  sedang  atau  kecukupan  dan  nilai  interpretasinya  24  pada  taraf  5 % ftabel  =  0,404.  Sedangkan  taraf  signifikan  1 % ftabel   =  0,515, dengan  demikian  dapat  diketahui  bahwa  ro  atau  rxy  adalah berada  diantara  t tabel   maka  menyatakan  H1  diterima  dan  H0  ditolak. Dalam  penelitian  ini  disimpulkan  bahwa ada  pengaruh  yang  sedang  atau  kecukupan  antara  pendidikan  dan  pelatihan terhadap  produktivitas kerja karyawan pada PT. PLN (Persero) UPJ Ambunten. Kata Kunci: Pendidikan Dan Pelatihan, Produktivitas kerja
PENGARUH FAKTOR-FAKTOR KEIKATAN PADA ORGANISASI TERHADAP PRESTASI KERJA DI DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI KABUPATEN SUMANEP Bambang Hermanto
PERFORMANCE: Jurnal Bisnis & Akuntansi Vol 5 No 1 (2015): Performance : Jurnal Bisnis & Akuntansi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (113.025 KB)

Abstract

Dalam organisasi, Sumber Daya Manusia merupakan factor yang sangat menentukan dan mempunyai andil yang cukup besar, karena merupakan modal  terpenting dalam menggerakkan aktivitas dalam organisasi. Selain itu, karyawan juga berfungsi sebagai alat utama untuk mencapai tujuan-tujuan organisasi yang telah ditetapkan.Untuk mencapai hal tersebut, organisasi dan karyawan harus dapat bekerja sama secara efektif. Sedangkan untuk mencapai kerja sama yang efektif, organisasi harus dapat memikirkan bagaimana karyawan dapat bekerja dengan kemauan yang kuat dan semangat yang tinggi. Seperti halnya karyawan yang mempunyai keinginan-keinginan tertentu yang ingin dipenuhi oleh organisasi, maka sebaiknya organisasi juga mempunyai keinginan agar karyawan mau melakukan jenis perilaku tersebut. Oleh karena itu, tugas manajer untuk memotivasi (mengarahkan) karyawan agar mau melakukan pola perilaku tertentu yang dapat menunjang keberhasilan organisasi. Mengingat bahwa sumber daya manusia merupakan unsur yang sangat penting, maka pemeliharaan hubungan yang terus menerus dan serasi dengan para karyawan dalam setiap bentuk organisasi sangat berpengaruh.Berkaitan dengan fungsi manajemen sumber daya manusia, maka sumber daya yang diolah adalah sumber daya manusia yang menjadi sumber daya terpenting dalam organisasi. Aktivitas-aktivitas utama dari fungsi manajemen sumber daya manusia, menerapkan pelatihan, penentuan beban kerja berdasarkan deskripsi kerja, melakukan pendelegasian wewenang serta penetapan struktur organisasi, pemberian kompensasi dan melakukan evaluasi terhadap pekerjaan yang telah dilakukan oleh para karyawan.Keikatan karyawan terhadap organisasi ini yang mendapat perhatian dari manajer maupun ahli perilaku organisasi, berkembang dari studi awal mengenai loyalitas karyawan yang diharapkan ada pada setiap karyawan.Keikatan pada organisasi yang merupakan suatu kondisi yang dirasakan oleh karyawan yang dapat menimbulkan perilaku positif yang kuat terhadap organisasi kerja yang dimilikinya.Kata Kunci: Keikatan Pada Organisasi, Prestasi kerja.
PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP PERBANKAN SYARIAH DI KABUPATEN SUMENEP Bambang Hermanto; Syahril Syahril
PERFORMANCE: Jurnal Bisnis & Akuntansi Vol 10 No 1 (2020): Performance : Jurnal Bisnis & Akuntansi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24929/feb.v10i1.973

