Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS PENGARUH BUDAYA ORGANISASI, KOMITMEN TERHADAP KINERJA KARYAWAN Yudi Siswadi; Didin Saepudin; Sri Rochani Mulyani
TECHNO-SOCIO EKONOMIKA Vol 13, No 2 (2020): Jurnal Techno-Socio Ekonomika - Oktober
Publisher : LPPM Universitas Sangga Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32897/techno.2020.13.2.451

Abstract

Persaingan yang semakin ketat perusahaan perbankan dan terbatasnya sumber daya manusia yang profesional dalam meningkatkan sumber daya manusia terutama dibidang budaya organisasi dan komitmen dalam meningkatkan kinerja karyawan khususnya di bank bjb kantor wilayah I Bandung. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriftip dan verifikatif, hasil penelitian dengan menggunakan alat analisis SEM (Struktural Equestion Model)  hasil penelitian diperoleh bahwa budaya organisasi memiliki pengaruh positif terhadap komitmen, budaya organisasi berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan, dan komitmen memiliki pengaruh positif terhadap budaya organisasi dan komitmen berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan. Budaya organisasi di bank bjb didominasi oleh sikap profesionalisme petugas yang bekerja di bank bjb, komitmen didominasi oleh coustumer service yang saling membantu di saat jam-jam sibuk, sedangkan kinerja karyawan terlihat dengan adanya peningkatan dana pihak ketiga yang dapat memberikan profit bagi kesejahteraan bank bjb dan kinerja karyawan diapresiasi oleh bank bjb dengan memberikan penghargaan kepada karyawan berupa bonus penghasilan lebih.