Abstract

Research on Community Perceptions of Sharia Banking in Sumenep Regency. Islamic banking implements an interest-free system that aims to create justice, social and economic well-being and protect people's property rights. The purpose of this study is to determine public perceptions of Islamic banking in Sumenep district, with qualitative research methods by describing systematically, factually and accurately about people's perceptions of Islamic banking, by observing, interviewing directly and in depth and documenting it. Whereas the key informants of religious leaders / community leaders who will be interviewed in this study use the method of purposive selection. Sharia Banking in Sumenep Regency is a bank that operates not relying on interest but on the basis of profit sharing in accordance with Islamic Sharia. Sharia Bank is a form of market demand that requires a financial institution with a halal banking system and complies with sharia principles even though it has not been said to be 100% sharia or kaffa.
KELAYAKAN FINANSIAL AGROINDUSTRI TERASI DI DESA AMBUNTEN TIMUR KECAMATAN AMBUNTEN KABUPATEN SUMENEP Fatmawati Fatmawati; Bambang Hermanto; Moh. Kurdi
JAS (Jurnal Agri Sains) Vol 4, No 2: Desember 2020
Publisher : Universitas Muara Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36355/jas.v4i2.423

Abstract

ABSTRAKPotensi perikanan yang dimiliki Kabupaten Sumenep sangatlah besar dan menjanjikan. Hal ini kemudian di Desa Ambunten Timur Kecamatan Ambunten sebagian masyarakat memanfaatkan potensi perikanan tersebut sebagai produk, diantaranya petis, ikan asin, ikan asap dan terutama terasi. Usaha terasi yang ada di Desa Ambunten Timur belum pernah dilakukan analisis, sehingga perlu adanya penelitian ini dilakukan. Metode dalam penelitian ini menggunakan analisis kelayakan dan analisis finansial. Hasil dari penelitian ini adalah: biaya produksi sebesar (TC) Rp. 37.771.568,- pendapatan agroindustri terasi (π) sebesar Rp. 18.489.543,- dan efisiensi (R/C Ratio) agroindustri terasi sebesar Rp. 1.49,-. Dari ketiga kriteria.Kata kunci:Finansial; Efisiensi; Agroindustri; Terasi ABSTRACTThe fishery potential of Sumenep Regency is huge and promising. In this case, in Ambunten Timur Village, Ambunten Subdistrict, some people use the fishery potential as a product, including petis, salted fish, smoked fish and especially shrimp paste. The shrimp paste business in Ambunten Timur Village has never been analyzed, so this research needs to be done. The method in this study uses a feasibility analysis and financial analysis. The results of this study are: production costs of (TC) Rp. 37,771,568, - shrimp paste agro-industry income (π) of Rp. 18,489,543, - and the efficiency (R / C Ratio) of the shrimp paste agro-industry of Rp. 1.49, -. Of the three criteria.Keywords: Financial; Efficiency; Agro industry; Shrimp paste
PENDAMPINGAN PEMBERDAYAAN UMKM ZARAFA DALAM MENINGKATKAN PRODUKTIFITAS HASIL PRODUK Bambang Hermanto; Mohammad Anwar; Fatmawati; Ribut Santosa; Moh. Kurdi
Jurnal Abdimas Sosek (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Sosial Ekonomi) Vol. 3 No. 2 (2023)
Publisher : Departemen Pengabdian Masyarakat Perkumpulan Dosen Manajemen Indonesia (PDMI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan dengan tujuan untuk mendampingi dan memberdayakan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Zarafa dalam meningkatkan produktivitas produk keripik singkong. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan peningkatan keterampilan, pengetahuan, serta akses terhadap sumber daya yang dapat membantu UMKM Zarafa mencapai kualitas produk keripik singkong yang lebih baik. Laporan ini akan menjelaskan secara detail proses pelaksanaan kegiatan serta hasil dan dampak dari pendampingan pemberdayaan UMKM Zarafa.